Khamis, 3 Mac 2011

detikcom

detikcom


Sadis! Jasad Bayi Perempuan Ditemukan Pemulung di Tempat Sampah

Posted: 03 Mar 2011 12:27 PM PST

Jumat, 04/03/2011 03:27 WIB
Sadis! Jasad Bayi Perempuan Ditemukan Pemulung di Tempat Sampah 
Khairul Ikhwan - detikNews

Medan - Jasad bayi perempuan ditemukan di salah satu tempat pembuangan sampah di Jl Sisingamangaraja, Medan, Sumatera Utara, Kamis (3/3/2011) malam. Dugaan sementara, jasad tersebut sengaja dibuang akibat hasil hubungan gelap.
 
Salah seorang pedagang bandrek yang berjualan tidak jauh dari lokasi penemuan, Siti Aisyah mengatakan, bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang pemulung saat mencari sisa makanan dan barang bekas di tempat pembuangan sampah di depan Kampus Universitas Sumatera Utara (USU) sekitar pukul 23.00 WIB. Saat ditemukan, jasad bayi tersebut terbungkus dalam plastik berwarna putih.

"Saya awalnya didatangi pemulung dan mengaku menemukan bayi di dalam platik. Karena tidak yakin, langsung saya lihat. Ternyata benar. Ada dalam plastik. Masih berdarah," kata Siti.
 
Penemuan tersebut kemudian dilaporkan ke Mapolsekta Medan Kota. Petugas langsung melakukan identifikasi di lokasi penemuan.

Dari hasil identifikasi sementara, bayi tersebut diperkirakan berusia 5 bulan. Sengaja dibuang sekitar tiga jam sebelum ditemukan.
 
Guna pengusutan lebih lanjut, polisi kemudian membawa jasad bayi ini ke Rumah Sakit Umum (RSU) Pirngadi, Medan untuk diotopsi.

(rul/mok)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tutup

  Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

  Share via Email:

Share via Email


loadingSending your message

Message has successfully sent


Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi Nuniek di nuniek[at]detik.com,
telepon 021-7941177 (ext.526).

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Minta Bantuan DPRD Kota Bogor, FM dkk Diterima Kembali di Sekolah

Posted: 03 Mar 2011 11:27 AM PST

Jumat, 04/03/2011 02:27 WIB
Minta Bantuan DPRD Kota Bogor, FM dkk Diterima Kembali di Sekolah 
E Mei Amelia R - detikNews

Jakarta - Orangtua tiga murid salah satu SMK di Bogor yang di-DO, meminta bantuan ke Komisi D DPRD Kota Bogor. Setelah dilakukan mediasi, akhirnya ketiga siswa itu diterima kembali di sekolahnya.

FM (17), siswi kelas 2 SMK mengaku senang karena dapat kembali bersekolah. "Saya senang bisa sekolah lagi. Saya mulai sekolah Senin, 7 Maret," kata FM saat dihubungi wartawan, Kamis (3/3/2011) malam.

Ibunda FM, Romlah mengatakan, setelah mengadukan nasib anaknya ke Komisi D DPRD Kota Bogor, para orangtua murid dan pihak sekolah dipanggil pada Kamis (3/3) siang untuk mediasi. Dalam kesempatan itu, kedua pihak menyampaikan duduk perkaranya.

"Saya menyayangkan tindakan sekolah yang sangat tidak bijak terhadap anak saya. Masa hanya gara-gara nulis begitu saja dikeluarkan dari sekolah," terang Romlah.

Pada kesempatan pertemuan itu, Komisi D DPRD Kota Bogor mendesak agar pihak sekolah segera memberi keputusan terhadap ketiganya. "Akhirnya, pihak sekolah memutuskan untuk menerima kembali anak saya," katanya.

Sementara itu, FM mengaku menyesal dengan tindakannya. Ia berjanji tidak akan gegabah lagi menulis sesuatu di facebooknya.

"Ini pelajaran berharga buat saya. Saya menyesal, meski saya tidak menyebut nama. Tapi nanti saya akan lebih hati-hati lagi," katanya.

Ia juga mengaku telah meminta maaf kepada pihak sekolah atas tindakannya itu. "Waktu pertemuan di DPRD, saya dan teman-teman sudah minta maaf," katanya.

Beruntung saja, pihak sekolah tidak membawa kasus tersebut ke jalur hukum. Karena bisa saja FM dijebloskan ke penjara karena tulisannya itu.

"Sekolah hanya mengeluarkan kami saja, tidak melapor ke polisi," katanya.

FM juga mengaku tidak mengetahui adanya UU ITE yang salah satunya mengatur mengenai kebebasan berbicara melalui internet. "Saya nggak tahu apa itu ITE," jawabnya polos.

(mei/mok)

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

Tutup

  Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

  Share via Email:

Share via Email


loadingSending your message

Message has successfully sent


Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi Nuniek di nuniek[at]detik.com,
telepon 021-7941177 (ext.526).

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan