Jumaat, 10 Jun 2011

Republika Online

Republika Online


Zona Aman yang Melenakan

Posted: 10 Jun 2011 10:59 PM PDT

Oleh Ustaz Bukhari Yusuf


Dalam Alquran surah al-A'raf [7] ayat 97-99, Allah memberikan peringatan sekaligus ancaman bagi umat manusia dengan rasa tidak aman dari makar dan ujian Allah. Sebab, ujian dan makar Allah bisa datang dalam situasi yang tak terduga-duga, baik di waktu istirahat maupun semangat, saat maksiat maupun taat, serta di waktu siang maupun malam.

Merasa aman dari makar Allah  bisa menjadi awal datangnya bencana dan malapetaka. Ketika seseorang sudah merasa dirinya berada dalam zona aman, kerap kali hal itu menjadi sebab utama penurunan tekad dan daya juang, penurunan kuantitas dan kualitas ibadah, penurunan semangat berdakwah, serta penurunan sensitivitas untuk menjauhkan diri dari hal-hal yang dilarang agama.  Rasul SAW bersabda, "Dua nikmat yang di dalamnya banyak manusia  tertipu: sehat dan waktu luang." (HR al-Tirmidzi).

Karena itu, selayaknya seorang mukmin memiliki sifat hati-hati dan waspada dalam setiap kondisi dan keadaan. Bahkan, ketika sedang berada dalam kesalihan dan ketaatan sekalipun. Inilah yang membedakan dirinya dengan yang lain. Al-Hasan al-Bashri RA berkata, "Seorang mukmin melaksanakan ketaatan dalam kondisi takut dan cemas, sementara seorang fajir melakukan maksiat dalam kondisi merasa aman."

Seorang mukmin-meskipun telah melakukan berbagai amal salih dan ketaatan-tetap tidak merasa puas dengan amalnya, tidak merasa aman, serta tidak merasa layak untuk serta-merta mendapatkan surga dengan berbagai kenikmatannya. Sebab, tidak ada jaminan amalnya diterima, tidak ada jaminan selamat dari godaan setan, tidak ada jaminan ia terlepas dari dosa dan salah, tidak ada jaminan husnul khatimah, serta tidak ada jaminan pula ia selamat dari siksa. Yang diharapkan hanya rahmat, ampunan, dan pertolongan dari Allah disertai beramal sekuat tenaga.

Itulah buah dan hasil dari sebuah proses tarbiyah dan pembinaan yang panjang dan kontinu. Tarbiyah mendidik seorang Muslim untuk senantiasa berada di antara rasa khauf (takut) dan raja` (harap). Di satu sisi ia merasa takut kepada makar dan siksa Allah sehingga menjauhi maksiat dan dosa sekecil apa pun adanya, namun di sisi lain ia juga sangat berharap kepada rahmat dan karunia-Nya yang luas sehingga tidak pernah putus asa untuk bertobat dan meminta ampunan. Inilah keseimbangan yang akan menjadi kunci kesuksesan hidup dunia dan akhirat.

Hal itu ditandai dengan sikap terus memperbaiki diri disertai  kesiapan untuk menerima nasihat, masukan, dan saran baik dari orang lain. Adapun jika terus berkubang dalam kealpaan tanpa mau memperbaiki diri, atau senantiasa sibuk melakukan kritik dan kecaman sehingga lupa pada aib dan cacat sendiri berarti sedang menikmati zona aman yang melenakan.

"Maka, apakah penduduk negeri itu merasa aman dari kedatangan siksa Kami kepada mereka di malam hari di waktu mereka sedang tidur? Atau, apakah penduduk negeri itu merasa aman dari datangnya siksaan Kami kepada mereka di waktu dhuha ketika mereka sedang bermain-main? Maka, Apakah mereka merasa aman dari makar Allah? Tiada yang merasa aman dari makar Allah kecuali orang-orang yang merugi." (QS al-A'raf [7]: 97-99).

_____________________________________________________

 Anda ingin BERSEDEKAH pengetahuan dan kebaikan? Mari berbagi hikmah dengan pembaca Republika Online. Kirim naskah Anda melalui hikmah@rol.republika.co.id.  Rubrik ini adalah forum dari dan untuk sidang pembaca sekalian, tidak disediakan imbalan.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Cegah Penyusupan Taliban, AS Kirim 80 Agen Kontraintelijen

Posted: 10 Jun 2011 10:43 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Militer Amerikan Serikat mengirim 80 agen intelijen ke Afghanistan untuk membantu membendung ancaman infiltrasi Taliban dalam pasukan keamanan Afghanistan, kata surat kabar The New York Times, Jumat (11/6).

Mereka akan meningkatkan pemeriksaan terhadap para calon prajurit, mempertimbangkan riwayat dari para tentara yang sedang dilatih, kata surat kabar itu mengutip para pejabat militer yang tidak disebut namanya.

Mereka juga berusaha untuk memperbaiki prosedur untuk mengidentifikasi tentara yang paling mudah dipengaruhi untuk direkrut oleh Taliban dan para pendukungnya.

Sejumlah dari para agen itu telah tiba dan sisanya akan segera menyusul, kata surat kabar tersebut mengutip pernyataan Letkol David Simons, juru bicara Misi Pelatihan NATO di Afghanistan.

Pertempuran antara Taliban dan pasukan NATO pimpinan Amerika Serikat di Afghanistan menjadi semakin buruk setiap tahun sejak invasi tahun 2001. Washington mengirim pasukan tambahan 30.000 personil ke medan tempur tahun lalu dalam usaha menumpas pemberontakan Taliban dan sekutu-sekutunya.

Pasukan internasional yang berjumlah 130.000 personil sekarang di negara itu menurut rencana akan mulai ditarik secara bertahap Juli. Polisi dan tentara Afghanistan menurut rencana akan mengambil alih tanggung jawab keamanan secara berangsur sebelum akhir tahun 2014.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Republika Online

Republika Online


Zona Aman yang Melenakan

Posted: 10 Jun 2011 10:59 PM PDT

Oleh Ustaz Bukhari Yusuf


Dalam Alquran surah al-A'raf [7] ayat 97-99, Allah memberikan peringatan sekaligus ancaman bagi umat manusia dengan rasa tidak aman dari makar dan ujian Allah. Sebab, ujian dan makar Allah bisa datang dalam situasi yang tak terduga-duga, baik di waktu istirahat maupun semangat, saat maksiat maupun taat, serta di waktu siang maupun malam.

Merasa aman dari makar Allah  bisa menjadi awal datangnya bencana dan malapetaka. Ketika seseorang sudah merasa dirinya berada dalam zona aman, kerap kali hal itu menjadi sebab utama penurunan tekad dan daya juang, penurunan kuantitas dan kualitas ibadah, penurunan semangat berdakwah, serta penurunan sensitivitas untuk menjauhkan diri dari hal-hal yang dilarang agama.  Rasul SAW bersabda, "Dua nikmat yang di dalamnya banyak manusia  tertipu: sehat dan waktu luang." (HR al-Tirmidzi).

Karena itu, selayaknya seorang mukmin memiliki sifat hati-hati dan waspada dalam setiap kondisi dan keadaan. Bahkan, ketika sedang berada dalam kesalihan dan ketaatan sekalipun. Inilah yang membedakan dirinya dengan yang lain. Al-Hasan al-Bashri RA berkata, "Seorang mukmin melaksanakan ketaatan dalam kondisi takut dan cemas, sementara seorang fajir melakukan maksiat dalam kondisi merasa aman."

Seorang mukmin-meskipun telah melakukan berbagai amal salih dan ketaatan-tetap tidak merasa puas dengan amalnya, tidak merasa aman, serta tidak merasa layak untuk serta-merta mendapatkan surga dengan berbagai kenikmatannya. Sebab, tidak ada jaminan amalnya diterima, tidak ada jaminan selamat dari godaan setan, tidak ada jaminan ia terlepas dari dosa dan salah, tidak ada jaminan husnul khatimah, serta tidak ada jaminan pula ia selamat dari siksa. Yang diharapkan hanya rahmat, ampunan, dan pertolongan dari Allah disertai beramal sekuat tenaga.

Itulah buah dan hasil dari sebuah proses tarbiyah dan pembinaan yang panjang dan kontinu. Tarbiyah mendidik seorang Muslim untuk senantiasa berada di antara rasa khauf (takut) dan raja` (harap). Di satu sisi ia merasa takut kepada makar dan siksa Allah sehingga menjauhi maksiat dan dosa sekecil apa pun adanya, namun di sisi lain ia juga sangat berharap kepada rahmat dan karunia-Nya yang luas sehingga tidak pernah putus asa untuk bertobat dan meminta ampunan. Inilah keseimbangan yang akan menjadi kunci kesuksesan hidup dunia dan akhirat.

Hal itu ditandai dengan sikap terus memperbaiki diri disertai  kesiapan untuk menerima nasihat, masukan, dan saran baik dari orang lain. Adapun jika terus berkubang dalam kealpaan tanpa mau memperbaiki diri, atau senantiasa sibuk melakukan kritik dan kecaman sehingga lupa pada aib dan cacat sendiri berarti sedang menikmati zona aman yang melenakan.

"Maka, apakah penduduk negeri itu merasa aman dari kedatangan siksa Kami kepada mereka di malam hari di waktu mereka sedang tidur? Atau, apakah penduduk negeri itu merasa aman dari datangnya siksaan Kami kepada mereka di waktu dhuha ketika mereka sedang bermain-main? Maka, Apakah mereka merasa aman dari makar Allah? Tiada yang merasa aman dari makar Allah kecuali orang-orang yang merugi." (QS al-A'raf [7]: 97-99).

_____________________________________________________

 Anda ingin BERSEDEKAH pengetahuan dan kebaikan? Mari berbagi hikmah dengan pembaca Republika Online. Kirim naskah Anda melalui hikmah@rol.republika.co.id.  Rubrik ini adalah forum dari dan untuk sidang pembaca sekalian, tidak disediakan imbalan.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Cegah Penyusupan Taliban, AS Kirim 80 Agen Kontraintelijen

Posted: 10 Jun 2011 10:43 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Militer Amerikan Serikat mengirim 80 agen intelijen ke Afghanistan untuk membantu membendung ancaman infiltrasi Taliban dalam pasukan keamanan Afghanistan, kata surat kabar The New York Times, Jumat (11/6).

Mereka akan meningkatkan pemeriksaan terhadap para calon prajurit, mempertimbangkan riwayat dari para tentara yang sedang dilatih, kata surat kabar itu mengutip para pejabat militer yang tidak disebut namanya.

Mereka juga berusaha untuk memperbaiki prosedur untuk mengidentifikasi tentara yang paling mudah dipengaruhi untuk direkrut oleh Taliban dan para pendukungnya.

Sejumlah dari para agen itu telah tiba dan sisanya akan segera menyusul, kata surat kabar tersebut mengutip pernyataan Letkol David Simons, juru bicara Misi Pelatihan NATO di Afghanistan.

Pertempuran antara Taliban dan pasukan NATO pimpinan Amerika Serikat di Afghanistan menjadi semakin buruk setiap tahun sejak invasi tahun 2001. Washington mengirim pasukan tambahan 30.000 personil ke medan tempur tahun lalu dalam usaha menumpas pemberontakan Taliban dan sekutu-sekutunya.

Pasukan internasional yang berjumlah 130.000 personil sekarang di negara itu menurut rencana akan mulai ditarik secara bertahap Juli. Polisi dan tentara Afghanistan menurut rencana akan mengambil alih tanggung jawab keamanan secara berangsur sebelum akhir tahun 2014.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


KY Tak Segan Minta MA Pecat Hakim Syarifuddin

Posted: 10 Jun 2011 10:51 PM PDT

JAKARTA - Setelah dinonaktifkan, hakim Syarifuddin Umar juga terancam diberhentikan dengan tidak hormat oleh Mahkamah Agung (MA). Itu apabila dia terbukti menerima suap saat menangani perkara pemailitan PT Sky Camping Indonesia.

"Kalau ada suap, KY bisa memberi masukan agar hakim Syarifuddin diberhentikan secara tidak hormat," ujar Komisioner KY Dr Taufiqurrahman Syahuri dalam diskusi Polemik "Koruptor Ngeloyor, Negara Tekor" yang diselenggarakan Trijaya FM di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (11/6/2011).

Dalam hal ini, sambung dia, KPK bisa dijadikan saksi dalam pemeriksaan hakim Syarifuddin di KY. Sebab KPK merupakan pihak yang menangkap hakim Syarifuddin. "Bila memang hakim S tidak bisa mengelak, itu sudah pelanggaran berat dan bisa diberhentikan secara tidak hormat," urainya.

Sebelumnya, Taufiq mengungkapkan hasil sidang pleno KY memutuskan akan memeriksa hakim Syarifuddin Umar. Pemeriksaan akan dilakukan tanpa menunggu proses hukum terhadap hakim Syarifuddin. "KY tidak perlu menunggu putusan hukum, kami bisa memeriksa pelanggaran kode etik," ujarnya.

Dalam kaitan ini pemberhentian sementara hakim Syarifuddin dari Mahkamah Agung tidak ada kaitannya dengan etika, hanya proses hukum.

Lebih lanjut Taufiq menjelaskan, untuk sampai pada pemberian rekomendasi pemberhentian tidak hormat, KY harus melalui serangkaian tahapan penyidikan. Pertama, KY akan melakukan pemeriksaan terhadap dokumen-dokumen milik hakim Syarifuddin. Dokumen ini akan dimintakan KY dari KPK.

Kedua, melakukan pemanggilan saksi yang dalam hal ini KPK pun bisa diajukan sebagai saksi. Ketiga, meminta klarifikasi pada hakim Syarifuddin. Di sini, hakim dapat menggunakan haknya untuk membela diri.

Jika hakim tidak dapat membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah melakukan pelanggaran kode etik, maka tahapan keempat adalah KY akan mengusulkan pada Majelis Kehormatan Hakim (MKH) untuk memberhentikan hakim S secara tidak hormat. "Prosesnya sekira 15 hari dari MKH dibentuk, kemudian sidang," paparnya.
(ful)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Lagu Mengenang Soeharto Iringi Deklarasi Partai Republik Satu

Posted: 10 Jun 2011 10:35 PM PDT

JAKARTA - Setelah Partai Nasional Republik berdiri, satu lagi partai pendukung Tommy Soeharto dideklarasikan. Partai itu adalah Partai Republik Satu yang dideklarasikan di Tugu Proklamasi, Jakarta, Sabtu (11/6/2011).

Deklarasi ini hanya diikuti sekitar 30 orang pendukung Partai Republik Satu. Dalam upacara deklarasi ini, para deklarator Partai Republik Satu melakukan hening cipta.

Tapi anehnya, sesi tersebut tidak diiringi lagu Mengheningkan Cipta karya T Prawit, melainkan lagu
Mengenang Soeharto yang berdurasi sekitar tiga menit.

Meski panitia menyebut Tommy Soeharto akan hadir, namun putra kesayangan mantan Presiden Soeharto ini tak datang. Deklarasi hanya dihadiri sejumlah pengurus Partai Republik Satu.

"Kenapa kami namakan Partai Republik Satu, karena tidak ada dua. Republik tetap satu," kata Ketua Umum Partai Republik Satu Yusaac Siregar.

Cikal bakal partai ini, lanjutnya berasal dari ormas Laskar Merah Putih yang dibentuk Eddy Hartawan. "Target kita lolos verifikasi di Kementerian Hukum dan HAM," sebutnya.
(Iman Rosidi/Trijaya/hri)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Tujuh Tewas Dalam Bakutembak di Kaukasus Utara

Posted: 10 Jun 2011 07:02 PM PDT

Moskow  (ANTARA News) - Enam gerilyawan dan satu anggota pasukan keamanan Rusia tewas dalam tembak-menembak Jumat di sebuah lereng gunung berhutan dekat tempat wisata ski yang sangat terkenal di Kaukasus Utara, Gunung Elbrus di Kabardino Balkaria, demikian menurut pihak berwenang.

Rusia sedang berjuang untuk mengekang pemberontakan kelompok Islam garis keras di pinggiran selatannya yang bergunung-gunung, tempat pemboman bunuh diri dan pembunuhan yang ditargetkan telah menjadi terjadi hampir tiap hari.

Kekerasan itu meluas dalam beberapa tahun belakangan ini dari Chechnya, tempat Kremlin telah melancarkan dua perang terhadap gerilyawan separatis sejak 1994, ke wilayah yang sebagian besar warganya Muslim seperti Kabardino Balkaria -- yang menampung puncak tertinggi di Eropa tersebut.

Komite Anti-Terorisme Nasional Rusia dikutip oleh kantor-kantor berita mengatakan bahwa gerilyawan-gerilyawan itu tewas dalam operasi keamanan di sebuah hutan yang dilalui oleh jalan raya. Di tempat itu, tiga wisatawan Moskow telah ditembak oleh yang diduga gerilyawan dalam perjalanan ke Elbrus pada Februari lalu.

Penembakan itu telah mengejutkan warga Rusia biasa dan sejumlah pejabat yang sama yang melihat Elbrus sebagai oasis yang tenang di Kaukasus Utara.

Serangan itu juga menekankan masalah keamanan yang meningkat di Kabardino Balkaria, tempat lima kali jumlah serangan pada 2010 dibanding serangan pada 2009, menurut hitungan kementerian dalam negeri Rusia.

Jumlah pemboman di Kabardino Balkaria meningkat tiga kali lipat pada tahun lalu, menurut Kaukasian Knot, portal berita setempat yang mencari dan menemukan korban tewas di Kaukasus Utara. Bisa dikatakan, itu merupakan kecenderungan baru mengingat kekerasan sebelumnya lebih serang terjadi di wilayah seperti Chechnya dan Dagestan.

Sejumlah pemimpin setempat menyatakan campuran manjur dari perselisihan antarsuku, kemiskinan, gagasan Islamisme dan taktik yang canggung dikerjakan oleh badan penegak hukum telah mendorong para pemuda ke tangan gerilyawan yang ingin mencirikan negara Kaukasus raya yang merdeka dari Rusia, demikian Reuters melaporkan. (S008/AK/K004)

Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

IranTangkap Mata-mata AS

Posted: 10 Jun 2011 06:55 PM PDT

Teheran (ANTARA News) - Iran telah menangkap seorang mata-mata asing yang berencana membentuk jaringan sosial untuk menciptakan kerusuhan sebelum pemilihan anggota Majelis Iran (Parlemen), demikian laporan kantor berita setengah resmi Mehr pada Jumat (10/6), tanpa menyebutkan kapan penangkapan itu dilakukan.

Tersangka tersebut, yang berasal dari salah satu permukiman di Iran, direncanakan menerima jutaan dolar AS dari Amerika Serikat untuk satu jaringan sosial, kata Mehr --yang mengutip Menteri Intelijen Iran Heidar Moslehi, yang dipantau ANTARA di Jakarta, Sabtu.

Dalam beberapa tahun belakangan, pemerintah Iran telah menuduh dinas intelijen Israel dan AS memata-matai program nuklir dan militer Iran.

Kementerian Intelijen Iran mengumumkan pada 21 Mei bahwa kementerian itu telah mengidentifikasi dan melucuti banyak jaringan mata-mata yang memiliki hubungan dengan Badan Intelijen Sentral Amerika Serikat (CIA), dan menangkap 30 mata-mata yang memiliki hubungan dengan Amerika.

Beberapa pejabat nuklir Iran juga telah menuduh Amerika Serikat dan Israel melancarkan serangan maya terhadap komputer pembangkit listrik tenaga nuklir Iran, Bushehr, tapi mereka membantah bahwa telah terjadi kerusakan serius di instalasi itu.

Tiga warga negara Amerika, Josh Fattal, Sarah Shourd dan Shane Bauer, ditangkap di Iran pada 31 Juli 2009 karena secara tidak sah memasuki perbatasan Iran barat dan belakangan didakwa melakukan kegiatan mata-mata.

Pemerintah AS memandang semua tuduhan tersebut sama sekali tak berdasar.

Sarah Shourd dibebaskan oleh jaksa penuntut Teheran pada September dengan jaminan 500.000 dolar AS karena kondisi kesehatannya, sementara dua orang lagi masih ditahan di Iran.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Republika Online

Republika Online


Tapaki Sejarah Letusan Krakatau, Turis Wajib Bayar Rp 100 Juta

Posted: 10 Jun 2011 03:47 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID,BANDAR LAMPUNG - Peluncuran hari meletusnya Gunung Krakatau di Selat Sunda, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, pada 27 Agustus 1883 menjadi paket wisatawan manca negara. Setiap turis akan dikenakan biaya sebesar Rp 100 juta untuk menikmati paket terpadu yang disiapkan kabupaten tersebut.

"Kami akan meluncurkan setiap tanggal 27 Agustus sebagai hari Kunjungan ke Gunung Krakatau. Paket wisata terpadu kami siapkan untuk turis asing dengan biaya Rp 100 juta per orang," kata Sekretaris Daerah Pemkab Lampung Selatan, Sutono, di Kalianda, Jumat (10/6).

Menurut dia, selama ini hari meletusnya Gunung Krakatau tidak pernah dilirik sebagai momen untuk menunjang kepariwisataan Lampung terutama Lampung Selatan. "Bupati menyambut baik gagasan ini, sehingga setiap tahun khusus ada paket wisata terpadu di kabupaten bersejarah ini," terangnya.

Mengenai paket wisata Rp 100 juta, ia mengemukakan hal ini hanya diperuntukkan untuk turis manca negara bukan orang Indonesia. Dalam paket ini, selain menginjakkan kaki di gunung Anak Krakatau, tuan rumah akan menyediakan paket wisata lain yang ada di kabupaten ini.

Paket wisata yang ditawarkan yakni menapak di kaki gunung Anak Krakatau, Krakatau Night, Festival Budaya, kunjungan kuliner Dermaga Bom, kunjungan sentra peternakan dan kerajinan, dan pengenalan potensi kabupaten Lampung Selatan.

Ia berharap tahun ini dapat diluncurkan dan tahun depan menjadi paket wisata manca negara yang rutin setiap tahun. Ia optimistis paket kunjungan ke Gunung Anak Krakatau ini akan menargetkan 100 orang turis.

Gunung Krakatau menjadi terkenal ke manca negara sejak meletus. Menurut buku 100 Natural Wonders of The World tahun 1995, Krakatau meletus pukul 10 pagi dengan kekuatan 1.482 megaton atau 26 kali lebih kuat dari bom hidrogen terbesar.

Letusan melontarkan batu sejauh 34 mil (55 km) ke udara dan menewaskan 36.380 orang. Letusan juga menghasilkan gelombang pasang Tsunami setinggi 40 meter yang melahap 295 desa.

Ledakannya terdengar ke Benua Afrika, Austria Selatan, Ceylon, dan Filipina. Langit menyala merah hingga dapat dilihat hingga di Eropa dan Amerika Utara. Material yang dimuntahkan mencapai 18 km kubik.

Berita Terkait Kaitkan Berita

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Masak Makanan Secara Benar ya Bu...Bakteri E Coli Akan Mati pada Suhu 70 Derajat Celcius

Posted: 10 Jun 2011 02:28 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Tak perlu cemas dengan wabah E coli jika jika memasak makanan dengan benar dan higienis. Menurut Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit Menular dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan, Prof dr Tjandra Yoga Aditama, menyatakan bakteri E Coli mayoritas tidak menyebabkan penyakit parah namun jenis baru bakteri tersebut dapat menyebabkan wabah seperti di negara Eropa saat ini.

"Bakteri ini akan mati di suhu diatas 70 derajat celcius, jadi jika bahan pangan dimasak dengan benar, kumannya akan mati," ujarnya.

Pencegahan paling utama dikatakan Tjandra adalah dengan mencuci tangan dengan benar sebelum memasak, sebelum makan dan sesudah keluar toilet.

Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurthi mengatakan untuk pengawasan bahan pangan segar telah dilakukan di Badan Karantina yang telah memiliki segala peralatan yang dibutuhkan untuk melakukan pengujian segala produk masuk ke Indonesia, termasuk apakah makanan itu terkontaminasi E Coli.
Sementara untuk beberapa jenis sayuran yang diduga terkontaminasi bakteri E Coli antara lain timun, toge, dan selada, Bayu mengatakan tidak ada impor produk-produk tersebut tahun 2011.

Kementerian Kesehatan (Kemkes) mengungkapkan belum ada laporan kasus wabah Escherichia coli (E coli) yang melanda Eropa saat ini di seluruh negara ASEAN."Negara ASEAN wajib melaporkan jika ada korban manusia untuk E Coli. Kita wajib melaporkan tiap saat, 24 jam. Dan hingga saat ini, saya bisa melaporkan belum ada kasus di negara ASEAN," kata Tjandra.

Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih juga menegaskan bahwa hingga saat ini di Indonesia juga belum ada laporan kasus tersebut dan pihaknya telah meminta untuk meningkatkan kewaspadaan di fasilitas-fasilitas kesehatan diseluruh Indonesia untuk antisipasi wabah E Coli tersebut.

"Surveilans kita jalan terus. Ada upaya khusus juga agar rumah sakit siaga untuk diare berdarah," katanya mengenai salah satu ciri dari kasus E Coli.

Namun dari surveilans untuk diare yang dilakukan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Litbangkes) Kemkes selama dua tahun terakhir tidak ada ditemukan kasus enterohaemorrhagic E coli (EHEC).

Tjandra Yoga mengatakan saat ini jenis E.Coli yang berada di Jerman merupakan strain O104-H4 dimana wabah mulai muncul sejak 1 Mei 2011 yang lalu. "Dulu juga pernah ada outbreak (wabah) di Amerika Serikat, itu jenisnya O157-H7 tahun 1982," ujarnya.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Ratusan Penjahat Internet Dibekuk

Posted: 11 Jun 2011 03:36 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepolisian Negara RI sepanjang hari Kamis (9/6/2011) menangkap 177 warga China dan Taiwan, yang diduga melakukan berbagai modus kejahatan transnasional melalui internet. Penangkapan ini merupakan bagian dari operasi internasional serentak di enam negara.

Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Komisaris Besar Boy Rafli Amar di Jakarta, Jumat sore, mengatakan, para tersangka ditangkap di 15 titik tempat operasi mereka di sekitar Jakarta dan Tangerang. Mereka menyewa rumah yang dilengkapi jaringan internet pita lebar di berbagai kompleks perumahan mewah, seperti Pondok Indah dan Permata Hijau di Jakarta Selatan, Kelapa Gading dan Pantai Indah Kapuk di Jakarta Utara, serta Lippo Karawaci di Tangerang.

Penangkapan serupa juga terjadi di Malaysia, Kamboja, Thailand, China, dan Taiwan. Kepala Kepolisian Taiwan Wang Cho Chiun mengatakan, operasi serentak yang dilaksanakan dengan ekstrahati-hati tersebut berhasil menangkap 598 tersangka, yang terdiri atas 410 warga Taiwan, 181 warga China, 3 warga Thailand, 2 warga Korea Selatan, serta masing-masing 1 warga Kamboja dan Vietnam.

Semua negara mendapat informasi dari kepolisian China dan Taiwan tentang jaringan penipu yang beroperasi di negara masing-masing. Polri sendiri pertama kali mendapat informasi dari Departemen Investigasi Kriminal Kementerian Keamanan Publik China melalui Kedutaan Besar China di Jakarta, 19 Mei.

Menurut Boy, polisi sudah mulai bergerak menggerebek tempat-tempat operasi para penjahat ini pada 31 Mei, tetapi dihentikan atas permintaan kepolisian China. Pihak China menginginkan operasi di semua negara berlangsung serentak sehingga tidak ada risiko kebocoran yang bisa membuat para penjahat melarikan diri.

"Ini untuk pertama kali kepolisian Taiwan dan China menggelar penyelidikan bersama terhadap kasus-kasus di negara ketiga. Kami yakin ini akan menjadi contoh kerja sama pemberantasan kejahatan (antarnegara)," tutur Wang, yang mengatakan pihaknya mengerahkan tak kurang dari 800 polisi untuk menjalankan operasi ini.

Modus berbeda-beda

Para penjahat tersebut memanfaatkan jaringan internet dan telepon di negara tempat operasi mereka untuk menipu orang-orang di China, Taiwan, Filipina, dan Vietnam. Modusnya berbeda di setiap negara.

Kelompok di Malaysia menipu korbannya dengan mengatakan mereka telah melanggar rambu lalu lintas dan harus membayar tilang ke suatu rekening di internet atau menghadapi pengadilan.

Di Thailand, para penipu menggunakan dua taktik, yakni memberikan kejutan kepada korban dengan mengatakan mereka telah menang lotre atau menakut-nakuti mereka dengan mengatakan rekening bank atau kartu kredit mereka telah ditutup.

Menurut Boy, mereka memanfaatkan panggilan telepon melalui jaringan internet (VOIP) untuk menipu korban. "Mereka berpura-pura dari perusahaan dan menawarkan jasa investasi. Orang yang tertarik kemudian mengirim uang," kata Boy.

Dalam laporan Kementerian Keamanan Publik China yang dikirimkan kepada Polri tercatat tak kurang dari 300.000 kasus penipuan telah dilakukan sindikat penipu di Taiwan dan China ini dalam tiga tahun terakhir. Total uang hasil penipuan ini mencapai enam miliar yuan (sekitar Rp 7,9 triliun).

Pindah ke Asia Tenggara

Para pemimpin sindikat ini, yang berasal dari Taiwan, merekrut warga China untuk melakukan penipuan lewat telepon di daratan China dan Hongkong. Setelah operasi mereka disikat kepolisian China dan Taiwan, sindikat ini mulai memindahkan pusat operasi mereka ke kawasan Asia Tenggara sejak tahun lalu.

Menurut laporan China, pusat operasi sindikat itu saat ini diduga berada di Indonesia dan Kamboja. Sementara menurut laporan Taiwan, pusat operasi ada di Indonesia dan Malaysia.

"Di Indonesia, kami menemukan 106 kasus dengan nilai kerugian 7 juta yuan, sedangkan di Kamboja terdapat 84 kasus dengan nilai kerugian 14,4 juta yuan," ungkap laporan China.

Boy mengatakan, sejauh ini belum ada laporan warga Indonesia yang menjadi korban penipuan sindikat ini. "Kalau ada masyarakat Indonesia yang menjadi korban, diharapkan melapor," katanya.

Sebanyak 76 warga negara China yang ditangkap di Indonesia akan dideportasi ke China, Sabtu ini. Mereka akan dijemput pesawat khusus yang dicarter kepolisian China di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Sementara 101 tersangka asal Taiwan masih ditahan dan diperiksa di Jakarta. Semua tersangka masuk ke Indonesia menggunakan visa turis. (WIN/FER/AP/AFP/DHF)

Sent Using Telkomsel Mobile Internet Service powered by

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Penumpang Lucuti Baju, Pesawat Dialihkan

Posted: 11 Jun 2011 01:25 AM PDT

Diturunkan di Madrid

Penumpang Lucuti Baju, Pesawat Dialihkan

Inggried | Sabtu, 11 Juni 2011 | 08:25 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Peristiwa ini terjadi di sebuah pesawat dalam penerbangan dari Madrid menuju Frankfurt. Seorang pria, penumpang pesawat Iberia, tiba-tiba melucuti pakaian hingga tak ada yang menutupi bagian tubuhnya. Kejadian ini akhirnya memaksa pilot mengalihkan pesawat sehingga pria itu dapat diturunkan.

"Seorang penumpang berkebangsaan Jerman melucuti semua pakaiannya di dalam pesawat pada Kamis malam," kata wanita juru bicara perusahaan penerbangan Iberia, sepert dikutip AFP, yang dipantau ANTARA di Jakarta, Jumat (10/6/2011).

Juru bicara itu mengatakan, staf yang bertugas di pesawat berusaha membujuk pria tersebut. "Tapi ia malah jadi agresif dan akhirnya mengunci diri di dalam toilet. Pilot memutuskan untuk membelokkan pesawat dan mendarat di Madrid," ujarnya.

Sesaat setelah mendarat, pihak kepolisian naik ke dalam pesawat dan membawa pria itu pergi. Ia mengatakan perusahaan penerbangan tak mengetahui alasan pria yang tak disebutkan identitasnya itu, hingga melucuti pakaiannya. Di bandara, petugas polisi langsung mengamankannya. Sementara itu, pilot pesawat Iberia mengajukan keluhan dan mengatakan bahwa penumpang tersebut tak mematuhi instruksi awak kabin untuk duduk selama penerbangan, tetapi malah berteriak-teriak. Namun, keluhan sang pilot tak menyebutkan bahwa pria itu melepas seluruh pakaiannya.     Berdasarkan keterangan pihak kepolisian setempat, tak ada indikasi pria itu dalam keadaan mabuk. Tak ada keterangan mengenai tingkah lakunya sebelum melakukan aksi buka baju.

Sent Using Telkomsel Mobile Internet Service powered by

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Lukman Sardi Percaya Film Hollywood Pasti Kembali

Posted: 11 Jun 2011 03:12 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Merujuk pada rasa optimis Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik bahwa film Hollywood bisa segera kembali diputar di bioskop Tanah Air, bintang film Lukman Sardi pun berpendapat serupa.

Dari kacamata Lukman, importir film asing Motion Pictures Asscociation (MPA) tidak akan berdiam diri melepas pasar potensial di Indonesia. "Secara logika, MPA sekeras apa pun dia sebagai pedagang, namanya pebisnis kerugian satu persen saja tetap rugi. Apalagi Indonesia pasar yang besar," tekan Lukman di sela acara nonton bareng film Hati Merdeka di XXI Metropole, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (10/6/2011) malam.

Dengan begitu, penarikan film Hollywood yang dilakukan MPA, menurut Lukman tak akan berlangsung lama. "Gue sudah feeling ini enggak akan berlangsung berlarut-larut lama," imbuh Lukman. "Jadi menurut menurut gue (film asing) itu pasti akan terjadi," tambahnya.

Di satu sisi, selama penarikan film Hollywood, Lukman mengaku prihatin dengan fenomena yang terjadi di mana penyuka film rela merogoh kocek dalam-dalam untuk sekadar menonton sekuel terakhir Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2 di Singapura.

"Kemarin dengan tidak adanya film Hollywood masuk ke Indonesia, di Singapura sampai ada paket buat nonton film. Menurut gue itu ajaib sekali, baru ada kejadian seperti itu di dunia," kata Lukman.

Namun, jika akhirnya film Hollywood kembali meramaikan hiburan layar lebar di Indonesia, Lukman mengaku sudah menantikan aksi Johnny Deep di sekuel Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides. "Gue paling nunggu Pirates Carribean, gue sejak awal ngikutin. Apalagi gue nge-fans sama Johnny Depp yang selalu gila banget setiap main di Pirates," tuntasnya. 

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Astri Nurdin Tak Sabar Tunggu Film Animasi Hollywood

Posted: 11 Jun 2011 02:59 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Jika benar film Hollywood akan kembali masuk ke bioskop-bioskop Indonesia, artis peran Astri Nurdin sudah menyiapkan rencana untuk menonton film animasi Kungfu Panda 2 bersama putri semata wayangnya, Indira.

Tapi berhubung belum ada kepastian kapan film Hollywood akan kembali diputar di Tanah Air, pemeran karakter Melati dalam sekuel Hati Merdeka itu harus lebih bersabar menunggu kehadiran Kungfu Panda 2. "Sabar saja," kata Astri saat berbincang dengan Kompas.com di XXI Metropole, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (10/6/2011) malam.

Sambil menunggu kepastian nasib pemutaran film Hollywood, Astri berharap DVD Kungfu Panda 2 segera dirilis. "Kalau aku sih nunggu keluar yang originalnya daripada beli DVD bajakannya. Soalnya ini kan masterpiece ya, ini kan dibikin secara matang dan serius ya. Masa harus dihargai dengan yang bajakan," tekan Astri.

"Walaupun bisa keluar duit nonton di Singapura, mending nunggu DVD originalnya saja," tuntasnya. 

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Clinton: "saya Tidak Kejar Jabatan Tertinggi Bank Dunia" - (d)

Posted: 10 Jun 2011 07:07 PM PDT

Hillary CLinton. (FOTO ANTARA/REUTERS/Paul J. Richards/Pool)

Berita Terkait

Video

Lusaka, 11/6 (ANTARA/AFP) - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton pada Jumat mengatakan dia "tidak mengejar" jabatan tertinggi di Bank Dunia setelah media melaporkan bahwa ia berusaha untuk menjadi kepala lembaga itu berikutnya.

"Dengan hormat kepada Bank Dunia, saya tidak memiliki diskusi dengan siapa pun," Clinton mengatakan ketika ditanya tentang laporan kantor berita Reuters bahwa dia mempertimbangkan melamar untuk pekerjaan tersebut setelah menyelesaikan masa jabatannya sebagai diplomat tertinggi AS tahun depan.

"Saya telah buktikan tidak tertarik kepada apa pun, saya tidak memiliki kepentingan apapun dan saya tidak mengejar posisi itu," kata Clinton saat berkunjung ke Zambia.

"Tapi saya sepenuhnya didedikasikan untuk pelayanan saya sebagai menteri luar negeri," Clinton mengatakan dalam jumpa pers dengan Presiden Zambia, Rupiah Banda.

"Kami memiliki banyak pekerjaan di depan kita dan kami melakukan semua yang kami bisa untuk melaksanakan visi kami, memperbaiki dan meningkatkan hubungan di seluruh dunia, termasuk di sini di Afrika, atas nama negara kami," katanya.

Reuters mengatakan Clinton dalam diskusi dengan Gedung Putih untuk meninggalkan pekerjaan dia tahun depan dan mengambil alih jabatan sebagai kepala Bank Dunia, menggantikan Robert Zoellick, ia akan meninggalkan posisinya pada akhir masa jabatannya pertengahan 2012.

Sebuah sumber yang dekat dengan pemberi pinjaman global awal pekan ini mengindikasikan kepada AFP bahwa Amerika Serikat sedang mempelajari kemungkinan pencalonan Clinton untuk kepala

Bank Dunia, di mana orang Amerika secara tradisional memegang jabatan tertinggi di lembaga tersebut.

Namun para pejabat senior di pemerintahan Presiden Barack Obama telah tegas membantah laporan Reuters, dengan salah satu penasihat dekat dengan Clinton, Philippe Reines, menyebutnya "100 persen tidak benar."

"Dia telah menyatakan sama sekali tidak tertarik pada pekerjaan itu. Dia tidak akan menerimanya jika ditawarkan," kata Reines kepada AFP saat cerita itu pecah.

Juru bicara Gedung Putih Jay Carney juga mengatakan laporan itu "sama sekali tidak benar."

Clinton secara terbuka beberapa kali mengatakan bahwa ia akan mengundurkan diri sebagai menteri luar negeri pada akhir pemerintahan saat ini, dan spekulasi telah berputar-putar di sekitar rencana masa depannya.

Mantan ibu negara dan senator New York itu telah menjadi tokoh utama dalam Partai Demokrat sejak 1990-an dan mengobarkan perang politik selama sebulan bertarung dengan Obama dalam pemilu presiden 2008.

Dua mantan saingannya cepat memperbaiki sikap netral setelah Obama memenangkan nominasi, bagaimanapun, dan semuanya telah bekerja sama dengan baik. (A026/A027/K004)

Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Gembira Loka Siapkan Perahu Katamaran

Posted: 10 Jun 2011 07:05 PM PDT

Yogyakarta (ANTARA News) - Kebun Raya dan Kebun Binatang Gembira Loka menyiapkan dua unit perahu katamaran sebagai atraksi wisata baru pada libur panjang.

"Kami sudah melakukan pemesanan sejak dua bulan lalu. Tetapi baru selesai satu unit, dan sisanya masih menunggu," kata Direktur Kebun Raya dan Kebun Binatang (KRKB) Gembira Loka Joko Tirtono di Yogyakarta, Sabtu.

Menurut dia, salah satu perahu katamaran atau perahu berlambung dua tersebut sudah akan dijalankan pada Minggu (12/6) dengan tiket seharga Rp10.000 per orang.

Kapal tersebut akan dijalankan dengan rute dua kolam di Gembira Loka, dan satu kali perjalanan akan menempuh rute sepanjang satu kilometer dalam waktu 15-20 menit.

Pengadaan satu unit kapal katamaran yang berkapasitas sebanyak 45 orang tersebut menelan dana sebesar Rp500 juta.

Selain kapal katamaran, pengelola Gembira Loka juga terus melakukan perbaikan terhadap wahana Mayang Tirta di tengah kolam utama yang rusak akibat gempa.

"Diharapkan, Juli sudah bisa selesai. Fungsinya pun akan ditingkatkan, tidak hanya ruang pamer saja," kata Joko.

Mayang Tirta, lanjut dia, akan digunakan sebagai ruang pertemuan, restoran dan juga panggung hiburan.

"Perbaikan ini dilakukan untuk menghadapi libur lebaran karena biasanya pengunjung yang datang cukup banyak," katanya.

Sementara itu, pada 2012, Gembira Loka juga akan membangun taman burung serta kereta keliling kebung binatang tersebut.

Joko menyebutkan, waktu efektif bagi Gembira Loka untuk menggaet pengunjung sebanyak-banyaknya adalah hanya dalam waktu 90 hari selama satu tahun, yaitu pada saat libur.

"Gembira Loka juga sangat tergantung dari penjualan tiket sebagai pendapatan, karenanya waktu efektif itu harus dimaksimalkan," katanya. (E013/K004)

Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Spratly: China pula beri amaran

Posted:

Spratly: China pula beri amaran

Spratly: China pula beri amaran

BEIJING 10 Jun - China memberi amaran kepada Vietnam supaya menghentikan semua aktiviti yang dianggap sebagai melanggar kedaulatan negara ini di kawasan perairan Laut China Selatan yang dituntut kedua-dua negara ekoran kejadian melibatkan kapal-kapal antara dua negara komunis tersebut.

Vietnam pula hari ini mengesahkan akan mengadakan latihan peluru hidup di kawasan yang menjadi tuntutan kedua-dua negara itu sebagai maklum balas kepada amaran China tersebut.

Semalam, Vietnam mendakwa tiga kapal peronda marin China memotong kabel dari cari gali minyak kapal Vietnam di zon eksklusif ekonomi yang terletak kira-kira 200 batu nautika di kawasan perairannya.

Bagaimanapun, China yang merujuk kejadian sama, memberikan versi lain ke atas apa yang berlaku, berdasarkan laporan agensi rasmi Xinhua hari ini.

Jurucakap Kementerian Luar China, Hong Lei berkata, Kepulauan Spratly (Nansha) dan kawasan perairannya merupakan kawasan jajahan negara ini.

Beliau berkata, bot-bot nelayan China dihalau oleh kapal Vietnam bersenjata pagi semalam di mana ketika kejadian itu, satu pukat bot nelayan berkenaan tersangkut pada kabel minyak cari gali China.

Menurut laporan Beijing, keadaan itu menyebabkan kapal penerokaan itu mengheret bot nelayan China berkenaan lebih dari sejam dan keadaan itu sangat membahayakan keselamatan nelayan China,

Lei berkata, eksplorasi minyak di kawasan dan tindakan kapal Vietnam berkenaan telah melanggar kedaulatan negara ini dan ia perlu dihentikan.

Dalam pada itu, Vietnam berkata, ia akan mengadakan dua latihan selama sembilan jam di wilayah Quang Nam Isnin ini.

Pengumuman berhubung latihan tersebut di laman web Kor Keselamatan Maritim Utara turut memberi amaran supaya bot dan kapal menjauhi kawasan berkenaan.

Hubungan antara Beijing dan Hanoi semakin tegang sejak beberapa hari lalu ekoran tuntutan kedua-dua negara tersebut ke atas Kepulauan Spratly dan Kepulauan Paracel. - AFP

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Sonthi sedia sertai kerajaan Shinawatra

Posted:

Sonthi sedia sertai kerajaan Shinawatra

Sonthi sedia sertai kerajaan Shinawatra

BANGKOK 10 Jun - Jeneral Sonthi Boonyaratglin, yang mengetuai rampasan kuasa tanpa pertumpahan darah untuk menggulingkan kerajaan Thaksin Shinawatra pada 2006, sedia menyertai adik perempuan bekas pemimpin itu jika partinya berjaya membentuk kerajaan baru Thai selepas ini.

Sonthi, pemimpin parti Matubhum, berkata partinya sedia menyertai sama ada kerajaan pimpinan Demokrat atau yang dipimpin oleh Pheu Thai selepas pilihan raya umum.

"Kami ingin menyertai kerajaan baru sungguhpun jika dipimpin oleh Pheu Thai selepas pilihan raya 3 Julai," katanya kepada Bernama di sini hari ini.

Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva, adalah calon bagi jawatan Perdana Menteri bagi parti Demokrat manakala adik perempuan bongsu Thaksin, Yingluck pula merupakan calon Pheu Thai bagi jawatan itu. Thaksin adalah ketua umum parti Pheu Thai.

Matubhum adalah sebuah daripada tujuh rakan gabungan dalam kerajaan pimpinan Demokrat sebelum Parlimen dibubarkan pada 10 Mei.

Dalam pilihan raya ini, kesemua tujuh rakan gabungan akan bertanding atas tiket parti masing-masing dan bukannya atas tiket gabungan.

Bagaimanapun, Sonthi menggariskan tiga syarat untuk menyertai kerajaan pimpinan Pheu Thai iaitu Matubhum dipelawa menyertai gabungan itu, berkongsi dasar yang sama dan jawatankuasa Matubhum membuat keputusan mengenai perkara itu.

Beliau berkata, Matubhum boleh menerima Pheu Thai memandangkan dasar parti itu yang agak demokratik berbanding dasar tidak demokratik parti Thai Rak Thai, yang kini dibubarkan, pimpinan Thaksin.

"Tidak timbul apa-apa masalah jika Yingluck mengamalkan cara dan kaedah yang demokratik sungguhpun beliau adik perempuan Thaksin.

"Sekiranya beliau mengamalkan cara dan kaedah yang tidak demokratik, sudah tentulah pengundi akan menolak beliau dalam pilihan raya umum ini, sekali gus tidak boleh menerajui kerajaan berikutnya," kata Sonthi. - BERNAMA

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Wabak E.coli kini di 12 negara

Posted: 03 Jun 2011 04:40 PM PDT

Dunia

pix_gal0
Bakteria mampu berjangkit antara manusia dianggap paling berbahaya

GENEVA: Wabak E.coli kini dikesan di 12 negara dan semakin berbahaya kerana boleh berjangkit antara manusia.

Pendedahan itu dibuat oleh Pertubuhan Kesihatan Sedunia (WHO) selepas bakteria itu dikesan di Amerika Syarikat, Republik Czech, Perancis, Jerman, Austria, Denmark, Belanda, Sepanyol, Sweden, Norway, Switzerland dan Britain. Lebih 1,700 kes jangkitan dilaporkan di seluruh dunia sejak kes pertama dilaporkan di Jerman dengan 18 maut setakat ini.

WHO menyatakan, bakteria penyebar wabak itu adalah baru dan lebih mudah berjangkit selain tahan antibiotik dan mempunyai tempoh inkubasi selama lapan hari yang bermakna jangkitan belum sampai kemuncaknya.

Pakar masih tidak pasti sumber jangkitan meskipun menolak teori awal bahawa ia daripada timun Sepanyol. Kebimbangan meningkat hingga Russia mengharamkan import semua sayur-sayuran Eropah.

Sementara itu, saintis yang menyiasat jangkitan mendapati bakteria itu membawa toksin biasa yang beracun dan boleh melekat pada usus pesakit.
Mereka mengakui E.coli jenis terbaru ini paling beracun terhadap manusia. Kebanyakan Escherichia coli, atau bakteria E.coli, tidak berbahaya.

Bakteria yang menyebabkan penduduk Eropah jatuh sakit dikenali sebagai 0104:H4, yang menghasilkan toksin Shiga atau STEC.

Antara petanda jangkitan ialah cirit birit dan muntah. Dalam kes memudaratkan, ia menyebabkan sindrom uremik hemolitik (HUS) iaitu serangan terhadap buah pinggang hingga menyebabkan koma, sawan dan angin ahmar.

"Jerman kini melaporkan 470 kes HUS. Ini amat luar biasa," kata Dr Robert Tauxe, pakar penyakit bawaan makanan di Pusat Kawalan dan Pencegahan Penyakit Amerika Syarikat (CDC).

CDC bekerjasama dengan pihak berkuasa kesihatan Jerman dalam kes itu sejak lewat minggu lalu. – Reuters/Agensi


Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Aktres Jepun lebih popular daripada Mao

Posted: 03 Jun 2011 04:38 PM PDT

Dunia

Sora Aoi

Sora Aoi

BEIJING: Aktres Jepun, Sora Aoi mencatat sejarah sebagai selebriti filem lucah paling popular di China selepas 41 juta orang mencarinya di Google, angka yang melebihi carian untuk bekas pemimpin negara itu, Mao Zedong mahupun ahli sukan terkenal, Yao Ming serta Confucius.

Ia dianggap mengejutkan kerana majoriti daripada filem lakonannya diharamkan di Beijing meskipun orang yang pakar dalam komputer boleh mengelak tapisan pihak berkuasa China menggunakan pelayan proksi.

Sora bukan hanya dianggap fenomena 'hangat' di China tetapi semakin popular selepas digelar 'pelacur' oleh seorang selebriti internet negara itu, baru-baru ini. Aktres itu membalas gelaran itu dengan berkata: "Saya tanggalkan pakaian di depan kamera untuk mencari pendapatan tetapi ada yang berpakaian di depan kamera kerana kepentingan peribadi dan muslihat semata-mata."

Tinjauan di internet mendapati Sora mendapat sokongan majoriti, lebih-lebih lagi selepas membintangi filem berjudul Sora Aoi Becomes a Prostitute baru-baru ini.

Seorang pelayar web berkata: "Sora Aoi seorang bidadari kerana menanggalkan pakaiannya."

Malah, dalam satu pendedahan menggemparkan, sebuah balai polis di timur laut China membuka akaun web yang hanya semata-mata bertujuan mengikuti perkembangan Sora.
"Semua laman web berita yang terkenal menyiarkan laporan mengenainya. Kami tidak perlu pergi jauh untuk mengikuti perkembangannya," kata seorang warga China. – Agensi


Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Diplomasi Hati ke Hati Jepang-RI

Posted: 10 Jun 2011 06:11 AM PDT

JAKARTA - Duta Besar Jepang untuk Indonesia yang baru Yoshinori Kantori menyatakan senang saat berkunjung ke Indonesia. Dia kagum atas keramahan orang Indonesia, ini merupakan bukti hubungan Indonesia dan Jepang baik baik saja.

Indonesia juga merupakan negara yang sangat bersimpati terhadap Jepang ketika Jepang tengah mengalami bencana tsunami dan gempa pada 11 Maret lalu.

"Jepang sangat bangga memiliki Indonesia yang hadir sebagai mitranya," menurut Duta Besar Jepang untuk Indonesia Yoshinori Kantori saat perkenalannya bersama wartawan di Jakarta, Jumat (10/6/2011).

Dubes Yoshinori juga akan menjalin hubungan "hati ke hati" yang merupakan doktrin dari Perdana Menteri Fukuda pada tahun 1977.

Dubes Yoshinori mengaku dirinya saat ini masih mempelajari Bahasa Indonesia.
"Saya masih belajar Bahasa Indonesia dan ingin mengenal jauh Indonesia serta ingin mengujungi beberapa kota dan tempat terindah di Indonesia," lanjut Duta Besar Yoshinori.

Sebelumnya, Dubes Yoshinori hanya bisa melihat Indonesia di peta. Dirinya sadar wilayah Indonesia lima kali lipat lebih besar dari Jepang, terdiri dari banyak pulau dan banyak suku. Kini sesampainya di Indonesia, dia benar-benar menyaksikannya.(rhs)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Calon Perawat Indonesia Dilatih Bahasa Jepang

Posted: 10 Jun 2011 05:07 AM PDT

JAKARTA - Indonesia dan Jepang kerap menjalani kerja samanya dalam bidang ketenagakerjaan, khususnya dalam hal pengiriman perawat Indonesia ke Jepang.

"Pada 2008 lalu, Indonesia telah mengirimkan sebanyak 686 perawatnya ke Jepang," ucap Duta Besar Jepang untuk Indonesia Yoshinori Kantori di Jakarta, Jumat (10/6/2011).

Masalah pengiriman perawat ini juga sempat mengalami permasalahan, terutama dalam masalah kualifikasi perawat yang diterima untuk bekerja di Jepang.

Untuk dapat lulus kualifikasi bekerja di Jepang, para perawat tentunya menjalani Ujian Nasional yang dinilai cukup berat. Alhasil hanya beberapa perawat yang bisa lolos.

"Bahasa Jepang merupakan suatu hal yang harus dipelajari para calon perawat Indonesia di Jepang. Kelolosan seleksi perawat untuk bekerja di jepang sangat bergantung pada tingkat kemampuan bahasa para calon perawat," lanjut Dubes yang baru saja ditunjuk itu.

Oleh karena itu, kebijakan baru akan ditujukan agar mempermudah calon perawat untuk berkesempatan bekerja di Jepang.

"Akan ada pelatihan bagi calon perawat untuk melancarkan bahasa Jepangnya dalam waktu enam bulan dan mekanisme penggunaan bahasa Inggris dalam penjelasan belajar bahasa Jepang," tuturnya dalam perkenalan bersama wartawan.(rhs)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.