Rabu, 4 Mei 2011

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Penggerebekan Osama Bikin Malu Pakistan

Posted: 04 May 2011 07:10 AM PDT

ABBOTTABAD - Tewasnya Osama bin Laden memang berada di wilayah Pakistan. Namun Pemerintah Pakistan mengakui tidak mengetahui keberadaan gembong teroris tersebut. Pakistan pun terus membela diri bahwa pihaknya tidak melindungi Osama.


Pemerintah Pakistan saat ini memang menjadi sorotan dunia. Tewasnya Osama di wilayah kekuasan mereka di tangan militer AS, membuat malu Pemerintah Pakistan. Rasa malu ini juga menghinggapi warga Pakistan.


Suratkabar di negara tetangga India tersebut mempertanyakan mengapa buronan teroris nomor satu dunia dapat bersembunyi dengan aman di Abbottabad, Pakistan. Lebih parahnya lagi, letak Abbottabad berdekatan dengan Ibu Kota Pakistan, Islamabad.


Meski menyatakan lega atas kematian dari Bin Laden, pihak Kementerian Luar Negeri Pakistan mengatakan kekhawatiran terdalamnya atas operasi militer ini. Mereka menilainya sebagai sebuah operasi militer yang tidak memiliki legalitas resmi. Demikian diberitakan Reuters, Rabu (4/5/2011).


Dinas Rahasia Amerika Serikat (CIA) sendiri menyembunyikan operasi ini Pakistan, karena khawatir Osama bin Laden akan kabur dari persembunyiannya. Ini tentunya membuktikan kedua sekutu tersebut tidak saling mempercayai.


Suratkabar Pakistan Dawn membandingkan hal ini lebih memalukan saat salah satu ilmuwan mereka menjual rahasia mengenai teknologi nuklir mereka. Sementara warga juga mempertanyakan mengapa pemerintah terkesan menyembunyikan Bin Laden.

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Foto Osama Sudah Pernah Beredar Sebelum Tewas

Posted: 04 May 2011 06:04 AM PDT

WASHINGTON - Sebuah foto yang menunjukan wajah Osama Bin Laden dipenuhi darah dan luka, dikabarkan palsu. Foto tersebut sebelumnya sempat beredar di media massa dunia serta internet.


Bagian bawah dari foto yang menampakan mulut yang sedikit terbuka dan janggut berwarna hitam dengan sedikit abu-abu, dipastikan sama dengan foto dari Bin Laden yang pernah dipublikasikan beberapa tahun lalu.


Sementara bagian atas, yang menampilkan detail luka ukuran dianggap lebih besar. Tampak pula warna dari kulitnya yang berbeda.

 
Seorang fotografer yang diminta untuk memeriksa keaslian foto ini memastikan bahwa foto tersebut palsu. 

"Saya sudah melihat ribuan foto palsu yang direkaya selama ini. Bisa dipastikan kalau foto tersebut palsu," ungkap fotografer Kenna Lindsay seperti dikutip CNN, Rabu (4/5/2011).


Kepastian palsunya foto tersebut juga dilaporkan oleh suratkabar Inggris The Guardian. Mereka menegaskan bahwa foto tersebut berasal dari dua foto berbeda yang digabungkan menjadi satu.


Foto yang pertama memang menggunakan foto asli Osama bin Laden yang diambil pada 1998 dan digunakan oleh kantor berita Reuters.

 
Pihak Amerika Serikat (AS) sendiri saat ini tengah mempertimbangkan untuk merilis foto asli dari jasad Osama bin Laden. Memang rilisnya foto tersebut bisa jadi memberikan keyakinan pada pihak yang meragukan kematian Bin laden.


Sebelumnya, juru bicara Gedung Putih, Jay Carney menyatakan foto jasad Osama sangat mengerikan dan dapat memicu kemarahan jika dipublikasikan. Dia mengatakan, Presiden Barack Obama tengah mempertimbangkan apakah akan merilis foto tersebut, namun khawatir akan memicu polemik.

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan