Isnin, 26 Mac 2012

Republika Online

Republika Online


Bingung Pilih-pilih Rumput? Cari Tahu Dulu Jenisnya

Posted: 26 Mar 2012 09:09 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Ada beberapa jenis rumput yang kerap dipakai untuk menutup lahan di halaman atau pekarangan rumah. Mana yang Anda sukai?

Rumput gajah
Rumput gajah merupakan jenis rumput yang paling banyak digunakan. Apalagi, ia terbilang cepat tumbuh begitu menyentuh tanah. Harganya yang lebih terjangkau membuatnya banyak dibeli orang. Mereka yang memilih rumput gajah sebagai penutup tanah justru harus siap-siap repot. Karena cepat tinggi, tiap sebulan sekali rumput gajah perlu dipangkas.

Rumput gajah mini
Sejak tahun 2000-an, rumput gajah mini mulai dikenal publik. Awalnya, rumput gajah mini dikembangkan di Bandung, Jawa Barat. Karakteristiknya yang lebih 'bandel' ketimbang pendahulunya rumput gajah biasa membuat gajah mini cepat merebut hati masyarakat. Berbeda dengan rumput gajah biasa, rumput gajah mini akan tumbuh baik di tempat teduh. Di area sekitar bawah pohon sekalipun.

Rumput jepang
Daunnya yang kurus tumbuh rapat. Kalau tidak dipangkas sebulan sekali, bagian bawahnya akan berwarna kekuningan. Saat sudah terlalu rimbun, sinar matahari tak sampai ke bawah. Itulah yang membuatnya kuning. Rumput jepang perlu pupuk urea yang lebih banyak ketimbang rumput gajah mini. Dalam satu bulan, ia harus dipupuk dua kali.

Rumput peking
Sebelum tahun 2000, rumput peking sempat menjadi idola. Perawakannya mirip rumput jepang namun lebih jarang daunnya.

Rumput golf
Yang satu ini jarang diaplikasikan untuk rumah tinggal. Kecuali jika Anda rela mengalokasikan dana yang cukup besar untuk membeli teknologi pemasangannya. Sebab, rumput golf cepat busuk jika tergenang air. Rumput golf memerlukan resapan yang baik berupa tumpukan ijuk, pasir, batu, serta pipa untuk mengalirkan air di bawah permukaan tanam. Rumput golf sejatinya memerlukan perawatan ekstra. Karenanya, Anda membutuhkan jasa konsultan arsitektur lanskap.

Yuk, Sulap Kamar Jadi Senyaman Hotel Berbintang, Ini Kiatnya (2)

Posted: 26 Mar 2012 07:27 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Untuk menikmati kenyamanan kamar di hotel berbintang, ternyata Anda bisa menciptakannya sendiri. Hadirkan kenyamanan ala hotel berbintang itu dengan cara mendesain dan menata ruang tidur Anda sebaik mungkin. Bagaimana caranya? Ini dia kiatnya:

Lampu bercahaya kuning
Untuk menambah kesan mewah dan hangat, pasang lampu bercahaya kuning. Sementara cahaya lampu putih lebih cocok untuk kamar tidur berkonsep minimalis. Boleh juga menghadirkan cahaya warna-warni yang lembut. Cahaya ini menumbuhkan kesan futuristik pada kamar tidur Anda. Mana yang Anda pilih? Tentu pilih yang sesuai dengan tema dan nuansa yang ingin Anda hadirkan di ruang tidur.

Dinding berwarna alami
Karena kamar tidur merupakan tempat untuk beristirahat, sebaiknya pilih warna-warna teduh dan alami. Hanya saja, ada kalanya orang menggemari warna yang gelap, atau sebaliknya mencolok (ngejreng). Boleh-boleh saja membalurkan warna-warna itu, asalkan tidak diaplikasikan secara merata ke seluruh ruangan. Jadi, tampilkan saja warna gelap atau mencolok tadi sebagai aksen di salah satu bagian kamar. Di hotel, kamar biasanya tampil dengan satu warna untuk menumbuhkan kesan sunyi dan tenang.

Lantai berwarna lembut
Seperti halnya dinding, lantai pun disarankan menggunakan warna-warna lembut. Hindari melapisi permukaan lantai dengan karpet. Sebab, karpet akan membuat ruangan terlihat lebih sempit. Namun, pada ruang tidur yang cukup luas, karpet tebal nan lembut bisa dihamparkan di sudut ruangan di bawah tempat duduk.

Jendela cantik
Selain fungsinya untuk menerangi kamar, jendela memiliki nilai estetika yang tinggi bagi ruang tidur Anda. Penampilan jendela yang cantik, tentu menambah cantik pula ruang pribadi Anda ini.

Tirai menarik
Agar terlihat lebih cantik, hiasi jendela dengan tirai yang menarik. Pilih tirai jendela yang senada dengan warna dinding dan sesuai pula dengan tema kamar tidur yang Anda inginkan, apakah tema klasik atau modern. Untuk tampilan yang mewah, Anda bisa memilih tirai dari bahan sutera, linen, atau rami. Di hotel berkelas, tirai biasanya dibuat dari bahan yang tebal untuk memberi kegelapan total ketika tirai ditutup.

Aksesori
Satu hal lagi yang tak boleh dilupakan jika menginginkan kamar seindah dan senyaman hotel berbintang adalah aksesori. Tapi ingat, pemberian aksesori jangan terlalu ramai. Aksesori yang kelewat ramai membuat ruangan terlihat padat. Misalnya, letakkan vas transparan berisi bunga segar di atas meja kecil di sisi tempat tidur. Kehadiran bunga akan menimbulkan kesan fresh dan natural. Punya koleksi foto pribadi dan keluarga? Coba tata seapik mungkin di atas meja. Dan agar dinding tidak terkesan kosong, hias dengan lukisan berukuran sedang.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan