Rabu, 14 Mac 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Mou: Wajar Kaka Hilang Kekuatan Kakinya Mulai Menit 75

Posted: 14 Mar 2012 10:38 PM PDT

MADRID - Cristiano Ronaldo boleh saja menjadi pemain yang dibanjiri pujian karena mencetak dua gol kemenangan Real Madrid atas CSKA Moskow di ajang perdelapan final Liga Champions, dini hari tadi. Namun gelandang asal Brasil Kaka'-lah yang berhasil mencuri perhatian pelatih Madrid Jose Mourinho.

Kaka menyuguhkan penampilan impresif dalam membantu penyerangan Madrid ke daerah pertahanan CSKA. Meski tidak mencetak gol, eks bintang AC Milan itu memberikan assist kepada Gonzalo Higuain yang mencetak gol pembuka di pertandingan tersebut. Namun pada menit ke-75 ia ditarik keluar dan digantikan oleh Esteban Granero.

Menurut Mou, penampilan Kaka' tadi malam sungguh luar biasa dan memberi pengaruh besar bagi tim. Mou juga memuji perkembangan positif yang ditunjukkaan oleh Kaka' selama membela Los Blancos.

"Dia menjalani pertandingan dengan spektakuler. Dia menunjukkan kualitas terbaiknya saat bersama AC Milan, tapi saya belum pernah melihatnya bekerja keras seperti sekarang," ujar Mourinho seperti dilansir Soccerway, Rabu (15/3/2012).

"Dia melakukan pekerjaan yang fantastis untuk tim. Dan sesuatu yang normal ketika ia kehilangan kekuatan di kakinya saat laga memasuki menit ke 75," ujar Mourinho.

Mou juga berkomentar perihal absennya Xabi Alonso pada pertandingan yang akan dilakoni Madrid di babak selanjutnya, akibat akumulasi kartu kuning. Menurut Mou, hal tersebut bukanlah suatu masalah yang berarti.

"Tidak ada alasan untuk bersedih mengetahui Xabi (Alonso) tidak bisa bermain (di pertandingan selanjutnya). Masih ada Lassana Diarrra atau Esteban Granero yang akan bermain bersama Sami Khedira," pungkas eks pelatih Chelsea dan Inter Milan itu.
(fit)

Fergie Tak Ingin United Terjatuh Lagi

Posted: 14 Mar 2012 10:25 PM PDT

Muhammad Indra Nugraha - Okezone

BILBAO Manchester United kembali menghadapi laga penentuan melawan Athletic Bilbao di ajang Europa League. Pelatih Sir Alex Ferguson mengharapkan timnya tidak kembali terpeleset seperti di ajang Liga Champions.
 
Meskipun, bermain di kasta kedua ajang Eropa tak membuat Setan Merah bisa begitu saja dengan mudah menjalaninya. Di leg pertama babak 16 besar Europa League mereka  kalah 3-2 oleh Bilbao di Stamford Bridge.
 
Kini, mereka akan bertandang ke kandang Bilbao, Jumat (16/3) dini hari WIB, untuk menentukan masa depan United di ajang ini. Setidaknya, United butuh kemenangan 2-0 tanpa balas bila ingin melaju ke babak perempat final.
 
Oleh karena itu, Fergie mengharapkan pasukannya bisa kembali meraih kemenangan di leg kedua ini. Pasalnya, ia tidak ingin timnya kembali terjatuh lagi di ajang Eropa dan hanya meraih trofi di liga dosmetik saja.
 
"Saya mengharapkan kita tidak akan terpeleset kembali. Semoga kita juga bisa menjalani pertandingan ini tanpa adanya cedera tambahan pada pemain," ungkap Ferguson seperti dilansir Sky Sports, Kamis (15/3/2012).
 
"Kita akan berusaha untuk meraih kemenangan di laga ini, walau semestinya tidak akan ada keraguan soal itu. Semoga performa kita bisa lebih baik lagi dari laga sebelumnya di Old Trafford dan saya yakin akan hal tersebut," tandasnya.
(min)

2 ulasan:

  1. WOW just ωhat I wаs lоοkіng for.
    Cаmе herе by seаrchіng fοг
    comparsas

    Hеre is my ωeb pаge ... click through the following website page

    BalasPadam
  2. Hі there, I log оn to your blоg on a regular basiѕ.
    Υοur wгiting ѕtyle is аwesome, κeep doing what you're doing!

    Also visit my web site - www.prweb.com

    BalasPadam