Isnin, 14 November 2011

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Ribuan Dokter TNI Siap Sukseskan KB

Posted: 14 Nov 2011 04:30 AM PST

RIBUAN dokter dari TNI siap untuk disebar ke wilayah terpencil guna menyukseskan program Keluarga Berencana (KB). Ini juga menjadi upaya untuk meningkatkan akseptor KB.

Wakil Kepala Pusat Kesehatan Tentara Nasional Indonesia (Wakapuskes TNI) Brigjen TNI Dr Dorojatun mengatakan, ribuan dokter dari TNI siap untuk disebar ke wilayah terpencil guna menyukseskan program Keluarga Berencana (KB).

"TNI terdiri dari Angkatan Darat Laut dan Angkatan Udara, semua angkatan berada di bawah Markas Besar (Mabes TNI). Semua dokter TNI wajib bekerja untuk kesejahteraan rakyat. Jika ditanya berapa jumlahnya, ya seluruhnya harus ikut. Sekira ribuan dokter akan bekerja dalam menyukseskan KB," jelas Wakapuskes TNI Brigjen Dr Dorojatun di Ruang Pers Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Senin (14/11/2011).

Asisten Teritorial (Aster) Panglima TNI Mayjen Langgeng Sulistyono juga menegaskan, selama tiga tahun kerjasama TNI dan BKKBN, TNI memberikan kontribusi yang maksimal. Para anggota TNI akan memberikan penyuluhan tentang KB juga melatih dokter-dokter di daerah terkait masalah KB.

Pos TNI tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Bahkan di wilayah terpencil, TNI mudah ditemukan. Hal inilah yang dimanfaatkan BKKBN dalam kesuksesan program KB.

Dalam mendukung program KB, TNI juga harus berusaha untuk dekat dengan masyarakat. Adanya Babinsa TNI dan Koramil dinilai sangat membantu dalam sosialisasi KB.

BKKBN juga berencana akan mengadakan sosialisasi KB di Ambon pada 17 November mendatang, program ini pun akan melibatkan TNI. (ftr)

Full content generated by Get Full RSS.

Tingkatkan Akseptor KB, BKKBN Tak Sendirian

Posted: 14 Nov 2011 04:15 AM PST

KEPALA Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sugiri Syarief mengatakan, jumlah akseptor program Keluarga Berencana (KB) semakin meningkat bahkan sudah mencapai 100 persen dari target yang ditetapkan.

"Melihat hasil laporan rutin dari BKKBN, keluarga yang menjadi peserta program KB (akseptor KB-red) meningkat. Dari awal tahun ini hingga September sudah mencapai 92 persen. Pada Agustus lalu, jumlahnya sempat menurun karena saat itu adalah bulan puasa," jelasnya Sugiri di Ruang Pers BKKBN, Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Senin (14/11/2011).

Sugiri menegaskan akan meningkatkan jumlah akseptor pada 2012 mendatang. Peningkatan akseptor juga tidak dilakukan BKKBN sendirian, melainkan melibatkan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Selama tiga tahun menjalin kerja sama dengan TNI, program BKKBN diakuinya mengalami kemajuan. Para anggota TNI yang berada di seluruh pelosok Indonesia berperan penting dalam memberikan penyuluhan tentang program KB ke masyarakat. Pendampingan TNI juga diharapkan semakin menyukseskan program KB yang dijalankan oleh BKKBN.

Pada 17 November mendatang, BKKBN bahkan berencana meluncurkan program penggarapan daerah terpencil di Ambon bersama TNI. Akan dibangun pula beberapa rumah sakit apung di wilayah tersebut.

Program kerja yang segera diselenggarakan juga akan melibatkan personel TNI yang tergabung dalam Armada Timur (Armatim) dan Armada Barat (Armabar). (ftr)

Full content generated by Get Full RSS.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan