Republika Online |
Mayoritas Warga AS Tolak Wacana Serang Iran Posted: 09 Oct 2012 11:00 PM PDT REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Mayoritas warga Amerika Serikat menentang wacana aksi militer bersama Israel terhadap Iran. Menurut mereka, serangan tersebut akan berdampak sangat buruk bagi ekonomi AS. Hal tersebut terungkap dalam sebuah jajak pendapat yang digelar University of Maryland, AS. Jajak pendapat yang dilangsungkan pertengahan September lalu itu menyebutkan sebagian besar warga AS percaya bahwa serangan ke fasilitas nuklir Iran akan memicu kenaikan harga minyak secara signifikan. Tidak hanya sekadar menolak ajakan Israel untuk menyerang. Mayoritas warga AS juga meminta pemerintah agar menghentikan Israel dari ambisinya menyerang Iran. Menurut mereka, serangan Israel terhadap Iran akan memperburuk posisi strategis AS di Timur Tengah. |
In Picture: SBY Lantik Sri Sultan Menjadi Gubernur DIY Posted: 09 Oct 2012 10:45 PM PDT REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA –- Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuono X dan Wakil Gubernur Pakualam IX dilantik menjadi gubernur dan wakil gubernur di Gedung Agung Yogyakarta, DIY, Rabu (10/10). Gubernur dan Wagub DIY ditetapkan setelah UU nomor 13 tahun 2012 tentang Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta disahkan pada tanggal 31 Agustus 2012 lalu. Sesuai Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2012 tentang Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta, Calon Gubernur DIY harus bertahta sebagai Sultan Hamengku Buwono dan Calon Wakil Gubernur DIY harus bertahta sebagai Adipati Paku Alam. Pencalonannya diajukan oleh Kasultanan dan Kadipaten. |
You are subscribed to email updates from Republika Online RSS Feed To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan