Isnin, 2 Januari 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Ancelotti: Aneh Rasanya Melawan Milan

Posted: 02 Jan 2012 11:17 PM PST

DUBAI – Pelatih terbaru Paris Saint-Germain, Carlo Ancelotti, mengaku cukup aneh menjalani debutnya menjadi pelatih PSG. Pasalnya, tim asuhannya saat ini akan bertanding melawan mantan timnya, AC Milan di ajang Dubai Cup, Rabu (4/1/2012).

Yang membuat Ancelotti aneh adalah ia tahu sekali dengan lawan yang akan dihadapinya tersebut. Mantan pelatih Chelsea ini memang memiliki ikatan emosional dengan I Rossoneri hal tersebut yang membuat dirinya gugup dengan laga ini.

"Milan adalah tim yang sangat saya kenal cukup lama. Pertandingan ini akan menjadi uji coba yang hebat bagi saya," ujarnya seperti dilansir Football-Italia, Selasa (3/1/2011).

"Akan terasa sangat aneh bila harus bertemu dengan Milan. Saya akan merasakan cukup emosiomal karena telah merasakan kenangan cukup indah bersama orang-orang di sana. Namun, kita akan memberikan permainan terbaik kita di laga tersebut, " sambung pelatih berusia 52 tahun ini.

Seperti diketahui, Ancelotti menduduki kursi kepelatihan PSG untuk menggantikan pelatih Antonio Kombouare di musim ini. Hal ini sebagai wujud rencana tim kaya baru tersebut dalam menjadikan klub hebat layaknya, Chelsea maupun Manchester City.

Ancelotti telah di kontrak selama 2,5 tahun bersama PSG dan dikabarkan menerima gaji di kisaran angka 7,8 hingga 9 juta euro. Ancelotti sendiri sudah memulai memimpin latihan para punggawa PSG pada hari Senin (2/1) kemarin. (acf)

Full content generated by Get Full RSS.

Granero Silakan Pergi dari Bernabeu

Posted: 02 Jan 2012 10:36 PM PST

MADRID - Karier Esteban Granero di Santiago Bernabeu sebentar lagi berakhir. Setidaknya, sang arsitek Jose Mourinho sudah memberi sinyal gelandang 24 tahun itu untuk mencari klub baru.

Sebenarnya, Mou sudah mengungkapkan tidak ingin ada perubahan di Januari ini. Dia pun berharap pemain seperti Ricardo Kaka, Gonzalo Higuain, Benzema dan Rual Albiol menetap di Madrid. Tapi ternyata itu tidak berlaku untuk Granero. Marca melaporkan,  Mourinho sudah mengatakan kepada Granero bahwa dia bisa meninggalkan Madrid dan mencari klub yang tepat bulan ini.

Di skuad Mou, Granero memang kurang mendapatkan tempat. Musim ini saja dia baru merumput selama 11 menit dari tiga penampilan. Padahal di tahun pertamanya bersama tim utama Madrid yang diasuh Manuel Pellegrini, 2009 lalu, pemain yang mengawali karier seniornya bersama Real Madrid C ini, tampil di 31 laga dengan 1.864 menit bermain.

Mou sempat memuji Granero sebagai pemain pekerja keras yang dibutuhkan Madrid. Ketika itu Mou mengatakan Granero adalah salah satu pemain yang sangat cocok dengan skema favoritnya, 4-4-2 diamond.

Persoalannya, isu yang berkembang ternyata justru menggambarkan masa depan Granero tidak cerah. Dia, sebelumnya diberitakan ingin dipakai Mou sebagai alat tukar dengan gelandang sarat pengalaman milik Chelsea, Frank Lampard. Tapi hingga saat ini belum ada tanda-tanda pertukaran pemain itu akan dilakukan.

Sejauh ini, Granero lebih banyak dikait-kaitkan dengan Arsenal dan Everton. Selain itu Malaga juga digadang-gadang tengah mengincarnya.
(fit)

Full content generated by Get Full RSS.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Daus Mini Jadi Ayah

Posted: 02 Jan 2012 07:34 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar bahagia tengah menghampiri pelawak Daus Mini. Pasalnya ia resmi menjadi ayah, setelah Yunita Lestari-istrinya- melahirkan anak pertama di kampung halamannya, Blitar, Jawa Timur, Senin (2/1/2011) malam. Pria bertinggi badan 102 cm itu menyebarkan kabar bahagia lewat BlackBerry-nya.

"Telah lahir putra pertama kami, Ivander Haykal Firdaus, berat 2.9 Kg panjang 50 cm, Senin (2/1) pukul 19.45 WIB. Kami yang berbahagia, Daus dan Yunita," tulis Daus, Selasa (3/1/2011).

Daus dan Yunita menikah pada 17 Juli 2011 bertempat dikediaman Yunita, Tanjung Priuk Jakarta. Mahar berupa Rp. 2.100.100 dan 26 macam seserahan mengiringi pernikahan tersebut.

Kabar tak sedap juga menghampiri hubungan mereka sebelumnya. Pasalnya hubungan asmara itu jauh dari sorotan media, proses pacaran juga terbilang cukup singkat. Terlebih kini saat usia pernikahan mereka menginjak 6 bulan, Yunita telah melahirkan yang biasanya membutuhkan waktu 9 bulan bila secara normal.

Full content generated by Get Full RSS.

Hudgens-Austin "Menggoda" Pengunjung Resort

Posted: 02 Jan 2012 05:45 PM PST

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Cinta tengah membara di dada bintang film High School Musical, Vanessa Hudgen. Lihat saja, dia bersama kekasihnya, Lucky Austin Butler, kepergok pamer kemesraan saat berlibur bersama di sebuah resort di kawasan Miami, Amerika Serikat.

Keduanya terlihat begitu nyaman dan tanpa malu ketika mengumbar gelora cinta mereka di hadapan para pengunjung lainnya.

Hudgens, yang baru menjalin hubungan aktor the Zoey 101 pada September lalu itu, terlihat berusaha menggoda sang kekasih sebelum akhirnya mereka terlibat baku cium di pinggir kolam renang hotel tempat mereka berlibur.

Dari sejumlah foto yang dilansir Just Jared, keduanya terlihat begitu menikmati suasana kebersamaan mereka menjelang perayaan malam pergantian Tahun Baru di the Fontainebleau Hotel. Saat bercumbu  di lokasi kolam renang, Keduanya bahkan tak memerdulikan sejumlah pengunjung yang berada di dekat mereka.
 
Ya, cinta memang tengah bergelora di antara keduanya. Sebelum jatuh ke pelukan Austin, Hudgens sempat menjalin hubungan cukup lama dengan rekan aktingnya di film drama musikal High School Musical, Zac Efron. Selama lima tahun mereka lengket bak perangko. Namun, setahun ini hubungan mereka telah berakhir dan Hudgens akhirnya berlabuh di hati Austin, yang kini usianya baru 20 tahun.

Full content generated by Get Full RSS.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Kim Jong Un hadiri konser tahun baru

Posted: 02 Jan 2012 09:22 PM PST

Kim Jong-un (REUTERS/KCNA)

Berita Terkait

Video

Pyongyang (ANTARA News) - Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un menghadiri konser Tahun Baru 2012, Minggu, kata kantor berita resmi KCNA Senin.

Menurut KCNA, konser itu, yang bertajuk "The Cause of the Sun Will Be Immortal" disajikan oleh Unhasu Orchestra untuk merayakan Tahun Baru 2012.

Setelah memainkan lagu kebangsaan Republik Rakyat Demokratik Korea (DPRK) atau Korea Utara, penonton melakukan hening sejenak untuk ditujukan kepada pemimpin negara Kim Jong Il.

Kim Jong Un, panglima Tentara Rakyat Korea dan pemimpin tertinggi Partai Buruh Korea (WPK), negara dan militer, melambai tangannya kembali kepada para pemain dan penonton bersorak-sorai setelah konser.

Dia berterima kasih kepada pemain dan memberi sambutan tinggi atas keberhasilan mereka, kata KCNA.
(H-AK)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Korea Utara tembak tiga warganya yang lari

Posted: 02 Jan 2012 09:15 PM PST

Para penjaga membawa mayat-mayat mereka yang tergeletak di es,"

Berita Terkait

Video

Seoul (ANTARA News) - Tentara Korea Utara menembak mati tiga warganya yang mencoba menyeberangi perbatasan ke China, kata seorang aktivis Seoul Selasa,

Para penjaga perbatasan pada Sabtu  menewaskan pria berusia 40-an yang melintasi sungai Yalu dari kota perbatasan utara Hyesan, kata Do Hee-youn, yang  sering membantu pengungsi dari Korea Utara.

"Para penjaga membawa mayat-mayat mereka yang tergeletak di es," kata Do kepada AFP, mengutip sumber di perbatasan Kecamatan Changbai, China.

Dinas Intelijen Korea Selatan mengatakan tidak bisa segera mengkonfirmasikan laporan penembakan tersebut.

Sekitar 23.000 warga Korea Utara telah melarikan diri karena tertekan atau kelaparan di tanah air mereka untuk ke Korea Selatan sejak perang 1950-1953, sebagian besar dalam beberapa tahun terakhir.

Mereka biasanya melarikan diri dengan berjalan kaki melalui perbatasan yang semakin ketat ke negara tetangganya, China, tempat mereka bersembunyi dan kemudian melanjutkan perjalanan ke negara ketiga untuk mencari permukiman di Korea Selatan.
(H-AK)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Republika Online

Republika Online


Mau Sukses Diet? Kuncinya, Pantang Menyerah

Posted: 02 Jan 2012 03:05 AM PST

REPUBLIKA.CO.ID, Menurunkan berat badan. Boleh jadi, inilah resolusi Anda memasuki tahun baru 2012 ini. Namun, ternyata menurunkan berat badan bukan sekadar mengurangi porsi makan dan diet ketat.

Menurut Dr Jessica Bartfield, dokter spesialis dari Gottlieb Memorial Hospital, untuk menurunkan berat badan dan mempertahankannya, kita harus siap menghadapi berbagai kendala dan tetap berusaha mencoba. ''Kita butuh motivasi untuk menurunkan berat badan dan tahun baru adalah kesempatan untuk memulai segalanya,'' ujar Bartfield.

Dia pun menegaskan, perubahan perilaku merupakan kunci utama kesehatan, penurunan berat badan yang sukses meski butuh waktu tiga bulan untuk menerapkan perilaku sehat yang baru.

''Ketika kita belajar naik sepeda, kita tahu pasti bakal jatuh beberapa kali, tapi tetap terus mencoba. Seperti ini juga perilaku kita seharusnya untuk menurunkan berat badan,'' kata Bartfield.

Bartfield pun memberikan sejumlah tips untuk Anda yang punya resolusi untuk menurunkan berat badan tahun ini:

Jangan lewatkan sarapan. ''Makan sesuatu lebih baik daripada tidak sama sekali. Tapi, idealnya cobalah untuk memasukkan protein agar kenyang lebih lama.''

Timbanglah berat badan sekali seminggu. Ini cara yang paling akurat sekaligus memudahkan kita untuk memulai perilaku yang sehat.

Olahraga satu jam sehari. Tidak perlu olahraga yang terlalu berat. Dengan mencuci, menyapu, atau naik turun tangga sudah cukup untuk membuat kalori kita terbakar.

Hitung kalori. Jangan remehkan jumlah kalori yang masuk setiap kali makan.

Tentukan target yang realistis. Kita dapat memulai dengan menghilangkan 10 persen saja dari berat badan saat ini.

 

Siap-siap gagal. Mintalah bantuan teman atau pakar yang dapat membantu memonitor perkembangan diet kita.

 

Selamat mencoba

Full content generated by Get Full RSS.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Pekanbaru akan bangun waduk atasi banjir

Posted: 02 Jan 2012 08:02 PM PST

Jumlah pastinya kami belum dapat sampaikan karena belum ada keputusan dari Banggar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Berita Terkait

Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru, Provinsi Riau, pada tahun 2012 ini berniat membangun waduk di beberapa wilayah paling rentan terkena banjir musiman akibat hujan yang mengguyur secara terus menerus di musimnya.

"Waduk ini rencananya akan dibangun sebagai tempat penampungan air sementara sebelum akhirnya akan dibuang ke sejumlah aliran sungai yang berada di dekatnya," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Pekanbaru, Dedi Gusriadi, di Pekanbaru, Selasa.

Kata Dedi, rencananya akan ada tiga waduk di daerah-daerah yang rawan banjir. Ketiganya akan dibangun di Kecamatan Rumbai, kemudian satu akan dibangun di sekitar perkotaan tepatnya di Jalan Arifin Achmad.

"Kemudian satu waduk lagi akan dibangun di Kecamatan Tampan mengingat juga banyak wilayah sekitar yang kerap dilanda banjir saat musim hujan datang," katanya.

Rencana pembangunan waduk-waduk ini kata Dedi, sebelumnya telah diajukan ke dalam anggaran tahun 2012 dengan nominal yang mencapai miliaran rupiah.

"Jumlah pastinya kami belum dapat sampaikan karena belum ada keputusan dari Banggar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)," ujarnya.

Sebelumnya, hujan yang mengguyur `Kota Bertuah` secara terus menerus sempat membuat sejumlah wilayah di Ibukota Provinsi `Kaya Minyak` terendam banjir dengan ketinggian air yang beragam. Seperti di Kelurahan Rumbai Bukit, Kecamatan Rumbai, Kelurahan Tanjung Rhu, Kecamatan Rumbai Pesisir dan Kecamatan Tampan serta Sukajadi.

Banjir yang disebabkan meluapnya Sungai Siak dan beberapa anak sungai yang membelah sejumlah daerah tersebut membuat ribuan rumah terendam dengan ketinggian air maksimum 1,5 meter.

(KR-FZR/M009)

Editor: Ella Syafputri

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Buaya dengan perut berisi manusia ditangkap warga

Posted: 02 Jan 2012 07:38 PM PST

Binatang Buaya. (Ist)

Bagaimana nggak terkejut, bayangkan, dalam perut buaya itu ternyata ada jasad seorang bocah yang telah hilang sejak dua hari lalu.

Berita Terkait

Pekanbaru (ANTARA News) - Buaya sepanjang lebih lima meter dan berbobot tidak kurang dari 400 kilogram dengan perut diduga berisi jasad Rio Candra (14), warga Desa Sungai Belah, Kecamatan Kuala Indragiri, Indragiri Hilir, Riau, ditangkap dan dibunuh warga setempat.

"Buaya raksasa ini ditangkap sekitar jam 18.30 WIB, Senin (2/1) lalu. Setelah ditangkap, buaya ini kemudian dibunuh warga," kata Camat Kuala Indragiri, Kabupaten Indragiri Hilir, Muhammad Syafullah kepada Antara News di Pekanbaru, Selasa.

Tidak hanya di bunuh, menurut Camat, warga yang penasaran dengan isi lambung hewan buas itu juga membelah perutnya.

"Bagaimana nggak terkejut, bayangkan, dalam perut buaya itu ternyata ada jasad seorang bocah yang telah hilang sejak dua hari lalu," katanya.

Jasad anak manusia itu, kata Syafullah, disaksikan banyak warga dengan kondisi yang mengenaskan, bagian tubuhnya terpotong-potong.

"Peristiwa ini sempat menggegerkan banyak warga. Anak-anak yang tadinya terbiasa mandi di sungai, sudah mulai dilarang oleh orang tua untuk menghindari terkaman buaya," kata Syafullah.

Informasi sejumlah warga menyebutkan, Rio Candra (14) sebelumnya sempat dikabarkan hilang sejak Sabtu (31/12) lalu saat mengarungi Sungai Merusi yang membelah Kecamatan Kuala Indragiri bersama bapaknya, Syahrudin untuk mencari kayu bakau.

Hari itu sekitar pukul 17.00 WIB, Rio yang terbiasa dengan aliran sungai mengalami nasib naas, seekor buaya berukuran raksasa tiba-tiba mendatangi dan dengan beringas menyambar tubuhnya.

Ayahnya yang berada di sampingnya dikabarkan sempat menyaksikan langsung kejadian tersebut. Buaya tersebut akhirnya menggondol Rio.

(KR-FZR/S023)

Editor: Ella Syafputri

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Iran Sukses Uji Coba Anti-Radar

Posted: 02 Jan 2012 05:18 AM PST

TEHERAN - Militer Iran dikabarkan sukses melakukan uji coba rudal anti-radar mereka. Rudal ini dikabarkan mampu menyentuh wilayah Israel dan Amerika Serikat (AS).


"Kami berhasil melakukan uji coba rudal jarak jauh yang disebut Qader dan Nour hari ini," ungkap Deputi Komandan Angkatan Laut Iran Mahmoud Mousavi seperti dikutip Reuters, Senin (2/1/2012).


Rudal ini juga dikabarkan memiliki teknologi anti-radar yang tentunya sulit dilacak oleh sistem radar negara lain. Tentunya hal ini dapat mengancam negara yang selama ini menjadi musuh Iran.


Peluncuran rudal ini bertepatan dengan latihan perang di Selat Hormuz yang sebelumnya diancam ditutup oleh Iran. Latihan perang ini berlangsung selama 10 hari di sekitar selat yang menjadi jalur ekspor minyak sekira 40 persen distribusi minyak dunia.


Beberapa analis memperingatkan serangan rudal merupakan bentuk peringatan kepada barat, bahwa mereka seharusnya tidak menerapkan sanksi ekonomi kepada Iran.


Selain rudal anti-radar tersebut, Iran juga berhasil membangun kapal perang canggih jenis destroyer. Kapal seberat 1.420 ton ini dilengkapi dengan radar dan kemampuan perang dengan teknologi tinggi.


Kapal perang tersebut diketahui memiliki kecepatan mencapai 30 knot dan sebuah landasan helikopter. Kapal destroyer ini juga dilengkapi rudal anti-pesawat, rudal anti-tank dan rudal anti-kapal selam. 

(faj) Full content generated by Get Full RSS.

Cari Sensasi Pasangan Bugil Datangi Restoran

Posted: 02 Jan 2012 04:03 AM PST

GALESBURG- Sepasang muda-mudi ditangkap di Negara Illinois, Amerika Serikat (AS), menyusul tindakan tidak senonoh yang mereka lakukan.

Pasangan pria dan wanita berusia muda ini, ditangkap ketika mereka berhenti di restoran cepat saji McDonald dalam keadaan tanpa busana.

"Aku melihat pria itu sedang membungkuk sedangkan wanita berusaha menutupi tubuhnya dengan selimut," ujar petugas polisi Galesburg  seperti dikutip Telegram, Jumat, (30/12/2011).

Dalam keterangannya pada pihak berwenang, sepasang muda-mudi itu mengaku mereka melakukan hal tersebut karena menurut mereka itu adalah sebuah hal yang lucu.

Setelah ditahan beberapa waktu, pasangan ini akan menjalani persidangan dengan tuduhan melakukan perbuatan tidak terpuji.

(rhs)

Full content generated by Get Full RSS.

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Aksi Jahit Mulut Demi Harta Warisan yang Terenggut

Posted: 02 Jan 2012 10:56 AM PST

JAKARTA, KOMPAS.com -- Tak ada perjuangan yang sia-sia. Keyakinan inilah yang dipegang teguh oleh Purwati (47) dan Yahya (57), pasangan suami istri warga Desa Lukit, Pulau Padang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau yang melakukan aksi jahit mulut di depan gedung DPR/MPR.

Mereka datang bersama 82 warga lainnya dengan tujuan menuntut agar Kementrian Kehutanan mencabut SK Nomor 327/Menhut Tahun 2009 tentang izin operasional HTI atas perusahaan Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). Dari jumlah warga tersebut, 28 di antaranya melakukan aksi jahit mulut.

Saat ditemui Kompas.com, Senin (2/12/2012), di tenda seadanya yang selama 18 hari ini menjadi rumahnya di Jakarta, Purwati mengisahkan alasannya mengapa sampai hari ini, ia bersama suaminya masih bertahan menggelar aksi demonya di Gedung DPR/MPR. "Kami di kampung punya empat hektar kebun sawit, empat hektar kebun karet dan satu  hektar kebun sagu, semuanya tanah warisan leluhur. Dari situ awak dapat sekitar Rp  600 ribu sampai Rp 800 ribu per bulan. Gara-gara inilah kita mau perjuangkan hak kita," ujarnya.

Menurut Purwati, harta warisan itulah kini telah diserobot PT RAPP  menyusul adanya SK Nomor 327/Menhut Tahun 2009 yang ditandatangani MS Kaban. Lewat SK inilah izin operasional hutan tanaman industri (HTI) PT RAPP memiliki kewenangan untuk mengubah hutan dan perkebunan milik warga menjadi hutan akasia untuk kebutuhan industri. Selain penyerobotan lahan warga, SK HTI ini juga dikawatirkan akan berpengaruh besar terhadap kondisi lingkungan lahan gambut di salah satu pulau kecil terluar RI tersebut.

Kekhawatiran masyarakat akan kehilangan warisan mereka membawa Purwati dan warga lainnya berada di Jakarta. "Nanti bagaimana masa depan anak cucu awak kalau lahan diambil perusahaan," ujarnya.

Menggelar aksi jahit mulut, kata Purwati, yang akhirnya melepas jahitannya karena telah ada kesepakatan dengan Kementrian Kehutanan untuk menyurati Bupati Meranti agar mencabut SK tersebut, adalah bentuk perjuangan menuntut hak mereka. 

Selama berjuang di Jakarta, dia dan suaminya mengaku kerap dilanda rasa rindu kepada kelima anak mereka, terutama putrinya yang masih duduk di kelas 1 MTS, Nurhikmatun (12), dan Kurnia Romadhon (15) yang duduk di kelas satu SMA. Sementara tiga anak lainnya telah berkeluarga dan tinggal terpisah dengan dirinya. "Awak kangen sekali. Kalau lihat orang lain bawa anak tambah kangen kita. Sampai nggak bisa tidur kangen anak," ujarnya.

Selama menggelar aksinya, hubungan  komunikasi dengan anak-anak mereka hanya bisa dilakukan dengan memanfaatkan fasilitas sms. "Selama jahit mulut kan kita nggak bisa banyak cakap, jadi hanya sms saja, lumayanlah," tambahnya.

Jika Purwati dan sejumlah warga memilih menghentikan aksi jahit mulut, namun tidak dengan suaminya. Benang hitam masih mengunci bibir Yahya. Saat hendak dilepaskan, dia justru menolak melepas jahitan di mulutnya sebelum tuntutan warga sepenuhnya dikabulkan.

"Sebenarnya kasihan ngelihat bapak begini, awak sebenarnya tetap mau jahit mulut, tapi karena ada penyakit jadi terpaksa lepas," ujar Purwati sembari memijat kaki suaminya itu.

Yahya hanya bisa terbaring lemah di atas kasur tipis ditemani oleh Purwati yang sesekali memberikan susu dan roti kepada suaminya. "Harapannya supaya semua cepat selesai, supaya cepat pulang. Itulah harapan kita, kami yakin nggak ada yang sia-sia kok," ujarnya.

Purwati dengan warga lain bertekad untuk melakukan aksi jahit mulut kembali jika permasalahan haknya tak kunjung berbuah hasil.

Full content generated by Get Full RSS.

TKW Asal Karawang Terancam Hukuman Mati

Posted: 02 Jan 2012 09:53 AM PST

Nasib Buruh

TKW Asal Karawang Terancam Hukuman Mati

| Eko Hendrawan Sofyan | Selasa, 3 Januari 2012 | 00:39 WIB

KARAWANG, KOMPAS.com -- Seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Susanti binti Mahfudin (22), dikabarkan terancam hukuman mati di Riyadh, Arab Saudi. Susanti dituduh telah membunuh anak majikannya hingga meninggal dunia.

"Kami keluarga di Karawang sangat khawatir atas munculnya kabar Susanti yang mendapat ancaman hukuman mati. Apalagi saat ini anak saya itu dikabarkan sedang ditahan pihak kepolisian Riyadh," kata orang tua Susanti, Mahfudin, di Karawang, Senin (2/1/2012).
    
Mahfudin mengaku kabar ancaman hukuman mati terhadap Susanti baru diketahui setelah pihak keluarga mendapat surat dari Kementerian Luar Negeri, tertanggal 11 Oktober 2011.  Pihak keluarga di Desa Cikarang, Kecamatan Cilamaya Wetan, Karawang, sangat kaget dan terpukul setelah mengetahui kabar tersebut.    

Dalam surat bernomor 04149/WNI/10/2011/65/ yang ditujukan kepada orang tua Susanti, disebutkan kalau Susanti kini sedang ditahan pihak kepolisian Dawadhi, Riyadh, Arab Saudi, dan terancam hukuman mati atas tuduhan membunuh anak majikannya.  
    
"Seharusnya Susanti sudah pulang pada Januari 2011. Tetapi ternyata tidak bisa kembali ke Indonesia karena tertimpa musibah dan harus menghadapi kasus hukum di Riyadh itu," kata Mahfudin.
    
Susanti berangkat ke Riyadh, Arab Saudi, untuk menjadi TKW pada Januari 2009 melalui Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) PT Antara Indosadia yang beralamat di Jakarta. 

Seharusnya Susanti sudah pulang pada Januari 2011. Tetapi ternyata tidak bisa kembali ke Indonesia karena tertimpa musibah dan harus menghadapi kasus hukum di Riyadh itu


Full content generated by Get Full RSS.

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Alesha Dixon Ngaku Pernah Bercinta di Toilet Bar

Posted: 02 Jan 2012 07:07 AM PST

LONDON- Penyanyi dan juri acara Strictly Come Dancing, Alesha Dixon mengaku pernah berhubungan seks di mobil dan sebuah toilet bar.

"Aku sudah pernah berhubungan seks di dalam mobil, tapi semua orang pernah melakukannya. Aku juga pernah melakukan hubungan hubungan seks di toilet wanita di sebuah bar yang benar-benar mewah di London," katanya yang dikutip The Sun, Senin (2/1/2012).

Pengakuan artis 33 tahun itu dilontarkan di sebuah acara televisi menyambut Tahun Baru. Dia bercerita tentang petualangan nakal yang pernah dilakukannya.

"Aku melakukan seks di mobil cukup besar. Aku sarankan yang luasnya 4x4," tandasnya.(rik)

Full content generated by Get Full RSS.

Denada Nabung Biar Bisa Bulan Madu ke Afrika

Posted: 02 Jan 2012 06:24 AM PST

JAKARTA- Denada (Dena) berencana berbulan madu ke Afrika setelah menikah dengan Jerry Aurum nanti. Pasalnya, mereka mengaku belum pernah mengunjungi benua Afrika.

"Kita maunya ke Afrika ya. Itu impian kita. Karena kita belum pernah ya ke sana. Dan memang sepertinya bagus dan banyak deh yang mau lihat," jelas Denada saat ditemui di Tebet, Jakarta Selatan, Senin (2/1/2012).

Namun, karena membutuhkan biaya yang cukup besar untuk berkunjung ke Afrika, Dena memilih untuk menabung dan menyelesaikan studinya terlebih dahulu.

"Kan mahal tuh tapi kita nabung dulu saja ke sana. Aku juga masih mau kuliah dulu, tahun depan yah," tukasnya.

Selain berbulan madu, Dena dan Jerry ingin merasakan keindahan laut di Afrika. Apalagi mereka sama-sama punya hobi menyelam.

"Pas banget deh aku sama calon seperti ketemu tutupnya karena kita juga sama-sama diver," tandasnya.(rik)

Full content generated by Get Full RSS.

detikcom

detikcom


Sistem Absen Finger Print Hanya untuk Rapat Paripurna DPR

Posted: 02 Jan 2012 12:01 PM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Full content generated by Get Full RSS.

Dua Skenario Golkar Hadapi Pilpres 2014

Posted: 02 Jan 2012 12:00 PM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Full content generated by Get Full RSS.

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


10 Pertanyaan Wajib Ditanyakan pada Dokter (II-Habis)

Posted: 02 Jan 2012 07:02 AM PST

MENJADI pasien kritis saat berobat ke dokter memang sangat diperlukan. Selain memberikan pengetahuan lebih terhadap kondisi kesehatan diri sendiri, Anda pun dapat mengetahui sejauhmana perkembangan penyakit yang Anda alami serta efeknya bagi tubuh Anda.

Inilah beberapa pertanyaan wajib diajukan kepada dokter, seperti dilansir Ehow.

6. Perawatan apa yang tersedia?

Pertama, tanyakan kepada dokter apa yang direkomendasikan untuk perawatan Anda. Jika kondisi medis Anda terkesan jarang terjadi pada orang lain secara umum, beberapa pilihan pengobatan mungkin dapat ditempuh. Tapi untuk penyakit yang lebih umum, pilihan pengobatan biasanya tersedia dalam beberapa jenis termasuk pengobatan alternatif yang mungkin belum terbiasa dilakukan dokter Anda. Untuk itu, tanyakan tentang tingkat keberhasilan pengobatan tertentu, prosedur, durasi, dan jika ada risiko atau efek samping yang harus Anda waspadai pertama kali.

7. Bagaimana saya bisa pastikan pengobatan ini berjalan mulus?

Setelah memutuskan pada rencana pengobatan, pastikan Anda mencari tahu apa yang harus dan tidak boleh dilakukan saat Anda sedang dalam proses penyembuhan. Mungkin ada beberapa makanan, obat-obatan atau kegiatan yang perlu dihindari, atau mungkin juga ada beberapa hal bermanfaat untuk Anda lakukan.

8. Apa kemungkinan dapat terjadi komplikasi terkait kondisi ini?

Untuk alasan apapun, mungkin Anda yang cenderung bertentangan terhadap pengobatan untuk kondisi kesehatan Anda sebaiknya segera menanyakannya lebih lanjut. Tanyakan kepada dokter apa ada komplikasi lebih lanjut jika Anda memutuskan untuk tidak menempuh pengobatan apapun.

9. Komplikasi apa yang berhubungan dengan pengobatan tersebut?

Jalan menuju pemulihan kemungkinan membuat Anda menemui lika-liku. Karenanya, hal terbaik untuk dilakukan adalah memersiapkan diri mengenai hal tersebut. Mengetahui apa yang diharapkan dapat membantu Anda mengambil tindakan untuk melawan masalah yang mungkin timbul. Hal ini juga merupakan sebuah tindakan pencegahan untuk memastikan Anda tidak melakukan apa pun yang dapat memerburuk pemulihan Anda.

10. Bagaimana dan kapan saya bisa menghubungi Anda?

Pastikan Anda bertanya pada dokter metode apa yang dapat ditempuh dan bagaimana cara dapat mengontaknya sewaktu-waktu saat keadaan darurat, serta bagaimana efek atau gejala yang membutuhkan perhatian sesegera mungkin. (tty)

Full content generated by Get Full RSS.

Waspada, Rumah Potensi Timbulkan Keracunan

Posted: 02 Jan 2012 05:15 AM PST

DI balik kehangatan rumah, ternyata di dalamnya pun menyimpan ancaman berbahaya. Potensi keracunan karena penggunaan barang kimia sehari-hari disinyalir menjadi penyebabnya.

Berhati-hatilah menggunakan produk-produk rumah tangga. Pasalnya, penggunaan barang-barang tersebut sebagian besar mengandung zat-zat yang berpotensi beracun, seperti detergen, pemutih pakaian, dan pencair cat. Tak hanya itu, lemari obat pun memungkinkan simpanan kandungan obat bebas dan obat resep yang beracun bila diminum dalam dosis berlebihan. Belum lagi ancaman kehadiran tumbuhan beracun di halaman rumah.

Dari sekian ancaman tersebut, risiko terbesar yang terserang keracunan tersebut adalah buah hati Anda. Untuk itu, Anda pun perlu melakukan tindakan preventif agar ancaman tersebut tidak menjalar.

Dr Miriam Stoppard dalam buku "Panduan Kesehatan Keluarga" mengatakan, bahwa untuk menghindari hal tersebut, zat berbahaya sebaiknya harus selalu disimpan dalam lemari terkunci atau setidaknya di luar jangkauan mereka. Karenanya, jangan pernah menyimpan zat berbahaya selain dalam wadah aslinya, terutama menyimpan di botol minuman bekas yang bisa menipu anak.

Dijelaskan Dr Miriam, jika anak kebetulan terkena racun rumah tangga seperti menelan pemutih pakaian atau detergen, jangan pernah memaksakan dia untuk memuntahkannya. Jika korban tidak sadar, pastikan saluran napasnya terbuka dan dia dapat bernapas dengan baik. Bersiap-siaplah melakukan resusitasi (mengombinasikan kompresi dada dengan napas bantuan untuk menjaga darah tetap beroksigen) jika perlu.

Hubungi ambulans. Beri tahu zat apa yang tertelan jika Anda mengetahuinya. Jika anak tidak sadar dan bibirnya terbakar zat korosif, beri dia minuman air dingin atau susu.

Beda hal jika anak Anda keracunan obat. Jika Anda menduga buah hati menjadi korban overdosis obat, entah sengaja atau tidak, pun jangan mencoba membuatnya muntah. Sebab hal itu tidak berguna dan mungkin memperparah kondisi.

Jika korban tidak sadar, pastikan pula saluran napasnya terbuka dan dia bernapas. Dan lakukan resusitasi jika diperlukan. Jika korban sudah muntah. Simpan sampel muntah untuk mengidentifikasi obat. Carilah wadah obat kosong untuk kemudian diserahkan ke rumah sakit bersamaan dengan korban. Terakhir, segera hubungi ambulans. (ind) (tty)

Full content generated by Get Full RSS.

ANTARA - Hiburan

ANTARA - Hiburan


Cerpen Putu Wijaya akan dipentaskan

Posted: 02 Jan 2012 03:11 AM PST

Ilustrasi -- Putu Wijaya FOTO ANTARA/FANNY OCTAVIANUS/09. (ANTARA/Fanny Octavianus)

Opera tersebut berasal dari cerpen berjudul "Laki-laki Sejati" dan "Mendadak Kaya" yang akan dipentaskan di tiga kota yaitu Jakarta (8/1), Surabaya (13/1), dan Bandung (15/1) dengan sutradara Chendra Panatan.

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Pianis Ananda Sukarlan akan mementaskan opera yang diadaptasi dari dua cerita pendek karya Putu Wijaya dalam "Java New Year Concert (JYNC) 2012".

"Tujuan dari konser ini adalah agar orang yang datang ke Jakarta bisa tahu seperti apa Indonesia melalui musik. Opera sengaja dipilih karena lengkap menyajikan musik, tari, dan sastra," kata Ananda dalam jumpa pers pada Kamis pekan lalu (29/12).

Opera tersebut berasal dari cerpen berjudul "Laki-laki Sejati" dan "Mendadak Kaya" yang akan dipentaskan di tiga kota yaitu Jakarta (8/1), Surabaya (13/1), dan Bandung (15/1) dengan sutradara Chendra Panatan.

Pementasan di Jakarta akan dilangsungkan di Auditorium Bank Indonesia, Surabaya bertempat di Gedung Kesenian Cak Durasim, dan Bandung digelar di Sasana Budaya Teater Tertutup.

"Saya memilih kedua cerpen itu karena saya pengagum Putu Wijaya, ditambah karena latar tempat dan cerita keduanya lebih mudah diadaptasi untuk dijadikan opera," jelas pianis yang sejak 1998 menetap di Spanyol tersebut.

Opera yang masing-masing berdurasi 30 menit itu akan dibawakan oleh penyanyi muda yang merupakan pemenang Kompetisi Vokal Nasional Tembang Puitik Ananda Sukarlan 2011 yaitu soprano coloratura Evelyn Merrelita dan mezzosoprano Eriyani Tenga Lunga untuk cerpen "Laki-laki sejati" dan tenor Adi Nugroho serta Pharel Silaban untuk cerpen "Mendadak Kaya".

"Opera pertama lebih intim karena menampilkan percakapan ibu dan anak, sementara opera kedua lebih atraktif karena merupakan komedi slapstick yang `nyeleneh`, lengkap dengan tarian," kata pria kelahiran 1968 tersebut.

Ananda yang memulai karir profesionalnya pada 1994 di Eropa itu mengaku tidak mengalami hambatan dalam berlatih dengan para pengisi acara konser, meski ia baru dapat bergabung di tanah air pada pertengahan Desember.

"Mereka adalah bibit muda musik yang suka tantangan dan tidak takut mencoba hal baru, jadi saya senang bekerja dengan mereka," papar Ananda.

Ajang JNYC 2012 merupakan perhelatan yang ketujuh dari Ananda Sukarlan bersama Yayasan Musik Indonesia, namun bentuk opera dan pementasan di tiga kota merupakan yang pertama.

Yayasan Musik Indonesia juga memberikan beasiswa kepada generasi muda yang akan meneruskan pendidikan di bidang musik klasik namun terkendala biaya.(D017)

Editor: Ella Syafputri

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

"Mission: impossible - ghost protocol" raja "box office"

Posted: 01 Jan 2012 07:55 PM PST

Aktor Tom Cruise berpose di karpet merah pemutaran perdana film yang dibintanginya "Mission Impossible - Ghost Protocol" beberapa waktu lalu(REUTERS/Stefan Wermuth)

Berita Terkait

Los Angeles (ANTARA News) - Film terbaru Tom Cruise "Mission: Impossible - Ghost Protocol"  memimpin box office pada akhir pekan keduanya. Box office adalah jumlah pemasukan dari bioskop sepanjang akhir pekan di AS dan Kanada.

Film keempat  "Mission: Impossible" itu hadir di bioskop mulai 21 Desember dan telah  meraup 31,3 juta dolar AS dari penjualan tiket selama liburan empat-hari, demikian proyeksi distributor Paramount.

Film tersebut diperkirakan bakal mengantungi 134,1 juta dolar dari penjualan tiket hingga satu pekan ke depan. Mission; Impossible"  secara keseluruhan meraih 300 juta dolar AS di pasar internasional.

"Sherlock Holmes: A Game of Shadows", sekuel film populer 2009 "Sherlock Holmes", tetap berada di posisi kedua dengan pemasukan 22,1 juta dolar AS, dan selama 17 hari meraih 132,1 juta dolar AS.

"Alvin and the Chipmunks: Chipwrecked", film paling akhir Fox dalam franchise "Alvin and the Chipmunks", mempertahankan posisi ketiga dalam box office Amerika Utara --yang didudukinya pada akhir pekan sebelumnya-- dengan proyeksi penjualan 18,3 juta dolar AS selama akhir pekan tersebut. Film itu diperkirakan memperoleh 94,6 juta dolar dalam tiga pekan, demikian laporan Xinhua.
(C003)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Kosmo Online - Dunia

Kosmo Online - Dunia


Dua juta berpesta di Copacabana

Posted:

Dua juta berpesta di Copacabana

Dua juta berpesta di Copacabana

SEJUMLAH besar orang menyaksikan pertunjukan bunga api di pantai Copacabana, Brazil semalam.


RIO DE JANEIRO, Brazil - Lebih dua juta orang berhimpun di pantai Copacabana di Rio de Janeiro bagi meraikan sambutan tahun baru semalam.

Pelbagai pertunjukan bunga api yang menarik di langit di atas laut dipersembahkan manakala irama muzik Latin diperdengarkan bagi memeriahkan sambutan tersebut.

Beribu-ribu bunga api naik ke udara dari 11 jeti terapung di pantai legenda itu selain dihangatkan dengan irama samba.

Walaupun hujan, sambutan itu tidak menjejaskan pengunjung yang hadir.

Sebahagian pengunjung wanita hanya memakai bikini semasa meraikan sambutan tahun baru itu.

Penduduk Brazil menyambut tahun baru sebanyak tiga kali kerana negara ini mempunyai tiga zon waktu yang berbeza.

Sementara itu di Casandrino, Itali, seorang lelaki berusia 39 tahun, Marco D'Apice mati selepas sebutir peluru sesat memasuki mulutnya semasa beberapa orang melepaskan tembakan bagi meraikan tahun baru.

Di Rom, beberapa anggota bomba berusaha untuk memadamkan kebakaran selepas seorang lelaki menyalakan mercun yang menyebabkan sejumlah bunga api terbakar sekali gus menyebabkan dia terbunuh dan beberapa orang lagi cedera termasuk kanak-kanak. - Agensi

Full content generated by Get Full RSS.

500 cedera letupan mercun

Posted:

500 cedera letupan mercun

500 cedera letupan mercun


SEORANG lelaki yang cedera akibat tembakan rambang sempena tahun baru di Manila semalam.


MANILA, Filipina - Hampir 500 orang cedera akibat letupan mercun dan tembakan rambang di negara ini sempena sambutan tahun baru.

Menurut beberapa pegawai, kira-kira 12 buah penerbangan, termasuk dua dari Amerika Syarikat terpaksa dibatalkan dan dilencongkan semalam kerana letupan mercun mengehadkan penglihatan di Manila.

Sejumlah orang yang cedera akibat letupan mercun termasuk kanak-kanak memenuhi bilik-bilik kecemasan di hospital di sini selepas tengah malam.

Dua kumpulan bertempur di depan sebuah hospital di sini menyebabkan seorang mati akibat tembakan.

Setiausaha Kesihatan, Enrique Ona menyatakan bilangan mangsa yang cedera akibat letupan mercun ialah 454 orang dan 18 lagi terkena peluru sesat.

"Sekali lagi, rayuan supaya ibu-ibu menjauhkan anak-anak mereka dari mercun tidak berkesan," kata Ona pada satu sidang akhbar.

Menurutnya, dia bersedia untuk menimbangkan satu cadangan bagi mengharamkan mercun sepenuhnya tetapi ia perlu dikaji terlebih dahulu.

Setiausaha Dalam Negeri, Jesse Robredo berkata, seramai 65 orang ditangkap kerana menggunakan mercun haram.

Sebahagian besar rakyat Filipina terpengaruh dengan tradisi masyarakat China yang percaya bunyi bising mercun dan bunga api mampu mengusir kejahatan dan nasib malang pada sambutan tahun baru.

Bagaimanapun, mereka mengamalkan kepercayaan itu dengan keterlaluan sehingga menyebabkan banyak kecederaan berlaku pada setiap tahun sempena sambutan tahun baru. - Agensi

Full content generated by Get Full RSS.

Bieber meriahkan sambutan 2012

Posted:

Bieber meriahkan sambutan 2012

Bieber meriahkan sambutan 2012


Wajah Justin Beiber dari dekat semasa menyanyi lagu Let It Be.


NEW YORK - Penyanyi remaja terkenal dunia, Justin Bieber meraikan orang ramai di Times Square di sini kelmarin menjelang Tahun Baru 2012.

Bieber yang berusia 17 tahun membuat persembahan dengan menyanyi lagu yang dipopularkan kumpulan The Beatles, Let It Be sambil bermain piano.

Dia membuat persembahan itu bersama pemain gitar terkenal dunia, Carlos Santana kira-kira pada pukul 10 malam.

Ketika Santana yang berusia 64 tahun yang merupakan pemain gitar irama rock tiba di pentas, penonton memberikan sorakan yang kuat.

Lagu Let It Be dikeluarkan pada Mac 1970 dan telah dinyanyikan oleh hampir kesemua penyanyi terkenal.

Namun, persembahan yang menggabungkan generasi muda yang diwakili Bieber dan golongan tua yang diwakili Santana itu dianggap tidak akan dilupakan oleh penonton.

Bieber dan Santana merupakan tetamu undangan program The Dick Clark's New Year's Rockin' Eve with Ryan Seacrest 2012 di sini.

Turut memeriahkan program itu ialah penyanyi rap terkenal, Pitbull yang menyanyikan lagu International Love, Hey Baby dan Rain Over Me secara medley.

Penyanyi yang berpakaian pelik, Lady Gaga juga tidak ketinggalan menghiburkan penonton.

Lady Gaga menyertai Datuk Bandar New York, Michael Bloomberg untuk mengetuai kiraan memasuki tahun Baru. - Agensi

Full content generated by Get Full RSS.