Khamis, 28 Jun 2012

detikcom

detikcom


KPK Lepaskan 2 Terperiksa Terkait Penangkapan di Buol

Posted: 28 Jun 2012 12:18 PM PDT

Jumat, 29/06/2012 02:18 WIB

Fajar Pratama - detikNews

Jakarta Penyidik KPK akhirnya memutuskan untuk melepas dua terperiksa terkait penangkapan di Buol, Sulawesi Tengah. Dua orang terperiksa ini awalnya ditangkap bersama tersangka GS di Bandara Soekarno-Hatta Rabu kemarin.

Dua orang berinisial D dan S itu diperbolehkan meninggalkan kantor KPK Kamis (28/6/2012) petang. Pihak KPK menyatakan dua orang ini akan diperiksa lagi pekan depan.

"Keduanya akan kita panggil lagi pekan depan," ujar Kabag Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha ketika dikonfirmasi.

Sebelumnya dalam konferensi pers Rabu (27/6) kemarin, Wakil Ketua KPK Bidang Penindakan, Bambang Widjojanto, mengungkapkan penangkapan GS dan D serta S itu, dilakukan saat ketiganya baru saja turun dari pesawat di Bandara Soekarno Hatta, sekitar pukul 17.00 WIB tadi.

"Mereka ditangkap saat hendak menuju bagasi usai turun dari pesawat," kata Bambang dalam jumpa pers di Gedung KPK.

Bambang menjelaskan, ketiga orang itu telah dibuntuti KPK sejak dari Gorontalo. Lewat kota itu mereka diduga hendak menghilangkan jejak dari Buol kemudian ke Jakarta. "Berangkat dengan pesawat dari Gorontalo sekitar pukul 13.00 WIT," tuturnya.

Saat pesawat mendarat di Bandara Soetta, ketiganya turun pesawat dan berjalan menuju ke bagasi. Di lorong bagasi itulah, proses penangkapan dan pengamanan dilakukan tim penyidik KPK.

"Orang yang ditangkap dan diamankan kooperatif dan tidak melakukan tindakan-tindakan di luar prosedur berlaku. Kemudian kita bawa ke KPK," papar Bambang.

Bambang menerangkan lebih lanjut, ketiganya memang diduga terlibat dalam kasus dugaan penyuapan bersama A yang sudah lebih dulu ditangkap.

(fjr/trq)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent


Jenazah WN Malaysia Korban Minibus Masuk Jurang Dikirim ke Medan

Posted: 28 Jun 2012 12:03 PM PDT

Jumat, 29/06/2012 02:03 WIB

Khairul Ikhwan - detikNews

Medan Jenazah dua WN Malaysia yang tewas dalam kecelakaan di Sibaganding, Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), dikirimkan ke Medan. Seterusnya jenazah akan dikembalikan ke negaranya.

Ambulance yang membawa jenazah Zaidun bin Basir dan Zulkifli bin Mohd Basir, berangkat dari RSU Djasamen Saragih, Jl Sutomo, Pematang Siantar, pada Kamis (28/6/2012) tengah malam.

"Nanti setelah sampai di Medan, kalau tidak salah informasi saya, ditempatkan di RSU Adam Malik, seterusnya mungkin diberangkatkan naik pesawat ke Malaysia, tapi jamnya tidak tahu," kata seorang petugas medis RSU Djasamen Saragih.

Ambulance itu akan menempuh perjalanan sejauh 140 kilometer, dengan waktu sekitar dua jam. Diperkirakan ambulane sudah tiba di Medan pada Jumat (29/6/2012) dinihari. Seterusnya pada Jumat sore akan langsung dikirim dengan pesawat ke Kuala Lumpur, Malaysia dari Bandara Polonia, Medan.

Kedua WN Malaysia ini merupakan bagian dari 8 korban tewas dalam kecelakaan minibus masuk jurang di Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun pada Kamis (28/6/2012) subuh.

Upaya evakuasi para korban dilakukan dengan menurunkan jenazah ke Danau Toba dan seterusnya dengan perahu dibawa ke Parapat, lalu dibawa ke RSU Djasamen Saragih untuk kepentingan otopsi.

(rul/trq)

Tutup
 Share to Facebook:

You are redirected to Facebook

loadingSending your message

Message has successfully sent


Tiada ulasan:

Catat Ulasan