Rabu, 4 Julai 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Hilang Misterius, Kakek Tewas di Jurang 25 Meter

Posted: 04 Jul 2012 01:13 AM PDT

DENPASAR- Setelah delapan hari hilang misterius, I Made Cide (66) warga Banjar Jempeng Desa Taman, Abiansemal, Kabupaten Badung, Bali, ditemukan tewas mengenaskan di dasar jurang sedalam 25 meter pagi tadi.

Tubuh korban ditemukan sekira pukul 10.00 wita di Karang Dalem Desa Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, oleh Kepala Dusun Jempeng I Made Subarman saat melintas di lokasi yang berada di dekat sungai.

Temuan itu segera dilaporkan ke polisi dan akhirnya Tim SAR Gabungan diterjunkan ke lokasi, termasuk melibatkan mahasiswa Universitas Hindu Indonesia (UNHI) yang tengah melaksanakan kuliah kerja nyata.

"Evakuasi dilakukan dengan cara menarik tubuh korban yang telah dibungkus dengan kain, ditarik ke atas," ulas Kapolsek Abiansemal, AKP Gede Putu Astawa, dihubungi Okezone, Rabu (4/7/2012).

Lokasi yang tergolong curam dengan ketinggian jurang sekira 25 meter, namun jalannya proses evakuasi berjalan lancar, meski membutuh waktu 40 menit.

Jasad korban segera dibawa ke rumah duka, mengingat permintaan pihak keluarga agar segera bisa dibawa ke kuburan dan diupacarai atau langsung dikubur.

Astawa mengungkapkan, dari hasil penyelidikan di lokasi dan keterangan pihak keluarga serta saksi lainnya, diduga korban tewas setelah terjatuh di jurang.

Diperkirakan, korban jatuh saat meniti batang pohon kelapa yang membentang di atas jurang.

"Sebelum kejadian atau delapan hari lalu, korban pamit kepada keluargnya hendak mencari ranting kayu bakar," imbuh Astawa.

Sejak itu, korban hilang misterius hingga beberapa hari. Awalnya keluarga berusaha mencari bantuan lewat orang pintar atau paranormal yang dikatakan akan segera ditemukan dalam waktu enam hari.

Hilangnya korban tidak dilaporkan ke polisi, lantaran keluarga percaya dengan paranormal bahwa dalam waktu enam hari korban akan balik ke rumah. Setelah memasuki hari ke delapan, korban tidak kunjung pulang dan keluarga berinisiatif melaporkan ke Kepolisian setempat.
(kem)

Putri Gus Dur Ikut Jaga Posko Saweran KPK

Posted: 04 Jul 2012 12:37 AM PDT

JAKARTA - Anita Wahid, putri ketiga mendiang Presiden Abdurrahman Wahid atau lebih dikenal Gus Dur, turut menjadi penjaga posko Koalisi Saweran Komisi Pemberantasan Korupsi.
 
Anita membantu anggota koalisi saweran melayani orang-orang yang berniat menyumbang untuk pembangunan gedung baru komisi anti-korupsi tersebut. Anita terlihat tidak canggung saat berada di sana.
 
Ia mengaku merasa terinspirasi oleh mendiang ayahnya mendukung langkah-langkah komisi yang diketuai Abraham Samad tersebut. "Saya terinspirasi Bapak," kata Anita di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Rabu (4/7/2012)
 
Menurut Anita, KPK punya beban dan tanggung jawab yang sangat besar dalam memberantas korupsi, namun tidak didukung fasilitas yang memadai. "Saya ingin KPK punya fasilitas yang cukup untuk memberantas korupsi," lanjutnya lagi.

(lam)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan