Isnin, 1 Julai 2013

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Kapasitas Stadion Kanjuruhan, Malang, ditambah 10 ribu kursi

Posted: 01 Jul 2013 07:25 PM PDT

Malang (ANTARA News) - Kapasitas tempat duduk Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, yang menjadi kandang Arema Indonesia segera ditambah sekitar 10 ribu kursi, dari 35 ribu kursi menjadi 45 ribu.

Kepala Dinas Cipta Karya dan tata Ruang Pemkab Malang Romdhoni di Malang, Selasa, mengatakan anggaran untuk menambah kapasitas stadion tersebut sebesar Rp9,6 miliar.

"Dengan adanya tambahan kapasitas tribun ini penonton Arema (Aremania) bisa masuk semua dan tidak meluber ke lapangan seperti yang terjadi ketika pertandingan `big match` Arema melawan tim-tim kuat," katanya, menambahkan.

Secara teknis, kata Romdhoni, penambahan kapasitas tribun itu melalui pelebaran tribun ekonomi bagian bawah sisi timur, selatan dan utara dengan bentuk tribun berdiri. Bukan meninggikan tribun seperti yang ada di Stadion Gajayana.

Ia mengemukakan penambahan tribun tersebut otomatis akan menjorok ke arah lapangan, karena panjangnya mencapai 8-10 meter dan kemungkinan juga akan menutup saluran drainase, namun tidak mengubah fungsi drainase tersebut.

Perubahan tribun ekonomi tersebut, lanjutnya, juga akan diikuti dengan penambahan pagar pembatas bagi penonton. Artinya pagar pembatas itu nanti akan ditinggikan.

Selain itu, katanya, fasilitas di kawasan Stadion Kanjuruhan juga akan ditambah. "Dengan anggaran sebesar Rp9,6 miliar ini, kami juga akan membangun fasilitas kolam renang berstandar internasional di luar area stadion," ujarnya.

Menlu Mesir mengundurkan diri

Posted: 01 Jul 2013 07:23 PM PDT

Kairo (ANTARA News) - Menteri Luar Negeri Mesir Mohamed Kamel Amr telah mengajukan pengunduran dirinya, demikian laporan kantor berita resmi Mesir, MENA, Selasa.

Sebanyak lima menteri lain juga mundur pada hari yang sama, di tengah protes massa anti-pemerintah di negara Arab Afrika itu.

Stasiun televisi resmi Mesir menyatakan menteri pariwisata, lingkungan hidup, komunikasi dan urusan parlemen, hukum dan layanan umum mengadakan pertemuan di kompleks Kementerian Komunikasi. Mereka berkeras untuk mundur dari jabatan mereka sehubungan dengan krisis saat ini.

Sementara itu jumlah korban jiwa naik jadi 16 sejak protes anti-Presiden Moursi dilancarkan pada Minggu, sedikitnya delapan orang tewas selama bentrokan pada Minggu malam di luar Markas Ikhwanul Muslimin di Ibu Kota Mesir, Kairo.

Penerjemah: Chaidar Abdullah

Tiada ulasan:

Catat Ulasan