Selasa, 25 September 2012

Sindikasi welcomepage.okezone.com

Sindikasi welcomepage.okezone.com


Daker Jeddah Sudah Berangkatkan 13 Ribu Jamaah ke Madinah

Posted: 24 Sep 2012 03:16 PM PDT

Selasa, 25 September 2012 - 05:16 wib wib
Fetra Hariandja - Okezone

JEDDAH - Proses kedatangan jamaah haji Indonesia ke Arab Saudi terus berlangsung. Hingga hari keempat, Daerah Kerja Jeddah sudah menerima 37 kloter dengan 13.679 jamaah. Semua tamu Allah tersebut sudah diberangkatkan ke Madinah.

Data tersebut dirilis Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), Senin (24/09/2012) pukul 22.30 waktu Arab Saudi atau Selasa (25/09/2012) 02.00 WIB. Siskohat juga mencatat tidak ada persoalan dokumentasi atau kesehatan yang dialami para jamaah saat tiba di Jeddah.

Sementara itu, Selasa ini Daker Jeddah akan menerima 10 kloter dari total 17 kloter dari berbagai embarkasih di Indonesia. Sedangkan tujuh kloter lainnya akan mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Azis (AMAA) Madinah.

Meski tidak ada pasien yang jatuh sakit, Octagon atau Klnik Kesehatan Haji Indonesia di Bandara Haji King Abdul Aziz Jeddah menerima kunjungan 15 jamaah. Beruntung, tidak satu pun jamaah yang harus dirujuk ke rumah sakit di Jeddah.

Kasie Pelayanan Kesehatan Daker Jeddah, Ananto Prasetya merincikan, sebagian besar dari jamaah yang berkunjung ke Octagon karena merasa lelah. Setelah memperoleh tindakan medis, mereka bisa melanjutkan perjalanan ke Madinah.

"Kebanyakan dari jamaah datang ke Octagon karena lelah. Mereka juga sudah membawa obat dari Indonesia sesuai penyakit bawaannya seperti hipertensi, kencing dan manis," kata Ananto kepada Okezone.

"Ibrahimovic Idola Saya"

Posted: 24 Sep 2012 03:04 PM PDT

MARSEILLE – Gelandang Marseille, Jordan Ayew, begitu semangat dan antusias menyambut laga klubnya melawan Paris Saint-Germain (PSG) pada 7 Oktober mendatang dalam partai lanjutan kompetisi Ligue 1.
 
Ayew mengaku tak sabar untuk berhadapan dengan striker PSG asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic yang tak lain merupakan pemain idolanya. Dia juga ingin Marseille memberikan perlawanan sengit pada tim asuhan Carlo Ancelotti tersebut.
 
Pemain internasional Ghana mengakui bahwa Les Parisiens (julukan PSG) telah menunjukkan performa mengesankan dalam beberapa pekan terakhir, namun dia percaya dengan sedikit keberuntungan Les Phoceens (julukan Marseille) bisa menaklukkan PSG.
 
"PSG adalah tim yang mengesankan. Tidak ada alasan untuk menyangkal bahwa hal itu adalah benar," ujar Ayew, seperti dikutip RMC, Selasa (25/9/2012).
 
"Ibrahimovic khususnya akan menjadi lawan yang tangguh. Dia adalah idola saya," kata pemain berusia 21 tahun ini.
 
"Kami akan melihat bagaimana perkembangan yang terjadi dalam waktu dua pekan. Itu pasti tidak akan menjadi pertandingan mudah, tapi apa pun bisa terjadi dalam sepakbola," tutupnya.
 
(win)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan