Khamis, 26 April 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Giornata Ke-35, 4 Tim Saling Bunuh Demi Tiket Champions

Posted: 26 Apr 2012 09:30 PM PDT

Bukan hanya panasnya persaingan memperebutkan gelar Scudetto yang kini menjadi pusat perhatian pencinta kompetisi Serie A, perebutan tempat ketiga yang tak kalah seru juga membuat publik penasaran siapa klub Italia yang bakal mengisi slot terakhir ke kualifikasi Liga Champions musim depan.
 
Bila persaingan Scudetto hanya melibatkan dua klub, AC Milan dan Juventus dan selisihnya mencapai tiga poin, persaingan memperebutkan tempat ketiga lebih sengit. Setidaknya, lima klub berlomba hingga akhir musim demi finis tiga besar.
 
Lazio, Napoli, Udinese, Inter Milan dan AS Roma adalah lima klub yang terlibat dalam persaingan tersebut. Selisih poin kelimanya juga tak terlalu mencolok. Lazio yang kini menghuni peringkat ketiga klasemen sementara, hanya terpaut satu poin dengan Napoli yang berada di posisi keempat.
 
Bukan hanya itu, posisi Biancoceleste juga terancam oleh Udinese dan Inter, karena Lazio hanya berselisih tiga poin dari dua klub tersebut. Sedangkan dengan AS Roma, yang merupakan klub sekota mereka, tim asuhan Edy Reja ini memimpin lima poin. Dengan kompetisi Serie A yang menyisakan empat pertandingan lagi, jelas kelima klub akan saling ngotot demi peringkat tiga besar.
 
Menariknya, pada giornata ke-35, empat dari lima klub tersebut bakal saling bentrok akhir pekan ini. Roma yang menempati posisi ketujuh akan menjamu Napoli yang menghuni peringkat keempat, sementara Lazio sendiri harus bertandang ke markas Udinese, Stadion Friuli. Inter sedikit diuntungkan karena tim asuhan Andrea Stramaccioni ini hanya menjamu tim juru kunci, Cesena pada hari yang sama.
 
Besar kemungkinan setelah giornata ke-35 ini, kita akan melihat posisi yang berbeda dari kelima klub tersebut, meski perbedaan poinnya masih tetap tak mencolok. Lazio yang belakangan menunjukkan tren negatif karena hanya sekali menang dalam lima laga terakhir berpeluang disalip, baik oleh Napoli, Udinese ataupun Inter. Namun, pastinya dengan catatan ketiga klub ini pulang membawa tiga poin.
 
Selain itu, zona degradasi Serie A juga patut disorot, meski Cesena sudah dipastikan terdegradasi ke Serie B musim depan. Namun, dua klub lagi masih dibutuhkan untuk turun kasta. Peluang Novara yang kini bercokol di posisi ke-19 juga terbilang berat untuk selamat dari bencana degradasi. Klub yang promosi awal musim ini baru mengumpulkan 28 poin, sedangkan dua klub di atasnya, Lecce dan Genoa sudah mengoleksi 35 dan 36 poin.
 
Perlu kerja ekstra keras bagi Novara, karena akhir pekan ini mereka kedatangan tamu sang pemuncak klasemen, Juventus. Lecce sendiri harus menjamu peringkat kesembilan Parma, dan Genoa bakal mengunjungi markas Bologna. Bila mau jujur, persaingan menghindari zona degradasi tinggal menyisakan Lecce dan Genoa.
 
(win)

Fergie: Saya Adalah Masochist

Posted: 26 Apr 2012 09:07 PM PDT

MANCHESTER – Tidak dipungkiri, persaingan antara dua tim kota Manchester di ajang Premier League musim ini berjalan dalam tensi tinggi. Dengan bercanda, pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson mengatakan, perlu menjadi masochist guna menikmati persaingan tersebut.
 
United yang sempat unggul delapan poin dari Manchester City harus menerima kenyataan kini mereka hanya berjarak tiga poin. Namun, hal itu akan menjadi istimewa bagi mereka jika akhirnya mampu merengkuh trofi ke-20 mereka di musim ini.
 
"Saya tegaskan, saya adalah masochist. Saya bergabung dengan mereka 26 tahun yang lalu!" canda Fergie, seperti dilansir The Sun, Jumat (27/4/2012).
 
"Saya siap untuk itu (derby Manchester). Para pemain juga akan dipersiapkan menghadapinya. Jadi, saya berharap kami akan baik-baik saja," sambungnya.
 
Meski menentukan, namun derby Manchester bukanlah akhir segalanya. Masih ada dua laga yang harus dihadapi oleh City dan United sebelum Premier League musim 2011/2012 ini selesai.
 
Jadwal yang dimiliki United dianggap lebih mudah, karena mereka akan menghadapi Swansea City dan Sunderland. Sementara itu, City harus menghadapi Newcastle United- yang tengah berjuang merebut posisi tiga, dan Queens Park Rangers.
(fit)

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Bo Xilai Sadap Para Petinggi China

Posted: 27 Apr 2012 03:49 AM PDT

BEIJING, KOMPAS.com - Bo Xilai telah memerintahkan penyadapan telepon antara Menteri Pengawasan Ma Wen dan Presiden Hu Jintao. Ma adalah pejabat pemberantas korupsi. Percakapan ini terjadi Agustus lalu. Demikian diberitakan harian New York Times, Rabu (25/4/2012).

NYT melaporkan puluhan sumber yang terkait dengan Partai Komunis telah mengonfirmasikan penyadapan tersebut. Penyadapan itu merupakan salah satu penyebab Bo diturunkan dari jabatannya di Partai Komunis.

Jika hal itu benar, laporan tersebut mengonfirmasikan rumor tentang insiden yang merebak sejak Maret lalu.

NYT menyatakan Ma dijaga ketat para petugas keamanan saat menghubungi Presiden Hu dari sebuah penginapan di Chongqing, tempat Bo berkuasa. Penyadapan dan pengawasan ini diperintahkan oleh Bo. Topik pembicaraan tidak diketahui, tetapi tampaknya tidak terlalu penting.

Di permukaan, kasus tersebut lebih banyak terfokus pada tuduhan kepada istri Bo, Gu Kailai. Gu dituduh membunuh pebisnis Inggris, Neil Heywood, pada November lalu.

Curiga

Ada banyak versi tentang penyadapan yang dilakukan Bo. Beberapa laporan media asing menyebutkan jaringan penyadapan canggih dibuat oleh Bo dan seorang mantan Kepala Polisi Wang Lijun.

NYT mengutip sumber dari dalam partai yang menyatakan penyadapan dipandang sebagai penentangan langsung terhadap pemerintah pusat. Bo saat ini diperiksa karena tuduhan melanggar disiplin.

"Semua orang di China meningkatkan sistem yang bertujuan menjaga stabilitas, tetapi tidak semua orang berani memonitor pemimpin pusat partai," ujar salah seorang pejabat partai mengenai taktik pengawasan tersebut.

Bo melindungi diri dan Wang Lijun. Dia menjelaskan bahwa penyadapan telepon antara Ma dan Hu adalah kecelakaan. Dia menyatakan perlengkapan mikrofon kecil yang diletakkan di tempat tertentu tidak dimaksudkan untuk pengawasan.

Tidak jelas mengapa pemerintah pusat tidak beraksi cepat menyelesaikan masalah Bo. "Kisah tentang penyadapan Ma Wen dapat saja benar, tetapi hal itu juga menimbulkan pertanyaan. Penyadapan adalah pelanggaran serius, tetapi mengapa harus menunggu terlalu lama?" kata seorang sumber di Beijing.

"Di mana pun Bo ditempatkan, dia tidak pernah sejalan dengan atasannya. Dia selalu curiga pada atasan saat bertugas di Dalian, Liaoning, di Kementerian Perdagangan," ujar sumber lain.(Reuters/joe)

Mendagri Malaysia Bantah TKI Korban Perdagangan Organ

Posted: 27 Apr 2012 02:24 AM PDT

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Malaysia membantah kecurigaan bahwa tiga tenaga kerja Indonesia (TKI) asal Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang ditembak mati di Port Dickson, Negeri Sembilan, telah menjadi korban perdagangan organ tubuh manusia.

Menteri Dalam Negeri Malaysia, Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein mengatakan, kecurigaan tersebut sama sekali tidak benar dan hanya akan merusak citra Malaysia di mata dunia.

Hishammuddin seperti dikutip harian Utusan Malaysia, Jumat (27/4/2012), mengatakan, satu delegasi dari Indonesia telah datang ke Malaysia untuk membicarakan masalah tersebut dengan Ketua Polisi Negara, Tan Sri Ismail Omar.

"Saya membantah perkara ini dan berharap semua pihak sabar menunggu laporan dari pihak terkait yang melakukan penyelidikan karena ini menyangkut citra negara," katanya.

"Tidak ada apa pun yang hendak saya tutupi, ini bukan cara saya dan Malaysia. Jadi apa yang penting ialah kita tunggu laporan siap sepenuhnya," imbuhnya.

Penembakan keji

Sementara itu dalam surat elektroniknya, Direktur Pengamanan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia, Brigjen Pol Bambang Purwanto menyebutkan tiga TKI itu ditembak secara keji oleh lima polisi Malaysia.

Bambang menyampaikan hasil penelusurannya ke Malaysia pada Selasa - Rabu (24-25/4/2012) dengan menemukan keterangan yang mengarah kepada fakta penembakan tiga TKI asal Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Dikatakannya, lima polisi Malaysia itu memberondongkan peluru secara sadis ke arah TKI Herman (34) dan Abdul Kadir (25), asal Dusun Pancor Kopong, Desa Pringgasela Selatan, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur, NTB, serta Mad Noor (28) beralamat Dusun Gubuk Timur, Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur.

Otopsi ulang

Sebelumnya, mantan Duta Besar RI untuk Malaysia, Da'i Bachtiar mengatakan kasus ini harus terus dikembangkan termasuk untuk melaksanakan otopsi ulang.

"Saya dukung dilakukannya otopsi ulang karena bisa mengetahui apakah tindakan pihak kepolisian menembak tiga TKI tersebut sesuai SOP," katanya.

Menurut Da'i Bahtiar, hasil otopsi ulang bisa membuktikan berapa banyak peluru yang ada di tubuh korban serta juga mengetahui apakah ada organ tubuh yang hilang.

"Kita akan menemukan berapa peluru yang masuk ke tubuh korban. Kalau ternyata banyak peluru yang bersarang ditubuh korban tentulah itu sangat berlebihan," katanya.

Sebab, kata Da'i, sesuai SOP dikepolisian (tentunya polisi Malaysia juga tahu) tindakan penembakan itu bisa dilakukan apabila betul-betul dalam kondisi mengancam sehingga kalaupun ada penembakan bertujuan untuk melumpuhkan.

"Dengan adanya otopsi ulang itu tentu akan diperoleh fakta-fakta mengenai berapa banyak penembakannya dan juga kondisi dari organ tubuh korban. Oleh karenanya saya sangat mendukung otopsi ulang itu," katanya.

Pada Kamis (26/4/2012), dua dari tiga jasad TKI diotopsi ulang di lokasi pemakaman keluarga, di Lombok Timur. Kedua jasad TKI itu masing-masing Herman (34) dan Abdul Kadir Jaelani (25). Herman dan Jaelani merupakan paman dan keponakan. Keduanya merupakan warga Dusun Pancor Kopong Desa Pringgasela Selatan, Kecamatan Pringgasela,Kabupaten Lombok Timur.

Sedangkan jasad ketiga yakni Mad Noor (28), diotopsi ulang di lokasi penguburan, Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgasela.

Republika Online

Republika Online


Atur Tidur Siang untuk Anak, Ini Dia Kiatnya

Posted: 26 Apr 2012 06:33 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Penting bagi anak untuk cukup tidur.Tidur siang mengembalikan energi bayi sekaligus memberi jeda bagi orang tua. Tidur siang juga penting untuk perkembangan. Bayi berkembang cepat saat terlelap. Tapi, berapa lama waktu yang dibutuhkan bayi anda untuk tidur siang? 

Tak perlu khawatir soal tidur jadal tidur dalam 2 bulan pertama. Saat itu, waktu tidur bayi anda di siang hari sangat tak terprediksi. Rasa kantuknya bisa muncul dalam interval yang tak beraturan dan waktu tidur bisa beberapa menit saja hingga beberapa jam. Anak yang baru lahir biasanya tidur 15-16 jam per hari.

Memasuki usia 3 bulan, kebanyakan bayi mulai memiliki siklus tidur bangun yang lebih terprediksi."Anda perlu memperhitungkan temperamen anak, seberapa aktif dia, dan gaya hidup keluarga anda sendiri," kata Judy Owens, MD, konsultan parents serta kepala dokter anak klinik gangguan tidur di Hasbro Children's Hospital, Providence. 

Perhatikan sinyal seperti mengucek mata, menguap, serta rewel yang menandakan saatnya tidur.Kebanyakan bayi akan tidur sekitar dua jam setelah bangun di pagi hari. Tidur siang 1-2 jam itu harus dilanjutkan dengan waktu tidur yang sama pada petang hari 

Pertanyaannya kemudian, jika sudah memiliki rutinitas malam, yaitu mandi, menyusu, dan membaca buku sebelum tidur, perlukah melakukan rutinitas serupa untuk tidur siang? 

Para pakar tetap menilai perlunya tidur siang kendati tidak perlu lama. Membaca buku atau menyanyikan lagu mengantar tidur yang sama saat tidur malam seharusnya cukup untuk membuatnya tidur."Lebih banyak langkah yang bayi anda asosiasikan dengan waktu tidur, akan lebih banyak waktu yang dibutuhkan untuk mengantuk,"kata Dr. Owens."Anda harus menidurkan bayi saat dia mulai mengantuk namun masih terjaga. Biarkan dia rewel dan menangis sedikit. Terlalu membujuk malah akan memperpanjang proses rutinitas tidur ini. 

Tidak perlu lama juga untuk tidur siang. "Banyak bayi tidur siang hanya 30-45 menit dan itu memang sudah cukup. Anda juga tak perlu khawatir jika dia tidur terlalu banyak. Tak masalah jika bayi anda tidur dua jam penuh. Kuncinya bukan seberapa banyak dia tidur, "ujar Marc Weissbluth, MD, profesor pediatrik klinis di Feinberg School of Medicine, Northwestern University, Chicago.

Jauh lebih penting untuk melihat perilaku anak pada pukul 16.00 atau 17.00. Jika dia tetap tenang, manis, dan santai, berarti semua baik-baik saja. Jika tidak, mungkin Anda perlu mengubah sesuatu dalam jadwal tidurnya.

Mau Pasang Teralis di Rumah? Simak Dulu Triknya

Posted: 26 Apr 2012 06:03 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Memasang teralis di rumah memang bak buah simalakama. Bila rumah dijejali teralis, hubungan dengan tetangga bisa menjadi risih. Tapi pemasangan teralis tentu bermanfaat agar rumah tak dibobol maling dengan mudah.

Dengan adanya teralis, daun pintu dan jendela bisa dibiarkan terbuka sehingga udara segar bisa masuk, tanpa takut orang tak dikenal bisa masuk seenaknya ke dalam rumah. Binatang kesayangan dan anak kecil di dalam rumah, juga tak akan keluar ke jalan raya saat para ibu lengah. 

Berikut beberapa tips untuk membangun teralis:

Hindari model teralis seperti jeruji penjara, tapi gantilah dengan desain bermotif sehingga menghadirkan kesan ramah. Kalau perlu, ganti bahan teralis dengan kayu. 

Pilihlah model teralis yang match dengan arsitektur rumah, sehingga tidak terjadi kontradiksi. 

Untuk keamanan, pilihlah teralis yang jarak antara satu besi dengan besi lainnya tak lebih dari 30x30 cm. Ini ukuran minimal untuk mencegah orang menyusup lewat celah teralis. 

Pasanglah teralis itu pada kusen pintu dan jendela, bukan pada daun pintu dan jendela, dan pastikan bautnya tersembunyi sehingga tak mudah dibongkar. 

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Panetta: AS transfer teknologi jika Brazil beli F/A-18 Super Hornet

Posted: 26 Apr 2012 06:59 PM PDT

Sebuah pesawat tempur Super Hornet F/A-18F ditugaskan di Skuadron Tempur (VFA) 211 bersiap meluncur menggunakan pelontar tiga saat pergantian operasi terbang di atas kapal induk USS Enterprise di perairan Laut Merah pada gambar milik AL AS, Senin (7/3). (FOTO ANTARA/REUTERS/US Navy/Mass Communication Specialist Seaman Jared M. King/Handout)

Berita Terkait

Rio de Jeneiro (ANTARA News) - Menteri Pertahanan AS Leon Panetta menggunakan perjalanannya ke Brazil untuk menghapus keraguan soal janji Washington mengenai transfer teknologi jika Brasilia membeli jet tempur Boeing F/A-18 Super Hornet.

Panetta, yang mengakhiri kunjungan dua hari Kamis, berupaya meredakan kekhawatiran bahwa Amerika Serikat dapat menggunakan transfer teknologi -- faktor kunci dalam pilihan yang akan segera diumumkan Brazil tentang jet mana yang akan dibeli -- sebagai alat politis, lapor AFP.

F/A-18 bersaing dengan jet tempur Rafale produksi Prancis dan Gripen buatan pabrik Saab Swedia memperebutkan kontrak 36 jet tempur generasi mendatang senilai antara 4-7 miliar dolar.

Brazil, kekuatan dominan Amerika Latin dan ekonomi terbesar keenam dunia, kini menekankan pada transfer teknologi dalam semua perjanjian pertahanannya.

Panetta Rabu menawari Brazil "sharing teknologi canggih yang belum pernah ada sebelumnya yang disediakan hanya untuk sekutu dan mitra terdekat kami."

"Kami sepenuhnya memahami bahwa Brazil tidak memandang hanya sebagai pembeli pesawat jet tempur, namun lebih sebagai mitra penuh dalam pengembangan teknologi penerbangan mutakhir," katanya dalam pidato di sebuah akademi militer.

"Dengan Super Hornet tersebut, industri pertahanan dan penerbangan Brazil akan mampu mentransformasi kemitraan mereka dengan perusahaan-perusahaan AS, dan mereka akan memiliki kesempatan terbaik untuk berkoneksi ke pasar di seluruh dunia," tambahnya.

Namun para pejabat Brazil waspada terhadap kemungkinan penggunaan larangan teknologi Washington.

Pada 2006, Amerika Serikat memblokir penjualan 24 pesawat serang ringan Super Tucano yang dibuat oleh perusahaan penerbangan top Brazil Embraer kepada Venezuela karena mengandung komponen buatan AS.

Super Tucano adalah pesawat turboprop yang digunakan dalam kontra pemberontakan, dukungan udara dari dekat, misi pengintaian dan pelatihan pilot.

Dalam konferensi pers bersama dengan Panetta di Brasilia Selasa, Menteri Pertahanan Brazil Celso Amorim menjelaskan pemerintahnya menginginkan jet tempur yang akan dibelinya supaya diproduksi secara lokal.

Brazil ingin sekali mengembangkan industri pertahanannya sendiri dan ingin merangkai pesawat dengan teknologi asing untuk ekspor, sebuah rencana yang Panetta nampak ingin dukung dengan syarat, mengingat bahwa pendirian semacam itu merupakan sebuah pencapaian pergeseran kebijakan.

"Ada masa ketika Amerika Serikat mencegah pengembangan kemampuan militer di negara-negara di Amerika Latin dan Tengah," kata menteri pertahanan AS itu Rabu.

"Sekarang ini, kami rasa pengembangan kemampuan seperti itu penting jika kita dapat menggunakan kemampuan semacam itu untuk mengembangkan semacam kemitraan inovatif yang saya ceritakan, guna memajukan keamanan di kawasan ini," tambahnya.

Panetta menunjukkan bahwa Washington kini jarang menolak lisensi ekspor teknologi Brazil dan pada kenyataannya telah memberikan 4.000 lisensi dalam dua tahun belakangan.

Para pejabat AS mengatakan pesanan teknologinya di Brazil melonjak 139 persen sejak 2007.

Suatu hal yang menjengkelkan Brazil, namun, adalah pembatalan kontrak 380 juta dolar dengan Embraer bagi pembelian 20 pesawat AT-29 Super Tucano untuk angkatan darat Afghanistan.

Embraer dan mitra AS-nya Sierra Nevada diberi kontrak pada Desember namun Angkatan Udara AS membatalkan kesepakatan pada Februari setelah tentangan legal dari rival Hawker Beechcraft Corp.

Pentagon sudah meminta putaran penawaran baru untuk kontrak tersebut, namun dalam kasus manapun peralatan tersebut tidak dapat dikirimkan sebelum 2014.

Pada Rabu, Panetta juga memuji kebangkitan Brazil di pentas global.

"Ini adalah hubungan antara dua kekuatan global, dan kami menyambut kekuatan Brazil yang berkembang. Kami mendukung Brazil sebagai pemimpin global dan mengupayakan kerja sama pertahanan lebih erat," katanya.

"Kami tidak akan sepakat dalam setiap masalah -- tidak ada dua negara, bahkan juga tidak sekutu terdekat, pernah demikian. Namun saya yakin bahwa kepentingan bersama kita begitu besar, dan kemungkinan-kemungkinan yang datang dari kerja sama kita begitu nyata, sehingga kita harus menangkap kesempatan ini untuk membangun kemitraan pertahanan yang lebih kuat," katanya.

Menteri pertahanan AS memulai kunjungan pertamanya ke Amerika Latin di Kolombia Senin dan dia juga mengunjungi Chile setelah meninggalkan Brazil. (K004)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Iran "memobilisasi" perang cyber lawan Barat pascaserangan Stuxnet

Posted: 26 Apr 2012 03:40 PM PDT

Serangan cyber - ilustrasi (ANTARANews/Ardika)

Berita Terkait

Washington (ANTARA News ) - Iran sibuk memperoleh pengetahuan teknis untuk melancarkan serangan cyber yang secara potensial melumpuhkan terhadap Amerika Serikat dan sekutu-sekutunya, kata para pakar dalam dengar pendapat kongres Kamis, mendesak AS untuk meningkatkan langkah-langkah pertahanannya.

"Lebih dari tiga tahun belakangan, rezim Iran telah menginvestasikan dalam jumlah besar baik dalam kemampuan pertahanan maupun penyerangan di ruang cyber," kata Ilan Berman, wakil presiden Dewan Kebijakan Luar Negeri Amerika.

"Sama signifikannya, para pemimpinnya kini nampaknya semakin memandang perang cyber sebagai kesempatan beraksi yang potensial melawan Amerika Serikat," katanya kepada subkomite Keamanan Dalam Negeri DPR.

Patrick Meehan, ketua komite Republikan, juga menyatakan kewaspadaan menyangkut ancaman keamanan cyber yang ditimbulkan Iran terhadap negara-negara barat.

"Saat program nuklir terlarang Iran terus membakar ketegangan antara Tehran dan Barat, saya terkesima dengan kemunculan kemungkinan kesempatan serangan lain berasal dari Iran -- kemungkinan bahwa Iran bisa melakukan serangan cyber terhadap dalam negeri AS," katanya. 

Legislator Republikan itu mengatakan Tehran dilaporkan telah menginvestasikan 1 miliar dolar guna meningkatkan kemampuan cyber, dan diyakini oleh sejumlah analis menjadi pelaku kejahatan serangan-serangan belakangan ini terhadap organisasi-organisasi baru.

"Iran secara sangat terang-terangan menguji kemampuan cybernya di kawasan itu dan, pada waktunya, akan memperluas jangkuannya," kata Meehan memperingatkan.

Dia menambahkan bahwa dia telah menyimpulkan sesudah konsultasi dengan para mitra AS-nya di Timur Tengah bahwa "Iran adalah aktor yang paling merusak dan ganas di kawasan itu dan akan terus menimbulkan rasa benci Amerika Serikat dan sekutu-sekutu kami -- terutama negara Israel."

Meehan mengingat kembali testimoni Senat awal tahun ini dari Direktur Intelijen Nasional James Clapper yang bersaksi bahwa operasi intelijen Iran terhadap Amerika Serikat termasuk kemampuan cyber, "telah meningkat secara dramatis tahun-tahun belakangan ini baik kedalaman maupun kompleksitasnya."

Para pakar panelis itu mengatakan keinginan Iran untuk membidik Amerika Serikat kemungkinan didorong keinginan untuk membalas dendam sesudah serangan worm Stuxnet 2010 yang melumpuhkan sentrifugal Iran yang digunakan untuk memperkaya uranium, menimbulkan kemunduran besar bagi program nuklir Iran.

Tak seorang pun telah mengaku bertanggung jawab atas serangan ini meskipun spekulasi telah mengarah pada Israel dan Amerika Serikat.

Stuxnet dan serangan-serangan cyber serupa yang diduga dilancarkan terhadap Iran oleh Barat kemungkinan telah memperkeras keputusannya untuk melancarkan serangan cyber versinya sendiri, kata para pakar.

"Bagi rezim Iran kesimpulannya jelas. Perang dengan Barat, paling tidak di medan cyber, telah dimasuki, dan rezim Iran sedang memobilisasi balasannya," kata Berman. (K004)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


KD Kaget Dikabarkan Pisah Ranjang

Posted: 26 Apr 2012 06:51 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita tak sedap berembus ke pasangan Krisdayanti (KD) dan Raul Lemos. Kabar itu menyebutkan bahwa KD kini telah berpisah ranjang dari suaminya. Mendengar hal tersebut, tentu KD langsung membantahnya.

"Itu berita, aku baru denger kemarin jam 11 malem pas landing di Jakarta. Ini berita yang sangat tidak benar dan tidak bertanggungjawab," bantahnya saat ditemui di kawasan Radio Dalam, Jakarta, Kamis (26/4/2012).

Pelantun 'Menghitung Hari' itu juga menegaskan rumah tangganya selama ini harmonis. Tentu saja ia kaget saat muncul pemberitaan seperti itu.

"Saya kaget dikabarkan pisah ranjang. Beritanya enggak benar, enggak ada indikasi kita berantem, enggak ada indikasi saya kabur," tegasnya kembali.

Dia menyayangkan munculnya kabar itu. KD sempat berpikir ada orang yang tidak suka dengannya hingga mememunculkan isu tak sedap tersebut. Tapi kini KD lebih tenang dan menganggap ini sebuah ujian.

Fim "Dilema" Bersaing di Moskwa

Posted: 26 Apr 2012 06:19 PM PDT

MOSKWA, KOMPAS.com Satu lagi film nasional yang mencuri perhatian di ajang festival film di luar negeri. Dilema masuk nominasi dalam Festival Film Detektif di Moskwa yang dihelat mulai 25 April 2012.

Dilema yang masuk genre (katagori) crime drama itu untuk sementara berhasil menggeser ratusan film dari mancanegara. Saat ini, film tersebut sedang bersaing dengan film unggulan dari Inggris, Lithuania, Portugal, Jerman, Italia, Ceko, Iran, China, Selandia Baru, Bulgaria, Turki, Argentina, Rusia, dan lainnya.

"Tentu saya bangga dan senang, film perdana yang saya sutradarai ini bisa masuk nominasi kancah festival internasional. Ini mendorong saya untuk berkarya lebih baik lagi," ujar Wulan Guritno di sela-sela pembukaan festival. Wulan berada di Moskwa bersama beberapa awak Dilema, seperti Jajang C Noer, Adila Dimitri, Robby Ertanto, dan Rahman Fajar Ardiansyah.

Film yang tergolong omnibus ini cukup unik. Terdiri dari empat cerita dengan empat sutradara terpisah, film berujung pada satu akhir yang sama. Film bercerita tentang sisi gelap sebuah kota (Jakarta), yang orang-orangnya menghadapi masalah rumit dan saling terkait satu dengan lainnya. Di dalamnya ada masalah perjudian, seks, mafia, ormas, hingga korupsi. Selain Adila, sutradara lainnya adalah Robby Ertanto, Robert Rony, dan Aldi Puspoyo.

"Mungkin inilah film omnibus pertama di dunia yang disutradarai empat orang dan berujung satu ending," ujar Adila yang juga merangkap sutradara film. "Message film ini simpel, kebaikan dan kejahatan itu seperti penyakit yang bisa menular dari satu ke orang lainnya," imbuhnya.

Tim film Dilema memang tidak menargetkan sesuatu di Moskwa, tetapi tetap berharap bisa menyabet piala pada pengumuman festival 28 April 2012. Dilema menjadi nomine best picture dan antihero pada festival yang dihelat di kota ujung dunia tersebut.

Mewakili Dubes RI, M Aji Surya selaku Koordinator Fungsi Pensosbud KBRI Moskwa, menyambut gembira nominasi Dilema dalam festival film internasional di Moskwa. Film ini menunjukkan bahwa industri kreatif Indonesia semakin maju dan mendapatkan pengakuan serius secara internasional. "Karenanya, kita juga akan memutarnya di Universitas Hubungan Internasional MGIMO agar lebih dikenal di kalangan muda Rusia," ujarnya.

Menurut rencana, setelah pulang dari Moskwa, awak Dilema akan mempromosikan film ini di Silk Screen Asian Film Festival di Pittsburg, Amerika Serikat. (*)

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Tim Seven Summits dihadapkan pada jalur es rusak

Posted: 26 Apr 2012 07:43 PM PDT

Jakarta (ANTARA News) - Tim Selatan Ekspedisi Tujuh Puncak Dunia (Seven Summits) Wanadri yang melakukan pendakian ke Puncak Everest (8.848 mdpl) dihadapkan pada jalur es yang rusak sehingga dianggap berbahaya untuk dilalui.

Pendakian melalui jalur Nepal yang dilakukan oleh Ardeshir Yaftebbi dan Fadjri Al Luthfi serta didukung oleh sherpa (pemandu) saat ini sudah berada di Everest Base Camp yang berada di ketinggian kurang lebih 5.300 mdpl.

Berdasarkan laporan dari Ardeshir Yaftebbi, Jumat, tim akan kembali melakukan aklimatisasi lagi ke Camp 1 Pumori di ketinggian 5.900 mdpl. Hal ini dilakukan untuk mengupayakan agar tim bisa bergerak cepat saat melewati ice fall.

"Kondisi Khumbu Ice Fall tahun ini lebih berbahaya. Jalur rusak setiap hari, sampai Ice Fall Doctor (Sherpa spesialis ice fall) yang sudah berpengalaman selama 25 tahun bingung mau berbuat apa." kata Ardeshir dalam surat elektroniknya.

Menurut dia, dengan kondisi yang ada saat ini pihaknya berusaha realistis yang salah satunya dengan terus melakukan proses aklimatisasi. Setelah itu akan melakukan program selanjutnya yang telah dijadwalkan.

Setelah aklimatisasi di Camp 1, tim selatan selanjutnya akan melakukan aklimatisasi di Camp III yang kemungkinan akan dilakukan Minggu (29/4). Hanya saja, penetapan waktu masih bersifat tentatif dan berpeluang berubah.

"Kondisi tim sehat. Untuk cuaca cerah dengan suhu berkisar 5-10 derajat celcius," kata pimpinan pendakian Tim Ekspedisi Tujuh Puncak Dunia dari Wanadri itu.

Sebelum melakukan aklimatisasi ke Camp I Pumori di ketinggian 5.900 mdpl beristirahat di Everest Base Camp. Hanya saja, tim sengaja turun ke Gorak Shep untuk mengirim berita dan data yang harus dilaporkan.

Sesuai dengan tahapan dan jadwal yang ada, para pendaki ini akan melakukan pendakian ke puncak tertinggi dunia itu antara 16-20 Mei mendatang. Rentan waktu itu dinilai tepat sesuai dengan musim pendakian.

Jika semua pendaki ini sukses mencapai puncak tertinggi di dunia ini dan mampu menancapkan Bendera Merah Putih maka layak disebut "Seven Summiters". Sebutan ini merupakan idaman bagi seorang pendaki gunung diseluruh dunia.

Sebelumnya pendaki dari Wanadri ini telah mendaki enam puncak tertinggi dienam benua yaitu Puncak Ndugu-Ndugu atau Cartenz Pyramid di Papua, Puncak Kilimanjaro di Tanzania, Puncak Elbruz di Rusia.

Selanjutnya melakukan pendakian Puncak Aconcagua di Argentina hanya saja satu pendaki yaitu Gina Afriani gagal sampai puncak. Setelah itu dilanjutkan ke Puncak Denali/Mc Kinley di Alaska dan Puncak Vinson Massif di Antartika.
(B016/A011)

Editor: Desy Saputra

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Malaysia bantah tiga TKI jadi korban perdagangan organ

Posted: 26 Apr 2012 07:42 PM PDT

Ketiga TKI diotopsi karena ada indikasi dugaan praktik jual-beli organ tubuh. (FOTO ANTARA/Ahmad Subaidi)

Berita Terkait

Kuala Lumpur (ANTARA News) - Pemerintah Malaysia membantah kecurigaan tiga TKI asal Nusa Tenggara Barat yang ditembak mati di Port Dickson, Negeri Sembilan, telah menjadi korban perdagangan organ tubuh manusia.

Menteri Dalam Negeri Malaysia, Datuk Seri Hishammuddin Tun Hussein mengatakan, kecurigaan tersebut sama sekali tidak benar dan hanya akan merusak citra Malaysia di mata dunia.

"Saya membantah perkara ini dan berharap semua pihak sabar menunggu laporan dari pihak terkait yang melakukan penyelidikan karena ini menyangkut citra negara," katanya seperti yang dikutip dari harian Utusan Malaysia, Jumat.

Ia mengatakan, satu delegasi dari Indonesia telah datang ke Malaysia untuk membicarakan masalah tersebut dengan Ketua Polisi Negara, Tan Sri Ismail Omar.

"Tidak ada apa pun yang hendak saya tutupi, ini bukan cara saya dan Malaysia. Jadi apa yang penting ialah kita tunggu laporan siap sepenuhnya," katanya.

Sementara itu dalam surat elektroniknya, Direktur Pengamanan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia, Brigjen Pol Bambang Purwanto menyebutkan tiga TKI itu ditembak oleh lima polisi Malaysia.

Lima polisi Malaysia itu memberondongkan peluru ke arah TKI Herman (34) dan Abdul Kadir (25), asal Dusun Pancor Kopong, Desa Pringgasela Selatan, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur, NTB, serta Mad Noor (28) asal Dusun Gubuk Timur, Desa Pengadangan.

Sebelumnya, mantan Duta Besar RI untuk Malaysia, Da'i Bachtiar mengatakan kasus ini harus terus dikembangkan termasuk melaksanakan otopsi ulang. Otopsi ulang dapat membuktikan banyak peluru yang ada di tubuh korban serta mengetahui apakah ada organ tubuh yang hilang.

"Kita akan menemukan berapa peluru yang masuk ke tubuh korban. Kalau ternyata banyak peluru yang bersarang ditubuh korban tentulah itu sangat berlebihan," katanya.
(N004/A011)

Editor: Heppy

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Permintaan Sepele Ditolak, Istri Tinggalkan Suami

Posted: 26 Apr 2012 06:15 AM PDT

SANAA - Gara-gara permintaan sepelenya ditolak oleh sang suami, seorang perempuan asal Yaman meninggalkan rumah dan kembali ke kekediaman orang tuanya. Perempuan itu mencoba merubah gaya dari suaminya.

"Sang istri meninggalkan suaminya begitu saja, setelah suaminya menolak mengenakan celana jeans dan mengubah potongan. Istrinya minta agar sang suami mengikuti aktor Turki favorit sang istri, Murad Alamdar," tulis suratkabar setempat, seperti dikutip Emirates24/7, Kamis, (26/4/2012).

Perempuan yang bernama Sara itu mengatakan, ia bersedia kembali kepada suaminya. Namun, dirinya meminta syarat agar sang suami harus mengubah penampilan layaknya aktor Turki favoritnya itu.

Murad Alamdar selama ini dikenal sebagai aktor asal Turki yang membintangi serial TV favorit "Valley of the Wolves". Serial itu kabarnya juga menjadi tontotan favorit di sebagian besar negara-negara Arab.

Namun, akhirnya keluarga dari kedua belah pihak suami-istri ini turun tangan demi mencegah terjadinya perceraian. Pihak keluarga pun melibatkan ketua adat setempat untuk menyelesaikan permasalahan suami istri ini.

"Berkat bantuan keluarga dan ketua adat setempat pasangan suami istri ini dapat bersatu kembali. Kedua belah pihak berhasil mencapai kesepatan bersama. Sang suami bersedia memakai jeans seperti aktor Murad Alamdar sementara itu, sang istri diwajibkan untuk melayani dan bersikap hormat kepada suaminya," tulis suratkabar tersebut.(rhs)

Ledakan Hantam Kantor Media di Nigeria

Posted: 26 Apr 2012 05:32 AM PDT

ABUJA - Dilaporkan dua ledakan besar menghantam dua kantor suratkabar terbesar Nigeria, di Abuja. Tiga orang dilaporkan tewas dalam kejadian ini.


Pihak berwenang melaporkan ledakan pertama terjadi Suratkabar ThisDay di Abuja. Pada ledakan pertama ini, tiga orang dipastikan tewas terkena imbas ledakan.


Bom diketahui diletakan di dalam kantor suratkabar itu. Tidak jelas siapa yang menaruh bom di dalam kantor tersebut. Pihak Badan Penanggulangan Keadaan Darurat Nigeria belum bisa memastikan apakah saat bom meledak, kondisi kantor suratkabar dipenuhi oleh karyawannya.


Sementara ledakan lain terjadi di Kota Kaduna. Tidak seperti ledakan di kantor ThisDay, ledakan kali ini daya ledaknya tidak terlalu besar. Namun menyebabkan kerusakan pada beberapa bagian kantor.


"Langit-langit dari gedung kami runtuh menimpa komputer, karena daya ledak dari bom itu," jelas pekerja seperti dikutip BBC, Kamis (26/4/2012).


Hingga kini polisi dan pasukan paramiliter masih mengepung kantor suratkabar tersebut. Mereka masih mencari petunjuk untuk menentukan siapa pelaku pengeboman ini.

(faj)

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Video Porno Masih Beredar, Hulk Hogan Ngamuk

Posted: 26 Apr 2012 08:12 AM PDT

Kamis, 26 April 2012 22:12 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

LOS ANGELES- Hulk Hogan marah besar melihat video porno dirinya masih beredar luas di dunia maya. Aktor yang juga pegulat itupun meminta pengacarannya untuk segera bertindak.

Hogan meminta tim kuasa hukumnya menyapu bersih video porno dirinya dari situs-situs dunia maya. Kuasa hukum Hogan langsung mengirim surat peringatan kepada situs yang masih memuat video porno Hogan.

Sebuah situs bersikeras tidak akan menarik video dan foto-foto yang diambil dari video porno Hogan itu. Pihak Hogan pun mengancam akan melayangkan gugatan hukum jika peringatannya tak digubris.

"Seperti yang kita tahu, ada video dan foto dari Hogan yang diambil tanpa persetujuan dia. Karena itu merupakan kejahatan besar di Florida," kata kuasa hukum Hogan seperti dikutip TMZ, Kamis (26/4/2012).

(rik)

Mila Kunis Anggap Kencan dengan Ashton Kutcher Konyol

Posted: 26 Apr 2012 07:23 AM PDT

Kamis, 26 April 2012 21:23 wib
Hutami Windiarti - Okezone

LOS ANGELES - Setelah bercerai dengan Demi Moore, Ashton Kutcher sering digosipkan berkencan dengan banyak wanita.

Setelah diberitakan kencan dengan Rihanna, kini giliran Mila Kunis yang tertangkap kamera tengah menikmati waktu bersama dengan Asthon. Namun, kabar itu dibantah langsung oleh bintang The Oz: The Great and Powerful itu.

Dia mengatakan, tidak akan berkencan dengan Ashton karena mereka teman. Demikian seperti dilansir Aceshowbiz, Kamis (26/4/2012).

"Menggelikan! Teman selamanya menjadi teman," bantah Mila.

Pasangan ini pernah bermain bersama dalam That '70s Show. Perwakilan Mila juga membantah kabar yang menyebutkan mereka berkencan dan tidak hanya pergi berdua, melainkan bersama teman-temannya. Keduanya bersenang-senang sebagai teman dan tidak menjalin hubungan yang serius.

Sebelumnya, mereka terlihat menghabiskan waktu bersama dengan mengunjungi sebuah toko furnitur, dan makan malam bersama pada 15 April lalu.

Meski membantah kabar tersebut, Mila dan Ashton sering terlihat bersama. Pasangan ini tertangkap kamera tengah menikmati liburan bersama selama tiga hari di California, pada pekan lalu. Bahkan, Ashton menemani Mila membeli bunga matahari dan buah-buahan di pinggir jalan.

(nsa)

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Kepala BNP2TKI Pastikan Hasil Otopsi TKI Diumumkan Polri

Posted: 26 Apr 2012 10:59 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Moh Jumhur Hidayat mengatakan, untuk menghindari spekulasi, hasil otopsi ulang tiga TKI asal Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, yang dilakukan tim dokter forensik bekerja sama dengan Kepolisian Daerah NTB (Polda NTB) akan diumumkan pihak kepolisian.

Ini, kan otopsinya masih berlangsung sampai Jumat besok, jadi agar tidak berkembang pernyataan yang kurang tepat, sebaiknya semua kalangan menunggu keterangan resmi tentang hasil otopsi secara lengkap, baik dari pihak kepolisian maupun tim dokter forensik

Berbagai kalangan diharapkan dapat menunggu penjelasan dari kepolisian setelah seluruh proses otopsi ulang diselesaikan terhadap jasad ketiga TKI tersebut.

"Ini, kan otopsinya masih berlangsung sampai Jumat besok. Jadi, agar tidak berkembang pernyataan yang kurang tepat, sebaiknya semua kalangan menunggu keterangan resmi tentang hasil otopsi secara lengkap, baik dari pihak kepolisian maupun tim dokter forensik," kata Jumhur di Jakarta, Kamis (26/4/2012) malam.

Ditambahkan, dalam penjelasan Polri beserta tim dokter forensik itu nanti akan disampaikan mengenai benar atau tidaknya dugaan pencurian sejumlah organ tubuh atas jasad ketiga TKI, sebagaimana informasi yang kini berkembang luas di Tanah Air.

"Dipastikan, seusai otopsi ketiga jasad TKI selesai, akan segera diumumkan seluruhnya. Kita semua harus memberi waktu yang tepat supaya tim yang sedang menangani otopsi dapat berkonsentrasi penuh dan mendapatkan hasil yang benar," ujarnya.

Ia juga menjelaskan akan terus berkoordinasi dengan jajaran kepolisian di Polri dan Polda NTB terkait pelaksanaan otopsi. Selain itu, Jumhur juga menugaskan Syahrum, Kepala Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan TKI (BP3TKI) Mataram, sebagai unit teknis BNP2TKI di wilayah NTB, untuk mengikuti langsung proses otopsi ketiga jasad TKI.

"Meski sudah mendapat laporan dari Kepala BP3TKI Mataram, saya tetap menunggu penjelasan adanya proses dan hasil otopsi dari unsur yang menanganinya agar tidak keliru," ungkapnya lagi.

Dua jasad TKI, masing-masing Herman dan Abdul Kadir Jalelani, telah menjalani otopsi ulang di lokasi pekuburan di kampung halamannya di Dusun Pancor Kopong, Desa Pringgasela Selatan, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur, NTB, pada Kamis pagi tadi. Jasad keduanya juga telah dimakamkan kembali.

Sementara itu, otopsi untuk jasad TKI Mad Nur baru akan dilaksanakan pada Jumat (27/4/2012) di lokasi pekuburan lain, di tempat kediaman almarhum Dusun Gubuk Timur, Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgasela, Lombok Timur.

Penanganan otopsi ulang itu, lanjut Jumhur, melibatkan dokter forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara Mataram, serta Universitas Mataram, termasuk disaksikan keluarga korban dan aparat Polda NTB.

Ketiga TKI itu meninggal secara mengenaskan akibat penembakan sadis yang dilakukan polisi saat melaksanakan razia di kawasan Port Dickson (area pelabuhan), Negeri Sembilan, Malaysia pada 24 Maret 2012 dini hari.

Tembakan berkali-kali itu menembus bagian depan kepala dan di tubuh sekitar dada karena para TKI diindikasikan ingin melawan petugas dengan bersenjatakan parang, dan menutupi mukanya.

Dengan kematian tiga TKI itu, Rumah Sakit Port Dickson Negeri Sembilan melakukan otopsi pada 26 Maret lalu. Tiga jenazah itu pun dipulangkan pada 5 April 2012 untuk kemudian dikuburkan di daerah asalnya, sehari sesudahnya. 

KPK Jadwalkan Ulang Pemeriksaan Anis Matta

Posted: 26 Apr 2012 07:14 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi  menjadwalkan ulang pemeriksaan Wakil Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anis Matta, terkait penyidikan kasus dugaan suap pengalokasian dana Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah atau PPID.

Anis Matta akan dimintai keterangan sebagai saksi bagi tersangka kasus itu, Wa Ode Nurhayati.  Anis sedianya menjalani pemeriksaan hari ini. Namun, dengan alasan masih di luar negeri, politikus Partai Keadilan Sejahtera itu tidak memenuhi panggilan pemeriksaan KPK.

Juru Bicara KPK Johan Budi mengatakan, pihaknya telah menerima pemberitahuan dari Anis soal ketidakhadirannya itu.

"Ada pemberitahuan kemarin bahwa yang bersangkutan tidak bisa hadir. Karena itu penyidik akan menjadwalkan ulang pemeriksaan," kata Johan, saat dihubungi, Kamis.

Namun, ia belum dapat memastikan kapan KPK kembali memanggil Anis. Secara terpisah, Ketua Fraksi PKS Mustafa Kamal mengatakan, saat ini Anis masih berada di luar negeri dalam rangka kunjungan kerja DPR. Namun, dia mengaku tak tahu negara mana yang dikunjungi Anis dan kapan kembali ke Indonesia.

"Nanti kalau beliau (Anis) sudah pulang akan ada proses yang seperti biasa," kata Mustafa. Sebelumnya, tersangka Wa Ode Nurhayati menuding Anis Matta serta pimpinan Badan Anggaran (Banggar)DPR, Tamsil Linrung dan Olly Dondokambey, terlibat kasus PPID.

"Saya hanya menegaskan bahwa di kasus PPID yang saat ini saya menjadi tersangka, yang menyalahgunakan itu jelas dalam proses surat-menyurat, dalam sisi administrasi, yang kemudian merugikan kepentingan daerah. Itu jelas mulai dari Anis Matta," kata Wa Ode, beberapa waktu lalu.

Menurut Wa Ode, selaku anggota Banggar DPR, dirinya tidak punya kewenangan untuk menetapkan alokasi dana PPID.

"Anis Matta cenderung memaksa, meminta tanda tangan Menkeu untuk menandatangani surat yang bertentangan dengan rapat Banggar," katanya.

Wa Ode juga mengatakan ada pelanggaran prosedural yang dilakukan, mulai dari pimpinan DPR hingga pimpinan Banggar terkait pengalokasian dana PPID.

Menurut dia, ada kriteria yang dilanggar untuk menentukan daerah-daerah yang berhak menerima dana PPID.

"Secara sepihak, kriteria itu diruntuhkan tanpa rapat panitia kerja lagi oleh empat pemimpin, kemudian dilegitimasi Pak Anis Matta," ujar Wa Ode.

detikcom

detikcom


Janji Jakarta Bebas Banjir, Alex Ternyata Masih Sibuk Urus Banjir Palembang

Posted: 26 Apr 2012 12:50 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

6 Bakal Calon Gubernur DKI Dinyatakan Sehat Jasmani & Rohani

Posted: 26 Apr 2012 12:07 PM PDT

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Dongkrak Gairah Bercinta? Hindari Stres Kerja

Posted: 26 Apr 2012 10:09 AM PDT

KEHADIRAN stres bukan saja tak menyehatkan fisik Anda, tapi juga mengganggu kelangsungan hubungan di tempat tidur bersama pasangan.

 
Menumpuknya pekerjaan di kantor tak ayal membuahkan stres tersendiri pada pasangan. Akibatnya, bukan saja tubuh yang melemah karena terkuras energi, tetapi juga redupnya gairah bercinta.
 
"Beban kerja membuat saya menjadi stres saat sampai di rumah. Saya tidak lagi memiliki energi untuk menghabiskan waktu dengan pasangan. Buntutnya, saya dan pasangan sering terlibat perseteruan," tutur Pooja Desai, seorang bankir, seperti dikutip Times of India.

Devang Shah, seorang media professional mengatakan, bahwa kerja yang menguasai waktu kesehariannya membuat hubungan dengan pasangan terganggu. Hampir tidak ada waktu untuk keluar dengan pasangan akibat minimnya waktu yang dimiliki.
 
Sebelum Anda terganggu lebih lanjut, pelajari beberapa poin-poin berikut.

Apa yang mengganggu pikiran Anda?

Cari tahu apa yang mengganggu Anda. Stres sering kali rumit dan Anda dibuat kesulitan untuk mencari tahu apa yang sebenarnya mengganggu Anda. Solusinya, berbagilah masalah dengan pasangan untuk meringankan hati Anda. Hal ini akan membantu pasangan memahami apa yang Anda khawatirkan dan dapat memikirkan cara terbaik menjaga keutuhan hubungan, serta menghindarkan diri dari stres.

Komunikasi yang efektif

Komunikasi mungkin satu-satunya media di mana Anda dapat menyelesaikan masalah yang mengganggu Anda. Berpaling dari pasangan saat stres hanya menyebabkan rusaknya hubungan. Menjalin komunikasi yang efektif adalah solusi yang dapat menjembataninya.
 
Menyeimbangkan kehidupan kerja

Sebagian besar orang mungkin tidak memiliki waktu banyak untuk menyeimbangkan kehidupan kerja dengan kehidupan pribadi. Tanpa disadari, hal inilah yang menyebabkan masalah dalam hubungan Anda dengan pasangan, atau seluruh keluarga Anda. Jangan terlalu sibuk kerja, karena hal itu hanya menyebabkan ketidakseimbangan dalam hubungan Anda. Sebaliknya, buatlah prioritas dalam menyelesaikan pekerjaan agar Anda terbebas dari stres. (ind)
(tty)

Solusi Sederhana Atasi Rambut Lepek (II-Habis)

Posted: 26 Apr 2012 06:25 AM PDT

RAMBUT lepek membuat kepercayaan diri menurun. Sebelum Anda terganggu dengan masalah tersebut, ikuti solusi ini.

 
Rambut yang sehat menjadi modal seseorang tampil percaya diri di depan umum. Sayangnya, cuaca panas yang membekap belakangan ini membuat kondisi rambut lepek kerap menghampiri.
 
Jika Anda mengalaminya, solusi ini dapat membantu. Boldsky membeberkannya.
 
Tutup kepala
 
Polusi dan matahari dapat menyebabkan kerusakan rambut. Debu juga dapat membuat rambut terlihat makin berminyak. Untuk menghindarinya, gunakan scarf atau topi untuk menutup kepala.
 
Lemon
 
Lemon dapat menghindarkan Anda dari rambut lepek. Campur sari lemon dengan yoghurt, usapkan pada rambut dan diamkan 30 menit sebelum keramas. Lemon dapat menekan kelenjar keringat dan menghindarkan ketombe.
 
Hindari menggunakan serum
 
Produk rambut seperti di atas dapat menyebabkan rambut lebih berminyak. Serum memang memudahkan dalam mengatur rambut. Namun juga dapat membuat rambut menjadi lepek dan berminyak. Jadi, batasi penggunaannya jika rambut Anda berminyak. (ind)
(tty)