Rabu, 6 Februari 2013

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Dilarang Pacaran, JKT48 Tetap Punya Pria Idaman

Posted: 06 Feb 2013 09:27 AM PST

Kamis, 7 Februari 2013 00:27 wib
Egie Gusman - Okezone

JAKARTA- Meski belum dibolehkan pacaran oleh manajemen, namun personel JKT48 ternyata memiliki kriteria pria yang disukai.

"Kalau cowok enggak punya, tapi kalau tipe cowok punya," ujar Nabila saat ditemui di Le Meridien Hotel, Jl. Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (6/2/2013).

Untuk Sania, dirinya menyukai pria yang berkulit sawo matang, pendiam dan sedikit cuek. Sedangkan Nabila, tak berbeda dengan Sania, menyukai pria yang pendiam dan sayang dengan orangtuanya.

"Aku suka cowok cool, pendiam, aku kan cerewet jadi bisa saling mengimbangi, yang pasti sayang sama orangtua," aku Nabila.

Sedangkan Baby lebih menyukai pria yang diam-diam perhatian. Untuk Sandy, dirinya lebih menyukai pria yang tinggi dan rajin ibadah

"Aku enggak suka yang patah-patah banget, lebih tinggi dari aku, tapi enggak tinggi banget. rajin salat. Tipe cowok itu hanya sekedar khayalan ilusi kita masih anak kecil," timpal Sandy.

Namun jika dikasih kesempatan punya pacar, personel JKT48 tetap tidak mau. Karena terlalu sibuk, sehingga sulit punya waktu dengan pacar.

"Enggak juga, susah cari waktu," tandasnya.

(rik)

Marcel Chandrawinata Baru Mau Pacaran Dua Tahun Lagi

Posted: 06 Feb 2013 07:26 AM PST

Rabu, 6 Februari 2013 22:26 wib
Edi Hidayat - Okezone

JAKARTA – Takut tidak bisa membagi waktu, Marcel Chandrawinta mengaku masih betah menjomblo selama tiga tahun. Namun, Marcel mengaku sudah memiliki target waktu memiliki kekasih.

"Dua tahun lagi gue cari pasangan, takut bagi waktu susah," kata Marcel di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (6/2/2013).

Menurut Marcel, dirinya masih belum puas dengan karier yang diraihnya kini. Bahkan, Marcel ingin membuka satu usaha lagi, yaitu di bidang bengkel.

"Belum puas, kalau puas akan jadi orang malas. Gue mau coba satu lagi bengkel mobil," kata Marcel.

Tidak dapat dipungkiri, Marcel pun sangat berharap memiliki tanggung jawab lebih, dan tidak ingin main-main terus.

"Gue pengin cepat ada tanggung jawab, kalau enggak gue main terus. Gue sudah tiga tahun jomblo. Next time cari sesuatu yang berbeda lagi lah, tahun depan. Itu yang ada di pikiran saya," tutupnya.

(rik)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan