Jumaat, 14 Jun 2013

Republika Online

Republika Online


Hassan Rohani Teratas di Hasil Sementara Piplres Iran

Posted: 14 Jun 2013 10:08 PM PDT

Sabtu, 15 Juni 2013, 12:08 WIB

AP/ Vahid Salemi

Perempuan Iran berada dalam TPS untuk memilih presiden Iran dan Dewan Kota di Teheran, Iran, Jumat (14/6).

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI--Hasil awal perhitungan suara pemilihan presiden Iran menunjukkan ulama moderat, Hassan Rohani berada di urutan teratas dalam memimpin perolehan suara. Pengumuman disampaikan  Menteri Dalam Negeri Iran Mohammad Najjar pada televisi pemerintah Sabtu (15/6) pagi.

Dari 826.649 suara sah yang diberikan pada 1.631 TPS di seluruh negeri, 401.949 memberi dukungan ke Rohani, dengan pesaing terdekatnya Wali Kota Teheran Mohammad Baqer Qalibaf meraih 126.896 suara, kata Mohammad Najjar.

Pemilihan presiden Iran untuk menggantikan Presiden Ahmadinejad dimulai pada Jumat dan sempat diundur beberapa jam. Pemilu itu diikuti oleh sekitar 50,1 juta pemilih.

Berbicara kepada para wartawan setelah memberikan suaranya untuk pemilihan presiden ke-11 dan dewan kota keempat, Larijani mengatakan "pemilu dan kehadiran rakyat" dalam pemilihan ini penting bagi dua pilar kekuatan negara.

Dia meminta presiden berikutnya untuk membantu memperbaiki situasi ekonomi saat ini di negara itu. Presiden berikutnya juga harus mendukung gerakan Kebangkitan Islam, kata Larijani.

Mengacu pada beberapa tekanan internasional pada negara, ia mengatakan negara-negara asing memiliki mata dalam hal kehadiran bangsa Iran dalam pemilu yang sedang berlangsung.

Partisipasi aktif dalam pemilu dapat membantu menciptakan suasana yang menguntungkan negara di arena internasional, kata Larijani.

Redaktur : Ajeng Ritzki Pitakasari
Sumber : Antara

Barang siapa yang memerhatikan kepentingan saudaranya, maka Allah akan memperhatikan kepentingannya. Dan barangsiapa yang menutupi kejelekan orang lain maka Allah akan menutupi kejelekannya di hari kiamat. ((HR Bukhari-Muslim))

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Imbas Pemotongan Kuota, 883 Calhaj Lampung Terancam Dicoret

Posted: 14 Jun 2013 10:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, BANDARLAMPUNG- Sebanyak 883 calon jemaah haji asal Lampung dipastikan batal berangkat ke Tanah Suci pada pelaksanaan ibadah musim haji 2013. Situasi itu menyusul pengurangan kuota haji dari pemerintah Arab Saudi untuk 42.000 CJH se-Indonesia.

"Dari 883 calon haji batal berangkat tersebut diantaranya 197 CJH yang telah berusia 83-99 tahun dan yang sudah haji dan nomor porsi termuda atau belakangan dalam porsi haji," kata Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung Abdurrahman, di Bandarlampung Sabtu (15/6).

Ia mengatakan sebanyak 883 calhaj yang batal tersebut, dihutung berdasar dari kuota haji Lampung sebesar 6.282 orang dikurangi pemotongan porsi sebesar 20 persen atau 1.248 orang.

"Karena 365 jemaah tidak melunasi BPIH, secara otomatis, jumlah tersebut diperhitungan, sehingga sebanyak 883 calhaj Lampung yang telah lunas BPIH harus terkena pemotongan kuota," jelasnyanya.

Menurut dia untuk kepastian nama-nama calhaj yang gagal berangkat, ditargetkan akan dilakukan pengumuman pada akhir bulan Juni ini.

Kepastian itu paling tidak berlaku ntuk 197 CJH yang telah berusia tua, dikarenakan rehabilitasi Masjidil Haram di lantai II dan III, tempat tawaf CJH penyandang cacat dan orang tua.

Otomatis, seluruh calhaj yang berusia 83-99 tahun yang terdata di data base haji Lampung terpaksa tidak didapat diberangkatkan.

Ia menambahkan, bagi 883 calhaj yang telah lunas BPIH tersebut, dapat dipastikan masuk dalam waiting list keberangkatan haji 2014. Sebagai, kompensiasinya, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama, akan menanggung biaya tambahan jika terjadi kenaikan Biaya Perjananan Ibadah Haji (BPIH).

"Sebaliknya juga apabila BPIH turun, kelebihan uang akan dikembalikan," terangnya.

Republika Online

Republika Online


Hassan Rohani Teratas di Hasil Sementara Piplres Iran

Posted: 14 Jun 2013 10:08 PM PDT

Sabtu, 15 Juni 2013, 12:08 WIB

AP/ Vahid Salemi

Perempuan Iran berada dalam TPS untuk memilih presiden Iran dan Dewan Kota di Teheran, Iran, Jumat (14/6).

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI--Hasil awal perhitungan suara pemilihan presiden Iran menunjukkan ulama moderat, Hassan Rohani berada di urutan teratas dalam memimpin perolehan suara. Pengumuman disampaikan  Menteri Dalam Negeri Iran Mohammad Najjar pada televisi pemerintah Sabtu (15/6) pagi.

Dari 826.649 suara sah yang diberikan pada 1.631 TPS di seluruh negeri, 401.949 memberi dukungan ke Rohani, dengan pesaing terdekatnya Wali Kota Teheran Mohammad Baqer Qalibaf meraih 126.896 suara, kata Mohammad Najjar.

Pemilihan presiden Iran untuk menggantikan Presiden Ahmadinejad dimulai pada Jumat dan sempat diundur beberapa jam. Pemilu itu diikuti oleh sekitar 50,1 juta pemilih.

Berbicara kepada para wartawan setelah memberikan suaranya untuk pemilihan presiden ke-11 dan dewan kota keempat, Larijani mengatakan "pemilu dan kehadiran rakyat" dalam pemilihan ini penting bagi dua pilar kekuatan negara.

Dia meminta presiden berikutnya untuk membantu memperbaiki situasi ekonomi saat ini di negara itu. Presiden berikutnya juga harus mendukung gerakan Kebangkitan Islam, kata Larijani.

Mengacu pada beberapa tekanan internasional pada negara, ia mengatakan negara-negara asing memiliki mata dalam hal kehadiran bangsa Iran dalam pemilu yang sedang berlangsung.

Partisipasi aktif dalam pemilu dapat membantu menciptakan suasana yang menguntungkan negara di arena internasional, kata Larijani.

Redaktur : Ajeng Ritzki Pitakasari
Sumber : Antara

Barang siapa yang memerhatikan kepentingan saudaranya, maka Allah akan memperhatikan kepentingannya. Dan barangsiapa yang menutupi kejelekan orang lain maka Allah akan menutupi kejelekannya di hari kiamat. ((HR Bukhari-Muslim))

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Imbas Pemotongan Kuota, 883 Calhaj Lampung Terancam Dicoret

Posted: 14 Jun 2013 10:04 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, BANDARLAMPUNG- Sebanyak 883 calon jemaah haji asal Lampung dipastikan batal berangkat ke Tanah Suci pada pelaksanaan ibadah musim haji 2013. Situasi itu menyusul pengurangan kuota haji dari pemerintah Arab Saudi untuk 42.000 CJH se-Indonesia.

"Dari 883 calon haji batal berangkat tersebut diantaranya 197 CJH yang telah berusia 83-99 tahun dan yang sudah haji dan nomor porsi termuda atau belakangan dalam porsi haji," kata Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung Abdurrahman, di Bandarlampung Sabtu (15/6).

Ia mengatakan sebanyak 883 calhaj yang batal tersebut, dihutung berdasar dari kuota haji Lampung sebesar 6.282 orang dikurangi pemotongan porsi sebesar 20 persen atau 1.248 orang.

"Karena 365 jemaah tidak melunasi BPIH, secara otomatis, jumlah tersebut diperhitungan, sehingga sebanyak 883 calhaj Lampung yang telah lunas BPIH harus terkena pemotongan kuota," jelasnyanya.

Menurut dia untuk kepastian nama-nama calhaj yang gagal berangkat, ditargetkan akan dilakukan pengumuman pada akhir bulan Juni ini.

Kepastian itu paling tidak berlaku ntuk 197 CJH yang telah berusia tua, dikarenakan rehabilitasi Masjidil Haram di lantai II dan III, tempat tawaf CJH penyandang cacat dan orang tua.

Otomatis, seluruh calhaj yang berusia 83-99 tahun yang terdata di data base haji Lampung terpaksa tidak didapat diberangkatkan.

Ia menambahkan, bagi 883 calhaj yang telah lunas BPIH tersebut, dapat dipastikan masuk dalam waiting list keberangkatan haji 2014. Sebagai, kompensiasinya, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama, akan menanggung biaya tambahan jika terjadi kenaikan Biaya Perjananan Ibadah Haji (BPIH).

"Sebaliknya juga apabila BPIH turun, kelebihan uang akan dikembalikan," terangnya.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Pertumbuhan Penduduk Dunia Lampaui Prediksi

Posted: 15 Jun 2013 03:09 AM PDT

NEW YORK, KOMPAS.com - Perserikatan Bangsa-Bangsa mengungkapkan, pertumbuhan jumlah penduduk dunia ternyata lebih tinggi daripada perkiraan dua tahun lalu. Revisi prediksi pertumbuhan tersebut memunculkan pertanyaan soal daya dukung alam dan sejumlah masalah lain.

Dalam laporan bertajuk "Prospek Populasi Dunia: Revisi 2012" yang dirilis di Markas Besar PBB di New York, Amerika Serikat, Jumat (14/6), disebutkan, penduduk dunia akan naik menjadi 8,1 miliar jiwa pada tahun 2025 dari jumlah 7,2 miliar jiwa saat ni. Jumlah itu akan terus berkembang menjadi 9,6 miliar pada tahun 2050. Prediksi sebelumnya, penduduk dunia diperkirakan "hanya" mencapai 9,3 miliar jiwa pada 2050.

Menurut laporan terbaru ini, pertumbuhan penduduk paling tinggi akan terjadi di negara-negara berkembang, dan lebih dari setengah penambahan jumlah penduduk dunia itu akan terjadi di Afrika. PBB memperkirakan, pada awal abad depan, populasi penduduk bumi bisa mencapai 16,6 miliar jiwa. Pertumbuhan penduduk terbesar akan terjadi di negara-negara miskin.

"Meski pertumbuhan penduduk di dunia secara keseluruhan telah melambat, laporan ini mengingatkan kita bahwa beberapa negara berkembang, terutama di Afrika, pertumbuhan penduduknya masih pesat," kata Asisten Sekretaris Jenderal PBB untuk Urusan Ekonomi dan Sosial Wu Hongbo, Jumat (14/6/2013).

Menurut laporan itu, populasi Afrika bisa meningkat dari 1,1 miliar jiwa pada tahun 2013 menjadi 2,4 miliar jiwa pada tahun 2050, dan berpotensi menjadi 4,2 miliar jiwa pada tahun 2100. Pertumbuhan populasi yang lebih tinggi dari perkiraan semula itu memunculkan sejumlah pertanyaan soal daya dukung.
Organisasi World Population Balance menyatakan, sumber daya yang dimiliki planet Bumi saat ini idealnya hanya mampu mendukung sekitar 2 miliar orang dengan standar hidup di Eropa.

Majalah Scientific American pada 27 Oktober 2011 menurunkan laporan yang menyebutkan populasi yang semakin besar juga membutuhkan sumber daya lebih banyak, mulai dari air, pangan, mineral, hingga energi dan ketersediaan lahan untuk pertanian.

Direktur Divisi Populasi pada Departemen Urusan Ekonomi dan Sosial PBB John Wilmoth mengatakan, peningkatan populasi memang diproyeksikan akan menimbulkan tantangan. Namun, tantangan terbesar bukan pada ketersediaan sumber daya, misalnya bahan pangan.

"Dunia telah sangat berpengalaman dalam menghadapi pertumbuhan penduduk yang cepat. Populasi dunia meningkat dua kali lipat antara tahun 1960 dan 2000. (Namun) suplai pangan dunia juga meningkat lebih dari dua kali lipat pada periode yang sama," kata Wilmoth.

Dua ekstrem

Menurut dia, yang paling mengkhawatirkan adalah munculnya dua kondisi ekstrem. Di satu sisi, pertumbuhan penduduk cepat di negara-negara miskin. Sebaliknya, di negara-negara kaya, populasi penduduknya menurun dengan penduduk yang makin tua.

Jumlah penduduk di negara-negara paling terbelakang diperkirakan akan naik dua kali lipat dari 898 juta jiwa tahun ini menjadi sekitar 1,8 miliar jiwa pada tahun 2050. Adapun populasi negara-negara maju diperkirakan hanya bertambah dari 1,25 miliar pada tahun ini menjadi 1,28 miliar pada tahun 2100.

Wilmoth mengatakan, untuk mencegah timbulnya masalah itu, yang perlu dihindari saat ini adalah pertumbuhan cepat karena angka fertilitas terlalu tinggi, atau penuaan populasi yang cepat karena angka fertilitas terlalu rendah.

Menurut Deputi Bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Julianto Witjaksono, Jumat, saat ini angka fertilitas total (TFR) Indonesia 2,6 dan mengalami stagnasi selama 10 tahun. Target menurunkan TFR pada tahun 2015 menjadi 2,1 tidak tercapai.

Menurut Julianto, target penurunan TFR itu akan disesuaikan secara bertahap, yakni 2,3 pada tahun 2015; 2,2 pada tahun 2020; dan 2,1 pada tahun 2025. Jika target tercapai, penduduk Indonesia diproyeksikan menjadi 281,5 juta pada tahun 2025 dan 330 juta jiwa pada tahun 2050.

Jika target tidak tercapai, jumlah penduduk Indonesia akan meledak dan menjadi beban perekonomian. Anggaran negara akan banyak terserap untuk penyediaan pangan dan layanan pendidikan dan kesehatan.

Terkait ketahanan pangan Indonesia, Deputy Country Director Oxfam Aloy Suratin mengatakan, Indonesia memiliki potensi untuk bisa memenuhi kebutuhan pangannya sendiri secara swasembada.

Tantangan yang dihadapi Indonesia terutama pada ketersediaan lahan dan risiko dalam proses produksi pangan. Di samping itu, pangan lokal juga harus menjadi strategi utama dari swasembada pangan.(AP/AFP/JOS/ATK/ISW/DHF)

 

Sumber : Kompas Cetak

Editor : Bambang Priyo Jatmiko

Satu Lagi Jembatan Hubungkan Bulgaria dan Romania

Posted: 15 Jun 2013 12:07 AM PDT

VIDIN, KOMPAS.com — Sebuah jembatan baru diresmikan, Jumat (14/6/2013), menghubungkan Bulgaria dan Romania. Jembatan ini adalah jembatan kedua yang menyeberangi Sungai Danube. Memiliki panjang 500 kilometer, Sungai Danube merupakan perbatasan resmi kedua negara yang saling berbatasan di kawasan Balkan ini.

Jembatan tersebut dibangun untuk mendorong perekonomian kedua negara miskin di Eropa Timur yang kini masuk dalam Uni Eropa. Kantor berita AP melaporkan, jembatan yang persisnya menghubungi kota Vidin di Bulgaria dan Calafat di Romania ini dibuka resmi dalam sebuah acara yang dihadiri para politisi dari kedua negara dan sejumlah pejabat Uni Eropa. Diharapkan, jembatan akan mendorong pergerakan manusia dan ekonomi yang kemudian mendorong perekonomian kedua negara dan Uni Eropa.

Dibangun dengan biaya 282 juta euro, setara Rp 3 triliun, pembangunan jembatan dibantu Uni Eropa sekitar 106 juta euro. Kedua negara bekas sekutu Uni Soviet di Eropa Timur ini bergabung dengan Uni Eropa pada 2007. Selebihnya, biaya pembangunan jembatan didapatkan dari anggaran kedua negara dan investasi swasta.

Pembangunan jembatan ini juga bagian dari trasportasi Pan Eropa koridor IV yang menghubungkan Dresden, Jerman, hingga Thessaloniki, kota pelabuhan di Laut Aegean. Perjalanan Pan Eropa akan berakhir di Istanbul, Turki.

Jembatan kerangka baja dan kabel ini memiliki dua lajur pada tiap sisi jembatan, jalur kereta api, dan dua jalur pejalan kaki dan sepeda. Panjang jembatan ini keseluruhan sekitar 3,598 kilometer dengan ketinggian 1,791 meter di atas permukaan sungai. Jembatan pertama yang menyeberangi Sungai Danube dibangun pada 1954, menghubungkan Ruse di Bulgaria dan Giurgiu di Romania.

Editor : Palupi Annisa Auliani

Republika Online

Republika Online


Kulit Gatal Jangan Digaruk, Lakukan Ini Saja

Posted: 14 Jun 2013 08:59 PM PDT

Saturday, 15 June 2013, 10:59 WIB

buzzle.com

Gatal sekujur tubuh (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Kulit gatal bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti: 

- Kulit terlalu lembab.

- Kurangnya kebersihan.

- Pakaian terlalu sempit.

- Sabun yang merangsang dan obat-obatan.

- Jamur atau infeksi dan parasit usus.

- Wasir atau infeksi pada poros usus, uremia.

- Gugup dalam menghadapi sesuatu hal.

- Gangguan alat perkemihan dan kelamin. 

Gejalanya:

- Gatal-gatal lebih parah pada malam hari.

- Kulit yang gatal menjadi tebal, bersisik, lembab dan berair.

- Kulit yang gatal-gatal bercak kelabu keputih-putihan.

Perawatannya:

- Jangan menggaruk bagian yang gatal tersebut.

- Usahakan cari penyebab utamanya dan hindarilah penyebab tersebut.

- Gunakanlah sabun cair.

- Hamburkanlah tepung gatal maizena atau tepung jagung biasa pada tempat yang gatal.

Orang-orang yang beriman dan berhijrah serta berjihad di jalan Allah dengan harta, benda dan diri mereka, adalah lebih tinggi derajatnya di sisi Allah; dan itulah orang-orang yang mendapat kemenangan.(QS At Taubah ( 9:20))

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Buah Ini Bisa Tingkatkan Kesuburan Pria

Posted: 14 Jun 2013 08:46 PM PDT

Saturday, 15 June 2013, 10:46 WIB

deptan.go.id

REPUBLIKA.CO.ID, Selain kaya akan nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, mengonsumsi jambu air juga berdampak positif bagi kesehatan, di antaranya seperti dilansir situs duniafitnes:

Cegah Dehidrasi

Jambu air memiliki kadar air yang cukup tinggi. Penelitian menyebutkan bahwa kandungan air dalam setiap 100 gram jambu air bisa mencapai 93 persen sehingga efektif untuk mencegah dehidrasi. Kandungan air yang melimpah dan segar tersebut juga dapat membantu meningkatkan mood baik bagi siapa saja yang mengonsumsinya.

Tingkatkan Kesuburan

Tidak ada yang menyangka jika buah yang satu ini juga baik untuk membantu meningkatkan kesuburan pria. Kandungan vitamin C dalam jambu air berfungsi sebagai antioksidan yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan sel-sel tubuh, termasuk sel-sel sperma dari kerusakan akibat paparan radikal bebas.

Jaga Kesehatan Mata

Jambu air juga dilengkapi dengan vitamin A. Seperti kita ketahui bahwa vitamin A diperlukan mata agar tetap berfungsi optimal seiring bertambahnya usia, serta menambah imunitas tubuh dengan mendongkrak kinerja sel darah putih atau leukosit yang disebut antibodi serta antivirus. Mengonsumsi jambu air juga baik untuk mengatasi mata lelah akibat bekerja terlalu lama di depan layar komputer.

Cegah Diare

Menurut PK Warrier dari Universitas Purdue, ekstrak biji jambu air dapat digunakan untuk mencegah diare. Bahkan di India, ramuan bunga jambu air sering digunakan sebagai obat penurun panas dan demam pada anak-anak.

Telah nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar)((QS ar-Rum: 41))

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


PBB: tak ada penyelesaian militer bagi konflik Suriah

Posted: 14 Jun 2013 08:36 PM PDT

New York (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal PBB, Ban Ki-moon,  mengatakan "tak ada penyelesaian militer" bagi konflik Suriah.

"Tak ada penyelesaian militer bagi konflik ini, sekalipun pemerintah dan oposisi, dan pendukung mereka, mengira itu ada," katanya kepada wartawan di Markas PBB di New York, Jumat (14/6) waktu setempat.

"Jalur militer secara langsung menunjuk ke arah perpecahan lebih lanjut negeri itu, merusak kestabilan wilayah serta mengobarkan ketegangan agama dan komunal," kata Ban seperti dilansir kantor berita Xinhua.

Krisis Suriah meletus pada Maret 2011 dan dilaporkan telah menyebabkan 93 ribu orang terbunuh dalam dua tahun terakhir.

Konflik senjata berkepanjangan di negeri itu juga menyebabkan 6,8 juta orang membutuhkan bantuan dan lebih dari 1,5 juta mengungsi ke negara tetangga seperti Turki, Lebanon dan Jordania.

"Memburuknya konflik juga membuat pengiriman bantuan darurat jadi lebih sulit," kata Ban.

PBB telah mendorong penyelesaian politik bagi krisis Suriah, berusaha membawa Pemerintah Suriah dan oposisi ke meja perundingan.

"Wakil Khusus Gabungan (Lakhdar) Brahimi dan saya terus mendorong peralihan melalui perundingan dan membawa semua pihak ke meja perundingan di Jenewa sesegera mungkin," kata Ban.

"Penderitaan rakyat Suriah membuat solusi politik makin penting," katanya.

Setelah pembicaraan antara pejabat senior Amerika Serikat, Rusia dan PBB, konferensi internasional tentang Suriah kemungkinan akan diselenggarakan bulan Juli mendatang untuk mendapatkan solusi politik bagi penyelesaian konflik Suriah.

Penerjemah: Chaidar Abdullah

Waktu pemungutan suara pemilihan presiden Iran diperpanjang

Posted: 14 Jun 2013 07:26 PM PDT

Teheran (ANTARA News) - Kementerian Dalam Negeri Iran memperpanjang waktu pemungutan suara dalam pemilihan presiden negeri tersebut selama lima jam, demikian laporan TV IRIB, Jumat (14/6).

Kementerian itu mengatakan di dalam satu pernyataan pemilih dapat memberi suara mereka sampai pukul 23.00 waktu setempat, Jumat (Sabtu,01.30 WIB). "Itu takkan diperpanjang lagi," kata pernyataan tersebut.

Sejak pukul 18.00 waktu setempat (20.30 WIB), ketika waktu pemungutan suara normal bagi pemilihan presiden berakhir, Kementerian Dalam Negeri Iran telah memperpanjang jam pemungutan suara sebanyak tiga kali, demikian laporan Xinhua.


Menurut peraturan pemilihan umum Iran, waktu pemungutan suara rutin bagi pemilihan presiden ialah 10 jam sehari, tapi waktu tersebut bisa diperpanjang di sebagian besar utama oleh menteri dalam negeri jika ia memandang itu perlu.

Pemimpin Spiritual Iran Ayatollah Ali Khamenei memberi suaranya pada Jumat pagi waktu setempat dan meresmikan pemungutan suara pada pukul 08.00 waktu setempat (10.30 WIB).

Hampir 50,5 juta orang Iran berhak memilih dan diperkirakan memberi suara mereka untuk memilih satu dari enam calon yang dinyatakan memenuhi syarat oleh Dewan Pengawal Undang-Undang Iran, guna menggantikan Presiden petahana Mahmoud Ahmadinejad.

(C003/A016)

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Bekas Presiden Pakistan ditahan atas tuduhan membunuh

Posted: 14 Jun 2013 10:02 AM PDT

ISLAMABAD 15 Jun - Bekas Presiden Pakistan, Pervez Musharraf secara rasmi ditahan kerana dipercayai membunuh walaupun memperolehi ikat jamin dalam dua kes semasa pemerintahannya pada 1999-2008, kata seorang peguam, semalam.

Musharraf merupakan bekas ketua tentera Pakistan ketika pemimpin pemberontak utama di wilayah barat daya Baluchistan, Akbar Bugti, terbunuh dalam satu operasi tentera pada Ogos 2006.

"Beliau secara rasmi ditahan dalam kes pembunuhan Bugti. Sebuah mahkamah anti-keganasan telah memerintahkan beliau direman selama 14 hari, kata peguam beliau Ahmed Raza Kasuri. - AFP

Feri terbakar di Laut Aegean

Posted: 14 Jun 2013 10:01 AM PDT

ATHENS 15 Jun - Sebuah feri yang membawa 248 penumpang terbakar di timur Laut Aegean, Greece semalam, tanpa menimbulkan bahaya segera, kata pengawal pantai.

"Berlaku kebakaran di cerobong. Terdapat empat kapal berhampiran dan beberapa bot pengawal pantai yang akan tiba di lokasi tidak lama lagi, kata jurucakap pengawal pantai.

Kebakaran membabitkan feri Nissos Mykonos berlaku ketika ia sedang berlayar dari Piraeus ke pulau Samos. - AFP

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Waktu pemungutan suara pemilihan presiden Iran diperpanjang

Posted: 14 Jun 2013 07:26 PM PDT

Teheran (ANTARA News) - Kementerian Dalam Negeri Iran memperpanjang waktu pemungutan suara dalam pemilihan presiden negeri tersebut selama lima jam, demikian laporan TV IRIB, Jumat (14/6).

Kementerian itu mengatakan di dalam satu pernyataan pemilih dapat memberi suara mereka sampai pukul 23.00 waktu setempat, Jumat (Sabtu,01.30 WIB). "Itu takkan diperpanjang lagi," kata pernyataan tersebut.

Sejak pukul 18.00 waktu setempat (20.30 WIB), ketika waktu pemungutan suara normal bagi pemilihan presiden berakhir, Kementerian Dalam Negeri Iran telah memperpanjang jam pemungutan suara sebanyak tiga kali, demikian laporan Xinhua.


Menurut peraturan pemilihan umum Iran, waktu pemungutan suara rutin bagi pemilihan presiden ialah 10 jam sehari, tapi waktu tersebut bisa diperpanjang di sebagian besar utama oleh menteri dalam negeri jika ia memandang itu perlu.

Pemimpin Spiritual Iran Ayatollah Ali Khamenei memberi suaranya pada Jumat pagi waktu setempat dan meresmikan pemungutan suara pada pukul 08.00 waktu setempat (10.30 WIB).

Hampir 50,5 juta orang Iran berhak memilih dan diperkirakan memberi suara mereka untuk memilih satu dari enam calon yang dinyatakan memenuhi syarat oleh Dewan Pengawal Undang-Undang Iran, guna menggantikan Presiden petahana Mahmoud Ahmadinejad.

(C003/A016)

Polres Solok Selatan buru pemilik kayu ilegal

Posted: 14 Jun 2013 07:21 PM PDT

Padang Aro (ANTARA News) - Kepolisian Resor Solok Selatan, Sumbar, menyita 11 kubik kayu olahan dari jenis banio dan campuran berbagai ukuran di dua lokasi berbeda, kata Kapolres Solok Selatan AKBP Nanang Putu Wardianto melalui Kasat Reskrim AKP Richo Fernanda.

"Kayu olahan tersebut ditangkap di Jorong Batikan Nagari Bidar Alam pukul 22.30 WIB sebanyak lima kubik yang dibawa dengan mobil Mitsubishi BA 8258 BA dengan sopir Ilit (54) yang merupakan warga Jorong Sampu Nagari Lubuak Gadang Utara, Kecamatan Sangir pada Kamis (13/6)," katanya di Padang Aro, Sabtu.

Selain itu, sebanyak 6,5 kubik lagi disita di Nagari Padang Air Dingin Kamis (13/6) sekitar pukul 23.30 WIB yang diangkut dengan truk Hino Dutro BA 9271 EF yang disopiri Nof (33) Warga Padang Alai.

Dia merincikan bahwa kayu olahan yang dibawa Ilit (54) dari jenis campuran berukuran 25 x 30 centimeter dan 6 x 12 centimeter sebanyak lima kubik.

Sedangkan kayu yang dibawa Nof dari jenis Banio dengan ukuran ukuran 25x30 centimeter sebanyak 6,5 kubik, jelasnya.

"Kayu tersebut tidak dibawa keluar Solok Selatan, hanya untuk pasokan di sekitar Solok Selatan tetapi tanpa dokumen yang jelas sehingga disita," katanya.

Sekarang, kata dia, kasusnya sedang dalam proses penyelidikan oleh kepolisian untuk pengembangan lebih lanjut.

Ia mengatakan, barang bukti berupa 11 kubik kayu beserta dua unit truk pengangkut diamankan di Mapolres Solok Selatan untuk dijadikan barang bukti.

"Sekarang ini kami sedang mengembangkan kasusnya guna mencari pemilik kayu supaya tidak hanya pengangkut yang ditangkap," jelasnya.

Dia mengatakan masalah pembalakan liar ini tidak akan ada pengecualian dan siapapun yang terlibat akan ditindak sesuai aturan yang berlaku.

"Kami tidak akan tebang pilih memberantas masalah pembalakan liar di Solok Selatan dan siapapun yang terlibat akan ditindak sesuai peraturan yang berlaku," tukasnya.

(KR-HMR/F002)

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Farrah Abraham Perbesar Payudara Usai Bikin Video Porno

Posted: 14 Jun 2013 08:22 AM PDT

Jum'at, 14 Juni 2013 22:22 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

LOS ANGELES- Farrah Abraham selalu mengklaim memiliki tubuh yang seksi. Namun, tubuh indahnya itu tidak lepas dari hasil operasi plastik di beberapa bagian tubuhnya.

Usia bintang reality show Teen Mom itu baru saja menginjak 22 tahun bulan Mei kemarin. Namun, ibu dari satu anak itu sudah tiga kali melakukan prosedur operasi di tubuhnya. 

Farrah pun memutuskan melakukan operasi lagi di bagian payudaranya tak lama setelah membuat film porno yang sempat bikin heboh belakangan ini. Dia memutuskan mengubah ukuran payudaranya menjadi lebih besar.

Empat kali operasi plastik dalam waktu tiga tahun yang dilakukan Farrah dianggap berlebihan. Namun, artis yang dulu berprofesi sebagai pemandu sorak itu menganggap keputusannya hal wajar.

"Aku tidak berpikir telah melakukan operasi terlalu banyak pada usia muda. Jika seseorang ingin berjalan-jalan dengan kantong di bawah mata mereka, itu baik-baik saja. Tapi secara pribadi, aku ingin menunjukkan yang terbaik dan aku terlihat menakjubkan," sesumbarnya seperti dikutip contactmusic, Jumat (14/6/2013).

Meski begitu, Farrah menolak dikatakan keputusannya karena dirinya kini dianggap sebagai bintang porno. Dia malah mengklaim melakukan operasi agar tubuhnya terlihat natural.

"Aku tidak akan mendapatkan implan payudara dengan status bintang porno. Aku sangat realistis dalam menjaga diriku tampak alami. Tidak ada orang yang bertemuku berpikir aku melakukan operasi plastik. Aku tidak terlihat palsu," katanya.

(rik)

Maudy Ayunda Pikir Dua Kali Pacaran dengan Afgan

Posted: 14 Jun 2013 08:07 AM PDT

Jum'at, 14 Juni 2013 22:07 wib
Edi Hidayat - Okezone

JAKARTA- Penampilan Afgan dengan Maudy Ayunda dalam film Reffrain memang terlihat sangat serasi bak pasangan kekasih. Namun, pada kehidupan nyata, mereka mengaku tetap bersahabat.

"He is like my best friend," kata Maudy, di FX Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (14/6/2013)

"She is my best friend. Terserah teman-teman mengartikannya," sambut Afgan.

Dengan sesekali saling adu pandang, Afgan dan Maudy memastikan jika mereka tidak mengalami cinta lokasi saat beradu akting. Perkenalan mereka sudah terjalin sebelum beradu akting bersama.

"Kalau cinlok (cinta Lokasi) sih enggak, karena kita sudah kenal dari beberapa bulan sebelumnya, bukan yang," ucap Maudy.

"Baru kenal di lokasi," timpal Afgan.

Namun, jika mereka benar-benar berpacaran, Maudy masih berpikir ulang untuk menjalani hubungan pacaran dengan Afgan. Pasalnya, Afgan saat ini masih bolak-balik ke luar negeri untuk kuliah.

"Saya dan Afgan sekarang ini bersahabat karena buat saya berpacaran dengan siapa pun, untuk pribadi personal. Karena saya akan sekolah juga. Siapa pun itu akan long distance, jadi butuh pemikiran lebih dalam. Jadi banyak yang harus dipikirin juga," kata Maudy.

(rik)

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Kejagung Tangkap Buron Interpol Yudi Kartolo

Posted: 14 Jun 2013 06:59 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Tim Satuan Tugas Kejaksaan Agung (Kejagung) mengamankan buronan interpol, Yudi Kartolo di rumah kontrakannya, Taman Senayan 3 Blok HH 1 Nomor 18, Bintaro sektor 9, Keluruhan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren RT 05 RW 15, Tangerang Selatan, Jumat (14/62013).

Yudi yang merupakan terpidana pembobol Bank Rakyat Indonesia (BRI) senilai Rp 249 miliar itu ditangkap sekitar pukul 22.56 WIB.

"Yudi Kartolo, buron Interpol, diamankan di rumah kontrakannya, di Pondok Aren, Jumat malam," tulis Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung melalui pesan singkat, Jumat (14/6/2013). Untung menjelaskan, Yudi yang saat itu Komisaris PT Delta Makmur Ekspresindo membobol kantor BRI Cabang Segitiga Senen, Jalan Raya Senen, Jakarta Pusat, dan di kantor BRI Cabang Pembantu Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Peristiwa itu terjadi pada Januari 2003 sampai dengan September 2003. Dalam putusan Mahkamah Agung RI Nomor 447/K/Pid/2005 tanggal 24 Juni 2005, Yudi divonis 15 tahun penjara, denda Rp 1 miliar, dan membayar uang pengganti Rp 55,227 miliar. Ia diadili bersama Hartono, Direktur Utama PT Delta Makmur Ekspresindo.

Berdasarkan catatan Kejagung, kasasi  kasus pembobolan BRI ini diputuskan pada 24 Juni 2005. Namun, putusannya baru diterima kejaksaan pada 27 Juni 2007.

Hartono dan Yudi kabur saat akan dieksekusi sehingga kejaksaan menetapkan mereka sebagai buron. Hartono ditangkap lebih dulu pada 2008.

Editor : Palupi Annisa Auliani

Kejaksaan Tangkap Buronan Korupsi Rp 576 Miliar

Posted: 14 Jun 2013 06:49 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Tim Satuan Tugas Kejaksaan Agung (Kejagung) bersama Tim Kejaksaan Negeri Sangatta dan Tim Kejari Surakarta (Solo) telah menangkap buronan kasus korupsi Anung Nugroho, mantan Direktur Utama PT Kutai Timur Energi. Anung ditangkap di Solo, Jawa Tengah, Jumat (14/6/2013), pukul 21.45 WIB. 

"Berhasil diamankan di Hotel Ibis, Solo, Jumat malam ini," tulis Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Setia Untung Arimuladi melalui pesan singkat, Jumat. Untung menjelaskan, Anung merupakan terpidana kasus korupsi divestasi PT KPC milik Pemerintah Kabupaten Kutai Timur.

Kasus Anung telah berkekuatan hukum tetap sesuai putusan Mahkamah Agung nomor 1649K/Pid.Sus/2012 tanggal 20 November 2012. Anung dihukum pidana penjara selama 15 tahun dan denda Rp 1 miliar, subsider 8 bulan kurungan. Dia juga diminta membayar uang pengganti Rp 800 juta subsider 3 bulan penjara.

Kerugian negara yang ditimbulkan dari kasus itu sebesar sekitar 63 juta dollar AS atau setara dengan Rp 576 miliar. Anung masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Kajari Sangatta karena tidak menjalankan eksekusinya itu.

"Terpidana malam ini masih di Solo dan besok pagi akan diterbangkan ke Balikpapan, Kalimantan Timur," terang Untung. Penangkapan Anung pun mengurangi daftar terpidana korupsi yang belum dieksekusi Kejaksaan, seperti dirilis Indonesia Corruption Watch (ICW).

ICW sebelumnya mencatat, lebih dari 50 terpidana kasus korupsi yang kasusnya telah berkekuatan hukum tetap, tetapi belum dieksekusi. Hal itu terjadi untuk periode 2002-2013.

Editor : Palupi Annisa Auliani

detikcom

detikcom


Anggota BPK: Anggaran Bansos Meningkat Jelang Pemilu

Posted: 14 Jun 2013 12:36 PM PDT

Jakarta - BPK RI baru saja menyampaikan LHP LKPP Pusat kepada DPR dan Presiden dengan memberikan Opini Wajar Dengan Pengecualian. Salah satu yang dikecualikan dan siginifikan mempengaruhinya adalah masalah bantuan sosial.

Hasil temuan BPK menyebutkan belanja bantuan sosial sebesar Rp 1,91 triliun masih mengendap di rekening penampungan kementerian negara/lembaga dan tidak disetor ke kas negara. Selain itu penggunaan Belanja Bantuan Sosial sebesar Rp 269,98 miliar tidak sesuai dengan sasaran.

"Besarnya nilai temuan tersebut menunjukan adanya keteledoran penggunaan anggaran oleh pemerintah pusat atau daerah yang cenderung di gunakan tidak sesuai dengan kepentingan rakyat kecil," ujar anggota BPK, Ali Masykur Musa dalam rilis yang diterima detikcom, Jumat (14/06/2013).

Selain kecerobohan dalam menggunakan belanja bansos, Ali Masykur juga menengarai jumlah anggaran bansos setiap tahunnya meningkat, apalagi menjelang pilkada dan pemilu. "Ini tidak bisa dipungkiri bahwa bansos berkaitan dengan ritme politik," ujar Cak Ali, panggilan akrabnya.

Saran lain yang disampaikan Cak Ali adalah agar bansos dipergunakan betul-betul hanya untuk menanggulangi risiko sosial misalnya rakyat miskin di sektor petani/nelayan dan buruh sektor informal. Karena itu, Cak Ali menyarankan agar belanja bansos dipangkas dan selanjutnya menjadi belanja modal masing-masing Kementerian atau Pemda.

"Penggunaan anggaran bansos menempat pemerintah seakan-akan menjadi dewa penolong terhadap rakyatnya, padahal itu uang rakyat," kata tokoh muda Nahdlatul Ulama ini.

Seperti yang dilaporkan BPK, bansos meningkat tajam dari Rp 57 triliun pada tahun 2008 menjadi Rp 75,6 triliun pada tahun 2012.

Unjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM di Jakarta Berujung Bentrok. Selengkapnya di "Reportase Pagi", pukul 04.30 - 05.22 WIB, hanya di TRANS TV

(zal/mpr)

Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com

Polisi Amankan Truk Tangki 'Siluman' di Sejumlah SPBU di Pontianak

Posted: 14 Jun 2013 12:05 PM PDT

Pontianak, - Usman, sopir truk yang memuat 300 liter solar terlihat sibuk menelpon kesana-kemari saat berada di halaman Mapolresta Pontianak, Jumat (14/6/2013). Usman diamankan petugas Sabhara Polresta Pontianak.

Polresta Pontianak melakukan operasi untuk menghadapi kenaikan harga Bahan bakar Minyak bersubsidi. Usman ditangkap saat sedang antre di SPBU Jalan Merdeka Pontianak, sekitar pukul 17.00 wib.

"Saya cuma cari makan, ini ikut antrean saja di SPBU, tangki yang saya pakai memang ganda, toh selama ini tidak pernah ditangkap," keluh Usman saat ditemui detikcom di Polresta Pontianak.

Selain Usman, puluhan sopir truk terlihat berada mondar-mandir di kantor Polresta Pontianak. Tidak ada satupun petugas kepolisian yang melakukan pemeriksaan terhadap para sopir truk tangki 'siluman' ini. Sementara truk-truk hasil tangkapan terlihat terparkir di depan halaman Polresta Pontianak.

Truk-truk dengan tangki ganda ini bernomor polisi KB 8881 SL, KB 9036 QL, KB 9300 A,dan dua diantaranya bernomor polisi luar Kalbar seperti B 9414 CDA, dan D 9244 VA.

Truk-truk ini diamankan petugas saat digelar razia untuk mencegah aksi penyelewengan bahan bakar bersubsidi dan aksi penimbunan menjelang pengumuman pemerintah soal kenaikan harga bahan bakar minyak dalam waktu dekat ini.

Saat razia berlangsung, petugas sempat kesulitan mengiring truk-truk ini ke Polresta Pontianak karena dihalangi-halangi sekelompok pria yang biasa berada di sekitar SPBU. Namun setelah terus dilakukan negoisasi, akhirnya truk-truk bertangki ganda ini berhasil dibawa ke Polresta Pontianak. Diperkirakan jumlah minyak solar yang berhasil disita 1,5 ton.

Kapolresta Pontianak, AKBP Hariyanta yang dihubungi detikcom membenarkan adanya operasi penertiban antrean bahan bakar minyak jenis solar yang menggunakan tangki siluman atau tangki ganda.

"Masih kita data sekarang," kata Hariyanta singkat.

Unjuk Rasa Tolak Kenaikan BBM di Jakarta Berujung Bentrok. Selengkapnya di "Reportase Pagi", pukul 04.30 - 05.22 WIB, hanya di TRANS TV

(mpr/mpr)

Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Jadi Ibu, Cathy Sharon 'Getol' Riset

Posted: 14 Jun 2013 06:11 AM PDT

MENJADI ibu merupakan pengalaman pertama bagi Cathy Sharon. Tak heran jika artis cantik itu, mengaku kini sangat menikmati peran barunya tersebut.

Untuk memperkaya pengetahuan terhadap perannya sekarang, kakak dari Julie Estelle itu juga tak segan untuk mencari informasi sendiri.

"Sekarang saya lebih banyak riset di internet, baca buku di internet, apa pun yang saya baca itu demi anak, karena kan kita ingin yang terbaik,"ujarnya di restoran Harum Manis, Jakarta Selatan, Jumat (14/6/2013).

Meski demikian, Cathy mengaku tidak semua informasi yang diperoleh itu diambilnya begitu saja.

"Sekarang cari informasi itu mudah, sampai awalnya kelabakan karena terlalu banyak orang yang kasih informasi. Tapi semakin ke sini, harus bisa memfilter," terangnya.

Seperti diketahui, sebulan lalu Cathy memang baru saja melahirkan putra pertamanya yang diberi nama Jacob Gabriel Kusuma. Tentunya banyak perubahan yang terjadi padanya setelah memiliki anak.

"Perubahannya banyak sekali tapi sekarang ini baru terasa. Dengan menjadi seorang ibu, apa pun yang saya lakukan itu semua untuk anak,"tutupnya ramah. (tty)

Moms, Jangan Tinggalkan Anak Hanya dengan Mainannya

Posted: 14 Jun 2013 04:30 AM PDT

BANYAK cara untuk mengembangkan otak anak. Seperti misalnya melalui metode mainan.

Hal ini pun seperti yang dituturkan oleh pakar parenting terkemuka, Carrie Lupoli. Menurutnya, ada berbagai macam manfaat dari mainan anak yang bisa digunakan untuk menstimulasi otak. Apalagi jika mainan diberikan pada anak usia 0-5 tahun.

"Mainan bisa melatih sebab akibat, lalu ada interaktif. Ini juga bisa membuat anak belajar bagaimana karakter mereka, motorik serta mengatur emosinya,"ujarnya pada acara konferensi pers Fisher Price di restoran Harum Manis, Jakarta Pusat, Jumat (14/5/2013).

Senada dengan Carrie, psikolog anak Vera Itabiliana Hadiwidjojo juga mengatakan bahwa mainan terbukti mampu membantu mengembangkan otak anak. Apalagi jika hal itu diketahui sejak dini oleh para orangtua.

"Usia 0-5 tahun itu adalah masa emas, semakin dini orangtua tahu, maka dia semakin bisa mengembangkan otak. Usia itu adalah usia dimana mereka suka bermain, dan ini yang kita bisa manfaatkan untuk belajar,"terangnya.

Kendati demikian, menurut Vera tetap saja harus ada peran orangtua, meski anak sudah diberi mainan.

"Jangan hanya ditinggalkan tapi dikasih contoh bagaimana cara memainkannya, karena kadang anak-anak hanya ingin melihat suasananya. Misalnya bermain dengan orangtua itu menyenangkan,"tutupnya. (ind) (tty)