Ahad, 10 Jun 2012

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Rencana pembangunan Jembatan Kapuas III masih dikaji

Posted: 10 Jun 2012 07:28 PM PDT

Ilustrasi. Sejumlah pengendara motor melintasi Jembatan Kapuas di Pontianak. (ANTARA/Jessica Wuysang)

...kami sedang melakukan kajian untuk pembangunan Jembatan Kapuas III...

Berita Terkait

Pontianak (ANTARA News) - Pemerintah Kota Pontianak kembali mengkaji rencana pembangunan Jembatan Kapuas III yang akan dibangun berdampingan dengan Kapuas I, guna mengatasi kemacetan.

"Saat ini kami sedang melakukan kajian untuk pembangunan Jembatan Kapuas III yang akan berdampingan dengan Jembatan Kapuas I, sehingga satu jembatan untuk satu jalur," kata Wali Kota Pontianak Sutarmidji, Senin.

Ia mengatakan jika rencana pembangunan Jembatan Kapuas III ini disetujui pemerintah pusat, maka juga harus dibangun infrastruktur penunjang seperti jalan layang dari arah Jalan Imam Bonjol ke Gajah Mada.

"Pembangunan jalan layang tersebut guna menghindari pertemuan arus kendaraan di perempatan tersebut," katanya.

Sementara itu hingga saat ini Pemkot Pontianak memberlakukan pembatasan kendaraan roda enam atau lebih yang dapat melintas Jembatan Kapuas I. "Larangan bagi kendaraan roda enam keatas untuk melewati Jembatan Kapuas I tetap diberlakukan, kecuali untuk bus, yang lainnya tidak boleh sesuai dengan aturan yang telah dibuat," ujarnya.

Pengamat Teknik Sipil Universtas Tanjungpura Pontianak, Akhmadali, mengatakan dirinya mendukung larangan truk atau kendaraan roda enam keatas untuk melintasi Jembatan Kapuas I selama 24 jam, demi keselamatan.

"Berdasarkan survei yang kami lakukan pada 2010, tingkat kepadatan kendaraan yang melewati jembatan Kapuas I sudah di level E, sehingga berbahaya bagi keselamatan pengguna dan jembatan itu," katanya.

"Ibarat semangkuk bakso, isi dari mangkok itu sudah penuh hingga meluber keluar. Begitulah kondisi kendaraan yang melewati jembatan Kapuas I, sehingga kami khawatirkan ambruk sebelum batas usianya 50 tahun dari umur sekarang 30 tahun sejak tahun 1980," katanya menambahkan.

(A057)

Editor: Heppy

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Jadwal dan klasemen ISL 2011-2012

Posted: 10 Jun 2012 07:28 PM PDT

Indonesia Super League (ANTARANews/Ardika)

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Berikut ini jadwal dan klasemen pertandingan Indonesia Super League (ISL) 2011-2012.

Senin (11/6):
Persiram vs PSAP
Selasa (12/6):
Persidafon vs Persiwa, Arema vs Deltras
Rabu (13/6):
Gresik United vs Persiba
Kamis (14/6):
Persisam vs PSPS
Jumat (15/6):
Persiram vs Persipura
Sabtu (16/6):
Mitra Kukar vs Persija, Sriwijaya FC vs Arema
Minggu (17/6):
Deltras vs Persiba, PSMS vs Persib

Hasil pertandingan
Minggu (10/6):
Persegres Gresik United vs Sriwijaya FC 1-5
Persisam vs Persija 1-1

Klasemen (main, menang, seri, kalah, selisih gol, poin):

1. SRIWIJAYA FC 28 21  4  3  63-25 67
2. PERSIPURA 29 17  7 5 55-29 58
3. PERSIWA 28 16  4 8 51-35 52
4. PERSELA 30 12 11 7 47-36 47
5. PERSIJA 28 12 10 6 44-27 46
6. PERSIBA   28 12  9 7 52-45 45
7. PELITA JAYA 28 12  5 11 58-45 41
8. PERSIB 28 11  7 10 39-38 40
9. MITRA KUKAR 28 11  5 12 44-45 38
10.PERSISAM 28 9  7 12 33-32 34
11.PERSIDAFON 27 9  6 12 45-54 33
12.PSPS 28 9  5 14 35-44 32
13.AREMA 29 8  7 14 37-44 31
14.PSMS 29 7  9 13 34-50 30
15.GRESIK United 28 9  3 16 30-59 30
16.DELTRAS 27 6  7 14 27-38 25
17.PERSIRAM 27 6  7 14 33-55 25
18.PSAP 28 5  9 14 26-52 24

Pencetak gol terbanyak:
20 : Kayamba Gumbs (Sriwijaya FC)
19: Alberto Goncalves (Persipura)
18: Mario Costas (Persela), Greg Nwokolo (Pelita Jaya).
(*)

Editor: Tasrief Tarmizi

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Tiada ulasan:

Catat Ulasan