Sindikasi news.okezone.com |
Lagi, Seorang Korban Longsor Agam Ditemukan Tewas Posted: 27 Jan 2013 12:49 AM PST PADANG- Tim pencari menemukan seorang bocah tewas dari reruntuhan longsor di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Bocah malang tersebut bernama Padri (9), ditemukan sekira pukul 12.00 WIB oleh tim pencari terdiri BPBD Kabupaten Agam dan Sumbar, TNI beserta masyarakat sekitar. "Hasil pencarian yang dilakukan tim gabungan TNI, BPBD Provinsi dan Agam dibantu masyarakat berhasil menemukan satu orang bernama Padri yang berusia sembilan tahun," ungkap Bupati Agam, Indra Catri, Minggu (27/1/2013). Dalam pencarian tersebut, petugas juga menemukan enam orang dalam kondisi selamat, dan sebagian di antaranya dilarikan ke rumah sakit. Sebelumnya, juga ditemukan lima korban tewas yakni, Nursinah (55), Juliati (30), Martini (60), dan Tarajudin (60) dan Asril (60). Selain menemukan korban tewas, petugas juga masih mencari 15 orang yang diduga tertimbun material longsoran. Indra menambahkan, petugas mengalami kesulitan untuk mengevakuasi para korban, karena jarak dari jalan ke lokasi itu ada 10 kilometer di perbukitan, sehingga alat berat tidak dapat masuk. "Hari ini kita tetapkan tanggap darurat selama seminggu, kami juga telah mendirikan dapur umum dan posko kesehatan," ungkapnya. Sementara itu Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) merilis, longsor di Agam menimbun 15 rumah dan menimbun sekira 25 orang. Tujuh orang ditemukan meninggal, tiga orang luka-luka hingga dilarikan ke RSUD Lubuk Basung, dan 18 orang hilang. Tiga korban luka-luka bukan termasuk 25 orang yang tertimbun longsor. Aparat TNI, POLRI, BPBD Kabupaten Agam dan Sumbar, Basarnas, beserta masyarakat dikerahkan untuk mengevakuasi korban dengan menggunakan peralatan seadanya. Selain itu, BPBD dari Padang Panjang, Bukittinggi dan Tanah Datar, dan Pusdalops PB BPBD Provinsi Sumatera Barat juga telah bergerak ke lokasi bencana guna melakukan dukungan evakuasi. |
Golkar Siap Terima Hary Tanoesoedibjo Posted: 27 Jan 2013 12:44 AM PST JAKARTA- Mundurnya Hary Tanoesoedibjo sebagai Ketua Dewan Pakar Partai NasDem, membuat pria yang akrab disapa HT itu, diperebutkan oleh beberapa partai politik. Salah satunya partai Golkar. Wakil Sekertaris Jenderal Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia mengatakan partai Golkar siap menampung HT. "Saya kira, Golkar itu kan adalah partai yang terbuka pada siapa saja, tidak pandang bulu tetapi bagi semua orang dan masyarakat untuk mengabdikan dirinya untuk berpolitik dan kemudian dengan visi partai kita, maka kita akan terbuka menerimanya," kata Doli di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (27/1/2013). Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie juga telah mempersilakan Hary Tanoesoedibjo masuk ke partai berlambang pohon beringin itu. |
You are subscribed to email updates from Sindikasi news.okezone.com To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan