Republika Online |
Boeing Selesaikan Ujicoba Dreamliner Posted: 09 Feb 2013 11:14 PM PST REPUBLIKA.CO.ID, CHICAGO -- Boeing Co menyatakan telah menyelesaikan penerbangan uji coba atas Dreamliner 787, pekan lalu. Penerbangan uji coba ini merupakan yang pertama setelah lebih dari tiga pekan pesawat tersebut dikandangkan akibat serangkaian masalah baterai. Uji terbeng dilakukan untuk mengumpulkan informasi rinci tentang baterai ion-litium selama dua jam dan 19 menit. Pernyataan Boeing menyebutkan pesawat tersebut melakukan lepas landas di Boeing Field di Seattle. "Kru telah melaporkan penerbangan berjalan lancar," ujar pernyataan dari Boeing yang dilansir dari laman Reuters, Ahad (10/2). Penerbangan kali ini merupakan penerbangan kelima Boeing 787. Pesawat ZA005 ini mengangkut 13 kru, termasuk pilot dan copilot serta personil penguji. Sebanyak 50 unit Dreamliner yang melayani penerbangan komersial di seluruh dunia terpaksa dikandangkan setelah serangkaian insiden baterai pada 16 Januari 2013. Masalah baterai terjadi berturut-turut di berbagai negara, termasuk ledakan yang terjadi pada Dreamliner 787 yang diparkir di Boston Logan International Airport dan sejumlah masalah penerbangan pesawat di Jepang. Pengandangan ini membuat maskapai penerbangan mengalami kerugian jutaan dolar. Sampai saat ini belum ada solusi terkait masalah baterai tersebut. US Federal Aviation Administration (FAA) mengungkapkan, Kamis (7/2), akan mengizinkan Boeing 787 melakukan uji coba terbang untuk mencari permasalahan pada baterai selama penerbangan. Namun uji coba ini dimonitor secara ketat oleh FAA. Boeing mengungkapjan informasi yang diperoleh selama penerbangan merupakan bagian dari investigari baterai yang terjadi pada Januari. Sayangnya perseroan tidak bisa memberitahukan lebih detail terkait investigasi tersebut. Boeing menambahkan perseroan tidak merencanakan penerbangan apapun pada Ahad. Penerbangan baru akan direncanakan pekan mendatang. Boeing juga belum memberikan jadwal penerbangan pekan depan. |
Sejuta Petani Dukung Aher-Demiz Posted: 09 Feb 2013 11:13 PM PST REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Komitmen Aher dalam menjaga lingkungan dan mengembangkan sektor pertanian mendapat dukungan dari Jaringan Masyarakat Pertanian (Jamatan) Jawa Barat. Jamatan mendeklarasikan 'Sejuta Dukungan Petani Untuk Kang Aher - Deddy Mizwar'. Dukungan tersebut diberikan karena Aher dianggap telah mengukir prestasi di bidang pertanian. Koordinator Jamatan Alamsyah mengatakan, Aher mampu membawa Jawa Barat menjadikan Provinsi dengan produksi beras tertinggi Nasional pada Tahun 2012. Di samping itu, bantuan kepada Kelompok Tani terus dilakukan oleh Aher selama menjabat sebagai gubernur. "Saat ini berbagai program pertanian sudah dilakukan Aher. Ribuan traktor dan pompa air, serta bantuan lainnya seperti alat pertanian sudah dilakukan kepada Kelompok Tani di Jawa Barat," ujarnya, Ahad (10/2). Selain itu, tuturnya, kriteria pemimpin yang paling tepat untuk Jawa Barat adalah pemimpin yang memiliki tiga syarat yaitu Nyantri, Nyunda, dan Nyakola. Nyantri adalah pemimpin yang memiliki akhlak dan moral yang baik. Nyunda adalah pemimpin yang memiliki akar tradisi kedaerahan yang kuat untuk memakukan Jawa Barat berkarakter. Sedangkan Nyakola adalah pemimpin yang memiliki ilmu pengetahuan dan pengalaman yang baik untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat. "Itu semua melekat pada Aher dan Deddy Mizwar," katanya. Dalam bidang pertanian, Aher berjanji akan meningkatkan kesejahteraan petani dengan memberikan kemudahan dalam pertanian. Contohnya, bantuan traktor dan pupuk. Sektor pertanian dan sektor air adalah dua hal yang harus dijaga untuk kehidupan di masa mendatang. "Kita sering berbicara krisis energi. Padahal yang paling berbahaya itu adalah krisis air dan pangan. Itu yang akan menjadi komitmen kami, tidak ada lagi krisis pangan dan air," ujarnya. |
You are subscribed to email updates from Republika Online RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan