Sindikasi news.okezone.com |
SBY Ternyata Sering Minta Kasus Gayus Dituntaskan Posted: 14 Jan 2011 10:48 PM PST JAKARTA- Sejumlah pihak mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar segera menuntaskan kasus terdakwa mafia pajak Gayus Tambunan dan dugaan mafia pengadilan pajak. Ternyata, SBY telah berulang kali memerintahkan kepada Kejaksaan Agung dan Polri untuk segera menuntaskan kasus tersebut. Dalam rapat terbatas Staf Ahli Komunikasi Politik Presiden, Daniel Saparinga mengatakan instruksi presiden agar ssegera menyelesaikan kasus Gayus sudah terdengar sangat nyaring dan melengking di Istana. "Bahkan hampir seperti akan memecahkan kaca-kaca rumah," katanya usai diskusi Polemik Trijaya dengan tema 'Musim berbohong' di Warung Daun Cikini, Sabtu (15/1/2011). Dalam rapat tersebut diagendakan serah-terimakan laporan mengenai penanganan kasus Gayus dan skandal Century dari Kepala Kepolisian RI, Jenderal Timur Pradopo dan dari Jaksa Agung Basrief Arief. SBY menginstruksikan kepada pihak Kepolisian dan Kejaksaan Agung tersebut, agar menjalankan kepatuhan, kepantasan, transparansi, dan akuntabilitas dalam penyidikan. "Presiden memberikan perhatian yang memenuhi prinsip kesegaran, urgensi, tetapi juga mendesak agar langkah-langkah kongkrit itu muncul, diketahui publik, dirasakan publik, dan dirasakan bahwa itu betul nyata," tandasnya.(ahm) |
Ini Dia 149 Pasien Gayus Tambunan Posted: 14 Jan 2011 10:44 PM PST Ilustrasi pajak.JAKARTA - Kementerian Keuangan tadi pagi menyerahkan data 149 wajib pajak kepada Mabes Polri melalui Direktur Tipikor Mabes Polri Brigjen Pol Ike Edwin. Sebanyak 149 wajib pajak ini diduga merupakan "pasien" terdakwa kasus penggelapan pajak Gayus Halomoan Tambunan. Dari data yang diperoleh okezone, Sabtu (15/1/2011), beberapa wajib pajak, merupakan perusahaan yang cukup dikenal publik. Termasuk tiga perusahaan milik konglomerat Indonesia sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie. Jadi, berikut daftar 149 wajib pajak yang pernah dilayani oleh Gayus semasa bekerja di Direktorat Pajak Kementerian Keuangan.
(hri) Bagi Pengguna Ponsel, BlackBerry Nikmati Berita Terkini Di http://m.okezone.com Ada 0 komentar untuk berita ini. Komentar Anda? |
You are subscribed to email updates from Sindikasi news.okezone.com To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan