Ahad, 27 Mei 2012

Republika Online

Republika Online


Rawan Bentrok, Polda akan Perketat Izin Tanding Bola

Posted: 27 May 2012 11:07 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya akan memperketat pemberian izin keramaian untuk pertandingan sepak bola yang berpotensi terjadi bentrokan antarpendukung. "Tentunya ke depan kami akan lebih selektif memberikan izin pertandingan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin.

Rikwanto mengatakan pengetatan pemberian izin keramaian pertandingan sepak bola berkaitan dengan tiga orang tewas dan lima orang lainnya luka berat usai menonton pertandingan Persija lawan Persib di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Ahad (27/5) sore.

Faktanya, Rikwanto mengungkapkan, ada suporter tim sepak bola yang tidak dapat mengendalikan diri saat mendukung klub kesayangannya. Polda Metro Jaya juga akan berkoordinasi dengan panitia penyelenggara pertandingan agar memindahkan pertandingan sepak bola yang rawan terjadi bentrokan antarsuporter.

Terkait korban tewas dan luka yang diduga suporter sepak bola, Rikwanto menegaskan petugas kepolisian telah bekerja maksimal mengamankan pertandingan Persija lawan Persib. "Petugas sudah siaga di pintu utama masuk stadion maupun luar stadion," ujar Rikwanto.
Rikwanto menyebutkan bentrokan yang menewaskan tiga orang dan melukai tiga orang diduga suporter terjadi di luar arena pertandingan sepak bola.

'PKS Tetap Partai Islam'

Posted: 27 May 2012 11:01 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sohibul Iman menepis pandangan yang menyatakan, partainya tidak lagi mengusung azas Islam. Penegaskan itu dikatakan Sohibul saat tampil sebagai pembicara dialog tokoh dalam rangka milad PKS ke-14 di Padang, Sumatera Barat, Ahad (27/5) malam WIB.

"Tidak benar jika ada anggapan yang menyatakan PKS bukan lagi partai Islam karena hingga saat ini PKS tetap komitmen mengusung azas Islam," katanya dalam acara bertema 'Bekerja Untuk Sumbar Yang Lebih Baik' di Hotel Pangeran, Padang.

Sohibul menegaskan, hingga hari ini hanya PKS yang berani menyebut jati diri sebagai partai Islam sekaligus partai kader.
Bagi pihak yang mempertanyakan kenapa semua kalangan dapat diterima bergabung di PKS, lanjut dia, hal itu merupakan tuntutan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.

Dikatakannya, siapa saja dapat menjadi anggota partai politik, dan jika PKS menolak masyarakat dari kalangan mana pun bergabung dan hanya mengakomodir umat Islam, jelas itu melanggar undang-undang. "Jika ada partai politik yang tidak mengakomodir aspirasi masyarakat tentu tidak diizinkan hadir di Tanah Air," kata dia.

Karena itu, masih kata Sohibul, PKS akan menerima siapa saja masyarakat yang ingin bergabung sebagai anggota dengan ketentuan mengikuti prosedur dan aturan yang telah ditetapkan. Sebagai parpol, PKS tentu memiliki aturan dan setiap anggota tunduk pada ketentuan tersebut.

Ditambahkannya, Islam merupakan rahmat bagi seluruh alam dan manusia, dimana dalam kerangka tersebut PKS ingin seluruh elemen dan kalangan yang ada merasakan rahmat tersebut. Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, wakil Wali Kota Padang Mahyeldi serta tokoh masyarakat dari 19 kabupaten dan kota di daerah itu.

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Trofi Liga Champions Target Kompany Selanjutnya

Posted: 27 May 2012 11:12 PM PDT

MANCHESTER – Usai merengkuh gelar Premier League untuk pertama kalinya setelah menunggu selama 44 tahun, Kapten Manchester City Vincent Kompany menargetkan membawa trofi Liga Champions ke Etihad.
 
"Kami tidak akan berhenti meraih gelar. Kini kami ingin meraih trofi Liga Champions," kata Kompany, seperti disitat Sky Sport, Senin (28/5/2012).
 
"Apakah mungkin meraihnya dalam waktu tiga atau empat musim ke depan? Mugnkin juga tidak. Tetapi melihat pencapaian yang sudah kami raih dalam beberapa musim belakangan, saya rasa tidak ada yang tidak mungkin," imbuhnya.
 
Kompany bergabung bersama City saat masih ditukangi Mark Hughes musim 2008 lalu menegaskan bahwa ia enggan meninggalkan Etihad dan tengah fokus pada proyek jangka panjang yang turut melibatkan dirinya.
 
"Saya senang berada di Manchester. Banyak orang yang membicarakan tentang kepindahan sata, tapi saat ini yang menarik bagi saya adalah Manchester City," sambung pemain internasional Belgia itu.
 
"Ini bukan proyek singkat, tapi proyek untuk jangka waktu yang panjang, 10, 15 bahkan 20 tahun ke depan. Sangat menarik ketika saya berada di dalamnya. Proyek ini akan mengantarkan City meraih kejayaannya di masa yang akan datang," tandas mantan pemain Hamburg SV itu.
(fit)

Rummenigge: Kekalahan Lalu, Menghantui Saya

Posted: 27 May 2012 10:49 PM PDT

MUNICH Chairman Bayern Munich Karl-Heinz Rummenigge mengaku bahwa kekalahan dari Chelsea pada final Liga Champions beberapa waktu lalu masih menghantui hari-harinya.
 
"Saat saya bangun, satu hal yang ada di benak saya adalah selalu tentang kekalahan melawan Chelsea. Rasa sakit di dalam klub kami begitu kuat, lebih kuat dari kekalahan kami saat menghadapi Manchester United di final 1999 silam," kata Rummenigge, seperti dilansir Goal.
 
"Saya rasa kekalahan kemarin akan terus menghantui untuk waktu yang lama. Saya harus kehilangan dua final Piala Dunia 1982 dan 1986. Belajar dari pengalaman, saya mengerti bagaimana cara menyembuhkan luka," tandas mantan punggawa Bayern Munich dan Internazionale.
 
Raksasa Bavaria sempat unggul 1-0 dari anak asuh Roberto Di Matteo melalui sundulan Thomas Müller pada menit ke-83. Namun sayang, anak asuh Jupp Heynckes gagal mempertahankan kemenangan mereka, lima menit berselang striker Didier Drogba berhasil menyamakan kedudukan.
 
Pertandingan kemudian memasuki extra time 2 x 15 menit. Tapi tak satu pun gol tercipta, hingga berlanjut ke babak adu penalti. Bayern harus puas menjadi runner-up usai Bastian Schweinsteiger dan Ivica Olic gagal menjebol gawang Petr Cech.
(fit)

Republika Online

Republika Online


Rawan Bentrok, Polda akan Perketat Izin Tanding Bola

Posted: 27 May 2012 11:07 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya akan memperketat pemberian izin keramaian untuk pertandingan sepak bola yang berpotensi terjadi bentrokan antarpendukung. "Tentunya ke depan kami akan lebih selektif memberikan izin pertandingan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin.

Rikwanto mengatakan pengetatan pemberian izin keramaian pertandingan sepak bola berkaitan dengan tiga orang tewas dan lima orang lainnya luka berat usai menonton pertandingan Persija lawan Persib di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Ahad (27/5) sore.

Faktanya, Rikwanto mengungkapkan, ada suporter tim sepak bola yang tidak dapat mengendalikan diri saat mendukung klub kesayangannya. Polda Metro Jaya juga akan berkoordinasi dengan panitia penyelenggara pertandingan agar memindahkan pertandingan sepak bola yang rawan terjadi bentrokan antarsuporter.

Terkait korban tewas dan luka yang diduga suporter sepak bola, Rikwanto menegaskan petugas kepolisian telah bekerja maksimal mengamankan pertandingan Persija lawan Persib. "Petugas sudah siaga di pintu utama masuk stadion maupun luar stadion," ujar Rikwanto.
Rikwanto menyebutkan bentrokan yang menewaskan tiga orang dan melukai tiga orang diduga suporter terjadi di luar arena pertandingan sepak bola.

'PKS Tetap Partai Islam'

Posted: 27 May 2012 11:01 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sohibul Iman menepis pandangan yang menyatakan, partainya tidak lagi mengusung azas Islam. Penegaskan itu dikatakan Sohibul saat tampil sebagai pembicara dialog tokoh dalam rangka milad PKS ke-14 di Padang, Sumatera Barat, Ahad (27/5) malam WIB.

"Tidak benar jika ada anggapan yang menyatakan PKS bukan lagi partai Islam karena hingga saat ini PKS tetap komitmen mengusung azas Islam," katanya dalam acara bertema 'Bekerja Untuk Sumbar Yang Lebih Baik' di Hotel Pangeran, Padang.

Sohibul menegaskan, hingga hari ini hanya PKS yang berani menyebut jati diri sebagai partai Islam sekaligus partai kader.
Bagi pihak yang mempertanyakan kenapa semua kalangan dapat diterima bergabung di PKS, lanjut dia, hal itu merupakan tuntutan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.

Dikatakannya, siapa saja dapat menjadi anggota partai politik, dan jika PKS menolak masyarakat dari kalangan mana pun bergabung dan hanya mengakomodir umat Islam, jelas itu melanggar undang-undang. "Jika ada partai politik yang tidak mengakomodir aspirasi masyarakat tentu tidak diizinkan hadir di Tanah Air," kata dia.

Karena itu, masih kata Sohibul, PKS akan menerima siapa saja masyarakat yang ingin bergabung sebagai anggota dengan ketentuan mengikuti prosedur dan aturan yang telah ditetapkan. Sebagai parpol, PKS tentu memiliki aturan dan setiap anggota tunduk pada ketentuan tersebut.

Ditambahkannya, Islam merupakan rahmat bagi seluruh alam dan manusia, dimana dalam kerangka tersebut PKS ingin seluruh elemen dan kalangan yang ada merasakan rahmat tersebut. Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, wakil Wali Kota Padang Mahyeldi serta tokoh masyarakat dari 19 kabupaten dan kota di daerah itu.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Michelle Obama Ingin Jadi Beyonce Knowles

Posted: 27 May 2012 08:10 PM PDT

WASHINGTON DC, KOMPAS.com — Ternyata Michelle Obama ingin menjadi Beyonce Knowles.

Michelle mengakui, andai tidak masuk Gedung Putih untuk mendampingi suaminya, Barack Obama, yang menjadi Presiden AS, ia ingin menjadi seorang artis musik. "Wah, andai memiliki bakat, saya ingin menjadi Beyonce. Saya ingin menjadi penyanyi hebat," tutur Michelle kepada majalah People. "Kekuatan musik, bisa memainkan sebuah alat musik.... Sepertinya, menjadi pemusik, paling menyenangkan," tambahnya.

Michelle membuat pengakuan itu ketika, dalam sebuah wawancara baru yang diadakan oleh majalah tersebut, ia diajak berandai-andai menjadi seorang selebriti.

Komentar-komentar pujian Michelle itu muncul sebulan sesudah Beyonce membuat publikasi berupa sebuah catatan pendek berisi pujian bagi ibu dari Malia dan Sasha tersebut. Pedendang "Love on Top" itu menggambarkan Michelle sebagai sosok panutan untuk Blue Ivy Carter, putrinya dari Jay-Z. Beyonce mengatakan pula, sang istri politisi merupakan contoh utama dari seorang perempuan kuat Afrika-Amerika yang sesungguhnya.

"She is a caring mother, she's a loving wife, while at the same time, she is the FIRST LADY!!!!! No matter the pressure, and the stress of being under the microscope - she's humble, loving and sincere," tulis Beyonce. "Michelle, thank you so much for every single thing that u do for us - I am proud to have my daughter grow up in a world where she has people like you to look up to," tulisnya lagi.

Rumah Aspirasi ala Venna Melinda

Posted: 27 May 2012 05:02 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Anggota Komisi I DPR, Venna Melinda (39), berusaha mendekatkan diri dengan konstituennya. Untuk itulah, sejak tahun 2009, dia mendirikan rumah aspirasi yang diberi nama Omahe Venna Melinda di daerah pemilihannya, Jawa Timur VI.

"Alhamdulillah selalu ramai di sini. Meski tidak setiap hari berada di sini, saya ingin mereka merasakan eksistensi saya," ujar Venna yang sedang mengunjungi rumah aspirasinya di Kediri, Kamis (24/5), saat dihubungi Kompas.

Rumah aspirasi merupakan kebutuhan yang, menurut Venna, harus diadakan oleh wakil rakyat. "Saya harus turun ke bawah, tidak perlu menunggu mereka datang. Apa pun komisinya, kebutuhan rumah aspirasi menjadi signifikan," ungkapnya.

Venna menceritakan berbagai kegiatan, seperti les belajar membaca Al Quran (Iqro), matematika, dan komputer secara gratis. Rumah yang disewa Venna selama lima tahun itu juga dilengkapi dengan perpustakaan. Tidak hanya itu, Venna pun sering menggelar senam bersama ibu-ibu PKK. "Ibu-ibu senang sekali kalau diajak senam," kata ibu dua anak itu.

Satu fasilitas yang ingin ditambahkan Venna di rumah aspirasinya adalah televisi berukuran besar. Katanya, dengan televisi itu, konstituennya bisa menikmati film-film Indonesia yang bermutu. (SIE)

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Vatikan Didesak Selidiki Gadis yang Hilang

Posted: 28 May 2012 03:57 AM PDT

ROMA, KOMPAS.com - Saudara seorang gadis Italia yang hilang selama hampir 30 tahun mendesak Vatikan menyelidiki kasus saudarinya saat beberapa ratus orang yang membawa foto-foto saudarinya berunjuk rasa di Lapangan Santo Petrus, Minggu (27/5/2012).

Unjuk rasa tersebut digelar sehari setelah Jaksa Italia, Giancarlo Capaldo, mengatakan kepada CNN bahwa seorang imam yang dulu memimpin sebuah gereja di Roma sedang diselidiki atas dugaan keterlibatan dalam penculikan Emanuela Orlandi. Mgr Piero Vergari, mantan rektor Sant'Apollinare, tengah diselidiki bersama empat anggota geng kriminal, kata Capaldo, Sabtu.

Vergari, yang meninggalkan posisinya itu tahun 1991, tidak menjawab e-mail CNN yang memintanya untuk memberi komentar.

"Kami ingin Vatikan membuka penyelidikan yang serius atas kasus ini," kata Piero Orlandi, saudara Emanuela Orlandi yang hilang itu.

Unjuk rasa itu merupakan upaya terbaru untuk menungkapkan salah satu misteri panjang di Roma, yaitu hilangnya Emanuela, putri seorang karyawan Vatikan. Emanuela, ketika itu 15 tahun, terakhir terlihat di pelajaran flute di sebuah sekolah musik di Sant'Apollinaire pada sore hari tanggal 22 Juni 1983.

Kasus itu telah melahirkan sejumlah teori konspirasi, mulai dari keterlibatan Mafia, politik internasional, hingga intrik di dalam tubuh Vatikan sendiri.

Serorang pastor pengusir setan terkenal di Vatikan, Gabriele Amorth, mengatakan kepada CNN bahwa ia menduga gadis itu diculik karena alasan seksual. "Penyelidikan harus dilakukan di dalam Vatikan dan bukan di luar," kata Pater Amorth.

Dua pekan lalu, polisi membongkar kuburan seorang bos mafia yang berada di ruang bawah tanah Gereja Sant'Apollinaire untuk mencari jenazah gadis tersebut. Vatikan telah memberikan izin khusus kepada para penyidik untuk membuka makam Enrico "Renatino" De Pedis. Pembongkaran makam itu mengikuti sebuah anjuran dari seorang penelepon anonim di sebuah program televisi Italia tahun 2005 yang mengatakan bahwa kebenaran akan kasus itu akan ditemukan di makam tersebut.

Para penyelidik menemukan puluhan kotak logam, semua berisi tulang belulang, di ruang bawah tanah yang berisi jenazah De Pedis. Kebanyakan mungkin berusia ratusan tahun, tetapi sebuah sumber yang dekat dengan penyelidikan itu mengatakan, beberapa tulang jauh lebih baru.

Pekerjaan untuk menguji tulang-belulang itu akan merupakan "proses yang panjang, berminggu-minggu atau berbulan-bulan," kata sumber itu, yang meminta tidak disebutkan namanya karena ia tidak berwenang berbicara kepada media. "Ini seperti sebuah teka-teki tentang tulang belulang."

Para pendukung keluarga Orlandi berteriak "Kebenaran, Kebenaran" di Lapangan Santo Petrus di luar Vatikan, Minggu. Sejumlah orang mengenakan ikat kepala seperti yang Orlandi kenakan di salah satu foto dirinya yang paling banyak direproduksi. yang lain memegang balon putih dan spanduk.

Seorang mantan walikota Roma, Walter Veltroni, Minggu, menyatakan harapan bahwa Vatikan akan berbuat lebih banyak untuk membantu penyelidikan itu. "Sikap Vatikan telah berubah, mereka lebih kooperatif," kata Walter Veltroni, yang dekat dengan keluarga Orlandi.

Veltroni mengimbau siapa saja yang mengetahui kebenaran akan kasus itu untuk tampil. "Saya yakin ada banyak orang di Roma yang tahu dan yang bisa membantu untuk menemukan kebenaran (atas kasus itu)," katanya. "Sudah waktunya bagi mereka untuk bicara."

DK PBB Kutuk Peristiwa Pembantaian di Suriah

Posted: 28 May 2012 02:45 AM PDT

NEW YORK, KOMPAS.com - Dewan Keamanan PBB mengeluarkan kecaman keras terhadap penggunaan senjata berat oleh militer Suriah dalam serangan di Houla yang menewaskan 108 orang dan melukai 300 lainnya.

Aksi ini juga memicu kemarahan dunia internasional karena dalam peristiwa itu ada 34 orang anak-anak yang menjadi korban tewas.

Anggota Dewan Keamanan PBB dengan suara bulat kemarin sepakat untuk mengeluarkan seruan agar pemerintah Suriah menarik seluruh senjata beratnya dari kawasan pemukiman dan mengembalikan mereka ke barak.

"Anggota Dewan Keamanan PBB mengutuk keras peristiwa yang kemungkinan besar merupakan sebuah pembunuhan di desa Houla dekat Horms dalam rangkaian serangan yang melibatkan artileri dan tank pemerintah Suriah di kawasan pemukiman penduduk sipil," bunyi pernyataan DK PBB seperti dibacakan oleh Wakil Duta Besar PBB asal Azerbaijan, Tofiq Musayev.

"Anggota DK PBB juga mengutuk keras pembunuhan warga sipil lewat aksi penembakan jarak dekat dan serangkaian penyiksaan yang dilakukan oleh pemerintah. Kekerasan terhadap penduduk sipil jelas merupakan sebuah pelanggaran terhadap hukum internasional."

Suriah membantah

Namun Duta Besar Suriah untuk PBB Bashar Jaafari mengatakan sejumlah anggota DK PBB mencoba untuk mengarahkan dunia internasional kepada pengertian yang salah tentang peristiwa yang terjadi di Suriah. "Saat ini baik [Komandan Pasukan PBB di Suriah Mayor Jenderal Robert] Mood ataupun orang lain yang terlibat dalam pertemuan informal sebelumnya mengatakan tidak akan menyalahkan Suriah dalam peristiwa ini," kata Jaafari.

Pemerintah Suriah juga membantah keterlibatan mereka dalam peristiwa di Houla dan mengatakan bahwa tank mereka tidak berada disekitar lokasi kejadian saat peristiwa pembunuhan itu terjadi. Mereka mengatakan peristiwa ini dilakukan oleh kelompok teroris.

Sejauh ini Komandan misi PBB di Suriah Mayor Jenderal Robert Mood mengatakan pembantaian pasukan penyerang menggunakan senjata berbagai ukuran, senapan mesin hingga tank. Namun dia tidak menyatakan dugaannya terkait pasukan yang menyerang kota Houla.

Sementara kelompok Oposisi Suriah mengatakan serangan ke kawasan Houla dilakukan oleh militer negara itu sesaat setelah melakukan aksi demonstrasi.

Peran Rusia

Sebagian korban tewas karena ditembak dari jarak dekat oleh milisi bentukan pemerintah yang dikenal dengan sebutan 'shabiha.'  Peristiwa ini juga mendorong sejumlah negara seperti Inggris melakukan upaya untuk menghentikan aksi kekerasan di negara tersebut.

Menteri Luar Negeri Inggris William Hague dalam kunjungannya ke Rusia mengatakan Inggris akan bergantung pada Rusia untuk mendesak Suriah agar menerapkan rencana perdamaian seperti yang diusulkan oleh Utusan PBB dan Liga Arab, Kofi Annan.

Namun Rusia sejauh ini tampaknya masih belum mengeluarkan kecaman terhadap Suriah terkait peritiwa di Houla. Duta Besar Rusia untuk PBB mengatakan kepada wartawan hingga saat ini masih belum jelas siapa yang bertanggung jawab dalam peristiwa tersebut.

Rusia tidak setuju dengan tuduhan yang menyebutkan bahwa korban tewas itu akibat tembakan tentara Suriah.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Sembilan orang di India buta setelah operasi katarak

Posted: 27 May 2012 09:06 PM PDT

India Selatan (Antara News/Heppy)

Para korban telah dipindahkan ke rumah sakit pemerintah

Berita Terkait

New Delhi (ANTARA News) - Sedikitnya sembilan orang kehilangan penglihatan setelah menjalani operasi katarak di satu rumah sakit swasta di negara bagian Andhra Pradesh, India selatan.

Sembilan pasien itu berasal dari keluarga miskin dan menjalani operasi tiga hari sebelumnya.

Akibat peristiwa itu pemerintah, Ahad (27/5), melakukan penyelidikan.

"Polisi sedang menyelidiki peristiwa itu setelah korban menduga mereka kehilangan penglihatan mereka akibat ketidakpedulian dokter dan administrasi rumah sakit di Kota Kecil Ongole," kata seorang pejabat senior kepolisian, sebagaimana dikutip Xinhua, Senin.

Namun para dokter rumah sakit membela tindakan operasi mereka dan mengatakan para korban kehilangan penglihatan bukan karena diabaikan oleh petugas medis, melainkan disebabkan oleh retina yang sudah rusak parah.

"Kami menunggu pemeriksaan selesai sebelum memutuskan tindakan yang akan dilakukan," kata pejabat polisi itu.
(C003/A011)

Editor: Heppy

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Rakyat Palestina pantau hasil pemilihan presiden Mesir

Posted: 27 May 2012 08:20 PM PDT

Warga Mesir mengadakan pemilihan umum Rabu (23/5), untuk pertama kalinya memilih presiden mereka dalam pemilihan presiden terbuka yang mengadu Islamis dengan orang-orang di bawah kekuasaan Husni Mubarak. (Reuters/Mohammed Salem)

Berita Terkait

Kota Gaza (ANTARA News) - Rakyat Palestina di Jalur Gaza, yang dikuasai Gerakan Perlawanan Islam (HAMAS), mengikuti secara seksama hasil pemilihan presiden di Mesir yang pertama setelah kerusuhan yang menggulingkan mantan presiden Hosni Mubarak pada 2011.

Media Palestina melaporkan pemilihan presiden Mesir sepanjang waktu karena negara itu merasa berkepentingan dengan pemilihan pemimpin Mesir mengingat selama ini Mesir menengahi banyak kesepakatan antara Palestina dan Israel.

Jalur Gaza, yang sejak 2007 dikuasai oleh HAMAS, berada di bawah pemerintahan Mesir sampai Israel merebut daerah kantung tersebut pada 1967.

Meski demikian, pejabat HAMAS dan Pemerintah Otonomi Nasional Palestina (PNA) di Tepi Barat Sungai Jordan enggan secara jelas memperlihatkan sikap mereka mengenai calon presiden Mesir. Mereka hanya memuji cara pemilihan itu diselenggarakan.

Kepada Kantor Berita Xinhua, Abbas Zaki, anggota komite sentral Partai Fatah --pimpinan Presiden Palestina Mahmoud Abbas-- pada Minggu menyatakan bahwa sikap Palestina terhadap Mesir tegas dan jelas.

"Rakyat Palestina akan menghormati pilihan rakyat Mesir," katanya.

Sementara itu Saeb Erekat, Kepala Perunding Perdamaian Palestina, menyeru negara Barat "untuk menghormati pilihan demokratis rakyat Mesir dan berhenti menghalanginya dengan dalih apa pun".

Menurut hasil tak resmi, calon presiden dari Ikhwanul Muslimin, Mohamed Moursi, unggul dalam pemungutan suara. Sebanyak 12 calon bersaing dan Moursi akan bertarung melawan mantan perdana menteri Ahmed Shafiq dalam pemungutan suara babak kedua pada Juni.

Saleh el-Bardaweel, pemimpin senior HAMAS di Jalur Gaza, menyatakan bahwa setiap pilihan yang dibuat oleh rakyat Mesir tentu saja akan disambut oleh HAMAS dan rakyat Palestina.

"Semua yang kami inginkan ialah melihat Mesir hidup dalam kedamaian dan ketenangan dan rakyatnya dapat menyampaikan pendapat mereka secara bebas," kata pejabat HAMAS serta menambahkan pihaknya berharap ke depan Mesir mendukung penyelesaian masalah Palestina.

Samer Anabtawi, profesor ilmu politik An-Najah University di Nablus, mengatakan pendukung HAMAS ingin melihat Moursi menjadi presiden mendatang, sedangkan Fatah memilih Shafiq. (C003)

Editor: Maryati

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Republika Online

Republika Online


Diet Gula, Seperti Apa Sih?

Posted: 27 May 2012 09:09 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Hati-hati saat mengonsumsi gula. Bila melebihi porsi yang dibutuhkan tubuh, bisa dipastikan ancaman penyakit akan muncul.

Karena itulah sudah saatnya kita waspada saat akan mengonsumsi gula. Inilah waktunya untuk mulai diet gula. Waspadai misalnya gula yang terdapat dalam minuman soda dan kopi. Atau, gula yang 'tersembunyi' dalam sejumlah makanan atau pelengkap makan seperti roti, kecap, buah kalengan, selai kacang, sampai sup.

Waspada juga dengan kandungan gula dalam sejumlah produk yang menggunakan label 'bebas lemak'. Gula sering dipakai untuk menggantikan rasa yang hilang ketika lemak ditiadakan. Bebas lemak tak berarti bebas kalori. Apalagi, apa yang kita makan dan tidak langsung dibakar tubuh akan berakhir dengan menjadi lemak tubuh.

Hati-hati bila terlalu banyak mengonsumsi gula karena biasanya akan diikuti oleh penurunan tingkat insulin dalam tubuh. Alhasil, tubuh akan merasa lelah dan lapar sehingga buntutnya kita akan terus-menerus ingin makan.

Maka, akan lebih baik bila menjadi agar bisa mengatur tingkat gula darah lebih stabil. Ini adalah cara terbaik untuk mempertahankan kapasitas pembakaran lemak.

Mau Lebih Langsing? Beginilah Pola Makan yang Benar

Posted: 27 May 2012 08:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Menurunkan berat badan tidak melulu lewat diet ketat dan olahraga berat. Ternyata, punya tubuh lebih langsing juga bisa diperoleh berkat cara makan yang benar.

Sebelumnya, Anda perlu lebih dulu memahami apa yang akan Anda alami jika melewatkan waktu makan atau mesti diet ketat mati-matian dengan tidak makan sama sekali.

Bila Anda memilih untuk tidak makan sama sekali, metabolisme akan menurun demi menjaga asupan energi.

Atau ketika berat badan turun drastis dalam beberapa hari, tubuh akan berpikir Anda sedang kelaparan dan harus bertindak cepat untuk bertahan tubuh.

Maka, alih-alih turun berat badan, tubuh Anda justru akan mempertahankan lemak, sehingga penurunan berat badan justru terjadi lantaran kehilangan air dan otot.

Lebih baik Anda tidak melewatkan waktu makan, terutama sarapan. Yang lebih tepat lagi, tetaplah makan tiga kali sehari dan selingi waktu makan dengan menyantap camilan sehat.

Makan secara teratur justru akan memberikan energi secara konsisten dan boleh jadi inilah cara paling efektif untuk mempertahankan metabolisme secara efisien.

Makan perlahan juga akan membuat tubuh kita berpikir tubuh sudah kenyang sebelum kita harus menyantap lebih banyak lagi makan dari yang diperlukan tubuh.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Marwijk, berani ambil keputusan

Posted: 27 May 2012 07:23 PM PDT

Pelatih tim sepak bola nasional Belanda Bert van Marwijk (REUTERS / Toby Melville)

Berita Terkait

London (ANTARA News) - Bert van Marwijk tidak memutuskan calon yang terbaik untuk mengulang kesuksesan Marco van Basten pada 2008. Setelah mengasuh Belanda dan bisa melaju ke final Piala Dunia membuat kontraknya diperpanjang hingga 2016.

Kontrak FA membuatnya bisa mendekati klub-klub Eropa, tetapi dalam perjalanan karirnya dia telah memperlihatkan kesuksesan yang luar biasa di turnamen dan piala kompetisi melebihi sebuah liga seperti dilansir Daily Mail.
   
Seorang yang sederhana dan mantan oemain sayap yang bersahaja ini telah bermain di 19 musim dengan tim papan menengah Belanda dan meraih satu piala internasional. Lalu Van Marwijk terjun sebagai pelatih sebelum akhirnya dia memutuskan gantung sepatu.

Setelah tujuh tahun menangani tim amatir, dia bergabung dengan Fortuna Sittard dan lolos ke final pada 1999 mengalahkan Ajax Amsterdam 2-0.

Van Marwijk yang berusia 60 tahun pada 19 Mei ini pada Juli 2000 bergabung dengan Feyenoord. Hingga tahun kedua dia tidak mampu meraih gelar Liga Champions tetapi memperlihatkan permainan yang mengesankan di Piala UEFA.

Menang atas Glaslow Rangers, PSV Eindhoven dan Internazionale membawa timnya ke final 2002. Disanalah mereka membabat habis Borussia Dortmund.

Van Marwijk yang merupakan mertua dari gelandang Mark van Bommel pada 2004 meninggalkan Feyenoord untuk bergabung dengan Borussua Dortmund, tetapi kontraknya akhirnya diputus pada Desember 2006.

Enam bulan kemudian, dia kembali ke Feyenoord yang hanya bertahan di satu musim dan meraih Piala Belanda sebelum akhirnya melatih Timnas Belanda pada Agustus 2008.

Dia meminta bimbingan kepada Frank de Boer dan Phillip Cocu yang telah berpengalaman lebih dari 100 kejuaraan.  
 
Meskipun terbebani dengan nama besar sebagai mantan pemain, beban juga timbul akibat konflik dengan Robin van Persie di Feyenoord. Tetapi Van Marwijk tetap mampu mengatur kinerjanya dan memperkecil masalah yang muncul.
 
Dia juga berani mengambil risiko dengan menurunkan pemain sayap Arjen Robben, mempertahankannya walaupun mengalami cedera lutut seminggu sebelum Piala Dunia 2010 dimulai. Robben dirawat dan dapat bermain bagus.

Van Marwijk harus memiliki semangat baja lagi ketika dia menurunkan personil terbaiknya untuk Euro 2012, mungkin dia sudah seharusnya menanggalkan nama besarnya.
 
Jika Van MArwijk berani untuk membuat keputusan dan menerima konsekuensinya, Belanda dapat menikmati pesta kesuksesannya di final Euro nanti.
(tia)

Editor: AA Ariwibowo

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Pemkab nyatakan Mesuji berangsur membaik

Posted: 27 May 2012 07:20 PM PDT

Bandarlampung (ANTARA) - Kondisi Kabupaten Mesuji Provinsi Lampung sudah membaik setelah pada Minggu sempat "memanas" lagi dengan terjadinya aksi pembakaran pos satpam PT Silva Inhutani Lampung di wilayah Alba V Mesuji.

"Kondisi mulai berangsur membaik, setelah kemarin rusuh lagi. Pihak aparat pun masih terlihat berjaga," kata Kabag Humas Kabupaten Mesuji, Hari, saat dihubungi dari Bandarlampung, Senin.

Hari menyebutkan pada hari Senin pegawai Pemkab setempat tetap bekerja seperti biasa, dimulai dengan apel pagi.

Selain itu, pihak kepolisian juga masih terlihat berjaga di wilayah Simpang Pematang, tempat terjadinya bentrok antara pihak perambah yang ada di Register 45 wilayah Alba V dengan satpam PT Silva Inhutani Lampung dan aparat pamswakarsa.

Ia menyebutkan para perambah sudah kembali ke Register 45.

Pada Minggu,para perambah Register 45 Kabupaten Mesuji membakar pos satpam PT Silva Inhutani Lampung wilayah Alba V.
(.H009)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Kebakaran hutan AS merebak

Posted: 27 May 2012 02:44 PM PDT

Dunia

ASAP berkepul di kawasan kebakaran di Hutan Gila di New Mexico. Kebakaran hutan kini melanda enam negeri di Amerika Syarikat.

ASAP berkepul di kawasan kebakaran di Hutan Gila di New Mexico. Kebakaran hutan kini melanda enam negeri di Amerika Syarikat.

SANTA FE: Kebakaran hutan melanda enam negeri di Amerika Syarikat sejak empat hari lalu, sudah memusnahkan kawasan seluas lebih 520 kilometer persegi dengan keadaan di wilayah pergunungan di barat daya New Mexico dilaporkan semakin tidak terkawal.

Usaha mencegah kebakaran daripada terus merebak di kawasan yang tidak ramai penduduk di Arizona, Colorado, Michigan, Nevada, New Mexico dan Utah terjejas akibat angin kencang dan keadaan kering lewat musim bunga.

Beberapa bandar kecil termasuk bandar perlombongan bersejarah Wild West di Mogollan, kini sunyi sepi, apabila beratus-ratus penduduk diarahkan berpindah apabila kebakaran semakin merebak. Kebakaran Kompleks Whitewater-Baldy New Mexico, yang bermula akibat dipanah petir 10 hari lalu, merebak ke seluruh kawasan seluas 33,286 hektar hingga Jumaat lalu dan pihak berkuasa berkata kawasan yang terjejas mungkin lebih besar daripada yang dianggarkan.

"Kita tahu keadaan semakin serius sejak semalam malangnya kami tidak memiliki angka sebenar," kata Pegawai Maklumat Kebakaran, Dan Ware.
Beliau berkata, lebih 580 anggota bomba dan kakitangan sokongan kini bertungkus-lumus memadam kebakaran.

"Ini adalah kebakaran terbesar dari segi saiz setakat ini, jadi kami boleh mendapat semua bentuk bantuan yang diperlukan, malangnya kami tidak pasti sama ada dapat memadamkan kebakaran menggunakan kapal terbang," katanya.
Beliau berkata anggota bomba sukar untuk sampai ke lokasi kebakaran berikutan ia berlaku di kawasan yang sangat curam, berbatu dan tidak dapat dilalui, selain tidak dapat mencari jalan pintas.

"Kebakaran yang berlaku sangat besar, sehingga menyebabkan kami terpaksa mengundurkan pasukan bomba. Kami menjangka satu lagi hari seperti hari ini.

"Dengan angin kencang dan kelembapan rendah ada potensi besar untuk kebakaran menjadi semakin tidak terkawal," katanya.

Asap daripada kebakaran di New Mexico merebak ke utara ke kawasan metropolitan Denver kelmarin, ketika anggota bomba bertungkus-lumus memadam kebakaran berasingan di sempadan Utah-Colorado.

"Kebakaran seluas 1,133 hektar berlaku di kawasan terpencil berhampiran Paradox, Colorado, manakala di utara Michigan, hutan yang terbakar sudah mencapai 4,600 hektar, " kata jurucakap Perkhidmatan Hutan Amerika, Steve Segin.

Katanya hanya ada beberapa ladang terpencil di kawasan itu dan tiada struktur yang hilang setakat ini, walaupun kebakaran akibat angin amat besar,
Perkhidmatan Cuaca Kebangsaan menyatakan kebanyakan kawasan di barat Colorado diletakkan di bawah amaran 'bendera merah' untuk kebakaran hutan akibat suhu panas, kelembapan rendah dan angin kencang. – Reuters

Komen Anda

Terima kasih diatas penyertaan anda. Berita Harian berhak untuk tidak memaparkan sebarang komen yang menyentuh isu-isu sensitif dan yang berbentuk iklan komersial. Alamat IP anda akan direkodkan dan mungkin digunakan untuk menghalang penghantaran komen seterusnya jika melanggar peraturan yang ditetapkan.

Senarai komen


Desakan kira semula undi

Posted: 27 May 2012 02:42 PM PDT

Dunia

KAHERAH: Calon pilihan raya Presiden Mesir yang menduduki tempat ketiga Hamdeen Sabahi, 58, mendesak pengiraan semula sebahagian undi, sambil mendakwa wujud salah laku yang menyebabkan keputusan berubah.

Pengurus kempen pilihan raya Sabahi, Hossam Mounis berkata pihaknya menerima klip video yang dikirim penyokong, menunjukkan wujud salah laku dalam pengundian pada 23 dan 24 Mei lalu.

Sabahi, yang dianggap wira golongan miskin, berada di tempat ketiga dengan kelebihan 700,000 undian, menyebabkan beliau terkeluar daripada undian pusingan kedua yang akan diadakan pada 16 dan 17 Jun ini. "Kami sedang menunggu keputusan rasmi. Kami akan berusaha untuk bertanding pada pusingan kedua untuk memenuhi matlamat yang ingin dicapai," katanya kepada kira-kira 3,000 penyokong beliau yang berhimpun di luar ibu pejabat partinya di Giza.

Sabahi memperoleh 21.5 peratus undian, diikuti Abolfotoh, tokoh sederhana Islam yang berpisah dengan Ikhwanl Muslimin.

Ramai rakyat Mesir kecewa dengan keputusan awal, yang memperlihatkan pilihan raya seolah-olah seperti kembali kepada era bekas Presiden Hosni Mubarak iaitu pertembungan antara tokoh berakar umbi tentera menjanjikan kekuatan untuk memastikan kestabilan dan tokoh Islam yang ditindas ketika rejim lama tetapi menjadi parti politik berpengaruh selepas revolusi Mesir.

Setiap calon mempunyai penyokong kuat tetapi juga dibenci oleh sebahagian rakyat lain.
Dua calon yang menang dalam pusingan pertama pilihan raya presiden Mesir Ahmad Shafiq dan Mohammed Morsi bagaimanapun sudah memulakan kempen merayu sokongan pengundi yang menolak mereka ketika berdepan cabaran baru daripada calon ketiga yang mencabar keputusan awal.

Shafiq, kelmarin berikrar tidak akan menghidupkan semula rejim kuku besi lama ketika berusaha mengikis imejnya sebagai tokoh antirevolusi manakala calon Ikhwanul Muslimin, Morsi, mendekati kalangan yang bimbang dengan pemerintahan Islam dan kebangkitan negara beragama.

Banyak undi boleh diperoleh tetapi kedua-dua calon perlu bersaing hebat mengambil hati pengundi kelas pertengahan di tengah desakan aktivis supaya memulaukan undian yang memecah belahkan rakyat. – AP


Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Dua Capres Terkuat Mesir Adu Pengaruh

Posted: 26 May 2012 11:20 PM PDT

KAIRO-  Mantan Perdana Menteri Mesir Ahmed Shafiq dan seorang tokoh dari kelompok Ikhwanul Muslimin Mohammed Mursi tampil menjadi dua kandidat terkuat Presiden Mesir. Kedua politisi itu terlihat berkompetisi untuk meraih dukungan dari masyarakat.

Di tengah munculnya pertarungan antara Mursi dan Shafiq, Hamdeen Sabahi muncul dan mengingatkan akan adanya bahaya kecurangan di pilpres. Sabahi merupakan salah seorang capres Mesir dari fraksi sosialis yang dikabarkan sedang naik daun.

Banyak warga Mesir yang kecewa dengan hasil penghitungan suara pada pilpres yang berlangsung Rabu dan Kamis lalu. Meski Shafiq menegaskan, dirinya takkan mengembalikan Mesir ke zaman militer, warga Mesir tampak dihantui dengan sosok Shafiq yang tak lain adalah perdana menteri di era Husni Mubarak.

"Saya jengkel karena sering disebut sebagai politisi rezim lama. Seluruh warga Mesir adalah bagian dari rezim lama!" ujar Shafiq dalam kampanyenya.

Sementara itu, Mursi diklaim oleh sejumlah akan menegakkan hukum Islam di Negeri Piramida. Para pendukung Mursi sebelumnya sudah mengklaim, pria itu akan memimpin perolehan suara di pilpres Mesir. Mursi tak henti-hentinya menyindir Shafiq.

"Kami yakin, para politisi dari rezim Mubarak beserat genknya, ingin mengembalikan rezim Mesir. Namun mereka akan kalah dan masuk ke dalam tong sampah sejarah," ujar Mursi.

Lewat penghitungan suara sementara yang dilakukan pada Jumat kemarin, Mursi dikabarkan meraih 25,3 persen suara. Sementara itu Shafiq mendapat 24,9 persen, persaingan pun berlangsung dengan cukup ketat. Demikian, seperti diberitakan Associated Press, Minggu (27/5/2012).

Sabahi justru meraih posisi ketiga dengan perolehan suara 21,5 persen, diikuti dengan Abdel Monem Abolfotoh, seorang mantan anggota Ikhwanul Muslimin. Keunggulan Sabahi juga disebut seabgai hal yang fenomenal.(uky)

detikcom

detikcom


Polisi Gagalkan Penyelundupan Uang Palsu di Pelabuhan Bakauheni

Posted: 27 May 2012 12:28 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Lazuardi, Korban Tewas di GBK Telah Diambil Pihak Keluarga dari RSCM

Posted: 27 May 2012 12:00 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Capres Tidak Boleh Punya Riwayat Korupsi

Posted: 27 May 2012 11:14 AM PDT

Pemilu 2014

Capres Tidak Boleh Punya Riwayat Korupsi

Edna C Pattisina | Marcus Suprihadi | Minggu, 27 Mei 2012 | 21:35 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Salah satu tokoh reformasi, Amien Rais, mengingatkan agar bursa kepemimpinan nasional dimulai dari kriteria. "Jangan mulai dari nama, parpol, golongan, atau latar belakang apa pun," kata Amien seusai konferensi pers Rakornas Badan Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan PAN, Minggu (27/5/2012).

Beberapa kriteria kepemimpinan nasional itu disebut Amien antara lain mengakui dan melaksanakan Pancasila sebagai ideologi negara. Selain memiliki jam terbang secara politik, syarat utama calon presiden harus punya integritas.

"Tidak boleh punya riwayat korupsi," kata Ketua Majelis Pertimbangan PAN ini.

Selain itu, calon pimpinan nasional juga harus memiliki kemampuan untuk merangkul berbagai golongan masyarakat. Saat ditanya soal usia calon. "Lebih baik yang muda," kata Amien.

Target PAN: 77 Kursi DPR RI

Posted: 27 May 2012 06:47 AM PDT

Pemiu 2014

Target PAN: 77 Kursi DPR RI

Edna C Pattisina | Marcus Suprihadi | Minggu, 27 Mei 2012 | 20:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com- Ketua Umum Partai Amanat Nasioanal Hatta Rasaja menyatakan, tahun 2012-2013 adalah tahun kerja untuk PAN. Hal ini disampaikan Hatta dalam konferensi pers Rakornas Badan Pengembangan Organisasi dan Keanggotaan PAN, Minggu (27/5/2012).

"Baru akhir tahun 2013 adalah tahun politik," kata Hatta.

Ia mengatakan, PAN telah menetapkan target satu kursi di DPR RI untuk tiap dapil. "Jadi kalau jumlah dapil sama dengan 2009 berarti ada 77 kursi, dan target 2 digit," kata Hatta.

Menurut Hatta, saat ini PAN telah mengadakan pencalegan dini di kabupaten/kota sampai untuk DPR. "Sekarang pencalonan internal  mulai kerja di dapil masing-masing," kata Hatta.