ANTARA - Mancanegara |
Menhan Amerika dan Israel bahas keamanan Israel Posted: 09 Jan 2013 09:49 PM PST Washington (ANTARA News) - Menteri Pertahanan (Menhan) Amerika Serikat Leon Panetta dan timpalannya dari Israel Ehud Barak bertemu, Rabu, untuk membicarakan keamanan Israel. Juru bicara Departemen Pertahanan AS George Little dalam satu pernyataan mengatakan kedua menteri itu "membicarakan berbagai masalah dan menyampaikan komitmen mereka untuk menjamin kerja sama mengenai banyak masalah penting regional terutama Suriah, Iran, dan Gaza". "Menteri menghargai Menteri Barak atas usaha-usaha tanpa lelahnya untuk meningkatkan hubungan srategis AS-Israel," kata Little. Ia menambahkan ketua menteri "menegaskan kembali komitmen kuat AS pada keamaanan Israel dan hubungan pertahanan AS-Israel yang kuat". Pertemuan itu adalah yang ke-11 bagi Barak dan Panetta, yang akan segera melepaskan jabatannya. Presiden AS Barack Obama telah menunjuk mantan senator Chick Hagel untuk menggantikan Panetta, seorang tokoh lama Washington yang mengatakan ia akan meninggalkan kehidupan publik. Editor: Ella Syafputri COPYRIGHT © 2013 Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
Obama dilantik, Beyonce bawakan lagu kebangsaan Posted: 09 Jan 2013 09:08 PM PST Washington (ANTARA News) - Diva pop Beyonce akan menyanyikan lagu kebangsaan Amerika Serikat di hadapan ratusan ribu penonton dalam upacara pelantikan Barack Obama sebagai Presiden AS untuk periode kedua pada 21 Januari, kata pihak penyelenggara, Rabu. Pada sebuah panggung khusus yang dibangun untuk acara itu di halaman gedung Capitol, penyanyi itu - yang merupakan pendukung lama Obama - akan menyanyikan "The Star-Spangled Banner" di hadapan kabinet Obama, anggota parlemen dan masyarakat. Penyanyi pop laris yang juga pemenang pertama "American Idol" Kelly Clarkson dan penyanyi serta penulis lagu veteran James Taylor juga akan tampil dalam acara tersebut yang akan menandai awal masa jabatan kedua Obama. Pada pelantikan Obama di periode pertamanya menjabat pada tahun 2009, legenda soul Aretha Franklin memberikan warna tersendiri pada lagu nasional AS, "My Country Tis of Thee". Kali ini, Clarkson yang akan melakukan itu. Beyonce dan suaminya bintang rap Jay-Z adalah pendukung utama Obama pada kampanye pemilihan presiden pada 2012 dengan menjadi tuan rumah acara penggalangan dana di New York untuk calon presiden petahana dari Partai Demokrat itu. Beyonce, yang juga menyanyi dalam salah satu acara pesta penyambutan pada tahun 2009, tampaknya memulai tahun ini dengan gemilang. Dia juga akan menyanyi dalam sesi istirahat pertandingan Super Bowl--acara yang paling banyak ditonton--yang akan diselenggarakan pada 3 Februari. Sementara itu Richard Blanco, yang lahir di Spanyol dari warga Kuba di pengasingan, akan bertugas sebagai penyair dalam acara itu. Ia merupakan penyair latin pertama yang secara terbuka mengaku sebagai penyuka sesama jenis yang mendapat kehormatan untuk membacakan karyanya pada acara pelantikan, kata pihak penyelenggara. "Karya Richard akan menjadi luar biasa pas untuk pelantikan yang akan merayakan kekuatan rakyat Amerika dan keberagaman bangsa kita yang besar," kata Obama dalam sebuah pernyataan. Blanco mengikuti jejak dari Maya Angelou, yang membaca "On the Pulse of Morning" pada pelantikan pertama Bill Clinton pada tahun 1993. Obama akan mengucapkan sumpah jabatan dalam sebuah upacara pribadi pada 20 Januari, sebuah tanggal yang ditetapkan oleh konstitusi AS. Upacara pelantikan publik akan berlangsung pada tanggal 21 Januari. Editor: Ella Syafputri COPYRIGHT © 2013 Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
You are subscribed to email updates from ANTARA News - Internasional To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan