Selasa, 16 Ogos 2011

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Duo Bayern Siap Mati-matian

Posted: 16 Aug 2011 11:10 PM PDT

MUNICH – Dua pemain Bayern Munich Thomas Muller dan Ivica Olic menguatkan diri mereka untuk laga penting menghadapi klub Swiss, Zurich di babak playoff Liga Champions.

The Bavarian akan tampil lebih dulu sebagai tuan rumah di leg pertama dinihari nanti (18/8/2011), kemudian berkunjung ke markas Zurich pekan depan. Muller dan Olic berharap timnya bisa mengambil keuntungan di kandang sendiri.

"Mencapai final adalah sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Kami akan berjuang keras melawan Zurich," tukas Olic seperti dilansir UEFA.com, Rabu (17/8/2011).

Olic menambahkan, akan sangat antusias bila Bayern berhasil lolos ke Liga Champions. Terlebih, markas Bayern The Allianz Arena akan menjadi tuan rumah final Champions League musim ini.

"Akan sangat penting untuk mengambil bagian dalam Liga Champions musim ini. Target kami tentu saja bisa bermain di final dan juara di markas kami," ucap Muller.

"Kompetisi ini (Liga Champions) adalah yang terbaik dan kami harus ada di dalamnya," tambahnya.

Jelang laga leg pertama, FC Hollywood mendapat kabar bagus. Mereka kembali bisa mengandalkan Arjen Robben setelah pemain internasional Belanda ini pulih dari cedera.
 
(hmr)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Pertahanan The Gunners Bermasalah

Posted: 16 Aug 2011 10:32 PM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

LONDON - Pekan ini, Arsenal akan menjamu Liverpool dalam lanjutan pekan kedua Premier League. Sial, dua pemain bertahan Kieran Gibbs dan Johan Djourou diragukan tampil, karena mengalami cedera.
 
Perlu diketahui, Gibbs tidak dapat tampil setelah babak pertama saat Arsenal menjamu Udinese di Emirates Stadium, tadi pagi menyusul cedera hamstring yang dialaminya. Sementara itu, nasib serupa juga dialami pemain pengganti Djourou.
 
Cedera memang bukan hal baru buat Gibbs. Sepanjang musim lalu, pemain muda ini tidak bisa tampil banyak karena mengalami cedera. Praktis, hengkangnya Gael Clichy, memaksa Arsene Wenger bertumpu kepada Gibbs.
 
Lewat situs resmi, Arsenal memang belum bisa memastikan Gibbs dan Djorou bakal absen berapa lama akibat cedera itu. Tapi, pihak The Gunners mengakui kedua pemain diragukan berlaga saat menjamu skuad Kenny Dalglish.
 
"Kieran Gibbs dan Johan Djourou, kedua pemain mengalami cedera hamstring ketika Arsenal mengalahkan Udinese dengan skor 1-0, tadi pagi WIB," demikian pernyataan resmi dari pihak The Gunners, Rabu (17/8/2011).
 
"Pada babak pertama Gibbs digantikan oleh Djourou dan berselang 10 menit kemudian, pemain bertahan asal Swiss itu digantikan oleh Carl Jenkinson. Mungkin, kedua pemain bisa absen dalam laga melawan Liverpool."
(hmr)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Adjie Noto Ingin Bebas tapi Pasrah

Posted: 16 Aug 2011 07:37 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Vonis 10 bulan penjara telah dijatuhkan pada Senin (15/8/2011) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) atas prancang fashion Adjie Notonegoro (49), yang dinyatakan oleh Majelis Hakim terbukti melakukan pelanggaran pidana Pasal 378 dan Pasal 65 (1) KUHP. Adjie mengaku pasrah menerima vonis tersebut, sedangkan kuasa hukumnya, Boy Afrian Bonjol, tidak bisa menerima vonis terhadap kliennya itu.  

Sidang vonis itu diadakan di Ruang Sidang Kusuma Atmadja, PN Jaksel, Senin (15/8/2011) dan dihadiri oleh Adjie sebagai terdakwa; Boy, kuasa hukumnya dari OC Kaligis and Associates; dan Sumino, perwakilan Jaksa Penuntut Umum (JPU). "Permintaan wanprestasi dan memohon membebaskan haruslah dinyatakan ditolak dan dikesampingkan karena terdakwa melakukan tindakan pidana. Terdakwa haruslah tetap dalam tahanan. Terdakwa dipidana dan membayar biaya perkara berdasarkan Pasal 378 dan Pasal 65 (1) KUHP. Terdakwa terbukti melakukan tindak pidana penipuan dengan pidana penjara selama sepuluh bulan," kata Ketua Majelis Hakim. "Ada pun keputusan ini bisa dijadikan pelajaran, demi keadilan dan Tuhan YME," tekan Yonisman disambut anggukan kepala Adjie.  

Dalam sidang itu, Yonisman memaparkan kronologi peminjaman uang oleh Adjie, yang memiliki nilai proyek Rp 730 juta dengan PT Apac Inti Corpora (AIC). "AIC dalam mengerjakan proyek senila Rp 730 juta meminta DP (down payment) 20 persen yang kemudian dibayarkan oleh saksi Yusuf Wachyudi. Buntomi (pemilik PT APAC Inti Corpora atau AIC) mengatakan bahwa uang muka Rp 220 juta ditalangi terlebih dulu oleh saksi Yusuf Wachyudi," terang Yonisman.

Disebutkan oleh Yonisman, benar terdakwa Adjie memijam uang kepada Yusuf sebesar Rp 220 juta berdasarkan keterangan saksi Yusuf Wachyudi, yang dibenarkan oleh keterangan saksi lain. Disebutkan pula oleh Yonisman, Adjie tergerak untuk membayar kembali uang sebsar Rp 220 juta itu kepada Yusuf, meskipun  pinjaman tersebut terjadi atas inisiasi Yusuf.

Yonisman juga memaparkan kronologi pengembalian utang oleh Adjie. "Bilyet giro sendiri sebaganyak dua kali, Rp 100 juta dan Rp 120 juta, tidak bisa dicairkan. Terdakwa bilang kemudian kepada Yusuf, akan membayarkannya secara kontan," ujar Yonisman.

Lanjut Yonisman, Adjie sudah membayar Rp 73 juta kepada Yusuf dan masih  belum membayar Rp 147 juta. Sementara itu, papar Yosnisman lagi, kepada AIC Adjie masih memiliki utang sebesar Rp 113 juta. "AIC telah menyelesaikan dan terdakwa sudah menerima pembayaran dari BRI. Terdakwa setelah itu membayarkan berupa gilyet giro yang tidak dapat dicairkan. Uang AIC yang belum dibayarkan oleh terdakwa senilai Rp 113 juta," ujar Yonisman lagi. "Terdakwa menyerahkan bilyet giro yang dananya tidak bisa dicairkan. Maka perbuatan pidana tersebut menurut majelis merupakan perbuatan tipu muslihat, sehingga pembelaan oleh penasihat hukum ditolak," jelas Yonisman.

Vonis penjara 10 bulan dijatuhkan juga setelah menimbang poin-poin pemberat dan peringan: terdakwa menyalahgunakan kepercayaan, berlaku sopan, mengembalikan uang, dan punya prestasi membanggakan.

Usai sidang, Adjie, yang didampingi oleh Boy dan mula-mula diam, akhirnya bersuara juga. "Keinginan saya sih sebenarnya bebas," ucapnya. "Perasaan saya biasa saja, karena memang saya sudah pasrah sedari awal. Tapi, kami dikasih kesempatan untuk berpikir," sambungnya.

Namun, Boy masih memertanyakan vonis terhadap kliennya tersebut. "Ini masalah keperdataan. Pertanyaan saya adalah, hubungan bisnis ini mengapa bisa menjadi masalah pidana? Saya akan pelajari salinannya dan Adjie masih diberikan kesempatan untuk berpikir," tutur Boy. Memang, baik pihak Adjie maupun JPU masih bisa mengajukan banding.

Seperti diberitakan sebelumnya, Adjie ditahan pada 24 Mei 2011 dengan dugaan penipuan Rp 360 juta dalam kegiatan bisnis pakaian jadinya. Pada 28 Mei 2011 Adjie melunasi utang Rp 100 juta kepada saksi pelapor, Dewi Agustina, sehingga Dewi mencabut laporannya. Adjie masih terganjal utang kira-kira Rp 260 juta dan mengharapkan kebebasan agar bisa segera membangun kembali usahanya  yang pailit dan membayar semua sisa utangnya dengan mengajukan argumentasi terlibat kasus perdata wanprestasi.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Paramore Tak Sabar Jalan-jalan di Bali

Posted: 16 Aug 2011 05:20 AM PDT

NUSA DUA, KOMPAS.com -- Senin (15/8/2011) pukul 15.20 WITA, grup rock dari AS Paramore--Hayley Williams (vokal), Jeremy Davis (bas), dan Taylor York (gitar)--tiba di Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali. Mereka berada di Bali untuk tampil dalam Paramore Live in Concert di Lotus Pond, Garuda Wisnu Kencana, Jimbaran, Rabu (17/8/2011). Tapi, mereka mengaku juga sudah tak sabar lagi untuk bisa berjalan-jalan di pulau wisata tersebut.   

"Sudah enam tahun kami tur, belum sempat ke Indonesia. Tapi, kami sudah ada di sini (Bali) sekarang. Kami juga tak sabar untuk jalan-jalan," ucap Williams di Nusa Dua Convention Center, Bali, Senin (15/8/2011). "Sejauh ini luar biasa, kami sempat melihat pemandangan dari hotel dan pantainya sangat indah," ujar York.

Lelah sehabis menjalani penerbangan Hongkong-Bali pun seakan tak dirasakan oleh mereka. "Saya terakhir dari Hongkong, terasa super jet lag dan pada waktu luang saya hanya tidur seharian. Tapi, sekarang sudah tidak lagi, karena besok (16/8/2011) kami bisa segera jalan-jalan di pantai. Saya sudah tidak tahan," ucap Williams lagi. "Sangat luar biasa bisa berada di luar rumah saya di Tennessee, AS, bertemu dengan banyak fan di seluruh belahan dunia, senang rasanya," lanjutnya.

Sementara itu, Syam Talisman, selaku promotor ShowMaxx, yang memboyong Paramore ke Bali dan Jakarta, mengatakan bahwa Williams, kekasih gitaris Chad "New Found Glory", juga ingin berburu kain batik. "Begitu sampai (di Bali), yang ditanya langsung batik. Kayaknya mereka bakal hunting besok (16/8/2011), tapi enggak tahu ke mana, terserah mereka, sesukanya sebelum konser," terang Syam di tempat yang sama.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Selamat ulang tahun Elvis, ups salah!

Posted: 16 Aug 2011 07:17 PM PDT

Michele Bachmann dipredikasi menjadi penantang paling serius bagi Barack Obama pada pemilihan presiden AS tahun depan. (FOTO ANTARA/REUTERS/Jeff Haynes)

Anda merayakan Elvis seolah dia tidak pernah mati"

Berita Terkait

Spartansburg (ANTARA News) - Kandidat presiden dari Partai Republik yang lagi naik daun, Michele Bachmann, menyampaikan pesan "selamat tahun" kepada mendiang penyanyi Elvis Presley, Senin waktu AS, padahal tanggal 16 Agustus adalah justru hari kematian sang superstar yang meninggal pada 1977.

"Selamat ulang tahun, Elvis!" seru Bachmann di sebuah panggung saat singgah di parkiran "The Beacon," restoran cepat saji di Carolina Selatan yang terkenal karena makanan yang digoreng dan tehnya itu.

Usai menyelesaikan pidatonya, anggota Kongres AS dari daerah pemilihan Minnesota ini berkata kepada sekumpulan wartawan bahwa dia senang berada di Carolina Selatan "pada ulang tahun kematian Elvis Presley's."

"Dia tetap hidup.  Dia hidup di hati kita," kata Bachmann seperti dikutip Reuters.

Kemudian, seorang pengasuh kampanyenya yang enggan disebutkan namanya berkata sambail berkedip, "Anda merayakan Elvis seolah dia tidak pernah mati."

Presley lahir pada 8 Januari 1935 di Tupelo, Mississippi. (*)

Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Remaja Gaza dibunuh Israel

Posted: 16 Aug 2011 06:25 PM PDT

Gaza City, Wilayah Palestina (ANTARA News) - Seorang remaja Palestina, Selasa, tewas ditembak Israel di Jalur Gaza saat mendekati perbatasan Palestina-Israel, kata petugas medis Palestina dan saksi mata seperti dikutip AFP.

Remaja pria 17 tahun itu mendekati perbatasan timur kamp pengungsi Maghazi di pusat Jalur Gaza.

Juru bicara tentara Israel berkilah, bahwa "tentara melepaskan tembakan terhadap seorang tersangka yang sedang mendekati pagar perbatasan di sektor ini, dan menghantam tersangka."

Tentara Israel melepaskan tembakan sistematis terhadap warga Palestina yang pergi mendekati pagar perbatasan yang memisahkan Jalur Gaza dari Negara Yahudi itu, untuk mencegah serangan patroli, infiltrasi atau upaya pemboman.(*)

SYS/H-AK/A011

Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Anak Muda Ramai-ramai Rampok Minimarket

Posted: 17 Aug 2011 01:15 AM PDT

Anak Muda Ramai-ramai Rampok Minimarket

Laksono Hari W | Rabu, 17 Agustus 2011 | 08:15 WIB

Youtube

Sekelompok anak muda tertangkap kamera sedang mengambil barang-barang di sebuah minimarket di Maryland, Amerika Serikat.

MARYLAND, KOMPAS.com - Sekelompok anak muda, yang diduga telah terorganisir melalui internet merampok sebuah minimarket di Maryland, Amerika Serikat, hanya dalam waktu kurang dari semenit.

Dalam rekaman kamera tersembunyi, sepasang muda-mudi terlihat memasuki minimarket 7-Eleven di kawasan Germantown, Montgomery, Sabtu (13/8/2011) pukul 01.47 waktu setempat. Hanya dalam hitungan detik, belasan orang pria dan wanita masuk ke dalam toko dan langsung mengambil barang-barang di rak maupun mesin pendingin dalam toko. Polisi mengatakan, orang-orang itu kemudian meninggalkan toko secara bersamaan, tanpa membayar satu pun barang yang diambilnya.

"Sedikitnya 28 orang berbeda" nyata-nyata terlihat dalam video rekaman tersebut, kata Kapten Paul Starks kepada CNN, Selasa (16/8/2011). Aparat kepolisian setempat kemudian mengunggah video tersebut ke situs YouTube.com dan meminta bantuan publik untuk mengidentifikasi pelaku.

"Kami mendapat masukan dari beberapa sumber dari komunitas yang melihat video, yang peduli, dan menelepon polisi dengan menyampaikan saran-saran," kata Stark.

Beberapa tersangka kini telah teridentifikasi, tapi polisi belum menangkap mereka. Polisi berharap masyarakat yang mengetahui kediaman mereka dapat memberitahukannya kepada penegak hukum.

Polisi juga belum dapat memastikan apakah tindakan para pelaku terorganisir. Stark meyakini bahwa kriminalitas ini berlangsung karena dukungan komunikasi via internet.

Pengerahan massa seperti ini biasanya dilakukan melalui situs jejaring sosial, e-mail, atau pesan berantai. Anggotanya seringkali anak muda yang kerap melakukan pertemuan atau kopi darat.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

"Indonesia Raya" Dikumandangkan Radio Tertua di Asia

Posted: 17 Aug 2011 12:34 AM PDT

"Indonesia Raya" Dikumandangkan Radio Tertua di Asia

Jimmy Hitipeuw | Rabu, 17 Agustus 2011 | 07:34 WIB

KOLOMBO, KOMPAS.com — Lagu kebangsaan "Indonesia Raya" dikumandangkan oleh salah satu radio tertua di Asia, Sri Lanka Broadcasting Corporation, untuk memperingati HUT ke-66 kemerdekaan Indonesia. Lagu "Indonesia Raya" ini diperdengarkan tidak hanya di Sri Lanka, tetapi juga ke seluruh dunia melalui transmisi medium wave (MW) dan lewat situsnya, www.sibc.ik.

Siaran ini menampilkan rekaman pembawa acara, Yusuf Noorden, Direktur Pelayanan Bahasa Inggris Sri Lanka Broadcasting Corporation, dan Duta Besar Indonesia di Sri Lanka Djafar Husein, Selasa (16/8/2011), di Kolombo. Rekaman ini rencananya disiarkan hari ini pada pukul 18.30 waktu Kolombo atau pukul 17.00 WIB.

Dalam pesan yang dibawakan dalam bahasa Inggris, Djafar Hussein menyampaikan ucapan terima kasih kepada rakyat dan Pemerintah Sri Lanka yang menaruh perhatian besar terhadap bangsa Indonesia, khususnya dalam peringatan kemerdekaan RI. Selain pesan dari Pemerintah Indonesia yang disampaikan oleh Djafar Husein, Yusuf Noorden juga mengadakan sesi tanya jawab tentang Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia serta perannya, antara lain dalam politik, sosial, dan budaya, dengan Sri Lanka.

Sri Lanka Broadcasting Corporation tergolong sebagai stasiun radio tertua di Asia atau tertua ketiga di dunia setelah British Broadcasting Corporation dan Voice of America. Radio ini dikenal pada masa lalu dengan sebutan Radio Ceylon dan resmi beroperasi pada 1923 atau tiga tahun setelah diluncurkannya BBC di Inggris.

Stasiun radio yang sekarang dikenal dengan Sri Lanka Broadcasting Corporation itu memiliki 40 studio siaran, sembilan studio di antaranya untuk siaran langsung. Sri Lanka Broadcasting Corporation memberikan pelayanan dalam tiga bahasa, yaitu Sinhala, Tamil, dan Inggris. Pelayanan ini ditujukan bagi warga Sri Lanka di dalam dan luar negeri ataupun masyarakat dunia.

Beberapa tokoh terkenal dunia tercatat pernah berkunjung dan menyampaikan pesannya lewat stasiun radio. Ratu Elizabeth II, misalnya, menyempatkan diri untuk menyuarakan langsung pesannya kepada masyarakat Sri Lanka dan dunia melalui Sri Lanka Broadcasting Corporation pada 1954, yang saat itu dikenal sebagai Radio Ceylon.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Jayapura aman-aman saja

Posted: 16 Aug 2011 06:40 PM PDT

Jayapura (ANTARA News) - Upacara peringatan HUT ke-66 RI di Jayapura, Papua, Rabu, berlangsung khidmat dan aman.

Upacara di lapangan Brigade Mobile Papua di Kotaraja, Jayapura itu dipimpin komandan upacara Kapten Inf Ahmah Yajid dari Kodim 1701 Jayapura dengan pembina upacara Walikota Jayapura, Benhur Tomy Mano.

Upacara yang dimulai pukul 10.00 WIT itu dihadiri semua perwakilan dinas, sekolah, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, veteran, dan mahasiswa di lingkungan kota Jayapura itu.

Benhur Tomy mengatakan peringatan HUT Kemerdekaan RI ini harus menjadi tonggak perubahan dan semangat menuju pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Papua menjadi lebih baik lagi, disamping untuk menjaga toleransi antarsesama umat beragama.

"Mari kita bersama mengisi kemerdekaan dengan pembangunan serta tetap mengenang jasa para pahlawan kita," kata Benhur.(*)

ANT

Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Jalur ke Istana Negara dijaga ketat

Posted: 16 Aug 2011 06:31 PM PDT

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan memimpin upacara peringatan HUT RI ke-66 di Istana Negara, Jakarta. (ANTARA/PRASETYO UTOMO)

Berita Terkait

Video

Jakarta (ANTARA News) - Pengamanan di sekitar kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, menjelang peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan 17 Agustus mulai diperketat.

Puluhan polisi dan anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) telah berjaga-jaga sejak pukul 07.00 WIB mulai dari ujung Jalan Juanda, Jalan Veteran, Jalan Majapahit, hingga Jalan Medan Merdeka Utara.

Sedangkan Jalan Juanda, Jalan Veteran, dan Jalan Majapahit menuju pintu masuk Gedung Sekretariat Negara belum ditutup. Hanya Jalan Medan Merdeka Utara yang telah ditutup.

Saat upacara pengibaran bendera yang diikuti peringatan detik-detik proklamasi pukul 10.00 WIB, lalu lintas di sekeliling Istana Kepresidenan akan ditutup untuk lalu lintas.

Sementara itu, tamu-tamu undangan sudah mulai berdatangan ke Istana Merdeka dan mereka disambut panggung kesenian di teras belakang Istana Negara yang menghadap ke Jalan Veteran. Sekelompok anak-anak berbusana daerah menyanyikan lagu-lagu tradisional di panggung itu.

Halaman tengah antara Istana Merdeka dan Istana Negara telah dihias untuk jamuan kenegaraan peringatan Hari Ulang Tahun ke-66 Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang akan dihadiri para diplomat asing malam ini pukul 20.30 WIB.

Sebelum upacara penurunan bendera diadakan pada pukul 17.15 WIB, akan terlebih dahulu digelar pertunjukkan kesenian di halaman Istana Merdeka mulai pukul 15.00 WIB.

ANT/D013

Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Harga makanan dunia melambung

Posted:

Harga makanan dunia melambung

Harga makanan dunia melambung


Mulmillo (kiri) menutup mata anak lelakinya, Mahmud, berusia dua tahun yang mati akibat kekurangan zat makanan, beberapa detik semasa gambar ini dirakamkan di hospital Somalia, Mogadishu kelmarin. - afp


WASHINGTON 16 Ogos - Harga makanan yang melambung tinggi dan pasaran komoditi yang tidak stabil dilapor mengancam kehidupan penduduk termiskin di dunia, menurut Bank Dunia semalam.

Laporan suku tahunan institusi kewangan itu mendapati harga makanan global bulan lalu meningkat 33 peratus lebih tinggi berbanding setahun lalu, sementara harga minyak naik 45 peratus sekali gus mengakibatkan kenaikan harga baja.

"Kenaikan harga makanan yang berterusan dan bekalan yang kurang menunjukkan kita masih berada dalam zon bahaya, dengan kebanyakan golongan miskin terus terdedah dan tidak mampu berdepan masalah ini.

"Kita perlu sentiasa berjaga-jaga mengambil kira ketidaktentuan serta keadaan tidak stabil ini. Tiada perlindungan kepada kita dalam perkara ini," kata Presiden Bank Dunia, Robert Zoellick dalam satu kenyataan.

Menurut laporan Pemantau Harga Makanan bank itu, harga makanan kini hampir menyamai rekod tertinggi pada 2008 dan ia merupakan penyumbang utama kepada masalah kebuluran di negara-negara Afrika.

Jelas Bank Dunia, sejak tiga bulan lalu, seramai 29,000 kanak-kanak di bawah usia lima tahun mati di Somalia dan 600,000 yang lain di rantau itu berisiko kehilangan nyawa dalam krisis yang turut mengancam kehidupan lebih 12 juta penduduk dunia.

"Tidak kira di mana berlaku kenaikan harga makanan, gabungan kemiskinan dan ketidakstabilan boleh mengakibatkan penderitaan dahsyat lebih buruk berbanding yang berlaku di negara-negara Afrika," katanya.

Zoellick berkata, Bank Dunia juga telah menyalurkan sejumlah AS$686 juta (RM2.06 bilion) kepada penduduk negara-negara Afrika bagi menyelamatkan nyawa, memperbaiki perlindungan sosial, menggalakkan pemulihan ekonomi dan daya pemulihan mereka akibat kemarau.

Beliau bagaimanapun berkata, sebanyak AS$1.45 bilion (RM4.35 bilion) dana tambahan diperlukan bagi membantu penduduk terlibat.

Daripada AS$1.03 bilion (RM3.09 bilion) dana, kira-kira AS$870 juta (RM2.6 bilion) telah diperuntukkan untuk usaha kecemasan sementara bakinya disalurkan untuk projek jangka panjang. - AFP

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Alat pengesan bahan letupan dipasang di Mekah

Posted:

Alat pengesan bahan letupan dipasang di Mekah

Alat pengesan bahan letupan dipasang di Mekah

RIYADH 16 Ogos - Dalam usaha meningkatkan keselamatan di sekitar tanah suci Mekah, pihak berkuasa Arab Saudi memasang pengesan bahan letupan di pintu-pintu masuk ke Masjidil Haram.

Leftenan Kolonel Fawaz al-Sahafi yang mengetuai pasukan keselamatan di masjid itu memberitahu, pemasangan 'pengesan bahan letupan dan logam' itu sedang dijalankan.

Beliau bagaimanapun berkata, tidak akan ada lagi pemasangan peralatan lain untuk mengimbas jemaah bagi mengesan senjata, bahan letupan atau barangan larangan lain.

"Terdapat lebih 700 kamera untuk mengesan kejadian curi, seluk poket dan kegiatan jenayah lain atau kegiatan tidak bermoral," ujarnya.

Fawaz berkata, terdapat juga cadangan untuk memantau pergerakan jemaah dan menempatkan pegawai yang berpakaian preman bagi menghalang jemaah membawa masuk barang yang tidak dibenarkan ke dalam masjid.

Seorang lagi pegawai keselamatan, Leftenan Jeneral Saeed Abdullah al-Qahtani berkata, pemasangan kamera di bangunan kediaman jemaah, laluan inisiatif dan kawasan sesak akan memperbaiki keselamatan di dalam dan luar Masjidil Haram.

Katanya, terdapat juga larangan ke atas kenderaan persendirian yang membawa jemaah daripada memasuki Mekah serta campur tangan secara besar-besaran oleh pengawal untuk mengurangkan kesesakan.

Pihak berkuasa Arab Saudi telah mengubah suai elemen utama Haji untuk mengurangkan potensi kejadian berasak-asak dan mempercepatkan perjalanan jemaah Haji, tetapi inisiatif sama masih belum menjadi kenyataan di beberapa kawasan di Mekah.

Pada satu-satu ketika, hampir 1 juta orang akan berada di dalam Masjidil Haram.

Untuk tempoh setahun sekali pula, kira-kira 4 juta umat Islam akan melawat kota suci ini untuk menunaikan ibadah Haji, manakala berjuta-juta lagi datang sepanjang tahun. - AGENSI

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Sisa makanan meningkat ketika Ramadan

Posted: 16 Aug 2011 03:24 PM PDT

Dunia

Lebih 2,000 tan lebihan dibuang di Dubai sepanjang bulan mulia

DUBAI: Sisa makanan meningkat 20 peratus ketika Ramadan di Dubai dengan 1,850 tan lebihan dibuang pada bulan suci kali ini.

Membazirkan nikmat Allah tidak sesuai dengan prinsip kesederhanaan Islam lebih-lebih lagi majlis berbuka puasa diadakan di tempat mewah mengenakan caj yang mahal, kata ulama. Dubai berubah sejak 50 tahun lalu kepada satu hub perniagaan dan pelancongan serantau terkenal dengan projek hartanah luar biasa, kehidupan dan majlis mewah di hotel dan restoran bagi memenuhi permintaan pelanggan kaya yang mahu makanan segar terbaik ketika majlis berbuka secara besar-besaran.

Emiriah Arab Bersatu (UAE) terkenal kerana memiliki menara tertinggi dunia, pulau buatan manusia dengan bentuk pokok palma yang boleh dilihat dari angkasa lepas dan hotel mewah termasuk Burj Al Arab, kebanyakannya menawarkan majlis berbuka kepada sesiapa yang mampu.

Majlis berbuka di tempat mewah sering kali mahal dengan sesetengah mengenakan bayaran 200 dirham (RM162.42) seorang.

"Mereka melihat Ramadan sebagai satu kemungkinan untuk tidak meneguk arak dan ekonomi agak perlahan buat beberapa ketika," kata pengulas hal ehwal semasa di UAE, Mishaal Al-Gergawi.
Walaupun berjam-jam persediaan untuk menghidangkan makanan, pelayan di hotel terkenal di Dubai mengatakan kebanyakan baki makanan yang tinggal dibuang terus ke dalam tong sampah.

Kadar makanan yang dibuang di UAE meningkat ketara pada bulan suci, sehingga 20 peratus menurut Perbandaran Dubai, dengan kebanyakan sisa terdiri daripada nasi dan makanan bukan sayuran.

Di Abu Dhabi, ibu kota UAE, sekurang-kurangnya 500 tan makanan dibuang setiap hari ketika bulan Ramadan, kata akhbar National.

"Panas dan sejuk, semua makanan yang disediakan dalam hidangan bufet dibuang," kata seorang pelayan di sebuah hotel lima bintang di sini. – Agensi


Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Bukan Muslim teruja sambut bulan puasa

Posted: 16 Aug 2011 03:23 PM PDT

Dunia

JEDDAH: Ramadan adalah bulan istimewa bukan saja bagi umat Islam yang berpuasa dan menyambutnya tetapi juga penduduk bukan Islam di sini.

Raju Phillips, seorang ekspatriat bukan Islam yang bekerja di sebuah syarikat pembinaan berkata, beliau akan membaca terjemahan bahasa Inggeris kitab al-Quran.

"Ia peluang baik untuk belajar mengenai Islam kerana masa rehat lebih lama ekoran perubahan masa bekerja ketika Ramadan," katanya. Perunding pendidikan khas, K R Jayachandran, berkata ketika Ramadan beliau mendengar ceramah agama di televisyen.

"Ramai penceramah agama dalam televisyen ketika Ramadan. Saya menontonnya selepas solat Maghrib," katanya.

Mubeen Pervas berkata, dia menjemput rakan bukan Islam ke parti berbuka kerana mahu berkongsi kegembiraan dan membantu mereka memahami Islam.

"Banyak salah faham mengenai Islam. Saya cuba jelaskan apabila mengadakan parti berbuka dengan menjemput rakan bukan Islam berkongsi kegembiraan," kata Pervas. – Agensi


Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


23 Oposisi Yaman Tewas Saat Bentrokan

Posted: 16 Aug 2011 06:02 AM PDT

SANAA - Sebanyak 23 oposisi Yaman yang merupakan masyarakat adat tewas dalam bentrokan dengan pasukan Yaman di Kota Arhab, yang terletak di bagian utara Ibu Kota Sanaa.

"Sebanyak 23 gerilyawan tewas dalam peperangan dengan pasukan Garda Republik," ujar sumber yang tak mau disebut identitasnya, demikian seperti diberitakan AFP, Selasa (16/8/2011).

Bentrokan tersebut muncul ketika pasukan elit Garda Republik yang dipimpin oleh putra Presiden Yaman, Ahmed Saleh, mendirikan pos di wilayah perumahan. Pasukan Garda Republik langsung memburu gerilyawan tersebut yang ada di daerah pedesaan.

Pasukan Garda Republik Yaman sudah mengalami bentrokan dengan masyarakat adat Yaman di beberapa wilayah. Masyarakat adat juga mendesak Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh yang kini masih menjalani masa penyembuhan di Arab Saudi, agar turun dari jabatannya.

Masyarakat adat memang menjadi salah satu oposisi terkuat di Yaman. Salah satu suku terkuat adalah suku Hashid yang dipimpin oleh Sheikh Sadiq Al Ahmar. Sadiq sebelumnya menyatakan bahwa Presiden Saleh tidak akan kembali selama Sadiq masih hidup.

Namun Presiden Saleh juga menegaskan,dirinya tidak akan pulang ke Yaman dan melakukan transfer kekuasaan bila Sheikh Sadiq Al Ahmar dan Jendral Ali Mohsen Al Ahmar yang merupakan oposisinya masih berada di Yaman.(rhs)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Breivik: Serangan Itu Perlu

Posted: 16 Aug 2011 05:11 AM PDT

OSLO - Pelaku pembantaian Norwegia Anders Behring Breivik menyadari dirinya dianggap sebagai "iblis" oleh banyak pihak. Tetapi pria yang telah menewaskan 77 orang dalam serangan 22 Juli tersebut, menilai serangan itu memang diperlukan.


Pria berusia 32 tahun itu sebelumnya telah mengakui dirinya memang pelaku tunggal dari insiden pengeboman dan penembakan brutal pada 22 Juli lalu. Sebanyak 69 korban yang tewas adalah para pemuda yang mengikuti pelatihan dari Partai Buruh Norwegia, di Pulau Utoya.


"Breivik menyadari bahwa orang mengatakan dirinya sebagai iblis," ungkap Geir Lippestad, pengacara dari Anders Behring Breivik kepada Surat Kabar Norwegia Dagbladet seperti dikutip Reuters, Selasa (16/8/2011).


Saat melakukan rekonstruksi di lokasi penembakan di Pulau Utoya, Breivik mengatakan kepada pengacaranya bahwa serangan itu memang perlu. "Serangan itu perlu, serangan itu perlu," seperti diceritakan Lippestad saat menemani kliennya dalam perjalanan menuju Pulau Utoya.


Tetapi, Lippestad mengaku bahwa Breivik sempat bermaksud membatalkan aksi kejamnya tersebut di Pulau Utoya. Namun pada akhirnya dirinya berubah pikiran, karena bermaksud ingin merubah Eropa dan Norwegia.


Dalam dokumen yang diposting di internet, Breivik mengkritik Pemerintah Norwegia yang dikuasai Partai Buruh yang mendukung imigrasi umat Muslim dan mendorong terjadinya multikulturalisme. 


Rencana Pengadilan Norwegia akan mendengar argumen dari pengacara Breivik mengenai penahanannya. Sesi yang akan berlangsung tertutup ini, akan berlangsung pada Jumat 19 Agustus mendatang. Belum jelas apakah pria yang dikenal sebagai ekstrimis sayap kanan ini akan turut hadir dalam persidangan.


Selama empat bulan kedepan, Breivik akan menjalani hukuman isolasi di penjara Norwegia. Sementara empat bulan berikutnya dirinya akan diinapkan pada penjara normal guna menunggu pengadilan atas kejahatan yang dilakukannya.


Breivik diancam hukuman penjara 31 tahun atas kejahatan yang dilakukannya. Tetapi pihak penuntut mengupayakan tambahan hukuman penjara 20 atas tuduhan kejahatan atas kemanusiaan. Sementara dirinya tidak bisa dijatuhi hukuman mati, karena hukuman seperti itu sudah dihapus di Norwegia.

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

detikcom

detikcom


Aryanto dan Zulkarnain Lolos, Bisa Muncul Antasari Jilid II

Posted: 16 Aug 2011 01:17 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Luthfi Tak Ada Masalah dengan Keluarga

Posted: 16 Aug 2011 12:40 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Victoria Beckham Sering Kerja Pakai Bikini

Posted: 16 Aug 2011 08:04 AM PDT

LOS ANGELES- Istri David Beckham, Victoria Adams sekarang sibuk dengan profesi barunya sebagai perancang busana. Dia tak malu memakai bikini saat berbicara dengan stafnya lewat webcam.

"Ketika saya berada di London, biasanya seminggu dalam satu bulan saya selalu tampil lengkap. Saya biasanya menggunakan Skype untuk bicara dengan tim saya dan saya biasanya pakai gaun atau bikini," ungkapnya seperti dikutip dari femalefirst, Selasa (16/8/2011).

Menurut artis yang akrab disapa Posh Spice ini, kesibukan kerja kadang membuatnya tak sempat berganti pakaian. Ibu dari Brooklyn, Romeo, Cruz dan Harper Seven itu juga kini makin jarang berbelanja.

"Saya tak punya banyak waktu. Saya kadang membeli bajuku di situs Net-A-Porter ataupun mengenakan pakaian rancanganku sendiri," tandasnya.(rik)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Ki Kusumo Sentil Nazaruddin Lewat Spanduk

Posted: 16 Aug 2011 07:19 AM PDT

JAKARTA- Ki Kusumo ikut tak mau berdiam diri melihat kasus korupsi yang dilakukan M. Nazaruddin. Produser film yang juga paranormal itu memasang spanduk bernada sindiran kepada Nazaruddin.

Produser film 13 Cara Memanggil Setan itu memasang spanduk di sejumlah ruas jalan utama di Jakarta seperti di depan kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan kawasan Warung Buncit. Terdapat dua spanduk yang bertuliskan 'Selamat Datang Nazaruddin. Duitmu, Duit Temenmu, Duit Rakyat Juga' dan 'Selamat Datang Nazaruddin. Sama Koruptor Dilarang Saling Sikut'.

"Kasus Nazaruddin ini adalah kasus besar. Apalagi dari ocehan dia, telah menyeret nama petinggi Partai Demokrat dan KPK," ujar Ki Kusumo yang dihubungi lewat telepon, Selasa (16/8/2011).

Aksi pasang spanduk itu, lanjutnya, merupakan cara efektif menyampaikan aspirasi. Produser film Drakula Cinta ini juga pernah mendatangi KPK untuk memberikan dukungan.

"Kami Komando Pejuang Merah Putih bicara lewat spanduk agar kasus Nazaruddin tak hilang begitu saja seperti kasus-kasus besar lainnya," sindirnya.
(rik)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Kunjungan DPR ke Nazaruddin Biasa Saja

Posted: 16 Aug 2011 05:08 PM PDT

Kasus Nazaruddin

Kunjungan DPR ke Nazaruddin Biasa Saja

Khaerudin | Agus Mulyadi | Rabu, 17 Agustus 2011 | 00:08 WIB

Nurul Hidayat

Anggota Brimob sedang berjaga-jaga menunggu kedatangan rombongan Nazaruddin di Mako Brimob,Kelapa Dua, Depok, Minggu dini hari (14/8/2011).

TERKAIT:

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski mengaku tak tahu ada anggotanya yang berkunjung ke Rutan Mako Brimob Kelapa Dua Depok untuk menengok Muhammad Nazaruddin, Ketua Komisi III DPR Benny Kabur Harman mengatakan, kunjungan itu biasa saja.

Menurut Benny, kunjungan koleganya di Komisi III DPR ke Rutan Mako Brimob Kelapa Dua Depok, biasa saja. "Biasa saja. Seperti orang kunjungi Rutan Cipinang. Ya dulu, kami kunjungi Pak Panda Nababan di Cipinang ," katanya.

Benny mengaku, saat mengunjungi Panda dia ikut jadwal besuk seperti pengunjung rutan lainnya.

Saat ditanya apakah anggota Komisi III yang menemui Nazaruddin ikut jadwal kunjungan seperti aturannya. "Aku enggak tahu, tanya mereka. Mesti tanya mereka," katanya.

Jika kemudian muncul kesan bahwa anggota Komisi III membela Nazaruddin, Benny mengaku tidak tahu. "Enggak tahu. Tanya saja mereka," kata Benny.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Gugah Rasa Kebangsaan Anak Negeri

Posted: 16 Aug 2011 04:58 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -  Rektor Universitas Indonesi a Prof Gumilar R Somantri, Selasa (16/8/2011) malam, mengungkapkan, peringatan hari kemerdekaan yang diselenggarakan di kampus UI Depok malam ini, pada dasarnya ingin menggugah rasa kebangsaan anak negeri.

"Negeri ini membutuhkan banyak perhatian, ada banyak problem kebangsaan yang perlu kita selesaikan dengan kerja sama di antara seluruh anak bangsa," ujarnya.

Menurut Gumilar, peringatan hari kemerdekaan malam ini yang diberi nama "Malam Peneguhan Cinta Tanah Air dan Semangat Kebangsaan Indonesia" digelar The Crystal of Knowledge,di Plaza Danau Gedung Perpustakaan Pusat UI, Kampus Depok.

Perpustakaan baru Kampus UI dipilih menjadi tempat pelaksanaan kegiatan perenungan. Dalam kepercayaan Muslim, malam 17 merupakan malam yang dikenal sebagai malam Nuzulul Quran, di mana ayat suci pertama diturunkan yaitu iqra (bacalah).

UI, memikul tanggung jawab besar untuk mengantarkan masyarakat Indonesia menuju tradisi baru yaitu tradisi budaya tulisan, sebuah tradisi yang akan menghantarkan bangsa untuk memimpin peradaban dunia.

"Saya berharap, sejumlah tokoh nasiona bisa hadir disini, sebagai lambang kebesamaan," ujar Gumilar, yang mengungkapkan sebentar lagi maestro violis, Idris Sardi, akan memainkan lagu kebangsaan untuk mengiringi nyanyian dari seluruh yang hadir.

Menurut Gumilar, tepat 17 menit sebelum pukul 00.00, kami akan melakukan silence moment, untuk merenungkan perjalanan yang sudah dilalui bangsa ini, dan dalam hati berdoa untuk keselamatan dan kemajuan bangsa ini.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Wanita Cepat Orgasme? Begini Caranya!

Posted: 16 Aug 2011 05:26 AM PDT

Lifestyle » Lust and Love » Wanita Cepat Orgasme? Begini Caranya!
Selasa, 16 Agustus 2011 - 19:26 wib

Lastri Marselina - Okezone

BERBICARA tentang seks, pencapaian klimaks wanita memang sedikit berbeda dari pria. Mereka membutuhkan kenyamanan, kehangatan, dan sentuhan yang tepat untuk meraihnya.


Tapi, ada beberapa hal lain yang akan membantunya mendapatkan mood orgasme yang pas. Askmen memberikan beberapa petunjuk berikut ini:

Kenakan parfum aroma musky

Penciuman merupakan indera paling kuat di antara yang lain untuk membantu fungsi seksual. Alasannya, semua aroma musky menandakan kadar testosteron. Hal ini akan melecut libidonya dengan segera. Selain itu, karena penciuman, seks, dan kenangan merupakan bagian terbesar yang terdapat dalam otak, sehingga wewangian yang menggoda akan membuatnya terkesan lebih lama.

Hangatkan kakinya

Secara psikologis, kaki yang hangat membuat wanita lebih nyaman. Bahkan tanpa Anda sadari, kaki yang hangat akan menambah kemungkinan baginya untuk meraih klimaks. Menurut peneliti dari Universitas Groningen, Belanda, kemungkinannya sebesar 30 persen.

Kecup tulang belakang bagian kanannya

Sentuhan yang tepat di tulang belakang bagian kanan wanita akan membuatnya merasa meleleh, ketimbang di bagian kirinya. Hal ini dikarenakan bagian kanan merupakan bagian di mana otak mengendalikan sisi logis yang memungkinkan dia dapat berbicara dan lainnya. Coba untuk menyentuh secara sensual dan memutar pada bagian itu untuk menghasilkan rangsangan yang lebih signifikan bagi pasangan.

(tty) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Jelang Nikah, Indah Kalalo Rutin Mandi Susu

Posted: 16 Aug 2011 04:54 AM PDT

Lifestyle » Fit and Beauty » Jelang Nikah, Indah Kalalo Rutin Mandi Susu
Selasa, 16 Agustus 2011 - 18:54 wib

Lastri Marselina - Okezone

PERNIKAHAN merupakan momen penting dalam kehidupan seorang wanita. Tak heran jika setiap calon mempelai wanita ingin tampil cantik memesona di hari paling bahagia seperti yang kini dialami Indah Kalalo.  


Menjelang pernikahannya dengan pria asal New South Wales, Australia, Justin Werner (37), September mendatang, Indah tengah giat-giatnya merawat tubuh di spa.

"Sejak dilamar Maret lalu, aku makin intens merawat tubuh dengan treatment pranikah. Dalam sebulan bisa 3 hingga 4 kali. Aku paling senang dengan perawatan 'Silky Radiant Ritual' (perawatan mandi susu). Efeknya kulit menjadi lebih bersih, kencang, dan tidak kusam. Aku memang ingin terlihat kinclong di hari pernikahan nanti," sahut wanita kelahiran 30 Agustus 1980 ini sebelum memulai perawatan di Martha Tilaar Center, Indorama Building, Kuningan, Selasa (16/8/2011).

Mengaku menjadi pelanggan tetap Martha Tilaar Salon Day Spa sejak 2009, Indah memang menyukai perawatan tradisional.

"Aku memang senang merawat diri dengan scrub atau lulur menggunakan bahan tradisional sebulan sekali. Ditambah lagi, aku memang kerap berlibur dan berpanas-panasan di Bali. Dari situ aku sadar harus merawat kulit agar tidak kusam. Tidak apa memiliki kulit berwarna gelap, asal jangan kusam," paparnya.

Selain merawat keindahan kulit, Indah juga mulai rutin merawat organ kewanitaan dengan perawatan ratus. Ratus dipercaya bermanfaat dapat dapat mengurangi aroma tak sedap dan cairan berlebih pada Miss V.

"Selain mengharumkan, ratus juga mampu mengurangi keputihan sehingga bagus untuk wanita yang akan menikah. Melakukan perawatan ratus cukup 10 menit 3 hari menjelang menikah, wanginya akan bertahan hingga sepekan," tutup Lia, Spa Operasional Assistant Martha Tilaar pada kesempatan sama.

(tty) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.