Khamis, 20 September 2012

Republika Online

Republika Online


Kapolri Jamin Keamanan Kedubes AS

Posted: 20 Sep 2012 10:24 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keamanan kedutaan besar di Indonesia, terutama Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) menjadi perhatian kepolisian terkait aksi demonstrasi yang sempat berujung pada kericuhan, Senin (17/9). 

"Ya tentunya harus dijamin, enggak boleh ada gangguan apalagi di kedutaan. Polisi siap menjamin bahwa tidak ada gangguan apapun terhadap kedutaan itu," ujar Kapolri Jenderal Timur Pradopo saat ditemui di Mabes Polri, Jumat (21/9).

Ia menambahkan pengamanan di Kedubes AS sudah merupakan tanggung jawab dan tugas kepolisian. Timur mengatakan, dalam kaitan dengan aksi unjuk rasa, seperti yang diatur dalam Undang-Undang, harus diberitahukan paling tidak tiga hari sebelumnya. Pihak yang akan menyampaikan aspirasinya harus memberi tahu tujuan demonstrasi dan ditujukan pada siapa.

"Polisi dalam hal ini menjembatani bagaimana pelaksanaan aksi unjuk rasa bisa sesuai dengan tujuannya dan tidak menimbulkan kerugian baik di pihak pengunjuk maupun masyarakat. Itulah perlunya diatur tiga hari sebelumnya," kata Timur.

Sebelumnya, Kedubes AS mengumumkan penutupan sementara misi-misi AS di Indonesia pada Jumat (21/9) karena adanya potensi demonstrasi signifikan yang mungkin akan diselenggarakan di depan fasilitas milik pemerintah AS. Dalam rilis yang dikirimkan Kedutaan Besar AS, kantor-kantor yang akan ditutup adalah Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta, Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya, Kantor Perwakilan Amerika Serikat di Medan, Kantor Agen Konsuler Amerika Serikat di Bali dan Misi Amerika Serikat untuk ASEAN.

Sebelumnya, massa dari berbagai ormas Islam melakukan demonstrasi di depan Kantor Kedubes AS di Jakarta, Senin (17/9). Aksi tersebut digelar sebagai ungkapan protes terhadap pemutaran film 'Innocence of Muslims' yang dinilai melecehkan Nabi Muhammad SAW dan umat Islam. Aksi yang awalnya berlangsung damai berubah ricuh karena massa melempari aparat dengan batu.

Apakah Saya Terlalu Keras Mendisiplinkan Anak?

Posted: 20 Sep 2012 10:22 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Pernakah anda mendengar curhat orang tua sepert ini, "Semakin keras saya berbicara dengan anak-anak saya--sebagai contoh, ketika mereka lari ke tengah jalan tanpa tengok kanan-kiri--maka mereka semakin kesal dan terganggu. Bagaimana saya bisa memastikan mereka memahami tingkat keseriusan situasi tertentu tanpa membuat mereka merasa lebih buruk?". Keluhan itu diungkapkan oleh orang tua bernama Zoe di situs Kids Healths.

Mungkin ada baiknya mengingat ungkapan berikut. "Situasi mendesak butuh sikap mendesak". Ketika anak-anak anda dalam risiko keamanan tinggi--apakah ia berlari ke jalan tanpa melihat kanan-kiri, mendekati kompor dan api yang berkobar atau berjalan tepat di tepi kolam---berteriak, menjerit dan malah menangis kadang adalah respons yang dibutuhkan. Lagi pula, setiap orang tua bakal melakukan apa pun untuk mendapat perhatian anak-anak anda dan membuat mereka terjauh dari bahaya.

Setelah episode menegangkan berakhir, biasanya si anak akan menangis. Tak perlu khawatir karena itu adalah hal alami dan anda bisa menggunakan saat itu untuk meminta maaf.

Tapi, menurut pakar anak di Kids Health, tangisan anak usai peristiwa berbahaya cenderung respons terhadap rasa takut dan sifat mendesak dalam suara anda, bukan karena anda terlalu keras. Di saat ini orang tua sebaiknya menenangkan anak. Tanpa meminta maaf pun bukan masalah.

Beri anak anda pelukan dan ungkapkan kalimat seperti, "Saya tahu kamu kesal, namun yang kamu lakukan barusan sangat berbahaya dan saya takut sekali kamu akan terluka. Kamu tidak boleh melakukan itu lagi". Ingatlah, menghukum anak setelah peristiwa menguras energi seperti tadi biasanya tak perlu, lantara mereka kemungkinan besar belajar dari pengalaman. Hal terpenting pantau si bocah apakah mereka memang menjadi lebih berhati-hati setelah itu atau tidak sama sekali.

Tapi, di sisi lain ada saat ketika orang tua terlalu keras alis terlalu streng (istilah prokem saat ini) dengan kerap berteriak hanya untuk kesalahan kecil. Sikap ini mesti dievaluasi sebab bisa menjadi bumerang bagi orang tua. Anak-anak suatu saat bisa kebal terhadap reaksi berlebihan orangtua dan tak menanggapi serius ucapan mereka.

Bila anda merasa mulai masuk dalam kebiasaan ini, cobalah bersabah, tariklah nafas sejenak sebelum merespon perilaku anak. Coba tanyai diri sendiri. "Apakah saya hendak melakukan reaksi berlebihan?". Jika itu yang anda rasakan, menyingkirklah sejenak untuk beberapa menit dan kembalilah ketika anda sudah tenang.

Secara umum, pakar tumbuh kembang dan psikologi anak menyarankan, ketika ingin mendisiplinkan anak, cara terbaik adalah berbicara dengan suara rendah tapi tetap tegas dengan tetap fokus terhadap perilaku selip mereka, bukan ketidaksukaan anda terhadap si kecil.

Menggunakan konsekuensi alami kapan saja bila memungkinan juga membantu, seperti ketika anak anda melempar mainan, maka mintalah ia untuk mengambil mainan itu dan meletakkan ke tempat semula. Atau, ketika ia mengambil paksa barang milik saudaranya, minta dia untuk mengembalikan dengan sopan. Bila ia tak mau melakukan, sanksi berupa diam di satu tempat--tentu disesuaikan usia--atau konsekuensi lain harus diterapkan, terlepas tangisan keras anak anda. Konsistensi adalah kunci penting dalam mendisiplinkan buah hati anda.

Kadang penerapan sanksi terasa berat bagi orang tua terutama bila si bocah menangis. Namun percayalah pada diri anda, ketika anda hendak mendisiplinkan buah hati anda, itu karena didorong perasaan cinta dan kasih sayang, demi melihat mereka menjadi pribadi lebih baik. Lagi pula cinta juga mengandung ketegasan, bukan sikap yang lembek dan lemah. Justru ketika anda menyerah karena anak menangis, sikap itu hanya akan melanggengkan sifat buruk mereka.

Republika Online

Republika Online


Kapolri Jamin Keamanan Kedubes AS

Posted: 20 Sep 2012 10:24 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keamanan kedutaan besar di Indonesia, terutama Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) menjadi perhatian kepolisian terkait aksi demonstrasi yang sempat berujung pada kericuhan, Senin (17/9). 

"Ya tentunya harus dijamin, enggak boleh ada gangguan apalagi di kedutaan. Polisi siap menjamin bahwa tidak ada gangguan apapun terhadap kedutaan itu," ujar Kapolri Jenderal Timur Pradopo saat ditemui di Mabes Polri, Jumat (21/9).

Ia menambahkan pengamanan di Kedubes AS sudah merupakan tanggung jawab dan tugas kepolisian. Timur mengatakan, dalam kaitan dengan aksi unjuk rasa, seperti yang diatur dalam Undang-Undang, harus diberitahukan paling tidak tiga hari sebelumnya. Pihak yang akan menyampaikan aspirasinya harus memberi tahu tujuan demonstrasi dan ditujukan pada siapa.

"Polisi dalam hal ini menjembatani bagaimana pelaksanaan aksi unjuk rasa bisa sesuai dengan tujuannya dan tidak menimbulkan kerugian baik di pihak pengunjuk maupun masyarakat. Itulah perlunya diatur tiga hari sebelumnya," kata Timur.

Sebelumnya, Kedubes AS mengumumkan penutupan sementara misi-misi AS di Indonesia pada Jumat (21/9) karena adanya potensi demonstrasi signifikan yang mungkin akan diselenggarakan di depan fasilitas milik pemerintah AS. Dalam rilis yang dikirimkan Kedutaan Besar AS, kantor-kantor yang akan ditutup adalah Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta, Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya, Kantor Perwakilan Amerika Serikat di Medan, Kantor Agen Konsuler Amerika Serikat di Bali dan Misi Amerika Serikat untuk ASEAN.

Sebelumnya, massa dari berbagai ormas Islam melakukan demonstrasi di depan Kantor Kedubes AS di Jakarta, Senin (17/9). Aksi tersebut digelar sebagai ungkapan protes terhadap pemutaran film 'Innocence of Muslims' yang dinilai melecehkan Nabi Muhammad SAW dan umat Islam. Aksi yang awalnya berlangsung damai berubah ricuh karena massa melempari aparat dengan batu.

Apakah Saya Terlalu Keras Mendisiplinkan Anak?

Posted: 20 Sep 2012 10:22 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Pernakah anda mendengar curhat orang tua sepert ini, "Semakin keras saya berbicara dengan anak-anak saya--sebagai contoh, ketika mereka lari ke tengah jalan tanpa tengok kanan-kiri--maka mereka semakin kesal dan terganggu. Bagaimana saya bisa memastikan mereka memahami tingkat keseriusan situasi tertentu tanpa membuat mereka merasa lebih buruk?". Keluhan itu diungkapkan oleh orang tua bernama Zoe di situs Kids Healths.

Mungkin ada baiknya mengingat ungkapan berikut. "Situasi mendesak butuh sikap mendesak". Ketika anak-anak anda dalam risiko keamanan tinggi--apakah ia berlari ke jalan tanpa melihat kanan-kiri, mendekati kompor dan api yang berkobar atau berjalan tepat di tepi kolam---berteriak, menjerit dan malah menangis kadang adalah respons yang dibutuhkan. Lagi pula, setiap orang tua bakal melakukan apa pun untuk mendapat perhatian anak-anak anda dan membuat mereka terjauh dari bahaya.

Setelah episode menegangkan berakhir, biasanya si anak akan menangis. Tak perlu khawatir karena itu adalah hal alami dan anda bisa menggunakan saat itu untuk meminta maaf.

Tapi, menurut pakar anak di Kids Health, tangisan anak usai peristiwa berbahaya cenderung respons terhadap rasa takut dan sifat mendesak dalam suara anda, bukan karena anda terlalu keras. Di saat ini orang tua sebaiknya menenangkan anak. Tanpa meminta maaf pun bukan masalah.

Beri anak anda pelukan dan ungkapkan kalimat seperti, "Saya tahu kamu kesal, namun yang kamu lakukan barusan sangat berbahaya dan saya takut sekali kamu akan terluka. Kamu tidak boleh melakukan itu lagi". Ingatlah, menghukum anak setelah peristiwa menguras energi seperti tadi biasanya tak perlu, lantara mereka kemungkinan besar belajar dari pengalaman. Hal terpenting pantau si bocah apakah mereka memang menjadi lebih berhati-hati setelah itu atau tidak sama sekali.

Tapi, di sisi lain ada saat ketika orang tua terlalu keras alis terlalu streng (istilah prokem saat ini) dengan kerap berteriak hanya untuk kesalahan kecil. Sikap ini mesti dievaluasi sebab bisa menjadi bumerang bagi orang tua. Anak-anak suatu saat bisa kebal terhadap reaksi berlebihan orangtua dan tak menanggapi serius ucapan mereka.

Bila anda merasa mulai masuk dalam kebiasaan ini, cobalah bersabah, tariklah nafas sejenak sebelum merespon perilaku anak. Coba tanyai diri sendiri. "Apakah saya hendak melakukan reaksi berlebihan?". Jika itu yang anda rasakan, menyingkirklah sejenak untuk beberapa menit dan kembalilah ketika anda sudah tenang.

Secara umum, pakar tumbuh kembang dan psikologi anak menyarankan, ketika ingin mendisiplinkan anak, cara terbaik adalah berbicara dengan suara rendah tapi tetap tegas dengan tetap fokus terhadap perilaku selip mereka, bukan ketidaksukaan anda terhadap si kecil.

Menggunakan konsekuensi alami kapan saja bila memungkinan juga membantu, seperti ketika anak anda melempar mainan, maka mintalah ia untuk mengambil mainan itu dan meletakkan ke tempat semula. Atau, ketika ia mengambil paksa barang milik saudaranya, minta dia untuk mengembalikan dengan sopan. Bila ia tak mau melakukan, sanksi berupa diam di satu tempat--tentu disesuaikan usia--atau konsekuensi lain harus diterapkan, terlepas tangisan keras anak anda. Konsistensi adalah kunci penting dalam mendisiplinkan buah hati anda.

Kadang penerapan sanksi terasa berat bagi orang tua terutama bila si bocah menangis. Namun percayalah pada diri anda, ketika anda hendak mendisiplinkan buah hati anda, itu karena didorong perasaan cinta dan kasih sayang, demi melihat mereka menjadi pribadi lebih baik. Lagi pula cinta juga mengandung ketegasan, bukan sikap yang lembek dan lemah. Justru ketika anda menyerah karena anak menangis, sikap itu hanya akan melanggengkan sifat buruk mereka.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Fitri Tropika Menikmati Perjalanan "Sherlock Holmes"

Posted: 20 Sep 2012 05:17 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Komedian Fitri Tropika baru mengunjungi sejumlah destinasi pariwisata di Swiss. Selain menikmati pemandangan Jungfraujoch, salah satu puncak gunung di Eropa, dia, antara lain, juga ke museum Sherlock Holmes di Meiringen.

Di museum yang mengambil nama detektif Inggris dalam buku karya Sir Arthur Conan Doyle itu, dia menikmati kisah yang disuguhkan Sherlock Holmes Society, sebuah komunitas pencinta Sherlock Holmes, di atas kapal.

Fitri mengaku menikmati perjalanan itu kendati saat berangkat dari Jakarta ia sempat hampir ketinggalan pesawat. Gadis asal Bandung bernama asli Fitri Rakhmawati ini terkesan dengan kemasan wisata yang dirancang tim pariwisata Swiss.

Perempuan yang pada 26 September nanti akan genap berusia 25 tahun itu mengatakan, paket wisata itu dirancang untuk turis dari London, Inggris. Kemasannya disebut "The Immortal Sherlock Holmes".

"Mereka membayar relatif murah, tetapi mendapat paket wisata yang semuanya serba VIP, hanya dengan memainkan peran sesuai pilihan masing-masing dalam cerita Sherlock Holmes," katanya.

"Itu genius, bisa bikin promosi wisata berbiaya murah, tetapi tetap menarik dan menguntungkan semua pihak," kata Fitri yang yakin ide semacam itu juga bisa diterapkan untuk pariwisata di Indonesia.

(SON)

Clint Eastwood Tertarik Sutradarai "Expendables 3"

Posted: 20 Sep 2012 10:17 AM PDT

LOS ANGELES, KOMPAS.COM -- Di usia yang kini kepala delapan, aktor dan sutradara veteran Clint Eastwood boleh jadi tak lagi tertarik untuk bisa tampil di film laga. Tapi untuk menjadi sutradara, gairahnya masih begitu menggelora.

Kepada Extra TV, Eastwood mengakuinya. "Mungkin tidak (main laga). Saya lebih cenderung menyutradarai sesuatu. Mungkin saya ingin menyutradarai Expendables 3," katanya.

Tawaran untuk bisa tampil di film yang dibintangi sejumlah aktor laga Hollywood itu sempat dialamatkan kepadanya. Oleh produser Avi Lerner, dia dan Harrison Ford telah didekati untuk membicarakan kemungkinan ikut ambil bagian dalam film tersebut. Namun, karena stamina yang tak lagi muda, Eastwood tak terlalu yakin. Ia malah lebih suka jika ditawari untuk menyutradarainya. 

Lerner sempat mengabarkannya kepada BANG Showbiz.  "Saya sudah memulai pembicaraan dengan Clint Eastwood dan Harrison Ford. Begitu juga dengan Steven Seagel. Kita lihat saja nanti," ujarnya.

Republika Online

Republika Online


Sarapan Cerdas untuk Jantung Sehat, Mau?

Posted: 20 Sep 2012 05:01 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Salah satu masalah tersembunyi yang menyusup diam-diam dalam tubuh anda adalah peradangan. Meski anda jarang bisa merasakan, kecuali dalam tahap parah, peradangan memberi gangguan nyata kepada metabolisme tubuh keseluruhan. Gangguan ini juga memicu pembentukan plak dalam arteri anda.

Tak perlu terlalu cemas. Sebuah studi terbaru menyarankan biji-bijian sederhana, yakni oat, bisa memerangi para pemain buruk dalam tubuh anda

Kunci utama dalam kandungan oat, seperti ditulis oleh RealAge adalah  avenanthramides. Zat yang mungkin di telinga kita terdengar seperti spesies laba-laba raksasa dari luar angkasa itu, faktanya, adalah tipe molekul ramah yang bisa mengontak kadar sitokine peradangan (sistem kimiawi kekebalan potensial) dalam tubuh. Ketika sitokine dalam tubuh anda tinggi, mereka bisa mendorong pengembangan penyakit jantung, diabetes, dan kondisi kronis lainnya. Semain rendah kadar sitokine semakin bagus. Kabar baiknya, oat membantu anda untuk mencapai kondisi itu.

Dalam kalimat sederhana, kemampuan paling ampuh oats adalah membantu lingkar panggul anda tetap ideal, menjaga arteri anda lentur seperti usia muda, serta mencegah terbentuknya gumpalan darah yang membahayakan jantung plus mengusir kolesterol buruk LDL keluar dari tubuh.

Anda tak doyan oatmeal? Coba mulai dengan menaburkan oats dan mencampurkan ke makanan lain, seperti memasukkan sedikit ke dalam sup untuk membuat sedikit lebih kental. Anda bisa menambahkan ke dalam adonan kue muffin, atau jadikan topping yougurt anda. Membuat menu sarapan buah potong dicampur madu sedikit dengan oats juga bisa menjadi menu menarik sekaligus luar biasa untuk kesehatan jantung.

Mau cara lain, coba rendam oats semalaman dalam susu atau yogurt. Sajian siap disantap pada pagi hari.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Tintin Dianggap Lecehkan Bangsa Kongo

Posted: 21 Sep 2012 03:32 AM PDT

KINSHASA, KOMPAS.com — Bagi penggemar komik Tintin, maka sebuah rumah kayu di sebuah jalan sempit di ibu kota Republik Demokratik Kongo, Kinshaha, bisa dianggap rumah sendiri.

Sebab, di rumah ini penuh dengan boneka-boneka kayu yang dicat terang dari komik terkenal asal Belgia itu.

Wajah-wajah familiar terlihat di situ. Tintin dengan rambut kuncungnya, Kapten Haddock dengan jenggot tebalnya, serta tak ketinggalan duet detektif kocak Thompson dan Thomson.

Namun, di saat Kinshasa tengah mempersiapkan diri menjadi tuan rumah KTT Negara-negara Berbahasa Perancis atau Francophone, sejumlah orang berpikir Kongo harus berpaling dari sosok Tintin.

Sebab, dalam salah satu komiknya, yaitu Tintin di Kongo, warga Afrika digambarkan sebagai orang-orang terbelakang dan kekanak-kanakan.

Tintin di Kongo adalah komik pertama petualangan wartawan muda karya George Remi atau lebih dikenal dengan nama Herge. Komik itu diterbitkan pada 1930.

Dalam komik itu dikisahkan Tintin dan anjing kecil putihnya, Snowy, bertualang melawan hewan liar, pemburu, penyelundup permata, dan panglima perang lokal.

Namun, dalam komik itu Herge menggambarkan orang Afrika selalu berbibir tebal dan orang terbelakang. Kini Tintin dianggap sebagai figur budaya negara yang ingin melupakan penjajahan brutal kolonial Belgia itu.

"Tintin adalah komik ciptaan orang Barat yang menunjukkan ketidakpedulian terhadap orang Afrika. Menunjukkan kurangnya pemahaman atas budaya dan nilai-nilai kami,"kata Direktur Museum Kongo Profesor Joseph Ibongo Gilungule.

Daripada "menyembah" Tintin, Ibongo mendesak agar warga negeri itu menghormati kekayaan budaya negeri yang memiliki sedikitnya 250 etnis itu.

"Masih banyak sosok yang bisa menunjukkan kelebihan negeri ini, warganya... dan itu akan lebih terhormat bagi Kongo dan seluruh Afrika jika kita membahas sosok yang menunjukkan nilai-nilai Kongo dan itu bukan Tintin," papar Ibongo.

Namun, Auguy Kakese, pematung dengan spesialisasi patung tokoh komik Tintin, mengatakan tak melihat sisi rasisme apa pun dari sosok Tintin.

"Itu hanya humor dan bukan rasisme. Bagi yang mengatakan Tintin rasis, saya bisa katakan tak ada sepotong gambarpun yang memperlihatkan Tintin tengah menyakiti warga Kongo," kata Kakese.

Dan, justru dengan membuat patung-patung Tintin, Kakese mengatakan, dia ingin menghapus masa lalu kelam penjajahan Belgia di Kongo.

"Kami pernah menjadi jajahan Belgia. Jika saya membuat patung Tintin sekarang, saya ingin mengatakan orang Belgia tetap menjadi saudara kami," tutur Kakese.

Polisi Sydney Patroli dengan Porsche

Posted: 21 Sep 2012 02:49 AM PDT

Australia

Polisi Sydney Patroli dengan Porsche

Penulis : L Sastra Wijaya | Jumat, 21 September 2012 | 09:49 WIB

SYDNEY, KOMPAS.com- Polisi di kota Sydney mendapatkan pinjaman mobil Porsche seharga 200 ribu dolar (hampir Rp 2 miliar) sebagai bagian dari usaha mendekatkan polisi dengan masyarakat.

Porsche Panamera itu dipinjamkan kepada kantor polisi Harbourside, daerah sebelah utara dari Sydney Harbour Bridge. "Pemikiran di belakang usaha kami adalah guna mendekatkan diri kepada masyarakat," kata Superintendent Alan Sicard dalam pernyataan yang dimuat oleh situs smh.com.au

"Penggunaan mobil Porsche ketika ada acara kemasyarakatan, bazaar, atau acara sekolah, di mana digunakan untuk mencairkan keadaan, khususnya berbicara dengan anak-anak muda yang sering kali memiliki pandangan negatif terhadap polisi."tambah Sicard.

"Mobil Porsche ini memberikan kesempatan kepada kami berbicara dengan mereka di luar sistem hukum yang ada dengan harapan bisa memengaruhi mereka dan membuat mereka berkontribusi positif bagi masyarakat," tambahnya.

Porsche Cars Australia mengatakan akan meminjamkan mobil tersebut selama enam bulan lagi bila polisi merasa ada manfaatnya, dan juga bila mobil tersebut tidak cacat selama dipinjamkan. Perusahaan tersebut menambahkan bahwa tidak perlu latihan khusus bagi polisi guna mengendarainya.

Menurut laporan koresponden Kompas di Australia, L. Sastra Wijaya, walau mahal, Porsche Panamera ini bukanlah salah satu jenis Porsche tercepat. Mobil ini memiliki mesin V6 yang sama dengan mesin Volkswagen, berkapasitas 3.6 liter.

Mobil ini bisa mencapai 100 km/jam dalam waktu 6.3 detik dan kecepatan maksimumnya 259 km/jam. Kecepatan ini hampir sama dengan Toyota Aurion, Ford Falcon dan Holden Commodore, dan lebih lambat dari mobil Porsche lainnya yang bisa mencapai 100 km dalam waktu 3 detik, dan kecepatan maksimum 300 km/jam.

Mobil polisi ini dilengkapi dengan lampu dan sirene namun tidak dipasang radar untuk mengecek kecepatan kendaraan lain.

Editor :

Marcus Suprihadi

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Antisipasi keamanan, pelayanan perwakilan Amerika Serikat tutup sementara

Posted: 20 Sep 2012 07:23 PM PDT

Suasana di Jalan Merdeka Selatan, pasca-kericuhan yang terjadi dalam demonstrasi memprotes film anti-Islam di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta. (ANTARA NEWS/Imam S) (ANTARA News/Imam Santoso)

... akan tetap memonitor situasi dan menyediakan pemutakhiran perkembangan...

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Mengantisipas gangguan keamanan dan demonstrasi pada Jumat, pelayanan publik semua perwakilan Amerika Serikat di Indonesia tutup sementara pada Jumat sebagaimana juga misi Amerika Serikat di ASEAN. Warga negara Amerika Serikat di Indonesia disarankan menghindari kerumunan yang bisa mengarah pada kerusuhan.

Keterangan dari Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta, Jumat, menyatakan, semua perwakilan negara itu juga meliputi Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya, Kantor Konsuler di Bali, dan Pos Perwakilan Amerika Serikat di Medan, yang telah tutup sementara sejak Kamis kemarin (20/9).

"Kami akan tetap memonitor situasi dan menyediakan pemutakhiran perkembangan," kata keterangan pers itu. Warga negara Amerika Serikat di Indonesia disarankan memberitahu disarankan menginformasikan keberadaan dirinya sesegera mungkin ke kantor-kantor perwakilan negara itu. 

Pekan lalu, Washington mengonfirmasi kematian Duta Besar Amerika Serikat di Libya, Christopher Stevens, dan tiga warga sipilnya dalam aksi protes warga setempat atas pemutaran film buatan Amerika Serikat, di Kantor Konsulat Amerika Serikat, di Benghazi, Libya. Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, berang dan langsung memerintahkan peningkatan pengamanan semua fasilitas perwakilan negara itu di seluruh dunia.

"Saya sangat mengutuk serangan atas fasilitas diplomatik kami di Benghazi, yang menewaskan empat warga negara kami, termasuk Duta Besar Chris Stevens," katanya, dalam keterangan mendadak di Gedung Putih, Washington, Selasa. Pembunuhan itu terkait pembuatan dan peredaran film yang dinilai menghina Nabi Besar Muhammad SAW, Innocence of Muslims.

Obama juga telah memerintahkan pemerintahannya menjamin semua hal yang diperlukan untuk mendukung pengamanan semua personelnya di Libya. Juga meningkatkan pengamanan semua pos diplomatiknya di seluruh dunia. Di sisi lain, peringatan 9/11 dilakukan Ground Zero, New York, dan Pentagon tanpa pidato pejabat pemerintahan Amerika Serikat. (*)

Editor: Ade Marboen

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Komentar Pembaca

Kirim Komentar

IAIN Ar-Raniry buka kuliah malam

Posted: 20 Sep 2012 07:11 PM PDT

Banda Aceh, Aceh (ANTARA News) - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ar-Raniry Banda Aceh membuka kuliah malam sebagai salah satu upaya persiapan perubahan status menjadi Universitas Islam Negeri (UIN).

"Kuliah malam ini akan dimulai pada semester ganjil tahun akademik 2012/2013 yang akan berlangsung hingga pukul 22.00 WIB," kata Rektor IAIN Ar-Raniry Banda Aceh Farid Wajdi di Banda Aceh, Jumat.

Ia mengatakan, peningkatan jadwal pembelajaran hingga malam hari tersebut merupakan bagian dari pengembangan IAIN dalam melahirkan generasi dalam membangun berbagai sektor di masa mendatang.

"Kita telah mempersiapkan berbagai syarat untuk pengalihan status tersebut dan kini tinggal menunggu proses administrasi terhadap perubahan itu," katanya.

Farid mengatakan, sesuai informasi yang diperoleh Kementerian Agama RI, ada lima IAIN yang akan menjadi UIN, pertama IAIN Banda Aceh, IAIN Medan, IAIN Palembang, IAIN Semarang dan Surabaya.

"Kita berharap informasi tersebut dapat segera terwujud," katanya.

Farid menambahkan, untuk kegiatan kuliah malam tersebut pihak rektorat telah memaksimalkan berbagai lampu penerangan yang ada di sekitar kampus dan akan menambah sarana pendukung lainnya seperti kantin, toko buku dan layanan internet.

"Kami juga akan berupaya untuk memberikan layanan internet gratis yang bisa diakses seluruh mahasiswa yang ada di lingkungan kampus. Ini merupakan salah satu respon positif yang akan dihadirkan agar mahasiswa juga betah," katanya.

Farid juga mengatakan para mahasiswa baru yang ada di kampus tersebut nantinya juga diwajibkan tinggal di asrama yang ada di perguruan tinggi setempat.

"Kami juga akan mewajibkan mahasiswa berbicara bahasa Inggris dan Arab dengan cara membuka kursus bahasa bagi mahasiswa," demikian Farid.
(KR-IFL)

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Rakyat AS dinasihat tidak kunjungi Pakistan

Posted: 20 Sep 2012 11:38 AM PDT

[unable to retrieve full-text content]WASHINGTON 21 Sept. - Amerika Syarikat (AS) menasihati rakyatnya agar tidak mengunjungi Pakistan buat masa ini ekoran amaran kemungkinan berlakunya beberapa bantahan dan tunjuk perasaan di negara itu.

Konflik Syria ragut lebih 29,000 nyawa

Posted: 20 Sep 2012 11:38 AM PDT

[unable to retrieve full-text content]BEIRUT 21 Sept. - Lebih 29,000 orang dilaporkan terbunuh dalam konflik di Syria sejak pemberontakan menentang kerajaan tercetus pada Mac tahun lalu, lapor sebuah pertubuhan hak asasi manusia di sini...

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Habuk kayu, jerami bahan api pesawat

Posted: 20 Sep 2012 03:02 PM PDT

Paris: Pesawat penumpang dalam masa beberapa tahun akan datang bakal menggunakan jerami atau terbang menggunakan bahan api dari habuk kayu berikutan penyelidikan meluas untuk mencari alternatif lebih bersih dari minyak tanah, kata saintis Perancis.

Projek "ProBio3" bermula awal Julai dan dibiayai bersama program rangsangan ekonomi kerajaan Perancis bertujuan menggunakan bahan tradisi jerami untuk membangunkan bahan baru biofuel yang boleh digunakan dalam campuran bersama minyak tanah.

"Tidak lama lagi, pesawat mungkin boleh terbang menggunakan bahan buangan hutan dan pertanian," kata profesor Institut Kebangsaan Sains Tulen Toulouse (Insa), Carole Molina-Jouve, yang menyelaraskan projek ProBio3.
"Kita sudah mengetahui bagaimana untuk membina satu barisan pengeluaran asas tetapi kita perlu bergerak ke hadapan dalam bidang industri," katanya.

"Kita perlu terjemahkan apa yang dilakukan dalam makmal ke alam sekitar sebenar sambil meningkatkan keuntungan dan kecekapan."

Kurang kos

Langkah menggunakan bahan asas jerami dan habuk kayu adalah satu sumber bahan bakar terbaru dalam satu siri pencarian biofuel bertujuan mengurangkan kos dan pencemaran bahan bakar.
Setakat ini kebanyakan usaha adalah berdasarkan pengeluaran berasaskan pertanian, meningkatkan kebimbangan mengenai kurangnya bahan makanan berikutan kemarau.

Alternatif bahan api

Tetapi pembuat Eropah, Airbus, dari penyokong program percaya bahawa sumber habuk kayu dan sisa buangan pertanian boleh menjadi alternatif sumber bahan api masa depan.

Dengan belanjawan sebanyak 24.6 juta euro (RM98.6 juta) sepanjang lapan tahun, ProBio3 bertujuan mewujudkan rangkaian pengeluaran berkeuntungan untuk minyak hidroproses, sejenis biofuel yang diberikan sijil oleh pertubuhan standard antarabangsa ASTM sebagai boleh digunakan bagi penerbangan dengan kombinasi minyak tanah.

Bahan bakar dibuat dari kayu dan jerami mungkin pelik dengan buatan manusia yang paling melampau dalam enjin jet moden di mana suhu boleh mencecah 1,600 darjah Celsius. Tetapi saintis berkata mereka sudah mengetahui asas dalam proses itu. - Agensi

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Bocah China Berjalan Gunakan Tangan

Posted: 20 Sep 2012 06:02 AM PDT

BEIJING - Kendati kedua kakinya lumpuh, tidak menyurutkan tekad seorang bocah di China untuk bersekolah. Selama empat tahun terakhir bocah tersebut mengandalkan kedua tangannya untuk berjalan ke sekolah.

Menurut Orange, Kamis (20/9/2012) bocah 10 tahun bernama Yan Yuhong yang berasal dari Desa Jiaba, Yibin, Provinsi Hubei, China itu mengalami kelumpuhan sejak masih kanak-kanak.

Awalnya Yan belajar merangkak, namun dalam empat tahun terakhir dia mulai mahir menggunakan kedua tangannya untuk berjalan.

Saat ingin berangkat ke sekolah Yan dikabarkan harus bangun lebih awal dibanding teman-teman sekelasnya. Karena waktu tempuhnya untuk berangkat ke sekolah berbeda dengan anak-anak lainnya.

Yan bukannya tidak memiliki tongkat namun baginya berjalan dengan mengandalkan kedua tangan lebih cepat.

Ayah Yan diketahui juga menderita kelumpuhan yang sama. Kini hanya sang ibu yang menjadi tulang punggung keluarga dengan menjadi penjual roti. Namun Yan bertekad dia akan menyelesaikan sekolahnya.

"Saya tidak ingin berhenti. Saya ingin belajar dengan sungguh-sungguh dan menggapai masa depan saya," ujar Yan.(rhs)

Pria Misterius Tuliskan Permintaan Maaf di Mobil

Posted: 20 Sep 2012 05:02 AM PDT

LONDON - Mengakui kesalahan lalu meminta maaf bukanlah perkara mudah. Namun seorang pria di Shildon, County Durham, Inggris rela mengakui kesalahan dan meminta maaf kepada seorang perempuan yang dicintainya dengan cara yang tidak biasa.

Pria ini menuliskan permintaan maafnya di sebuah mobil van putih yang dia parkir di dekat George Reynolds Industrial Estate di Shildon. Selain meminta maaf pria yang tidak disebutkan identitasnya ini, juga melamar perempuan yang bernama Linda.

"Linda I'm so sorry. I'm a fool and an idiot sometimes. I love you with all my heart. Please come home and put this right. We miss you. I miss us. I want to grow old with you. Will you marry me? (Linda saya minta maaf. Saya bodoh dan idiot terkadang. Kembalilah ke rumah dan mari kita perbaiki ini. Saya merindukan kebersamaan kita. Maukah kamu menikah dengan saya?)," tulis pria tersebut, seperti dikutip Daily Mail, Kamis (20/9/2012).

Sejumlah orang yang menyaksikan mobil van tersebut tak jarang berhenti untuk berfoto. Para pekerja di County Durham mengaku mereka sedikit terkejut dengan peristiwa tersebut.

"Pastinya pria itu melakukan sebuah kesalahan besar. Semua orang membicarakan tentang pasangan ini sekarang. Ketika pertama kalinya saya melihat hal itu saya pikir ini hal yang baik. Ini pastinya cara baru meminta maaf," ujar salah seorang pekerja George Reynolds Industrial Estate, Harvey Jayne.

Salah seorang pekerja lainnya di Shildon County Annie Ollie menggambarkan pesan itu pastinya ditulis oleh seorang pria yang sangat patah hati.

"Saya melihat pesan di van putih ketika melintas wilayah itu. Pria itu pastilah sosok yang sangat patah hati. Bila cara ini tidak bekerja maka saya ragu akan ada cara lain," ujar Ollie.

Warga di sekitar wilayah tersebut mengaku, mereka tidak mengetahui identitas pria yang memarkir van dengan tulisan permintaan maaf itu. Mereka juga tidak mengenal sosok perempuan yang disebut Linda.(rhs)

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Foto Bareng, Oliver Stone Malah Pelototi Payudara Salma Hayek

Posted: 20 Sep 2012 08:21 AM PDT

Kamis, 20 September 2012 22:21 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

LOS ANGELES- Salma Hayek memang sering disebut sebagai artis yang memiliki payudara terseksi dan terindah. Tak heran, sutradara Oliver Stone sampai terperangah ketika menghadiri acara film terbaru mereka yang berjudul Savages.

Para bintang dan kru film Savages seperti Salma dan John Travolta ikut terlihat hadir dalam acara itu. Seperti biasa, ketika berada di red carpet mereka menjalani sesi pemotretan

Salma memakai baju terbuka di bagian atas sehingga belahan dadanya terlihat jelas. Oliver sepertinya tak bisa menutupi kekaguman terhadap payudara Salma. Dia tak henti-hentinya melihat ke arah dada artis 46 tahun itu.

Bahkan, satu momen Oliver seperti ingin sekali menyentuh dengan meletakkan tangannya di bagian dada Salma. Meski sempat terlihat canggung Salma hanya bisa tertawa melihat ulah nakal sutradaranya itu. Demikian dikutip dari Dailymail, Kamis (20/9/2012).

(rik)

Glenn Fredly: Foke Selamat Kamu Pensiun!

Posted: 20 Sep 2012 08:01 AM PDT

Kamis, 20 September 2012 22:01 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

JAKARTA- Glenn Fredly ikut mengucapkan selamat atas kemenangan Jokowi di hasil hitung cepat Pilkada Jakarta hari ini. Glenn yang pada putaran pertama memilih Faisal Basri pun ikut memberikan ucapan selamat bernada sindirian kepada Fauzi Bowo (Foke).

"Jokowi-Ahok selamat bekerja buat warga. Pokoknya jangan pencitraan seperti pak SBY. Rakyat sudah bosan. Selamat pak @jokowi_do2 #Jakartabaru," tulis Glenn dalam akun Twitternya, Kamis (20/9/2012).

"Foke Selamat Kamu Pensiun," tulis Glenn lagi.

Namun, Glenn tetap mencoba kritis dengan pasangan yang memiliki khas baju kotak-kotak itu. Pelantun "Jakarta" itu sepertinya tetap tak mau melupakan peristiwa penculikan dan penghilangan paksa terhadap sejumlah aktivis di 1997-1998 yang dikomandoi oleh Prabowo Subianto. Bersama PDIP, Prabowo lewat partai Gerindra merupakan penyokong utama bagi pasangan Jokowi-Ahok saat ini.

"And dear pak Prabowo, saya Glenn fredly anak Maluku Indonesia generasi menolak lupa :)," tandasnya.

(rik)

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Dubes AS Akan Datangi PKS Bahas Film "Innocence of Muslims"

Posted: 20 Sep 2012 01:20 PM PDT

Dubes AS Akan Datangi PKS Bahas Film 'Innocence of Muslims'

Penulis : Dian Maharani | Jumat, 21 September 2012 | 01:16 WIB

KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES

Hidayat Nur Wahid

TERKAIT:

JAKARTA, KOMPAS.com — Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia Scot Marciel akan mendatangi Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Jumat (21/9/2042). Kedatangan Scot untuk membahas kontroversi film Innocence of Muslims.

Hal itu disampaikan oleh Mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Hidayat Nur Wahid di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 13 Pilkada DKI Jakarta, di Kemang Selatan, Jakarta Selatan, Kamis (20/9/2012).

"Besok siang, jam setengah 10, Duta Besar Amerika Serikat akan datang ke Fraksi PKS di DPR untuk kita mendialogkan tentang masalah film Innocence of Muslims itu yang menghadirkan beragam kegaduhan di tingkat internasional," kata Hidayat yang baru saja diangkat sebagai Ketua Fraksi PKS DPR itu.

Menurutnya, film produksi AS yang beredar di YouTube itu justru merugikan AS. Tak hanya di Indonesia, film ini menuai protes di berbagai negara, seperti Mesir dan Libya. Di Libya, aksi anarkistis bahkan terjadi hingga menewaskan empat warga AS, termasuk Dubes AS untuk Libya, Christopher Stevens.

"Jadi, ini harus ada pemahaman di Amerika, justru mereka sangat dirugikan dengan hadirnya film yang dibuat di negeri mereka. Karenanya, harusnya AS justru berada di garis terdepan untuk menyelesaikan masalah ini. Jangan dibiarkan kemudian jadi masalah merugikan kepentingan Amerika," ujar mantan calon Gubernur DKI Jakarta 2012 ini.

Editor :

Aloysius Gonsaga Angi Ebo

Megawati: Terima Hitung Cepat dengan Bahagia

Posted: 20 Sep 2012 05:55 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri meminta seluruh pendukung pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama menerima hasil hitung cepat atau quick count dalam putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2012 dengan kebahagiaan tanpa ada euforia berlebihan. Pasalnya, hitung cepat itu bukan hasil final.

"Saya ingin kemenangan diterima dengan kebahagian, tapi jangan euforia. Tetap keadaan tenang," kata Megawati di Kantor DPP PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Kamis ( 20/9/2012 ).

Megawati memantau hasil hitung cepat dari beberapa lembaga survei di Kantor DPP bersama para petinggi PDIP seperti Tjahjo Kumolo, Puan Maharani, Effendy Simbolon, Hendrawan Supratikno. Sebelumnya, Megawati dan suami Taufiq Kiemas, serta anggota keluarga lain menggunakan hak pilih di kediaman di Kebagusan, Jaksel.

Dalam kesempatan itu, Megawati mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh jajaran PDIP di Jakarta serta rakyat ibukota atas hasil itu. Mereka, kata dia, telah bergotongroyong memenangkan Jokowi-Basuki dengan segala keprihatinan.

"Terimakasih juga kepada seluruh sukarelawan, petugas keamanan yang betul-betul dampingi kita, dari Kepolisian, maupun Kodam. Mari kita saling jaga keamanan ibukota karena ini barometer dari keadaan di nasional," pungkas mantan Presiden itu.

Seperti diberitakan, hasil hitung cepat beberapa lembaga menunjukkan pasangan Jokowi-Basuki unggul dibanding pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli (Foke-Nara). Hasil hitung cepat Litbang Kompas, Jokowi-Basuki unggul dengan total suara 52,97 persen dari jumlah suara sah. Adapun pasangan Foke-Nara mengantongi 47,03 persen dari suara sah.

Sedangkan hasil hitung cepat Lingkaran Survei Indonesia (LSI) yang disiarkan TV One, Jokowi-Basuki mendapat suara sebanyak 53,68 persen dan Foke-Nara sebanyak 46,32 persen.

Ikuti berita perkembangan pemilihan kepala daerah DKI Jakarta di liputan khusus "Jakarta 1"

detikcom

detikcom


25 Persen Suara Mengambang PKS Penyumbang Suara Jokowi

Posted: 20 Sep 2012 01:25 PM PDT

Jumat, 21/09/2012 03:23 WIB

Prins David Saut - detikNews

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendukung pasangan calon gubernur Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli pada putaran ke dua pilgub DKI Jakarta. Namun berdasarkan hasil perhitungan quick count, pasangan tersebut kalah. Bagaimana dukungan PKS?

"Kita belum lihat penghitungan suara real utamanya, tapi ya kita yakini bahwa di survei-survei kita solid. Tapi massa mengambang kita ada yang ke Jokowi sekitar 25 persen," kata Wakil Ketua DPP PKS Wilayah Dakwah Banten, Jakarta, dan Jawa Barat, Yudi Widiana Adia kepada detikcom, Kamis (20/9/2012).

Yudi menjelaskan suara PKS mengambang tersebut bukan anggota partai mereka. Suara tersebut lebih didominasi oleh para pemilih muda yang menginginkan adanya perubahan di Jakarta.

"Bukan anggota, kecenderungannya usia antara usia muda 30-40 tahun itu ke Jokowi. Jadi lebih kepada mereka yang ingin perubahan ini, yang sudah merasakan dinamika kehidupan Jakarta ingin adanya perubahan. Tapi yang konstituen partai mengikuti arahan semua," ujar Yudi.

Menurut Yudi, suara massa mengambang PKS terpengaruh oleh informasi seputar pilgub DKI Jakarta 2012 yang beredar melalui berbagai media. "Kalau massa mengambang itu kan massa yang terpengaruh pemberitaan, bagi kita itu tidak pernah ditanggap sebagai suara yang fix. Jadi suara yang bisa lari kemana saja," terangnya.

Walau begitu, Yudi menilai suara anggota PKS di Jakarta masih mampu menyamai jumlah suara PDIP di Jakarta. Para anggota PKS sendiri melihat dua pasangan calon gubernur pilgub DKI Jakarta berdasarkan perubahan yang ingin dirasakan.

"Untuk DKI, suara kita masih kejar-kejaran dengan PDIP, jadi kita masih kokoh untuk partai. Massa PKS menganggap Foke dan Jokowi bukan PKS, jadi mereka lebih berharap pada perubahan," ujar Yudi.

Yudi pun menanggapi hasil quick count sebagai hasil sementara dengan metode penelitian, namun hasil KPU DKI Jakarta tetap ditunggu oleh PKS. "Kalau quick count kan metode ilmiah, jadi saya bisa memahami cara-cara itu. Dan apa yang dihasilkan oleh quick count tidak akan persis seperti hasil sesungguhnya," tutup Yudi.

(vid/rmd)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent


Sponsored Link

Jokowi Tegaskan Komitmen Tak Pakai Pengawal Jika Jadi Gubernur DKI

Posted: 20 Sep 2012 01:05 PM PDT

Jumat, 21/09/2012 03:05 WIB

M Rizki Maulana - detikNews

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut akan tetap pada komitmennya diawal masa kampanye. Komitmen tersebut adalah tak menggunakan pengawal apabila menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

"Tidak pakai pengawalan," ucap Jokowi di Posko Pemenangan Jokowi-Ahok, Jalan Borobudur No 22, Jakarta Pusat, Kamis (20/9/2012).

Menurut Jokowi, penggunaan pengawalan bukanlah gayanya. Dia menambahkan gaya tersebut kemungkinan besar juga akan diikuti oleh wakilnya Ahok.

"Bukan gaya saya pakai pengawalan seperti itu. Mas Basuki juga saya rasa seperti itu," terangnya.

Sebelumnya, pada masa kampanye, salah satu janji duet Jokowi-Ahok adalah untuk tidak menggunakan pengawalan atau voorijder selama berdinas.

Menurut mereka dengan tidak menggunakan pengawalan akan membuat mereka dapat merasakan penderitaan masyarakat yang harus merasakan macetnya kota Jakarta.

(riz/rmd)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent


Sponsored Link

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Selain WOT, Posisi Seks Ini Favorit Wanita

Posted: 20 Sep 2012 10:04 AM PDT

SETIAP wanita tentu menginginkan kenikmatan saat bercinta. Oleh karenanya, banyak faktor yang harus diperhatikan oleh mereka untuk mendapatkan semua itu.
 
Seperti dilansir Marieclaire, ada beberapa posisi favorit wanita yang dianggap bisa memaksimalkan hubungan seksual mereka.
 
Missionary
 
Meski ini posisi yang konvensional, tapi wanita percaya kalau mereka masih bisa meraih puncak kenikmatan dengan mudah. Tak hanya itu, dengan posisi ini, wanita juga bisa melihat ekspresi wajah pasangannya lebih jelas.
 
Woman on top
 
Bagi wanita, posisi tersebut bisa menunjukkan kalau mereka juga mampu memegang kendali. Tak hanya itu, mereka menganggap bahwa dengan posisi ini bisa menunjukkan keseksian yang sebenarnya pada pasangan.

Doggy style
 
Wanita menyukai posisi ini karena bisa mendapatkan kenikmatan yang tiada tara. Pasalnya, mereka yakin jika posisi ini bisa membawa orgasme ganda saat pasangannnya bisa menyentuh titik G-spot yang ada di daerah intimnya.
 
Side-by-side
 
Wanita menyukai posisi ini karena bisa menunjukkan sisi lembutnya pada pasangan. Tak hanya itu, posisi bercinta seperti ini juga dipercaya bisa memberikan lebih banyak keintiman.
(tty)

Ingin Hidup Bahagia? Kendalikan Emosi & Jaga Sikap

Posted: 20 Sep 2012 05:17 AM PDT

SETIAP pasangan selalu menginginkan hubungan yang bahagia. Namun, semuanya bisa diidentifikasi melalui diri sendiri dahulu.
 
Seorang pakar, Dr Pam Spurr mengatakan, setiap hari banyak hal yang bisa dilakukan untuk membuat hidup menjadi lebih bahagia.
 
"Saya percaya bahwa rahasia untuk menjadi pasangan yang bahagia sebenarnya ada pada hal-hal yang berasal dari dirinya sendiri," tuturnya, seperti dilansir Goodtoknow.
 
Kendati demikian, Spur juga mengungkap ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meraih kebahagian tersebut.
 
Sikap
 
Untuk mendapatkan hidup yang bahagia, setiap pasangan harus mulai sadar dengan sikapnya masing-masing. Paling tidak, tunjukkan sikap yang wajar kepada pasangan.
 
Emosi

Pengendalian emosi juga mutlak diperlukan untuk meraih kebahagiaan yang diinginkan. Sebab, emosi dari diri sendiri merupakan pangkal dari segala masalah yang ada.
 
Harapan

Salah satu masalah umum dari kehidupan cinta karena memiliki harapan yang tinggi. Lebih baik, tidak terlalu berharap agar pasangan selalu bisa melakukan semua yang Anda inginkan.
(tty)