ANTARA - Hiburan |
Tim kesenian Sandhimurti ikut festival kebudayaan Eropa Posted: 22 Jul 2013 02:05 AM PDT Denpasar (ANTARA News) - Tim kesenian Perguruan Beladiri dan Kebatinan Sandhimurti Indonesia yang berpusat di Bali mendapat kesempatan mengikuti Festival Kebudayaan Eropa, di Kota Plovdiv, Bulgaria pada 29 Juli--3 Agustus 2013. "Festival akan digelar di Kota Polvdiv, yang juga merupakan kota kebudayaan Eropa. Ini pertama kali tim kesenian dari Bali tampil di dalam festival tersebut," kata Pinisepuh Perguruan Sandhimurti Indonesia Gusti Ngurah Harta, di Denpasar, Senin. Ia mengatakan tim kesenian Sandhimurti Indonesia akan menampilkan sekitar 50 seniman dalam festival tersebut dengan berbagai kesenian. Kehadiran tim kesenian dari Bali itu, merupakan undangan resmi dari Pemerintah Bulgaria. Selain dari Pemerintah Bulgaria, undangan juga disampaikan oleh Pemerintah Serbia. Ia mengatakan dalam Festival Kebudayaan Eropa di Kota Plovdid tersebut, tim kesenian Bali akan tampil tiga kali dalam sehari, dengan durasi pementasan lima menit, 20 menit, dan 30 menit. Jenis kesenian yang akan ditampilkan, antara lain tari Jempiring, Beleganjur prosesi Melasti, tari Baris, Cak, Saraswati, Kuntul, Gabor, Gebyar Duduk, Baleganjur, Fragmen Trisemaya, Sekar Jagat, Galuh Ajeng, dan Sangara. "Tema yang akan kami tampilkan adalah `Silent Day`. Kami akan kenalkan `Hari Nyepi` di dalam festival tersebut," katanya. Selain Kota Plovdiv, dalam kunjungan itu, Ngurah Harta selaku Pinisepuh Sandhimurti Indonesia akan mengunjungi ribuan anggotanya di berbagai kota, seperti Sofia, Sazopol, Sinistra, Burgas, Samokov, Sadenski, dan beberapa kota lainnya. |
Steve Vai tampil malam ini di Senayan Posted: 22 Jul 2013 12:50 AM PDT Jakarta (ANTARA News) - Gitaris asal Amerika Serikat, Steve Vai, akan tampil menghibur penggemarnya di Jakarta malam ini. "Malam ini! Konser STEVE VAI di Tennis Indoor Senayan!" kicau penyelanggara konser, JAVA Musikindo di Twitter. Musisi bernama lengkap Steven Siro vai ini memulai kariernya di dapur rekaman tahun 1980 bersama Frank Zappa. Debut Vai mulai tahun 1984 dengan meluncurkan album "Flex-Able". Hingga kini, Vai telah meluncurkan sembilan album studio, antara lain "Passion & Warfare" (1990), "Fire Garden" (1996), dan yang terbaru "The Story of Light" tahun lalu. Tahun 1994, Vai meraih Grammy Awards untuk penampilannya membawakan lagu milik Frank Zappa yang berjudul "Sofa". Lagu itu termasuk dalam album "Zappa's Universe". Saat ini Steve Vai sedang menggelar "The Story of Light Tour 2013". Selain tampil di Jakarta, Steve Vai juga akan manggung di China, Korea Selatan, Jepang dan Thailand. Tiket konser Steve Vai di Jakarta dijual dengan harga Rp350.000 untuk kelas tribun dan Rp550.00 untuk festival. |
You are subscribed to email updates from ANTARA News - Hiburan To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan