Isnin, 22 Julai 2013

Republika Online

Republika Online


Warga Temukan Bayi Terbungkus Plastik di Pinggir Jalan

Posted: 22 Jul 2013 11:19 PM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 13:19 WIB

Antara Foto

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Seorang bayi ditemukan di pinggir Jalan Kelud Raya Semarang pada Selasa pagi. Bayi tersebut ditempatkan dalam bungkusan tas plastik warna hitam.

Bungkusan berisi orok tersebut pertama kali ditemukan oleh Adri Saputra, warga Tampomas Utara I, Semarang saat membersihkan halaman rumahnya.

Saat itu, kata dia, ada pengendara dari arah utara Jalan Kelud Raya yang berhenti lalu membuang sebuah bungkusan berwarna hitam.

"Pagi itu masih agak gelap, tidak terlalu kelihatan yang membuang bungkusan itu," katanya.

Ia kemudian memberitahu tetangganya Giyono (50) yang kemudian mengecek isi bungkusan yang dibuang tersebut. Ia kaget ketika melihat bungkusan berisi bayi yang masih lengkap dengan ari-arinya. Temuan itu selanjutnya dilaporkan ke polisi.

Petugas identifikasi yang datang ke lokasi membawa orok tersebut Rumah Sakit Dr Kariadi Semarang. Polisi memperkirakan bayi tersebut berusia sekitar lima bulan.

Redaktur : Hazliansyah
Sumber : Antara

Sungguh aku melihat Rasulullaah shallallahu 'alaihi wa sallam pada siang hari menuangkan air ke atas kepala beliau dalam keadaan berpuasa karena kehausan atau kepanasan.(HR. Abu Dawud, dan Ahmad)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Seskab: SBY Tidak Fitnah FPI

Posted: 22 Jul 2013 11:18 PM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 13:18 WIB

Republika/Agung Supriyanto

Ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam menantang Front Pembela Islam (FPI) untuk membuktikan pernyataan mereka yang menyebut Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memfitnah.

Menurutnya, pidato dan tindakan pemerintah atas FPI berdasarkan fakta hukum. Tak hanya itu, ia juga menekankan pidato Presiden SBY mewakiliki aspirasi masyarakat umum yang terganggu dengan pola dan prilaku FPI.

"Buktikan sajalah kalau mereka mengatakan itu fitnah. Pidato Presiden sudah mewakili suara masyarakat," katanya, Selasa (23/7). Dipo mengasihani FPI karena beranggapan ada niat jelek terhadap presiden.

Menurutnya, presiden mengajak agar masyarakat saling menghormati. Kalaupun menyebarkan ajaran Islam, sebaiknya dilakukan dengan cara yang lebih halus, bukan dengan main hakim sendiri dan kekerasan.

"Silakan masyarakat menilai sendiri apakah presiden memfitnah," katanya. Apakah FPI akan dibubarkan? Dipo mengaku tidak tahu pasti apakah FPI bisa dibubarkan atau tidak. Yang jelas, segala bentuk kekerasan, harus ditindak secara hukum.  

Reporter : Esthi Maharani
Redaktur : A.Syalaby Ichsan

Harta itu lezat dan manis, siapa yang menerimanya dengan hati bersih, ia akan mendapat berkah dari hartanya tersebut(HR Muslim)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Republika Online

Republika Online


Warga Temukan Bayi Terbungkus Plastik di Pinggir Jalan

Posted: 22 Jul 2013 11:19 PM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 13:19 WIB

Antara Foto

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Seorang bayi ditemukan di pinggir Jalan Kelud Raya Semarang pada Selasa pagi. Bayi tersebut ditempatkan dalam bungkusan tas plastik warna hitam.

Bungkusan berisi orok tersebut pertama kali ditemukan oleh Adri Saputra, warga Tampomas Utara I, Semarang saat membersihkan halaman rumahnya.

Saat itu, kata dia, ada pengendara dari arah utara Jalan Kelud Raya yang berhenti lalu membuang sebuah bungkusan berwarna hitam.

"Pagi itu masih agak gelap, tidak terlalu kelihatan yang membuang bungkusan itu," katanya.

Ia kemudian memberitahu tetangganya Giyono (50) yang kemudian mengecek isi bungkusan yang dibuang tersebut. Ia kaget ketika melihat bungkusan berisi bayi yang masih lengkap dengan ari-arinya. Temuan itu selanjutnya dilaporkan ke polisi.

Petugas identifikasi yang datang ke lokasi membawa orok tersebut Rumah Sakit Dr Kariadi Semarang. Polisi memperkirakan bayi tersebut berusia sekitar lima bulan.

Redaktur : Hazliansyah
Sumber : Antara

Sungguh aku melihat Rasulullaah shallallahu 'alaihi wa sallam pada siang hari menuangkan air ke atas kepala beliau dalam keadaan berpuasa karena kehausan atau kepanasan.(HR. Abu Dawud, dan Ahmad)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Seskab: SBY Tidak Fitnah FPI

Posted: 22 Jul 2013 11:18 PM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 13:18 WIB

Republika/Agung Supriyanto

Ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Kabinet (Seskab) Dipo Alam menantang Front Pembela Islam (FPI) untuk membuktikan pernyataan mereka yang menyebut Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memfitnah.

Menurutnya, pidato dan tindakan pemerintah atas FPI berdasarkan fakta hukum. Tak hanya itu, ia juga menekankan pidato Presiden SBY mewakiliki aspirasi masyarakat umum yang terganggu dengan pola dan prilaku FPI.

"Buktikan sajalah kalau mereka mengatakan itu fitnah. Pidato Presiden sudah mewakili suara masyarakat," katanya, Selasa (23/7). Dipo mengasihani FPI karena beranggapan ada niat jelek terhadap presiden.

Menurutnya, presiden mengajak agar masyarakat saling menghormati. Kalaupun menyebarkan ajaran Islam, sebaiknya dilakukan dengan cara yang lebih halus, bukan dengan main hakim sendiri dan kekerasan.

"Silakan masyarakat menilai sendiri apakah presiden memfitnah," katanya. Apakah FPI akan dibubarkan? Dipo mengaku tidak tahu pasti apakah FPI bisa dibubarkan atau tidak. Yang jelas, segala bentuk kekerasan, harus ditindak secara hukum.  

Reporter : Esthi Maharani
Redaktur : A.Syalaby Ichsan

Harta itu lezat dan manis, siapa yang menerimanya dengan hati bersih, ia akan mendapat berkah dari hartanya tersebut(HR Muslim)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Republika Online

Republika Online


Melewatkan Sarapan Picu Serangan Jantung

Posted: 22 Jul 2013 05:45 PM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 07:45 WIB

ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, ATLANTA -- Sebuah penelitian di Harvard terhadap beberapa orang tua menemukan bahwa mereka yang dengan teratur melewatkan sarapan memiliki 27 persen resiko serangan jantung dibandingkan mereka yang makan pagi. Tak ada alasan kenapa hasilnya tidak berlaku pada orang lain, juga.

Penelitian lain menyarankan adanya kaitan antara sarapan dan kegemukan, tekanan darah tinggi, diabetes dan gangguan kesehatan lain yang merintis pada gangguan jantung.

Salah satu peneliti di Harvard School of Public Health, Eric Rimm mengatakan tak ada penelitian tentang risiko jangka panjang dari serangan jantung.

Lalu mengapa melewatkan sarapan dapat memicu serangan jantung? Para ahli juga belum yakin, tapi ini yang mereka pikirkan: Orang yang tidak makan pagi kebanyakan lebih lapar dan makan dalam porsi yang lebih besar. Makanan itu membuat tubuh memroses kalori dalam jumlah yang banyak dalam waktu yang singkat. Hal itu dapat menghentikan tingkat gula dalam darah dan mungkin mengarah pada penyumbatan arteri.

Reporter : Riana Dwi Resky
Redaktur : Fernan Rahadi
Sumber : AP

Apabila Allah memberikan kenikmatan kepada seseorang hendaknya dia pergunakan pertama kali untuk dirinya dan keluarganya.((HR. Muslim))

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Cairan Pembersih Tangan Bukan Pengganti Sabun

Posted: 22 Jul 2013 11:23 AM PDT

Selasa, 23 Juli 2013, 01:23 WIB

freshecology.wordpress.com

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- "Hand Sanitizer" (cairan pembersih tangan) tidak dapat menggantikan fungsi sabun untuk membersihkan tangan secara maksimal, kata Eksekutif Kesehatan Umum Unilever Indonesia Foundation Leo Indarwahono.

"'Hand sanitizer' itu bukan pengganti dari sabun. Pada saat mendadak jika ingin makan, tidak ada sabun, ya, pakai 'hand sanitizer' tidak masalah agar bakteri di tangan mati," ujar dr. Leo Indarwahono di Jakarta, Senin (23/7).

Leo mengatakan bahwa membersihkan tangan dengan "hand sanitizer" hanya akan mematikan kuman saja. Namun, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir akan mematikan kuman dan meluruhkan kuman dari telapak tangan.

"Jadi, sabun akan mematikan kuman yang ada di tangan dan air mengalir akan melepaskan kuman yang sudah mati tadi dari tangan sehingga tangan dapat bersih secara maksimal," kata Leo.

Leo mengemukakan bahwa kuman pada tangan yang dicuci dengan sabun akan mati dalam 10 detik. Namun, membutuhkan waktu 20 detik untuk mencuci tangan dengan baik dan benar.

Menurut Leo, terdapat beberapa tahap mencuci tangan dengan baik dan benar, yaitu membasuh kedua tangan dengan air, mencuci tangan dengan sabun sampai ke sela-sela jari dan kuku, membilas dengan air, mematikan keran dengan siku tangan, dan mengeringkan tangan dengan kain bersih atau mengibas-ngibaskannya.

"Mengapa harus mematikan keran dengan siku? Agar kuman yang ada pada keran tidak menempel lagi di tangan," ujar Leo.

Dengan demikian, lanjut Leo, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir akan lebih baik jika dibandingkan dengan menggunakan "hand sanitizer".

Redaktur : Yudha Manggala P Putra
Sumber : Antara

Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api(HR. Tirmidzi)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Truk Tabrak Bus di Thailand, 19 Orang Tewas

Posted: 22 Jul 2013 08:09 PM PDT

BANGKOK, KOMPAS.com — Sebanyak 19 orang tewas dan 20 orang lainnya cedera, Selasa (23/7/2013), ketika sebuah bus bertabrakan dengan truk di Thailand tengah dan meledak dalam kobaran api. Demikian kata pihak berwenang.

"Seluruhnya 19 orang tewas, sebanyak 18 orang tewas di tempat kejadian dan satu orang lagi meninggal di rumah sakit," kata seorang pejabat lembaga nasional untuk pengobatan darurat di Bangkok, yang meminta tidak disebutkan namanya. Dia menambahkan, ada 20 orang yang terluka dalam kecelakaan pada Selasa dini hari di Provinsi Saraburi di Thailand tengah itu.

Bus antar-provinsi, yang sedang melakukan perjalanan dari Bangkok ke Roi Et di timur laut negara itu, terbakar setelah kecelakaan. Foto-foto dari televisi berita Thailand menunjukkan tingkat kerusakan kendaraan itu, yang tampaknya telah benar-benar terbakar dan hanya menyisakan logam.

Pihak berwenang mengatakan, kecelakaan itu merupakan tabrakan yang melibatkan tiga kendaraan. Polisi telah menangkap sopir truk semen, yang menurut mereka sepertinya kehilangan kendali atas kendaraannya sebelum insiden tersebut. "Truk itu menyeberang dari jalur berlawanan dan menabrak bus," kata perwira polisi lokal Letkol Assavathep Janthanari. Ia menambahkan, sebuah truk pikap di belakang bus itu juga terlibat dalam kecelakaan tersebut. Dia mengatakan para korban tewas dan terluka berasal dari bus dan truk pikap itu.

Belum diketahui berapa banyak orang yang melakukan perjalanan di bus tersebut. Witthichart Kallayanamitr, direktur perusahaan bus yang berada di bawah kementerian transportasi itu, mengatakan kapasitas normal bus itu sebanyak 32 orang.

Standar keselamatan sering kali buruk di Thailand dan kecelakaan transportasi relatif umum terjadi. Awal bulan ini kereta api yang melakukan perjalan malam hari dari Bangkok ke kota Chiang Mai di utara negara itu tergelincir dan melukai 23 orang, termasuk 18 wisatawan asing. Bulan April, sedikitnya lima orang tewas, termasuk seorang bayi berusia tujuh bulan dan seorang perempuan Belgia, dan 53 orang luka-luka ketika sebuah bus wisata Thailand terjun dari sebuah bukit di Provinsi Phitsanulok karena remnya blong.

Editor : Egidius Patnistik

Paus Fransiskus Disambut Meriah di Brasil

Posted: 22 Jul 2013 07:12 PM PDT

RIO de JANEIRO, KOMPAS.com — Paus Fransiskus telah tiba di Brasil untuk kunjungan selama seminggu dan disambut oleh Presiden Brasil Dilma Rousseff hari Senin (22/7/2013).

Puluhan ribu orang bersorak gembira menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Brasil hari Senin. Mereka mengerubungi iring-iringan yang membawa Paus ke pusat Rio de Janeiro pada awal kunjungan yang akan berlangsung selama seminggu.

Berbagai video memperlihatkan petugas keamanan di beberapa titik berupaya menghalau massa yang gembira, sementara Paus menurunkan jendela mobilnya untuk menyentuh orang-orang yang berupaya meraihnya. Seorang perempuan menyerahkan seorang bayi kepada Paus, lalu diciumnya sebelum diserahkan kembali.

Presiden Brasil Dilma Rousseff dan sejumlah pejabat bertemu mantan Kardinal Jorge Bergoglio yang kelahiran Argentina itu—ketika ia turun dari pesawat komersial untuk memulai kunjungannya.

Ini adalah kunjungan pertama oleh Paus berusia 76 tahun itu sejak ia menjadi pemimpin ke-266 Gereja Katolik Roma pada bulan Maret.

Kunjungan ke kota pesisir itu dan kembalinya Paus ke benua asalnya itu diatur bertepatan dengan perayaan internasional Hari Pemuda Sedunia hari Kamis. Lebih dari satu juta pemuda Katolik diperkirakan akan berpartisipasi dalam acara itu.

Warga Argentina berusia 76 tahun itu adalah Paus pertama dari Amerika dan kini berkunjung ke negara Katolik terbesar di dunia, di mana terjadi gelombang protes antipemerintah dalam beberapa minggu ini.

Dalam penerbangannya, Paus mengatakan kepada wartawan bahwa ia khawatir dunia, dengan tingginya tingkat pengangguran di kalangan orang muda, kini "berisiko memiliki generasi tanpa pekerjaan", meskipun ia mengatakan pekerjaan memberi martabat.

Ia juga mengecam "budaya penolakan" terhadap kaum lansia seraya menyatakan mereka seharusnya tidak "disingkirkan" oleh budaya yang terfokus pada segala yang baru.

Lebih dari satu juta orang muda Katolik diperkirakan akan berbondong-bondong ke Rio de Janeiro untuk menyambut Paus baru itu. Acara kunjungan Paus mencakup pertemuan dengan para pemimpin daerah dan nasional serta berbagai acara yang berhubungan dengan perayaan Hari Pemuda Dunia hari Kamis.

Editor : Egidius Patnistik

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Jenazah Terduga Teroris Tulungagung Tiba di RS Polri

Posted: 22 Jul 2013 11:29 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Dua jenazah terduga teroris, D dan R, tiba di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (22/7/2013) pukul 23.50 WIB. Mereka dibawa dengan mobil dari Tulungagung, Jawa Timur, dengan pengawalan dari Detasemen Khusus 88 Antiteror.

Sebelum jenazah datang, ada enam polisi dari Polsek Kramat Jati, Jakarta Timur, berjaga-jaga di lokasi. Setelah jenazah masuk, empat anggota Densus 88 mengambil posisi berjaga di depan pintu masuk kamar jenazah.

D dan R diduga terlibat dalam kasus bom Poso. Menurut Kepala Polda Jawa Timur Inspektur Jenderal Unggung Cahyono, D dan R sudah diintai dalam tiga bulan terakhir. D dan R sempat singgah di Surabaya, Lamongan, dan Magetan, sebelum ditembak mati dalam penyergapan yang dilakukan Densus 88 di Tulungagung.

Ketika penyergapan itu, ada dua orang lain bersama D dan R, yaitu MH dan S. MH dan S dilumpuhkan dengan tembakan di kaki ketika berusaha melarikan diri dan ditangkap dalam keadaan hidup.

Editor : Tjatur Wiharyo

Bilik Asmara Ditolak, Apa Tanggapan Fathanah dan Sefti?

Posted: 22 Jul 2013 10:33 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi menolak ada bilik asmara di rumah tahanan KPK. Pengadaan bilik ini merupakan permintaan Sefti Sanustika, istri terdakwa kasus korupsi suap impor daging sapi Ahmad Fathanah. Apa tanggapan Fathanah dan Sefti?

"Mau-maunya KPK-lah," ucap Fathanah sambil tertawa, menanggapi penolakan itu, seusai sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (22/7/2013) malam. Dia mengaku tak kecewa. "Kecewa enggak ada. Kalau ditolak, apa boleh buat," katanya.

Sementara itu, justru Sefti yang terlihat kecewa karena permintaannya ditolak. Dia mengaku belum menyampaikan surat permohonan kepada KPK. "Suratnya saja belum disampaikan, kok sudah ditolak," kata Sefti.

Seperti diketahui, harapan agar disediakan bilik asmara ini kali pertama diungkapkan Sefti saat menjenguk Fathanah beberapa waktu lalu. Meski tidak meminta secara resmi kepada KPK, Sefti mengaku senang jika disediakan bilik asmara untuk dia dan suaminya. "Kangen juga, kan sudah lima bulan," kata Sefti ketika itu.

Menanggapi harapan Sefti, Juru Bicara KPK Johan Budi menyarankan agar penyanyi dangdut itu mengirimkan permohonan resmi kepada KPK. Menurut Johan, KPK memang tidak menyediakan ruangan khusus untuk tahanan berhubungan suami istri di rutan karena tahanan diperkirakan hanya berada di sana selama lebih kurang tiga bulan.

Kondisi di rutan KPK, kata Johan, berbeda dengan di lembaga pemasyarakatan yang memang dipersiapkan untuk dihuni narapidana dalam jangka waktu lama. Untuk memfasilitasi pertemuan para tahanan dengan keluarganya, KPK menyediakan ruang tatap muka.

Ketua KPK Abraham Samad menegaskan tidak ada ketentuan KPK untuk menyediakan bilik asmara. Menurut Abraham, kebebasan di rutan harus dibatasi.

Fathanah ditahan di Rutan KPK sejak akhir Januari 2013. Dia ditetapkan sebagai tersangka bersama mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera Luthfi Hasan Ishaaq dalam kasus dugaan penerimaan suap terkait penetapan kuota impor sapi. Dalam pengembangannya, KPK menjerat Fathanah dan Luthfi dengan delik pencucian uang.

Editor : Palupi Annisa Auliani

detikcom

detikcom


Di Tengah Banjir, Ubi dan Teh Manis Menjadi Menu Pembuka Puasa Para Nenek

Posted: 22 Jul 2013 01:10 PM PDT

Jakarta - Memasuki pertengahan bulan Ramadan, wilayah Ibukota diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi. Tak ayal, hujan yang melanda Jakarta dalam beberapa hari itu pun menyebabkan banjir di beberapa kawasan. Kondisi ini tak urung mengganggu aktivitas warga yang bermukim di daerah yang dilanda banjir.

Namun, hal ini tak mengganggu ibadah puasa yang dijalani warga yang kediamannya direndam banjir. Sentul (69), warga Kampung Pulo RT 05/02, memilih tetap tinggal di rumahnya meskipun ketinggian air diprediksi akan naik lagi. Janda beranak tiga ini pun tetap berpuasa meski dengan makanan seadanya.

"Ini buka puasa pakai ubi sama teh manis doang," ujarnya saat ditemui detikcom di rumahnya, Senin (22/7/2013).

Sentul mengaku sudah tinggal disana selama 63 tahun. Suaminya sudah meninggal sekitar 30 tahun yang lalu. Meski memiliki tiga orang anak, tetapi ketiga anaknya tinggal jauh dari dirinya dan hanya sesekali menengok untuk menanyakan kabar.

Saat ditemui, Sentul tak sendiri. Dia juga mengajak kedua tetangganya, sesama janda untuk menemaninya. Fatmah (65) dan Marnah (67) tampak menemani Sentul duduk di lantai di loteng rumahnya. Ditanya kenapa tidak mengungsi saja, Sentul berujar dirinya lebih memilih tinggal di rumah karena tidak tahu harus mengungsi dimana.

"Mau ngungsi dimana, jauh banget, abis itu harus dempet-dempetan. Mending di rumah aja deh," tutur wanita yang menempati rumah 2 lantai dengan tipe 3x8 tersebut.

Sebenarnya, kelurahan setempat membagikan konsumsi berupa nasi kotak bagi warga untuk berbuka puasa. Namun entah kenapa wilayah RT 05 belum mendapat bagian. Ketua RT 05/02, Heri Hernayadi (45) yang ditemui terpisah mengkonfirmasi hal tersebut. Heri juga menjelaskan tentang keberadaan warganya yang mengungsi di loteng dan berbuka puasa hanya dengan ubi dan teh manis.

"Pas jam 5 itu saya pulang, biasa saya kan keliling tuh ngecek warga. Ini ada warga yang kena banjir juga, saya tanya sudah bedug kok belum buka terus katanya udah kok sama ubi sama es teh manis doang," jelas Heri.

Heri berujar sekitar pukul 12 siang tadi banjir di daerahnya sudah surut. Namun, ketinggian air diprediksi akan meninggi karena dirinya mendapat kabar bahwa ketinggian air Depok naik 120 cm.

"Tadi pas saya berangkat kerja air udah mulai surut sekitar jam 12, jam 4 dapat kabar kalau air naek lagi, dapat kiriman dari Katulampa katanya, cuma jam 5 udah surut, terus jam 6 saya baru dapat kabar dari pintu air Depok naek 120 cm," ujar Heri.

Dibakar Cemburu, Seorang Pria di Blitar Menikam Kemaluan Istri dan Pria Tetangganya hingga Korban Tewas.Saksikan di "Reportase Pagi", jam 04.45 - 05.20 WIB, hanya di TRANS TV

(dni/ahy)

Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com

Dua ABG Jadi Korban Penodongan Pria Mabuk di Cipayung Jaktim

Posted: 22 Jul 2013 12:40 PM PDT

Jakarta - Dua orang anak baru gede, DA (16) dan AN (16), menjadi korban penodongan oleh sekelompok pemuda mabuk di wilayah Cipayung, Jakarta Timur. Pelaku membawa satu unit handphone korban.

Kejadian bermula ketika AD dan AN hendak menuju ke SPBU di Setu dengan menggunakan sepeda motor. Saat berada di pom bensin tersebut mereka melihat keramaian di pom tersebut. Akhirnya mereka mengurungkan niatnya untuk mengisi bensin.

Saat perjalanan pulang itulah keduanya dibuntuti dua pemuda yang juga menggunakan sepeda motor. "Mereka nyetop kita dan nuduh kita nantangin mereka pas di pom bensin," kata DA saat dihubungi detikcom, Selasa (23/7/2013) dini hari.

Kedua pelaku mengancam korban dan meminta sejumlah uang. Namun korban enggan menuruti permintaan pemuda yang diketahui di bawah pengaruh alkohol itu. Pelaku akhirnya mengajak korbannya ke suatu tempat di wilayah Lubang Buaya. Salah satu pelaku berada di motor DA dan AN berada di motor pelaku.

Korban rupanya dibawa ke sebuah lapangan di dekat SMPN 81, Lubang Buaya. Di sana pelaku memaksa orban untuk meminjam handphone korban.

"Katanya mau nelepon, kita diancam," ujar DA.

Dari situ, pelaku selanjutnya membawa korban ke sebuah gang di daerah Pondok Gede. Korban mengaku tidak ingat nama jalan dimana pelaku membawa mereka.

"Berhenti di tempat kosong, kayak jalan biasa, cuma sepi, terus pelaku ngetik sms, katanya mau ngambil barang sejenis ganja," ujarnya.

Korban mengaku, pelaku sempat memukul dirinya dan korban lainnya lantaran dirinya kedapatan mengintip isi sms yang diketik pelaku. Setelah itu, kedua pelaku meninggalkan mereka berdua di lokasi itu dengan membawa telepon seluler milik korban. Korban sempat melaporkan kejadian tersebut pada warga sekitar sebelum akhirnya memilih pulang ke rumah.

Dibakar Cemburu, Seorang Pria di Blitar Menikam Kemaluan Istri dan Pria Tetangganya hingga Korban Tewas.Saksikan di "Reportase Pagi", jam 04.45 - 05.20 WIB, hanya di TRANS TV

(dni/ahy)

Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Kejutan Seks Saat Ulang Tahun? Dijamin Seru

Posted: 22 Jul 2013 11:14 AM PDT

BINGUNG memberikan kejutan apa untuk pasangan saat ulang tahun? Jadikan saja agenda seksual sebagai kejutan. Serunya luar biasa.

Memberi hadiah untuk ulang tahun pasangan tidaklah harus membuat Anda merogoh kocek dalam-dalam, bahkan tidak memerlukan biaya sepeser pun. Dan melihat Anda tanpa busana sehelai pun adalah sesuatu yang dia inginkan pula. Berikut adalah beberapa ide ketika merencanakan kejutan ulang tahun khusus untuk pasangan Anda, seperti dilansir Cosmopolitan.

-Buat segala sesuatunya tentang pasangan Anda yang sedang berulang tahun. Tampilkan pada pria Anda bahwa hari ini harinya dia. Memasak makan malam tanpa busana, atau memakai lingerie seksi sementara ia menunggu Anda di tempat tidur untuk merayunya. Tidak peduli apa yang Anda lakukan, biarkan dia tahu bahwa Anda hanya ingin menyenangkan hatinya.

-Pesan sebuah kamar di hotel untuk Anda berdua, namun Anda tiba di sana lebih dulu. Pakai wig seksi dengan warna dan model rambut yang berbeda dari rambut Anda sendiri dan kenakan pakaian seminim mungkin (ubah diri Anda menjadi seorang wanita yang sama sekali berbeda). Ketika ia sampai di kamar hotel, dia bisa terkejut bertemu Anda yang lain dari biasanya.

-Mencoba sesuatu yang baru seperti posisi bercinta yang belum pernah Anda lakukan bersama. Anda berdua bisa keluar dari rutinitas dan membuat kejutan ulang tahun yang mengesankan. (ind)

Sinyal Cinta Tak Layak Dipertahankan

Posted: 22 Jul 2013 07:24 AM PDT

MENJALIN hubungan dalam jangka waktu lama tentu dibutuhkan komitmen yang mengikat Anda berdua. Jika selama ini Anda tak mendapatkan hal tersebut, saatnya berpikir ulang untuk memertahankan hubungan.

Merasa galau dengan cinta putus nyambung yang tak bermuara positif? Ketimbang memertahankannya dan tak membuahkan apa pun, mengapa tidak memilih untuk mengakhirnya. Selain lebih  lapang, Anda pun jadi lebih bahagia karena terlepas dari cinta yang tak pasti. Tandai dengan sinyal berikut dimana membuktikan cinta Anda tak layak dipertahankan, seperti dilansir Grazia.fr.

Anda tidak lagi dapat berkomunikasi dengannya

Ketika bertengkar pada awal-awal berhubungan, Anda dan pasangan mudah sekali menemukan solusi. Tapi kini seakan tidak ada hari tanpa berargumen, Anda dan dia pun sudah jarang berbicara. Anda setuju melakukan rekonsiliasi dengannya untuk kesekiankalinya tanpa tahu alasannya. Ini adalah tanda-tanda bahwa Anda sudah menyerah dalam hubungan Anda.

Teman terbaik Anda lelah

Selalu menjadi kekuatan untuk mendukung Anda, melakukan segala sesuatu untuk membantu Anda dengan semua kemampuannya, lama-lama teman terbaik Anda akan lelah dan malas membuat Anda sadar. Sebelum kehilangan salah satu orang yang benar-benar mencintai Anda, lebih baik putus saja dengan pasangan Anda.

Dia tidak lagi membuat Anda tertarik

Pada awalnya Anda bisa berpura-pura tertarik pada hal-hal yang disukainya. Tapi sekarang Anda bahkan tak tahan mendengarkan dia membicarakan hobinya akan video game.

Dia tidak ingin berkomitmen

Anda sudah berpacaran selama tiga tahun tapi dia belum menunjukkan tanda-tanda ingin melamar? Well, lebih baik mencari pria lain yang yang serius dan mampu berkomitmen. (ind)

Kosmo Online - Dunia

Kosmo Online - Dunia


Serangan bom ragut 65 nyawa di Iraq

Posted:

Serangan bom ragut 65 nyawa di Iraq

Serangan bom ragut 65 nyawa di Iraq

DUA anggota keselamatan Iraq meninjau sebuah masjid Sunnah yang menjadi sasaran pengebom berani mati di bandar Wajihiya, daerah Diyala kelmarin.


BAGHDAD - Gelombang serangan bom di wilayah Baghdad meragut 65 nyawa kelmarin, kata beberapa pegawai ketika Iraq berusaha mengekang keganasan terburuk di negara itu sejak 2008.

Seramai 520 orang terbunuh dalam keganasan yang berlaku di Iraq sepanjang bulan ini.

Seorang kolonel polis dan pegawai perubatan berkata, sebanyak 12 bom kereta dan sebutir bom tepi jalan meletup di sini dengan sebutir lagi di Madain, selatan bandar raya ini.

Siri letupan itu turut mencederakan 190 orang.

Gelombang serangan bom itu melanda bandar raya ini semasa penduduknya keluar membeli-belah dan berehat di kafe-kafe selepas waktu berbuka puasa.

Dalam beberapa serangan paling berdarah, dua bom kereta membunuh 12 orang di Karrada manakala dua bom kereta dan sebutir bom tepi jalan meletup di Zafraniyah. Keganasan turut berlaku di utara Iraq.

Sebutir bom tepi jalan yang meletup meragut nyawa seorang anggota polis dan mencederakan seorang lagi di Mosul. Sebuah bom kereta di tenggara bandar raya itu membunuh seorang wanita dan mencederakan 22 orang termasuk tujuh anggota polis.

Kelmarin merupakan hari paling berdarah di Iraq sejak 10 Jun lalu apabila 78 orang terbunuh dalam beberapa serangan keganasan.

Menurut sumber perubatan dan keselamatan Iraq, lebih 2,700 orang terbunuh dalam serangan pengikut Sunnah dan Syiah di negara itu sejak awal tahun ini. - AFP

Raja Philippe ganti Albert II

Posted:

Raja Philippe ganti Albert II

Raja Philippe ganti Albert II


PUTERA Philippe, (tengah) dan isterinya, Puteri Mathilde melambaikan tangan kepada orang ramai selepas keluar dari sebuah gereja di Brussels semalam.


BRUSSELS - Belgium membuka lembaran sejarah baharu semalam apabila raja ketujuh negara berkenaan, Philippe akan menaiki takhta di sebalik kebimbangan mengenai masa depan negara yang berpecah-belah itu

Pada waktu tengah hari, Raja Philippe, 53, yang berpakaian seragam tentera dijadualkan mengangkat sumpah sebagai Raja Belgium di Parlimen di sini.

Belgium mempunyai tiga bahasa rasmi iaitu Perancis, Jerman dan Flemish merangkumi gabungan Bahasa Belanda dan Belgium.

Baginda mengambil alih takhta daripada bapanya, Raja Albert II, 79, yang berundur pagi semalam selepas memerintah selama 20 tahun.

Antara tetamu kehormat yang akan berada di barisan hadapan upacara pertabalan tersebut termasuk isterinya, Mathilde dan empat anak mereka.

Anak sulung pasangan diraja tersebut, Elisabeth yang kini hampir berusia 12 tahun pula ditabalkan sebagai pewaris takhta diraja Belgium melangkaui adik-beradik lelakinya.

Albert II yang turun takhta kerana faktor usia dan kesihatan menjadi Raja Belgium secara tidak dijangka.

Baginda terpaksa menaiki takhta pada 1993 selepas kematian mengejut abangnya, Baudouin.

Sifat pemalu dan kekok Philippe menimbulkan kebimbangan bahawa beliau tidak mempunyai kemahiran politik seperti bapanya untuk menyatukan rakyat negara ini.

Belgium berpecah dua antara penduduk yang berbahasa Perancis dan warga yang menggunakan bahasa Flemish.

Kini, harapan tertumpu ke arah penyatuan negara itu diletakkan pada bahu isteri Philippe, Mathilde.

Sikap peramah dan mudah didampingi puteri berusia 40 tahun itu dilihat akan dapat memenangi hati 11.5 juta rakyat negara ini

Dalam ucapan perpisahannya kelmarin, Albert II berkata, sebagai bapa dan raja, baginda berharap rakyat Belgium akan memberikan sokongan kepada Philippe dan Mathilde.

"Mereka membentuk pasangan cemerlang untuk berkhidmat kepada negara kita," kata Albert II.

Keluarga diraja itu dianggap sebagai simbol penyatuan Belgium, selain kentang goreng dan pasukan bola sepak kebangsaannya.

Walaupun penduduk berbahasa Perancis di selatan Belgium kuat menyokong institusi beraja, rakyat yang menggunakan bahasa Flemish pula tidak sependapat.

Penutur bahasa Flemish membentuk 60 peratus daripada keseluruhan penduduk Belgium. Sebuah parti yang mewakili mereka, N-VA mahu Belgium menjadi sebuah negara Republik.

Semasa dua dekad memerintah negara, Albert II membantu Belgium menyelesaikan beberapa krisis, sekali gus mengelakkan negara itu daripada berpecah.

Baginda memainkan peranan utama untuk menamatkan krisis politik paling panjang di Belgium pada 2010 hingga 2011.

Kemelut politik itu menyaksikan Belgium tidak mempunyai kerajaan selama 541 hari.

Dalam pada itu, jurucakap Perdana Menteri Elio Di Rupo berkata, menurut adat istiadat negara, tiada tetamu kehormat asing dijemput ke upacara pertabalan Philippe.

Majlis pertabalan tersebut juga cuma menelan belanja 600,000 euro (RM2.5 juta) ekoran negara-negara Kesatuan Eropah kini dilanda krisis ekonomi. - AFP

Pelakon pancing jerung ganas

Posted:

Pelakon pancing jerung ganas

Pelakon pancing jerung ganas


AKTOR Julian Lewis Jones (kanan) bersama ikan jerung yang dinaikkannya.


LONDON - Seorang pelakon Britain, Julian Lewis Jones bersama beberapa rakannya menangkap seekor jerung ganas di perairan negara itu baru-baru ini.

Menurut akhbar The Sun, jerung spesies mako tersebut merupakan jerung pertama yang ditangkap di perairan Britain sejak 42 tahun lalu.

Jerung sepanjang 1.9 meter itu ditangkap semasa mereka keluar memancing dengan menaiki sebuah bot di perairan Wales Barat.

"Selama 40 minit diperlukan untuk menaikkan ikan jerung ini. Kami penat tetapi aksi seperti ini yang diimpikan oleh pemancing," kata aktor berusia 44 tahun itu.

Seekor jerung mako boleh berenang selaju 73 kilometer sejam di laut dan melompat ke udara pada ketinggian sembilan meter. - Agensi

ANTARA - Hiburan

ANTARA - Hiburan


Tim kesenian Sandhimurti ikut festival kebudayaan Eropa

Posted: 22 Jul 2013 02:05 AM PDT

Denpasar (ANTARA News) - Tim kesenian Perguruan Beladiri dan Kebatinan Sandhimurti Indonesia yang berpusat di Bali mendapat kesempatan mengikuti Festival Kebudayaan Eropa, di Kota Plovdiv, Bulgaria pada 29 Juli--3 Agustus 2013.

"Festival akan digelar di Kota Polvdiv, yang juga merupakan kota kebudayaan Eropa. Ini pertama kali tim kesenian dari Bali tampil di dalam festival tersebut," kata Pinisepuh Perguruan Sandhimurti Indonesia Gusti Ngurah Harta, di Denpasar, Senin.

Ia mengatakan tim kesenian Sandhimurti Indonesia akan menampilkan sekitar 50 seniman dalam festival tersebut dengan berbagai kesenian. Kehadiran tim kesenian dari Bali itu, merupakan undangan resmi dari Pemerintah Bulgaria.

Selain dari Pemerintah Bulgaria, undangan juga disampaikan oleh Pemerintah Serbia.

Ia mengatakan dalam Festival Kebudayaan Eropa di Kota Plovdid tersebut, tim kesenian Bali akan tampil tiga kali dalam sehari, dengan durasi pementasan lima menit, 20 menit, dan 30 menit.

Jenis kesenian yang akan ditampilkan, antara lain tari Jempiring, Beleganjur prosesi Melasti, tari Baris, Cak, Saraswati, Kuntul, Gabor, Gebyar Duduk, Baleganjur, Fragmen Trisemaya, Sekar Jagat, Galuh Ajeng, dan Sangara.

"Tema yang akan kami tampilkan adalah `Silent Day`. Kami akan kenalkan `Hari Nyepi` di dalam festival tersebut," katanya.

Selain Kota Plovdiv, dalam kunjungan itu, Ngurah Harta selaku Pinisepuh Sandhimurti Indonesia akan mengunjungi ribuan anggotanya di berbagai kota, seperti Sofia, Sazopol, Sinistra, Burgas, Samokov, Sadenski, dan beberapa kota lainnya.

Steve Vai tampil malam ini di Senayan

Posted: 22 Jul 2013 12:50 AM PDT

Jakarta (ANTARA News) - Gitaris asal Amerika Serikat, Steve Vai, akan tampil menghibur penggemarnya di Jakarta malam ini.

"Malam ini! Konser STEVE VAI di Tennis Indoor Senayan!" kicau penyelanggara konser, JAVA Musikindo di Twitter.

Musisi bernama lengkap Steven Siro vai ini memulai kariernya di dapur rekaman tahun 1980 bersama Frank Zappa. Debut Vai mulai tahun 1984 dengan meluncurkan album "Flex-Able".

Hingga kini, Vai telah meluncurkan sembilan album studio, antara lain "Passion & Warfare" (1990), "Fire Garden" (1996), dan yang terbaru "The Story of Light" tahun lalu.

Tahun 1994, Vai meraih Grammy Awards untuk penampilannya membawakan lagu milik Frank Zappa yang berjudul "Sofa". Lagu itu termasuk dalam album "Zappa's Universe".

Saat ini Steve Vai sedang menggelar "The Story of Light Tour 2013". Selain tampil di Jakarta, Steve Vai juga akan manggung di China, Korea Selatan, Jepang dan Thailand.

Tiket konser Steve Vai di Jakarta dijual dengan harga Rp350.000 untuk kelas tribun dan Rp550.00 untuk festival.

ANTARA - Peristiwa

ANTARA - Peristiwa


Bengkel siaga siap bantu kendaraan pemudik

Posted: 22 Jul 2013 07:07 AM PDT

Senin, 22 Juli 2013 21:07 WIB | Dilihat 100 Kali

Bangun Santoso

Bengkel Siaga Mudik. (FOTO ANTARA/Audy Alwi)

Jambi (ANTARA News) - Dinas Perhubungan Provinsi Jambi akan menyiapkan bengkel siaga yang akan ditempatkan di beberapa titik jalur mudik untuk mengantisipasi apabila ada kendaraan pemudik yang mengalami mogok atau rusak.

"Untuk jumlahnya tengah dikooordinasikan dan dibahas, namun yang pasti ditempatkan di beberapa titik jalur mudik di Jambi," ujar Kepala Bidang Perhubungan Darat, Dishub Provinsi Jambi, Amsyarnedi di Jambi, Senin.

Menurut dia bengkel siaga Lebaran itu dikoordinasikan bekerja sama dengan dealer-dealer kendaraan yang ada di sepanjang jalur mudik di Provinsi Jambi. Dengan adanya bengkel siaga itu, diharapkan akan membantu kelancaran arus mudik lebaran 2013 ini.

Sebelumnya, Kepala Dishub Provinsi Jambi, Benhard Panjaitan menyebutkan, pihaknya telah menyiapkan kurang lebih 1.060 kendaraan dari berbagai jenis angkutan umum untuk mengantisipasi pemudik pada hari raya Idul Fitri tahun ini.

"Jumlah ini berdasarkan hasil pengecekan dan pendataan di lapangan. Jika dirasa kurang, maka akan dikerahkan kendaraan bantuan dari beberapa instansi seperti kendaraan milik Universitas Jambi, TNI maupun kepolisian," ujarnya.

Jumlah itu, kata dia, untuk mengantisipasi pemudik di Jambi pada lebaran 2013 ini yang diprediksi mencapai 210 ribu orang lebih datang masuk ke Jambi dan 190 ribu orang keluar Provinsi Jambi.

"Selain itu juga akan dilakukan tes kesehatan bagi para awak kendaraan termasuk juga tes urine bagi sopir," katanya.

Sementara untuk memastikan kelancaraan arus mudik di Provinsi Jambi, Dishub Provinsi Jambi sudah berkoordinasi dengan dinas pekerjaan umum (PU) setempat khususnya di jalur jalur yang dinilai rawan akan bencana.

"Selain posko terpadu yang melibatkan dinas PU, kepolisian dan TNI juga ada `base camp` di daerah daerah tertentu dan tersebar di seluruh kabupaten/kota," ujarnya lagi.

Jumlah posko terpadu dan `base camp` itu, kata dia, sedikitnya ada di 13 titik dengan total petugas mencapai lebih dari 100 orang. Posko posko itu diantaranya terdapat di jalur lintas timur Jambi menuju Provinsi Riau, jalur Muara Emat yang menghubungkan Kabupaten Merangin dengan Kabupaten Kerinci, hingga di daerah Jangkat, Kabupaten Merangin.

"Di tiap posko akan dilengkapi sejumlah alat berat, untuk mengantisipasi terjadinya hal hal yang tidak diinginkan saat arus mudik," tambahnya.

(KR-BS/Z003)

Endriartono tunggu restu Surya Paloh soal konvensi

Posted: 22 Jul 2013 06:20 AM PDT

Jakarta (ANTARA News) - Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem Endriartono Sutarto mengaku diundang ikut konvensi capres Partai Demokrat, namun dirinya menunggu restu dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.

"Memang yang ikut konvensi itu adalah orang yang diundang, saya ditelepon oleh Pak Jero Wacik untuk ikut," kata Endriartono kepada wartawan usai acara peresmian Monumen Perjuangan Mempertahankan NKRI di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Senin.

Ia mengaku dirinya tak akan buru-buru memutuskan tawaran Sekretaris Majelis Tinggi PD itu, namun akan mengomunikasikan terlebih dahulu dengan jajaran petinggi NasDem lainnya.

"Saya kan di NasDem, maka saya akan komunikasikan dulu dengan yang lain. Pak Surya sedang berada di luar negeri," katanya.

Ia mengaku, dirinya tak ingin salah mengambil keputusan, oleh karena itu dirinya berkomunikasi dengan petinggi NasDem.

"Yang ingin saya putuskan adalah kemungkinan yang terbaik untuk bangsa, bukan buat saya. Tapi yang terbaik untuk bangsa ini seperti apa. Syukur-syukur kalau nanti ada koalisi antara Demokrat dengan NasDem," kata mantan Panglima TNI ini.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menyebutkan empat nama calon peserta konvensi Partai Demokrat, yakni mantan KSAD Jenderal (Pur) TNI Pramono Edhie Wibowo, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Ketua DPD Irman Gusman, dan Dubes RI untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal.

Selain empat nama yang sudah disebut oleh presiden, Demokrat juga memperkirakan dua kandidat lainnya, antara lain mantan menhukam Yusril Ihza Mahendra dan mantan panglima TNI Jenderal (Pur) Endriartono Sutarto.

Konvensi calon presiden Partai Demokrat akan digelar pada 11 September 2013. Tahap lanjutan akan dilaksanakan pada bulan Januari sampai April 2014. Seleksi tahap pertama dilakukan oleh Komite Tujuh yang dibentuk oleh Majelis Tinggi Partai Demokrat.
(S037/M026)