Flu Babi Tewaskan 22 Warga Sri Lanka Posted: 27 Dec 2010 05:09 AM PST COLOMBO - Penyebaran flu babi di Sri Lanka telah menewaskan 22 orang dan menyebabkan 300 lainnya terinfeksi. Jumlah korban tewas itu tercatat dalam 2 bulan terakhir. Angka resmi dari Kementerian Kesehatan Sri Lanka mengungkapkan, korban tewas tercatat sejak virus H1N1 merebak, 25 Oktober lalu, sementara 342 lainnya terjangkit. "Wabah influenza yang disebabkan virus ini mempengaruhi kinerja paru-paru dan memicu terjadinya penyakit pneumonia parah. Hujan deras dan cuaca dingin membantu penyebaran virus ini," ungkap ahli wabah penyakit Pemerintah Sri Lanka Sudath Peiris seperti dikutip AFP, Senin (27/12/2010). Kementerian mendesak warga untuk menghindari tempat yang ramai dan memerintahan petugas kebersihan untuk membersihkan telepon umum dengan menyemprotkan disinfektan delapan kali sehari. Badan Kesehatan Dunia (WHO) sebelumnya mengumumkan bahaya pandemi flu babi di Agustus lalu. Pengumuman ini berlangsung setahun setelah virus itu tersebut menyebar ke seluruh dunia dan menewaskan ribuan orang. (faj) Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price. |
Kandahar Dilanda Ledakan Besar Posted: 27 Dec 2010 04:08 AM PST KANDAHAR - Sebuah ledakan keras disertai suara tembakan lantang terdengar di Kandahar, Afghanistan hari ini. Ledakan ini menyebabkan tiga orang meninggal dan melukai belasan lainnya. Sumber ledakan berasal dari sebuah mobil yang berada di kompleks kantor kepolisian setempat yang berdekatan dengan kantor cabang Kabul Bank. Kedua gedung ini terletak tepat di tengah kota. "Saya sedang duduk di gerbang saat ledakan terjadi. Kami tidak dapat melihat apa pun selama 5 menit akibat debu dan asap ledakan," ungkap penjaga bank Noor Mohammad seperti dikutip Associated Press, Senin (27/12/2010). Noor menambahkan, seusai ledakan, tiga jasad terlihat terkapar di jalan, sementara belasan orang menderita luka. Namun seorang dokter dari Rumah Sakit Mirwais mengatakan jumlah korban berbeda. Dokter yang enggan disebut namanya itu, menyatakan korban tewas dua orang dan korban luka 16 orang. Kandahar yang terletak di Selatan Afghanistan merupakan basis tradisional Taliban. Pasukan keamanan Afghanistan yang dibantu pasukan koalisi kerap terlibat pertempuran sengit dengan Taliban. (faj) Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price. |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan