Rabu, 25 Julai 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Wenger: Kata Arteta, Cazorla Pemain Hebat

Posted: 25 Jul 2012 11:21 PM PDT

LONDON – Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengaku mendapat opini dari salah satu anak asuhnya, Mikel Arteta, mengenai kemampuan mengolah bola winger Malaga, Santi Cazorla.
 
Wenger mengungkapkan, Arteta memuji Cazorla sebagai pemain yang hebat dan akan sangat bagus bila pemain internasional Spanyol itu bisa berkostum The Gunners. Namun, soal rumor transfer Cazorla ke Arsenal, Wenger tampak masih malu-malu.
 
"Saya berbagi opini dengan Mikel Arteta, dan dia mengatakan, Cazorla adalah pemain yang hebat," ujar Wenger, seperti dilansir Tribalfootball, Kamis (26/7/2012).
 
Selain itu, Wenger juga membahas tentang harapannya agar Abou Diaby dan Jack Wilshere bisa kembali memperkuat The Gunners, setelah keduanya absen nyaris sepanjang musim 2011-2012.
 
"Kami telah membeli (Olivier) Giroud dan (Lukas) Podolski dan saya harap kami akan memiliki (Abou) Diaby dan (Jack) Wilshere yang hampir sepanjang musim lalu tak bermain untuk kami," terang Pelatih berkebangsaan Prancis ini.
 
"Kami akan memasukkan Wilshere ke skuad kami sesegera mungkin. Tapi, kami belum berencana mengakhir kegiatan di bursa transfer. Kami masih akan membawa pemain baru ke sini," tutupnya.
 
(win)

Huntelaar Ingin Lebih Tajam Lagi

Posted: 25 Jul 2012 11:12 PM PDT

GELSENKIRCHENStürmer Schalke 04 Klaas-Jan Huntelaar tampil luar biasa pada kompetisi musim lalu, ia berhasil mencetak 28 gol dalam semua pertandingan Bundesliga dan mencatatkan namanya sebagai top scorer, serta membantu Schalke meraih satu tiket Liga Champions.
 
Kendati tampil menawan, pemain 28 tahun itu mengungkapkan bahwa masih terdapat sejumlah hal yang masih harus ditingkatkan agar prestasi musim lalu dapat kembali terulang pada kompetisi musim 2012-13.
 
"Masih terdapat banyak ruang yang harus saya kembangkan. Saya bertekad memberikan yang terbaik demi mencetak banyak gol musim mendatang," tulis Huntelaar dalam jejaring sosial Twitter.
 
Pemain internasional Belanda tersebut turut serta dalam tes cardiopulmonary atau yang dikenal dengan resusitasi jantung-paru,bersama sejumlah pemain Die Knappen lainnya mengungkapkan bahwa pemeriksaan menunjukkan hasil yang positif.
 
"Tes fungsi paru-paru berjalan sangat baik," lanjut pemain yang sempat berkostum Ajax, Real Madrid dan AC Milan tersebut.
(fit)

Republika Online

Republika Online


Wahai Muslimah, Wajah Cantik Saja tak Cukup, Inilah yang Penting

Posted: 25 Jul 2012 11:12 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Paras cantik merupakan anugerah bagi perempuan. Sebagian perempuan memiliki wajah cantik dibandingkan lainnya. Namun, wajah yang elok saja tak cukup. Perempuan Muslim tak seharusnya terpaku pada kecantikan wajah, tetapi pada kecantikan budi yang menuntunnya menjadi perempuan salehah.

"Allah tak melihat pada bentuk fisik dan harta hamba-Nya, tetapi melihat hati dan amal perbuatannya," kata Rasulullah dalam hadis yang diriwayatkan oleh Muslim. Menurut Ibnu al-Qayyim, dengan perbuatan baik seorang perempuan akan mampu mempercantik batinnya.

Kecantikan batin, ucap dia, membuat bentuk fisik terlihat lebih cantik, walaupun paras dan fisik perempuan itu tak cantik. Itu akan terjadi sesuai dengan kadar kecantikan batin seorang perempuan Muslim. Abd al-Qadir Manshur dalam bukunya, Buku Pintar Fikih Wanita, mengatakan, sebaiknya perempuan menekankan juga pada kecantikan batin.

Sebuah nikmat yang besar jika perempuan Muslim berwajah cantik namun tak melupakan kecantikan batinnya. Ia tak menggunakan kecantikan itu untuk berbangga diri, bahkan membuatnya lalai bersyukur kepada Allah. "Jika kecantikan itu digunakan untuk bermaksiat, Allah akan menimpakan kehinaan kepadanya," kata Manshur.

Rasulullah, jelas dia, meminta umatnya untuk mengimbangi kecantikan dan kebagusan fisiknya dengan perilaku yang baik dan ketaatan yang tinggi. Beliau menyatakan, umatnya diberi Allah fisik yang bagus dan sudah sepantasnya mereka memperbagus akhlaknya.

Dengan demikian, seorang perempuan yang mensyukuri kecantikan dirinya dengan mengabdi kepada Allah, maka perempuan itu telah beruntung. "Mereka yang menggunakan untuk hal yang bertentangan dengan hukum Allah, maka akan merugi dan menanggung dosa," kata Manshur.

Wirausaha dan Pengembangan Kepribadian (opini)

Posted: 25 Jul 2012 11:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID,oleh: Dr Syahrial Yusuf

Siapapun pasti ingin sukses, tak ada yang ingin gagal, kesuksesan berhimpitan langsung dengan kebahagiaan. Sebaliknya kegagalan sangan akrab dengan kesedihan dan kekecewaan.

Dari sisi lahirlah beragam konsep sukse. Ada yang mencoba mendekatkannya dengan kekayaan, jabatan dan ketenaran. Orang yang di katakana sukses manakala hidupnya berlimpah harta, menjadi orang ternama dan menduduki jabatan tinggi.

Inikah definisi sukses? Ternyata tidak selalu tepat. Apalagi jika kesuksesan disandingkan dengan kebahagiaan. Ternyata tidak selalu orang kaya yang terkenal dengan menduduki jabatan tinggi, hidupnya senang. Banyak orang yang sering gelisah, sedih atau tidak merasa bahagia justru karena harta, popularitas dan kedudukan yang dimilikinya. Sebaliknya tidak sedikit juga yang hidup sederhana tapi bahagia.

Menjadi kekayaan, popularitas dan kedudukan sebagai salah satu indikasi kesuksesan tidak selalu salah, namun ketiga komponen itu saja tidak cukup. Definisi sukses tidak bisa di jabarkan hanya dengan tiga hal itu sebagai satu satunya indkator kesuksesan, bisa berakibat fatal.

Kekayaan dan ketenaran dan kedudukan adalah suatu yang langka. Tidak semua orang bisa menikmatinya, karenanya orang perlu bersaing untuk mendapatkannnya. Mereka yang menganggap kesuksesan ditandai dengan tiga hal itu, akan berusaha mendapatkannya degan segala cara. Dia tidak peduli caranya halal atau tidak. Inilah yang menyebabkan orang melakukan apa saja.

Jabatan, kekayaan dan ketenaran itu langka, maka mental orang yang mengejarnya akan menjadi egois dan sombong. Ia hanya akan mementingkan dirinya sendiri dan tidak peduli dengan orang lain. Ia akan mengabaikan tuntutan lain yang tidak mendukung upayanya mewujudkan harta, ketenaran dan jabatan.
Karenanya tidak akan heran, kalau orang yang terlalu sibuk mencari harta, mengabaikan keluarganya.
Orang yang tamak ingin mendapatkkan jabatan, menjadi tega menyikut temannya sendiri. Orangyang ingin tenar, rela menyerahkan kehormatan dan jati dirinya. Padahala keluarga, teman dan kehormatanna sangat bermakna dalam kehidupan, tetapi semua di korbankan demi mendapatkan kekayaan, jabatan dan ketenaran.

Mereka yang menganggap jabatan, ketenaran dan kekayaan sebagai puncak dan lambang kesuksesan akan sulit menikmati hidupnya. Sebab ia menganggap ketiganya adalah puncak kesuksesan. Sehingga ketika ketiganya sudah di dapat tidakk ada lagi yang ingin di rengkuhnya. Ibarat pelari ia sudah mencapai garis finis. Karena tidak heran kalau mereka sudah memiliki ketiganya banyak yang bingung. Bingung harus berbuat apa lagi karena kesuksesan menurutnya sudah di capai. Akhirnya untukmenikmati kesuksesan itu tidak sediki yang pergi ke kafe kafe dan menghabiskan waktunya dengan wanita penghibur.

Islam tidak melarang meraih kekayaan, ketenaran dan kedudukan. Tapi ketiganya bukan satu satunya indikasi kesuksesan. Ketiganya hanya salah satu sarana menjadi sukses. Dalam Islam kesuksesan tidak ditandai kebahagian di dunia saja tetapi juga kebahagiaan di akhirat. Inilah cita cita yang selalu dilantunkan dalam doa, "Ya Tuhan kami berilah kami kebaikan di dunia dan di akhirat, dan peliharalah kami dari siksa neraka" (QS Al Baqarah:201). Orang dikatakan sukses kalau dia sudah mengoptimalkan dirinya, baik secara mental atau ilmu untuk kebaikan orang lain serta dapat berkarya dengan tujuan akhir untuk ibadah kepada Allah SWT. Kesuksesan tidak hanya dilihat dari sisi financial saja sebagai tujuan akhir dalam hidupnya. Kalau kekayaan Tuhan berikan dalam kehidupan kita, semuanya adalah amanah dari tuhan yang akan diminta nanti pertanggung jawabannya.

Orang sukses adalah orang kaya yang sanggup menerima kekayaannya dengan bersikap tidak sombong agar bisa mendekatkan diri kepada Tuhan. Dengan kesanggupan menerima kekayaan itu. Membuat orang tidak akan lalai dengan kekayaannya. Lalu bagaimana dengan Indonesia? Negeri dengan kekayaan yang luar biasa ini mengapa penduduknya sengsara? Banyak faktor yang melatarinya, diantara yang dominan adalah lemahnya pendidika da tingginya angka korupsi di Indonesia.

Konsep pendidikan di Indonesia tidak mempuni, konsep pendidikan di Indonesia lebih dominan menciptakan mental pegawai, bukan pengusaha, sehingga di Indonesia tidak mempunyai banyak pengusaha.

Dari 230 juta penduduk Indonesia, hanya 400.000 orang yang jadi pengusaha. Berarti hanya 0,2 persen dari jumlah penduduk di Indonesia. Mestinya Indonesia memiliki lebih dari 9 juta pengusaha, sangat berbeda dengan singapura yang hampir 4 persen dari jumlah penduduknya yang jadi pengusaha.
Amerika 6 persen penduduknya menjadi pengusaha. Sehingga sangat wajar bagi Negara kita banyak tertinggal di Negara Negara lain. Sebab idelana dari jumlah penduduk suatu Negara, para pengusahanya berkisar antara 4 sampai 7 persen.

Fakta ini bisa berawal dari sistem pendidikan kita yang salah. Misalnya ujian nasional seharusnya bukan standar kelulusan di sebuah sekolah, bagaimana mungkin kecerdasan seseorang hanya di tentukan oleh 3 atau 4 jam mata pelajaran.

Sistem pendidikan yang kurang baik akan menciptakan lulusan yang bermental instant, tidak sedikit lulusan sarjana yang baru kerja setahun  sudah ingin membeli mobil yang mahal. Padahal jika dihitung dari gajinya yang di dapat sangat mustahil akan mendapatkan mobil yang mahal. Yang bisa di lakukan yaitu mencari penghasilan yang tidak jelas sumbernya.

Generasi muda yang bermental instant ini yang menjadi peluang terjadinya korupsi pada generasi muda kita. Mereka tidak di didik sabar dalam bekerja dan berusaha. Padahal pencarian harta tidak bisa instant, sebab setiap usaha harus bertahap tidak bisa langsung berhasil.

Tanpa bermaksud menyepelekan profesi pegawai negri sipil, mengutip apa yang di tulis oleh Valentino Dinsi, ada lima kemungkinan yang dilakukan PNS yang gajinya pas pasan atau karyawannya yang honornya menengah kebawah lalu ia kaya. Jika dengan gaji pas pas itu dia kaya maka ia melakukan satu dari lima hal berikut, mendapatkan warisan menikah dengan orang kaya, menang undia, punya bisnis sampingan atau korupsi.

Ini juga merupakan buah dari anggapan mayoritas orang bahwa kebahagiaan itu dengan persepsi harta yang melimpah. Orang dianggap sukses dan bahagia kalau punya rumah mewah, mobil banyak dan kekayaan berllimpah. Padahal yang terpenting adalah basic pelaksanaan nilai spiritual,"Ketika diberi amanah harta yang berlmpah, jika basic agamanya bagus maka, seseorang bisa memaksimalkan hartanya untuk di jalan Allah. (adv)

Republika Online

Republika Online


Wahai Muslimah, Wajah Cantik Saja tak Cukup, Inilah yang Penting

Posted: 25 Jul 2012 11:12 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Paras cantik merupakan anugerah bagi perempuan. Sebagian perempuan memiliki wajah cantik dibandingkan lainnya. Namun, wajah yang elok saja tak cukup. Perempuan Muslim tak seharusnya terpaku pada kecantikan wajah, tetapi pada kecantikan budi yang menuntunnya menjadi perempuan salehah.

"Allah tak melihat pada bentuk fisik dan harta hamba-Nya, tetapi melihat hati dan amal perbuatannya," kata Rasulullah dalam hadis yang diriwayatkan oleh Muslim. Menurut Ibnu al-Qayyim, dengan perbuatan baik seorang perempuan akan mampu mempercantik batinnya.

Kecantikan batin, ucap dia, membuat bentuk fisik terlihat lebih cantik, walaupun paras dan fisik perempuan itu tak cantik. Itu akan terjadi sesuai dengan kadar kecantikan batin seorang perempuan Muslim. Abd al-Qadir Manshur dalam bukunya, Buku Pintar Fikih Wanita, mengatakan, sebaiknya perempuan menekankan juga pada kecantikan batin.

Sebuah nikmat yang besar jika perempuan Muslim berwajah cantik namun tak melupakan kecantikan batinnya. Ia tak menggunakan kecantikan itu untuk berbangga diri, bahkan membuatnya lalai bersyukur kepada Allah. "Jika kecantikan itu digunakan untuk bermaksiat, Allah akan menimpakan kehinaan kepadanya," kata Manshur.

Rasulullah, jelas dia, meminta umatnya untuk mengimbangi kecantikan dan kebagusan fisiknya dengan perilaku yang baik dan ketaatan yang tinggi. Beliau menyatakan, umatnya diberi Allah fisik yang bagus dan sudah sepantasnya mereka memperbagus akhlaknya.

Dengan demikian, seorang perempuan yang mensyukuri kecantikan dirinya dengan mengabdi kepada Allah, maka perempuan itu telah beruntung. "Mereka yang menggunakan untuk hal yang bertentangan dengan hukum Allah, maka akan merugi dan menanggung dosa," kata Manshur.

Wirausaha dan Pengembangan Kepribadian (opini)

Posted: 25 Jul 2012 11:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID,oleh: Dr Syahrial Yusuf

Siapapun pasti ingin sukses, tak ada yang ingin gagal, kesuksesan berhimpitan langsung dengan kebahagiaan. Sebaliknya kegagalan sangan akrab dengan kesedihan dan kekecewaan.

Dari sisi lahirlah beragam konsep sukse. Ada yang mencoba mendekatkannya dengan kekayaan, jabatan dan ketenaran. Orang yang di katakana sukses manakala hidupnya berlimpah harta, menjadi orang ternama dan menduduki jabatan tinggi.

Inikah definisi sukses? Ternyata tidak selalu tepat. Apalagi jika kesuksesan disandingkan dengan kebahagiaan. Ternyata tidak selalu orang kaya yang terkenal dengan menduduki jabatan tinggi, hidupnya senang. Banyak orang yang sering gelisah, sedih atau tidak merasa bahagia justru karena harta, popularitas dan kedudukan yang dimilikinya. Sebaliknya tidak sedikit juga yang hidup sederhana tapi bahagia.

Menjadi kekayaan, popularitas dan kedudukan sebagai salah satu indikasi kesuksesan tidak selalu salah, namun ketiga komponen itu saja tidak cukup. Definisi sukses tidak bisa di jabarkan hanya dengan tiga hal itu sebagai satu satunya indkator kesuksesan, bisa berakibat fatal.

Kekayaan dan ketenaran dan kedudukan adalah suatu yang langka. Tidak semua orang bisa menikmatinya, karenanya orang perlu bersaing untuk mendapatkannnya. Mereka yang menganggap kesuksesan ditandai dengan tiga hal itu, akan berusaha mendapatkannya degan segala cara. Dia tidak peduli caranya halal atau tidak. Inilah yang menyebabkan orang melakukan apa saja.

Jabatan, kekayaan dan ketenaran itu langka, maka mental orang yang mengejarnya akan menjadi egois dan sombong. Ia hanya akan mementingkan dirinya sendiri dan tidak peduli dengan orang lain. Ia akan mengabaikan tuntutan lain yang tidak mendukung upayanya mewujudkan harta, ketenaran dan jabatan.
Karenanya tidak akan heran, kalau orang yang terlalu sibuk mencari harta, mengabaikan keluarganya.
Orang yang tamak ingin mendapatkkan jabatan, menjadi tega menyikut temannya sendiri. Orangyang ingin tenar, rela menyerahkan kehormatan dan jati dirinya. Padahala keluarga, teman dan kehormatanna sangat bermakna dalam kehidupan, tetapi semua di korbankan demi mendapatkan kekayaan, jabatan dan ketenaran.

Mereka yang menganggap jabatan, ketenaran dan kekayaan sebagai puncak dan lambang kesuksesan akan sulit menikmati hidupnya. Sebab ia menganggap ketiganya adalah puncak kesuksesan. Sehingga ketika ketiganya sudah di dapat tidakk ada lagi yang ingin di rengkuhnya. Ibarat pelari ia sudah mencapai garis finis. Karena tidak heran kalau mereka sudah memiliki ketiganya banyak yang bingung. Bingung harus berbuat apa lagi karena kesuksesan menurutnya sudah di capai. Akhirnya untukmenikmati kesuksesan itu tidak sediki yang pergi ke kafe kafe dan menghabiskan waktunya dengan wanita penghibur.

Islam tidak melarang meraih kekayaan, ketenaran dan kedudukan. Tapi ketiganya bukan satu satunya indikasi kesuksesan. Ketiganya hanya salah satu sarana menjadi sukses. Dalam Islam kesuksesan tidak ditandai kebahagian di dunia saja tetapi juga kebahagiaan di akhirat. Inilah cita cita yang selalu dilantunkan dalam doa, "Ya Tuhan kami berilah kami kebaikan di dunia dan di akhirat, dan peliharalah kami dari siksa neraka" (QS Al Baqarah:201). Orang dikatakan sukses kalau dia sudah mengoptimalkan dirinya, baik secara mental atau ilmu untuk kebaikan orang lain serta dapat berkarya dengan tujuan akhir untuk ibadah kepada Allah SWT. Kesuksesan tidak hanya dilihat dari sisi financial saja sebagai tujuan akhir dalam hidupnya. Kalau kekayaan Tuhan berikan dalam kehidupan kita, semuanya adalah amanah dari tuhan yang akan diminta nanti pertanggung jawabannya.

Orang sukses adalah orang kaya yang sanggup menerima kekayaannya dengan bersikap tidak sombong agar bisa mendekatkan diri kepada Tuhan. Dengan kesanggupan menerima kekayaan itu. Membuat orang tidak akan lalai dengan kekayaannya. Lalu bagaimana dengan Indonesia? Negeri dengan kekayaan yang luar biasa ini mengapa penduduknya sengsara? Banyak faktor yang melatarinya, diantara yang dominan adalah lemahnya pendidika da tingginya angka korupsi di Indonesia.

Konsep pendidikan di Indonesia tidak mempuni, konsep pendidikan di Indonesia lebih dominan menciptakan mental pegawai, bukan pengusaha, sehingga di Indonesia tidak mempunyai banyak pengusaha.

Dari 230 juta penduduk Indonesia, hanya 400.000 orang yang jadi pengusaha. Berarti hanya 0,2 persen dari jumlah penduduk di Indonesia. Mestinya Indonesia memiliki lebih dari 9 juta pengusaha, sangat berbeda dengan singapura yang hampir 4 persen dari jumlah penduduknya yang jadi pengusaha.
Amerika 6 persen penduduknya menjadi pengusaha. Sehingga sangat wajar bagi Negara kita banyak tertinggal di Negara Negara lain. Sebab idelana dari jumlah penduduk suatu Negara, para pengusahanya berkisar antara 4 sampai 7 persen.

Fakta ini bisa berawal dari sistem pendidikan kita yang salah. Misalnya ujian nasional seharusnya bukan standar kelulusan di sebuah sekolah, bagaimana mungkin kecerdasan seseorang hanya di tentukan oleh 3 atau 4 jam mata pelajaran.

Sistem pendidikan yang kurang baik akan menciptakan lulusan yang bermental instant, tidak sedikit lulusan sarjana yang baru kerja setahun  sudah ingin membeli mobil yang mahal. Padahal jika dihitung dari gajinya yang di dapat sangat mustahil akan mendapatkan mobil yang mahal. Yang bisa di lakukan yaitu mencari penghasilan yang tidak jelas sumbernya.

Generasi muda yang bermental instant ini yang menjadi peluang terjadinya korupsi pada generasi muda kita. Mereka tidak di didik sabar dalam bekerja dan berusaha. Padahal pencarian harta tidak bisa instant, sebab setiap usaha harus bertahap tidak bisa langsung berhasil.

Tanpa bermaksud menyepelekan profesi pegawai negri sipil, mengutip apa yang di tulis oleh Valentino Dinsi, ada lima kemungkinan yang dilakukan PNS yang gajinya pas pasan atau karyawannya yang honornya menengah kebawah lalu ia kaya. Jika dengan gaji pas pas itu dia kaya maka ia melakukan satu dari lima hal berikut, mendapatkan warisan menikah dengan orang kaya, menang undia, punya bisnis sampingan atau korupsi.

Ini juga merupakan buah dari anggapan mayoritas orang bahwa kebahagiaan itu dengan persepsi harta yang melimpah. Orang dianggap sukses dan bahagia kalau punya rumah mewah, mobil banyak dan kekayaan berllimpah. Padahal yang terpenting adalah basic pelaksanaan nilai spiritual,"Ketika diberi amanah harta yang berlmpah, jika basic agamanya bagus maka, seseorang bisa memaksimalkan hartanya untuk di jalan Allah. (adv)

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Rahasia Makan dan Makanan Pemimpin Dunia

Posted: 26 Jul 2012 03:57 AM PDT

PARIS, KOMPAS.com - Presiden AS Barack Obama tidak akan bisa menahan selera untuk salad dari sayuran berwarna merah yang disebut "beetroot" dan "artichokes". Ini akan dia lahap saat disajikan di Istana Kepresidenan Perancis. Presiden Rusia Vladimir tetap tidak mau mengonsumsi makanan di luar menu yang rutin disajikan di dapur-dapur Kremlin.

Itulah bagian dari rahasia makanan dan cara makan para pemimpin dunia yang terungkap dalam pertemuan para koki, pelayanan menu untuk para pemimpin dunia dan orang-orang kuat sejagat. Para koki itu tergabung dalam "club des chefs des chefs", yang kini beranggotakan 20 orang.

Kelompok ini dibentuk 35 tahun lalu oleh Gilles Bragard, seorang koki terkenal. Bragard mengungkapkan bahwa Putin melanjutkan tradisi monarki abad pertengahan, yang selalu takut diracuni atau keracunan. Putin selalu enggan mengonsumsi menu jika belum dicoba oleh orang lain terlebih dahulu.

"Pengecap makanan (tasters) tetap berlaku, tetapi itu hanya berlaku di Kremlin, dimana seorang dokter selalu memeriksa setiap menu," kata Bragard kepada para wartawan, Rabu (25/7/2012), di Paris, sepekan menjelang pertemuan para koki dunia yang dijamu Presiden Perancis, Francois Hollande.

Pernyataan Bragard dikonfirmasikan oleh kepala bagian dapur Putin, Vakhtang Abushidi. Namun demikian ada banyak pemimpin lain yang selalu takut dengan menu yang tersaji di depan mereka. Anton Mosimann, seorang koki rutin yang dipakai untuk para ningrat Inggris, mengenang sebuah kunjungan seorang Presiden AS, yang namanya tidak disebutkan. Mosimann selalu dipantau oleh dua agen FBI, karena agen ini harus selalu terlebih dulu mencoba makanan sebelum disajikan ke Presiden AS itu.

Hal serupa juga kini dilakukan oleh Duchess of Cambridge, Kate Middleton, istri Pangeran William. Kate selalu ditemani seorang koki Swiss yang dia minta untuk mencoba semua makanan sebelum dia konsumsi. Mosimann juga mengenang selera makan mantan Perdana Menteri Inggris, Margaret Thatcher. Mantan PM ini harus selalu yakin bahwa daging sapi yang disajikan di Downing Street harus berkualitas dan prima. Namun pilihan mantan PM Inggris ini membuat setiap daging sapi yang dimasak pasti berharga sangat mahal.

Bernard Vaussion, koki di Istana Presiden Preancis selama 40 tahun, mengatakan Presiden Hollande suka sayuran. Ditambahkan, Hollande meminta kembali agar keju kembali disajikan setelah sempat disisihkan dari sajian karena pendahulunya mantan Presiden Nicolas Sarkoxy sangat tergila-gila pada coklat.

Cristeta Comerford, koki Gedung Putih, mengkonfirmasikan salad kesukaan Obama. Mungkin ini sehubungan dengan perintah Ibu Negara AS Michelle Obama, yang menginginkan anak-anak AS mengonsumsi buah dan sayuran.

Pangeran Monaco Albert II, menurut kokinya Christian Garcia, adalah pencinta makanan dengan bahan yang berasal dari negeri sendiri, terutama dari tanaman hasil kebun Istana Monaco.

AS Pastikan Dua Dubes Suriah Membelot

Posted: 26 Jul 2012 02:56 AM PDT

WASHINGTON, KOMPAS.com - Gedung Putih, Rabu (25/7), memastikan dua duta besar Suriah, yaitu duta besar untuk Uni Emirat Arab (UAE) dan Siprus, telah membelot.

"Kami dapat mengonfirmasi pembelotan duta besar Suriah untuk UAE dan Siprus," kata Juru Bicara Gedung Putih, Jay Carney, kepada wartawan di dalam pesawat Air Force One, dalam penerbangan ke New Orleans di Negara Bagian Louisiana, AS. Namun Carney tak menyebutkan kedua pejabat yang baru membelot tersebut.

Ia menyebut pembelotan itu sebagai "petunjuk baru" bahwa pejabat senior dari lingkaran dalam Presiden Suriah Bashar al-Assad memisahkan diri dari pemerintah, sementara kerusuhan yang melanda negeri tersebut telah memasuki bulan ke-17 dan terus meningkat.

Brigadir Jenderal Manaf Tlass, komandan pasukan tangguh Suriah, Pengawal Republik, dan putra mantan menteri pertahanan Mustafa Tlass, serta Nawaf al-Fares yang merupakan duta besar Suriah untuk Irak, telah lebih dulu mengumumkan pembelotan mereka awal Juli.

Duta Besar Suriah untuk Uni Emirat Arab (UAE) dan Siprus, yang juga adalah suami-istri, telah membelot ke Qatar, kata juru bicara bagi kelompok oposisi, Dewan Nasional Suriah (SNC), Rabu. "Duta Besar (Abdellatif Ad-Dabbagh) sekarang berada di Qatar," kata Juru Bicara SNC Mohammad Sarmini melalui telepon. Ia merujuk kepada duta besar Suriah untuk UAE. Sarmini mengatakan Ad-Dabbagh menikah dengan Lamia Al-Hariri, duta besar Suriah untuk Siprus, yang membelot ke Qatar bersama suaminya.

Carney menyampaikan kembali seruan agar Bashar al-Assad meletakkan jabatan guna membuka jalan bagi peralihan damai di negaranya. Ia mengatakan, "Makin lama (Bashar) al-Assad mempertahankan kekuasaan, makin mematikan situasi di Suriah."

Pasukan pemerintah dan gerilyawan telah terlibat pertempuran selama beberapa hari belakangan di Damaskus, Ibu Kota Nasional Suriah, dan Aleppo yang merupakan kota terbesar kedua di negeri tersebut.

Sumber :

Ant, Xinhua, Oana

Editor :

Egidius Patnistik

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Bonus lebaran PNS Malaysia separoh gaji

Posted: 25 Jul 2012 08:21 PM PDT

Kuala Lumpur (ANTARA News) - Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Razak mengatakan, Pemerintah akan memberikan bonus setengah bulan gaji dengan bayaran minimum 500 ringgit kepada pegawai negeri.

Perdana Menteri yang juga menjabat sebagai Menteri Keuangan itu mengumumkan bahwa Pemerintah Malaysia akan memberikan bayaran atau bonus khusus untuk pensiunan sebanyak 500 ringgit.

Bonus tersebut akan dibayarkan pada 9 Agustus, katanya seperti dikutip media massa terbitan Kuala Lumpur, Kamis (27/7).

Bonus tersebut akan diterima oleh 1,27 juta pegawai negeri dan 657 ribu pensiunan pemerintah.

Najib mengatakan, pemberian bonus dan bayaran khusus tersebut dibuat berdasarkan kedudukan dan kemampuan keuangan pemerintah.

Pemberian bonus diperkirakan menyerap anggaran negara sebanyak 2,2 miliar ringgit, imbuhnya.

Perdana Menteri mengatakan, pemberian bonus dan bayaran khusus itu merupakan penghargaan pemerintah kepada seluruh pegawai negeri dan pensiunan pemerintah.

"Pemerintah senantiasa prihatin dan sangat menitikberatkan kesejahteraan pegawai negeri dan pensiunan pemerintah," lanjut dia.

Ia berharap langkah itu dapat membantu mereka membuat persediaan menyambut Hari Raya Idul Fitri.

Najib menambahkan, bonus untuk pegawai negeriitu diberikan untuk menghargai sumbangan dan dedikasi mereka dalam melaksanakan pembangunan negara.
(N004/E001)

Permohonan pengakuan PBB atas Palestina diputuskan 6 September

Posted: 25 Jul 2012 08:13 PM PDT

Ramallah (ANTARA News) - Presiden Palestina Mahmoud Abbas pada Rabu mengumumkan bahwa Liga Arab akan memutuskan tanggal pengajuan permohonan pengakuan atas negara Palestina ke Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) pada 6 September mendatang.

Kantor berita Xinhua melaporkan, satu sumber yang layak dipercaya menyatakan bahwa dalam pertemuan Dewan Penasehat Partai Fatah di Ramallah Abbas mengatakan tanggal pengajuan permohonan itu akan diputuskan pada menteri luar negeri Liga Arab.

Sumber itu menyebutkan bahwa Abbas mengatakan jika Israel tetap menolak untuk menghentikan pembangunan permukiman dan menolak untuk berkomitmen pada solusi dua negara maka rakyat Palestina harus pergi ke Majelis Umum PBB untuk meminta pengakuan negara non-anggota.

"Abbas menegaskan bahwa menghentikan kegiatan permukiman dan menerima solusi dua negara oleh pemerintah Israel yang akan menghidupkan kembali perundingan perdamaian langsung antara kedua pihak," kata sumber yang berbicara dengan syarat tak disebut namanya itu.

Abbas juga mengungkapkan bahwa Palestina meluncurkan satu kampanye diplomatik aktif guna mendapatkan dukungan internasional cukup untuk mendapatkan pengakuan tersebut.

Minggu lalu, Komite Liga Arab yang bertemu di Qatar menyatakan dukungan penuh terhadap upaya Palestina untuk mendapatkan pengakuan PBB sebagai alternatif kebuntuan proses perdamaian di Timur Tengah.

(H-AK)

Republika Online

Republika Online


Hati-hati Konsumsi Garam, karena...

Posted: 25 Jul 2012 09:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Sudah sejak beberapa dekade lalu, garam diyakini menjadi pemicu tekanan darah tinggi yang merupakan pertanda penyakit jantung. Untuk penderita tekanan darah tinggi (hipertensi) yang parah, penanganan dengan obat-obatan mungkin diperlukan. Namun buat mereka yang belum mendapati taraf itu (parah), upaya pencegahan tentu lebih baik. Yakni dengan mengurangi konsumsi zat yang menjadi picu hipertensi: garam.

Selama ini, garam seolah ditabukan karena bisa meninggikan tekanan darah. Namun sampai kini belum diketahui secara pasti sejauh mana garam menjadi problem bagi orang-orang yang memiliki tekanan darah normal.

Lewat penelitian diketahui pula bahwa lemak jenuh yang biasanya ditemukan pada daging berwarna merah, mentega dan produk-produk hewani lainnya merupakan ancaman terbesar bagi jantung dan pembuluh darah. Ancaman ini jauh bahkan lebih besar ketimbang kolesterol.

Berkait dengan garam ini, dua kelompok peneliti telah melakukan riset. Namun dua penelitian yang dilakukan sekitar tiga tahun lalu itu menunjukkan hasil yang berbeda -- kalau tidak dikatakan bertolak belakang. Penelitian pertama yang hasilnya dilaporkan di British Medical Journal menyimpulkan bahwa pengurangan asupan garam akan menurunkan tekanan darah, tak hanya pada penderita hipertensi tapi juga pada mereka yang tidak menderita tekanan darah tinggi.

Namun studi lain yang diumumkan hasilnya pada minggu yang sama di Journal of the American Medical Association menyatakan bahwa orang dengan tekanan darah normal tidak akan mendapatkan keuntungan yang signifikan dari pengurangan konsumsi garam.

Manakah yang benar? Mungkin tidak satu pun dari keduanya. Sebab, setelah diamati, ternyata masing-masing penelitian tersebut mengandung kelemahan. Ketimbang repot memikirkan hasil penelitian itu, akan lebih bermanfaat bila kita mencari jawaban untuk satu pertanyaan ini:

Asal tahu saja, meski sepintas tampak sepele, para ahli belum menemukan jawaban yang memuaskan atas pertanyaan itu. Namun itu bukan berarti kita harus menyerah. Setidaknya, kita bisa menyimak saran yang diberikan Dr Theodore Kotchen, pakar gizi dari Medical Coillege of Wisconsin. ''Meski belum banyak bukti-bukti ilmiah yang mendukung, menjaga agar tingkat asupan garam tetap rendah adalah langkah yang baik. Ini karena sebegitu jauh belum ada bukti yang menunjukkan bahwa diet rendah garam merupakan hal yang berbahaya.''

Namun ada satu pengecualian. Yaitu orang-orang yang kehilangan banyak garam lewat keringat karena olahraga atau kerja fisik yang berat. Pengurangan asupan garam pada mereka justru bisa membahayakan kesehatan.

Hobi Makan Enak? Tolong, Waspadai Ini

Posted: 25 Jul 2012 08:07 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Lemak telah lama hadir dalam menu makanan manusia. Tepatnya sejak sekitar 3 juta tahun, lalu ketika nenek moyang kita mulai memakan daging. Dan, meski diperlukan oleh tubuh, lemak yang dikonsumsi dalam jumlah berlebih menimbulkan efek yang tidak baik bagi kesehatan.

Selain lemak, dikenal pula apa yang disebut kolesterol yakni zat lemak yang terdapat dalam daging, unggas, telur dan produk-produk susu. Pada sekitar tahun 1960-an, para ahli kedokteran mulai melihat indikasi bahwa pasien yang kadar kolesterol dalam darahnya tinggi cenderung menderita sakit jantung. Ini karena kolesterol akan membentuk endapan pada dinding pembuluh darah lapisan dalam. Akibatnya, pembuluh darah pun menyempit dan tak sanggup mengalirkan darah secukupnya melalui otot jantung.

Berdasar pemahaman itu, para dokter lalu menganjurkan para pasien jantung untuk mengkonsumsi makanan rendah kolesterol, mengganti mentega dengan margarin yang terbuat dari minyak sayur, mengurangi konsumsi telur dan daging. Untuk kondisi saat itu dimana pengetahuan kedokteran belum semaju sekarang, saran itu adalah yang terbaik.

Namun ketika ilmu kedokteran makin maju dan para ahli kian memahami bagaimana tubuh manusia bekerja, maka saran yang di tahun 1960-an lalu merupakan yang terbaik kini jadi terlalu sederhana. Buktinya, pada sejumlah orang, kadar kolesterol dalam darah tetap saja tinggi. Tak peduli apapun yang mereka makan. Sebaliknya, tak sedikit pasien penyakit jantung yang mempunyai kadar kolesterol normal. Mengapa bisa begitu?

Jawaban untuk pertanyaan itu baru diketahui belum lama ini. Yaitu, bahwa seberapa banyak kolesterol yang dimakan tidak selalu menentukan seberapa banyak kolesterol yang terdapat dalam darah. Harus diingat bahwa tubuh juga menghasilkan kolesterol sendiri. Dan pada beberapa orang, tubuh mereka kurang efisien dalam merespon upaya pengurangan kadar kolesterol yang dilakukan. Ini besar kemungkinan disebabkan oleh faktor genetik.

Karena itu yang perlu diupayakan adalah bagaimana agar kadar kolesterol dalam darah tetap terkontrol, namun pada saat yang sama seseorang tak perlu mengenyahkan kolesterol dalam daftar menu makanan mereka. Pernyataan diatas boleh jadi membingungkan. Namun kata para ahli, itu bukan hal mustahil. Dan kuncinya, lagi-lagi, masih dengan mengurangi tingkat konsumsi daging berwarna merah, krim dan mentega. Tapi bedanya upaya pengurangan itu tidak didasari pada seberapa banyak kandungan kolesterolnya, namun lebih pada kandungan lemak jenuhnya.

Alasannya, karena lemak jenuh meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Dengan pemahaman itu, telur kembali punya peluang dinikmati. Sebab, meski berkolesterol tinggi, bahan makanan ini tidak mengandung lemak jenuh. Karena itu, tak ada salahnya bila telur dicabut dari daftar makanan terlarang, kecuali bagi mereka yang punya problem kolesterol sangat serius.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


ADA Band Jadi Tokoh Komik untuk "Single" Mereka

Posted: 25 Jul 2012 08:36 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Selalu saja ada cara untuk terus memasarkan lagu rekaman di tengah redupnya penjualan album fisik dan surutnya ring back tones (RBT). ADA Band misalnya, grup yang beranggotakan Donnie Sibarani (vokal), Suriandika Satjadibrata atau Dika (bas), Marshal Surya Rachman (gitar), dan Adhy Pratama (drum) ini menyiasati penjualan album mereka dengan meluncurkan komik berseri.

"Kami baru pulang tur Jawa Tengah sambil promo single ketiga 'Tak Akan Bisa'. Selain itu kami juga luncurkan komik. Memang tadinya kami suka baca komik, terus ketemu komikus dari Yogyakarta," cerita Dika kepada Kompas.com di sela acara buka puasa bersama perusahaan label rekaman Universal Music Indonesia di kawasan Lingkar Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/7/2012).

Diceritakan Dika, komik Ada Band pada setiap volume yang dirilisnya akan diberi judul sesuai single yang tengah mereka promosikan dari album Empati. "Sebetulnya komik itu bentuk dari penjualan album yang caranya macam-macam. Ini nanti per single Ada Band di album Empati. Terus komik itu ada hubungannya sama single 'Maunya Kamu', jadi jalan ceritanya sesuai isi lagunya. Untuk yang kali ini ceritanya seorang cewek yang suka semaunya, jadi ya maunya kamu lah," kisah Dika.

Para personel Ada Band sendiri akan menjadi tokoh komik setebal 16 halaman tersebut. Jalan ceritanya terasa segar dengan ilustrasi gambar yang mengundang tawa. "Selain ada konyolnya, masing-masing personel diceritakan punya kekuatan superhero. Donnie punya kekuatan baca pikiran, Marshal bisa hilang tapi enggak bisa muncul lagi, saya juga bisa hilang dengan lari cepat kayak The Flash, terus Adhy, dia tidak punya kekuatan super, tapi dia bisa meyakinkan orang kalau dia punya kekuatan super," cerita Dika.

Selain bertujuan mendongkrak penjualan fisik album Empati, di satu sisi ADA Band juga punya misi. "Ya, mengkomikkan Indonesia. Selama ini banyak komikus kita yang justru di-hire di luar Indonesia. Selain itu sekarang banyak macam-macam media (internet) yang membajak, jadi enggak terkontrol. Industri musik memang lagi evolusi, termasuk menjual album sekaligus memancing minat baca," jelas Dika.

Untuk sementara, komik ADA Band masih menjadi bonus yang diselipkan di salah satu majalah remaja sebelum nanti dipasarkan secara luas di toko buku. "Sementara ini masih promosi di satu majalah dan akan dirilis 26 Juli (2012) ini, tapi nanti akan dijual di satu tempat," kata Dika.

ADA Band Tinggalkan Piano

Posted: 25 Jul 2012 08:36 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Tentu Anda masih ingat lagu "Manja" milik ADA Band, yang populer pada 2002. Intro musik lagu tersebut kental permainan keyboard. Namun, untuk album mutakhir mereka, Empati (2012), grup yang kini beranggota Donnie Sibarani (vokal), Suriandika Satjadibrata atau Dika (bas), Marshal Surya Rachman (gitar), dan Adhy Pratama (drum) itu meninggalkan permainan piano yang telah menjadi bagian penting dari musik mereka.

"Album Empati ini sudah enggak ada sound piano, jadi lebih dominan di bunyi gitar," jelas Dika dalam wawancara di sela acara buka puasa bersama label rekaman Universal Music Indonesia di Poste Kitchen+Bar, The East Building Lobby Level, Lingkar Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (25/7/2012).

Dengan meninggalkan bunyi piano, ADA Band menitikberatkan variasi musik mereka pada permainan gitar rhythm oleh Marshal. "Jadi, artinya, dari segi rhythm lebih berwarna lagi," jelas Dika lagi.

Musik ADA Band pun menjadi kaya dengan berbagai genre pada 12 lagu yang ada dalam album tersebut. "Seperti di single 'Maunya Kamu', ada unsur reggae, R&B, sampai rock, ada semua," terang Dika.

Selain itu, Adhi, yang semula menempati posisi additional player untuk drum akhirnya dijadikan personel tetap ADA Band. "Terakhir kan waktu kami manggung di Kompas.com Music Corner (2010), yang di Roof Top, Plaza Semanggi (Jakarta), Adhi masih jadi additional. Nah, sekarang dia sudah jadi member tetap ADA Band. Dia diangkat pas peluncuran album Empati akhir 2011 kemarin," terang Dika lagi.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Kolang kaling Langkat dipasarkan hingga Jakarta

Posted: 25 Jul 2012 07:34 PM PDT

Kamis, 26 Juli 2012 09:03 WIB | Dilihat 715 Kali

Ilustrasi -- Sejumlah pedagang melayani pembeli yang antre membeli kolang-kaling di Pasar Beringharjo, Yogyakarta. (ANTARA/Noveradika)

Langkat, Sumut (ANTARA News) - Bulan Ramadan identik dengan satu buah khas yaitu kolang kaling, dimana buah kolang kaling ini banyak ditemukan pengumpulnya dari Kecamatan Selesai Kabupaten Langkat Sumatera Utara, dan hasilnya dipasarkan sampai ke Jakarta.

"Sentra penghasil kolang kaling untuk Langkat berada di kecamatan Selesai," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Langkat, Tengku Nilfan Shahari Harumy.

Ia mengatakan Kecamatan Selesai merupakan sentra terbesar produksi buah kolang kaling, yang pemasarannya hingga ke Jakarta dan beberapa kota besar lainnya seperti Medan, Batam, Pekanbaru, Aceh, bahkan dikirim juga ke Malaysia.

Kolang kaling adalah makanan khas yang biasanya marak dipasarkan pada Ramadan terutama menjelang saat berbuka puasa. Kolang kaling menjadi campuran untuk membuat kolak atau es buah.

Sementara itu salah seorang pengumpul kolang kaling, Ucok menjelaskan puluhan masyarakat desa di berbagai desa yang ada merupakan pengmpul buah kolang kaling.

"Sedikitnya dua hingga tujuh ton kolang kaling siap jual dihasilkan oleh pengumpul disini," katanya.

Mereka tidak menjual ke pedagang, namun para pedagang dari berbagai daerahlah yang datang membeli kesini.

Kolang kaling ini kami peroleh dari para pengumpul dari daerah Langkat sendiri, ataupun dari Dairi, maupun Pakpak Barat.

Dikatakan Ucok, bahwa setiap kilonya kolang kaling yang langsung diambil di tempatnya dijual dengan harga Rp 5.000 per kilogramnya.

Tapi oleh pedagang ang membeli kolang kaling itu, kembali menjualnya biasanya dari harga Rp 6.000 hingga mencapai Rp 12.000 per kg.

Selama Bulan Ramadan biasanya para pengumpul kolang kaling ini meraih untung hingga puluhan juta rupiah. Bahkan jika pada hari biasa para pengumpul kolang kaling ini hanya menjual sekitar tiga ton kolang kaling, namun sekarang bisa tujuh hingga delapan ton per hari.
(218)

Menko Kesra tinjau pabrik tempe di Bogor

Posted: 25 Jul 2012 07:33 PM PDT

Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono. (ANTARA)

Berita Terkait

Bogor (ANTARA News) - Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono meninjau pabrik tempe di wilayah Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis.

Bersama rombongan pejabat, dia mengunjungi pusat pengrajin tempe di dekat perumahan Taman Bharata, Jalan Cimanggu Barat Tapura, Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal.

Menteri melihat kondisi pabrik tempe sambil berbincang-bincang dengan pemilik, pengrajin, dan pekerja pabrik tempe.

Menteri juga berdialog dengan sejumlah anggota Paguyuban Tahu Tempe, Koperasi Tahu Tempe Indonesia (Kopti) dan Primer Koperasi Produsen Tahu Tempe Indonesia (Primkopti) mengenai kenaikan harga kedelai.

"Pemerintah telah menyiapkan langkah-langkah untuk mengatasi ini salah satunya pemerintah akan membebaskan bea impor serta mengupayakan agar pengusaha dan pengrajin tempe dapat langsung mengimpor kedele," katanya.

Dia berharap setelah tanggal 27 Juli ini seluruh pengrajin dan pedagang tempe tahu di Kota Bogor dapat segera bekerja dan memproduksi tempe.

Sebelum kedatangan Menko Kesra, anggota Kopti dan Primkopti Kota Bogor kembali melakukan penyisiran ke sejumlah pasar untuk memastikan tidak ada pedagang yang menjual tahu-tempe sesuai imbauan mereka.

(KR-LR)

Editor: Maryati

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Komentar Pembaca

Kirim Komentar

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Israel Ingin Segera Serang Iran

Posted: 25 Jul 2012 06:05 AM PDT

YERUSALEM - Menteri Luar Negeri Israel Avigdor Lieberman mengatakan, dialog nuklir antara Iran dan kelompok P5+1 tidak bisa selamanya berlangsung. Pernyataan Lieberman ini mengindikasikan Israel mulai tidak sabar menunggu aksi militer atas Iran.

"Akan tiba waktunya negosiasi harus diakhiri dan tindakan segera dimulai," ujar Menlu Lieberman, seperti dilansir Jpost, Rabu (25/7/2012).

Komentar Lieberman ini muncul menjelang dialog nuklir keempat antara Iran dan kelompok P5+1 yang menurut informasi akan berlangsung di Istanbul, Turki. "Setelah tiga ronde negosiasi yang berlangsung di Istanbul, Baghdad dan Moskow Saya pikir sudah saatnya bagi kita untuk menarik kesimpulan," tutur Lieberman.

"Kami memiliki batas kesabaran, kami menunggu dengan cemas dan terus memantau dialog ini. Namun kami juga berharap melihat hasil yang substansial," tegas Menlu Israel itu.

Pembicaraan yang akan berlangsung di Istanbul nanti merupakan salah satu dari tiga pertemuan tingkat rendah yang merupakan hasil kesepakatan dalam dialog nuklir terakhir di Moskow.

Tiga pertemuan tingkat rendah itu antara lain, pertemuan antar pakar teknis nuklir di Istanbul dan pertemuan antar Wakil Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa (UE) dengan mitranya dari Iran Helga Schmid yang juga masih diadakan di Istanbul.

Sementara itu satu pertemuan lainnya dijadwalkan akan melibatkan Kepala Kebijakan Luar Negeri UE Catherine Ashton dan Kepala Negosiasi Iran Saeed Jalili. Ashton sendiri mewakili P5+1 yakni Amerika Serikat (AS), Rusia, China, Prancis, Inggris dan Jerman.

Tujuan dari diselenggarakannya tiga pertemuan rendah ini adalah untuk melihat apakah ada kemungkinan untuk kembali menciptakan negosiasi politik. Bagaimanapun tidak dapat dipungkiri bahwa tiga dialog nuklir Iran sebelumnya gagal mencapai suatu kesepakatan.

Laporan sebelumnya menyebutkan, kedua belah pihak berselisih pendapat terkait dengan proposal yang diajukan oleh masing-masing pihak.(rhs)

Rusia: Suriah Tak Mungkin Gunakan Senjata Kimia

Posted: 25 Jul 2012 05:14 AM PDT

MOSKOW - Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan, Suriah tidak akan menggunakan senjata kimianya bila ada serangan dari pihak asing. Negeri Beruang Merah itu juga mengklaim, senjata-senjata mematikan itu sudah diamankan oleh Suriah.

"Terkait dengan ini kami ingin menegaskan, bahwa Suriah pada tahun 1968 meratifikasi Protokol Jeneva dari tahun 1925, yang melarang penggunaan gas-gas penyesak napas, gas-gas beracun dan lain-lain zat serupa sebagai cara-cara peperangan," demikian, keterangan tertulis Kementerian Luar Negeri Rusia yang diterima Okezone, Rabu (25/7/2012).

Rusia pun berharap kepada Suriah agar tetap menghormati hukum-hukum internasional yang berlaku. Kementerian Luar Negeri Rusia juga khawatir bila senjata kimia itu jatuh ke tangan fraksi oposisi Suriah.

"Kami tidak boleh lupa tentang masalah ini, fraksi oposisi bersenjata masih ada di sana dan senjata itu tidak boleh jatuh ke tangan mereka," ujar Deputi Menteri Luar Negeri Rusia Gennady Gatilov.

Dahulu, Suriah tidak pernah mengatakan bahwa negaranya memiliki senjata kimia. Hal itu cukup menuai kecurigaan negara-negara lain. Namun saat ini, kepemilikan senjata itu sudah diumumkan ke publik.

Suriah pun berjanji tidak akan menggunakan senjata mematikan tersebut dalam perang internalnya, meski konflik internal semakin parah. Suriah juga mengerti bahwa senjata itu menjadi senjata yang dilarang oleh hukum internasional.(AUL)

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Ketahuan Punya Video Porno, Tamara Hapus Tato Bekas Pacar

Posted: 25 Jul 2012 08:21 AM PDT

Rabu, 25 Juli 2012 22:21 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

LONDON- Tamara Ecclestone tak mau berlama-lama larut dalam kesedihan setelah pacarnya, Omar Khyami ketahuan selingkuh. Model dan sosialita itu mulai melupakan Omar dengan menghapus tato yang bertuliskan nama Omar.

Tamara terlihat mengunjungi sebuah studio tato di wilayah Fulham, Inggris, untuk menghapus tato yang dia ukir dulu. Kebencian Tamara kepada Omar memang teramat besar hingga tak mau lagi mendengar namanya.

Bagaimana tidak, Omar ketahuan selingkuh dengan wanita lain. Lebih parahnya lagi, perselingkuhan itu terungkap dari sebuah rekaman hubungan seks Omar dengan wanita lain. Omar pun mengakui perselingkuhan dan video porno itu.

Perselingkuhan Omar itu sepertinya jawaban dari alasan kenapa Tamara dan Omar sudah tak bercinta sejak tahun lalu. Awalnya Tamara mengira Omar lelah dan terlalu penat dengan pekerjaan hingga tak terlalu memikirkan hubungan seks dengannya. Namun, ternyata Omar punya pelampiasan lain untuk memenuhi hasrat seksnya.

Padahal, Tamara dan Omar sudah tinggal bersama. Sejak ketahuan selingkuh dan punya video seks, Tamara mengusir Omar dari rumah. Hati putri milliarder Bernie Ecclestone itu benar-benar hancur. Apalagi, mereka sudah merencanakan pernikahan.

"Ini menjadi pekan terburuk dalam hidupku," ujar Tamara seperti dikutip The Sun, Rabu (25/7/2012).

(rik)

Alergi, Kencan Pertama Joshua Jackson Berantakan

Posted: 25 Jul 2012 08:02 AM PDT

Rabu, 25 Juli 2012 22:02 wib
Hutami Windiarti - Okezone

LOS ANGELES - Aktor Joshua Jackson mengungkapkan kencan pertamanya dengan sang kekasih, Diane Kruger, berakhir kacau lantaran hal konyol.

Bintang Fringe ini mengungkapkan, alergi bunga yang dialami Diane membuat segalanya jadi berantakan, dan tak romantis.

"Kencan pertama kami adalah salah satu yang terburuk. Aku membawanya ke sebuah restoran Italia, dan ada beberapa bunga yang mekar. Dia alergi terhadap itu, jadi dia sesak napas dan bersin sepanjang waktu," ungkap Jackson.

Keadaan semakin memburuk, aktor 34 tahun tak bisa berhenti bicara karena gugup melihat Diane yang terserang alergi. Namun, dia mengaku terkejut karena hal itu tak membuat sang artis menjaga jarak.

"Dan ketika aku gugup, kamu mungkin tahu aku akan banyak bicara. Jadi aku terus berbicara selama satu setengah jam tanpa henti. Aku tak percaya dia menelefonku kembali," lanjutnya.

Meski sudah menjalin asmara sejak 2006, Jackson dan Diane belum mau meresmikan hubungannya ke jenjang pernikahan. Pasalnya, dia ingin fokus menyelesaikan sekuel terakhir Fringe. Demikian seperti dilansir Femalefirst, Rabu (25/7/2012).

(nsa)

detikcom

detikcom


Gempa Guncang Bolaang Mongondow Selatan, Sulut

Posted: 25 Jul 2012 01:01 PM PDT

Kamis, 26/07/2012 03:01 WIB

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Gempa berkekuatan 5 Skala Richter (SR) mengguncang Bolaang Mongondow Selatan, Sulawesi Utara. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.

Melalui situs resmi BMKG, gempa terjadi pukul 02.15 WIB, Kamis (26/7/2012). Pusat gempa berada di kedalaman 11 km, tepatnya pada 93 km tenggara Bolaang Mongondow Selatan, Sulawesi Utara. 0.21 Lintang selatan, 124.45 Bujur Timur.

Sebelumnya, wilayah Sulut beberapa jam lalu juga diguncang gempa. Pada pukul 20.27 WIB, Rabu (25/7) Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara diguncang gempa dengan kekuatan yang sama.

Pusat gempa saat itu terdapat pada 124 km barat laut Kepualauan Talaud, Sulawesi Utara. 5.9 Lintang Utara, 126.56 Bujur Timur.

(ray/mok)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent


Sopir Taksi Sempat Bekali Ongkos untuk Hafiz, Bocah yang Niat Kabur

Posted: 25 Jul 2012 12:52 PM PDT

Kamis, 26/07/2012 02:52 WIB

Dhurandara HKP - detikNews

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

Jakarta Muhammad Hafiz Mudani (11) berencana kabur dari rumahnya menuju ke Yogyakarta dari Stasiun Senen, Jakarta Pusat. Bocah yang masih duduk di kelas 4 SD ini kabur menggunakan taksi menuju stasiun tersebut.

Namun bukannya menghadang niatan anak ini untuk kabur, sang sopir justru membantu meluluskan keinginannya. Bahkan sopir taksi tersebut memberikan Hafiz uang Rp 7.000

"Ya saya bilang itu sopirnya baik tapi bego. Baiknya ya untung enggak diapa-apain anak saya. Tapi ya masak enggak bisa lihat anak kecil bawa tas mau kabur gitu," ujar sang ayah, Gunawan Suranto (36) di kediamannya, Jl Swadaya, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (25/7).

Hafiz kabur dengan membawa bekal uang dari celengan miliknya. "Jadi tadi sama pembantu saya dia bilang mau pulang kampung, bawa uang Rp 15 ribu," tambah Gunawan.

Gunawan yakin anaknya kabur ke Stasiun Senen, karena jika pulang kampung ke Yogyakarta selalu berangkat dari stasiun tersebut. Sementara pada saat Hafiz kabur, beberapa pangkalan bis sudah tutup.

"Ya feeling saya senekat-nekatnya dia pasti pingin pulang kampung. Saya cari di Slipi, Pasar Slipi, Palmerah, tempat les, saudaranya dia juga, tapi akhirnya ditemukan di sana. Alhamdulillah,' jelas Gunawan.

Sebelumnya, Hafiz berencana kabur ke Yogyakarta, tempat neneknya. Ia kabur dari rumahnya di Jl Swadaya, Palmerah, Jakarta Barat, pukul 14.30 WIB, Rabu (25/7/2012).

Hafiz meninggalkan rumahnya ketika orang tuanya sedang bekerja. Ia kabur menggunakan taksi menuju Stasiun Senen. Celengan Hafiz rela dipecahkan demi membayar taksi ke Stasiun Senen.

"Kebetulan hari ini, Stasiun Senen sedang mengadakan razia penumpang tanpa tiket. Saat kita patroli kita temukan Hafiz, dan langsung kita bawa ke posko untuk meminta keterangan," kata Komandan Regu Polsus KA Abdul Moeis.

(dhu/mok)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent