Selasa, 10 Januari 2012

ANTARA - Peristiwa

ANTARA - Peristiwa


Susunan pengurus baru KONI diumumkan Rabu

Posted: 10 Jan 2012 06:57 AM PST

Tono Suratman (FOTO ANTARA)

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Susunan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia periode 2011-2015 di bawah pimpinan Tono Suratman akan diumumkan di Kantor KONI Senayan Jakarta, Rabu (11/1).

"Ya, besok akan kami umumkan," kata Tono Suratman usai melaporkan susunan kepengurusan KONI kepada Menpora Andi Mallarangeng di Kantor Kemenpora Jakarta, Selasa.

Menurut dia, susunan pengurus KONI saat ini mayoritas pendatang baru. Hal itu dilakukan untuk melakukan perubahan yang lebih optimal. Sebelum diumumkan pihaknya telah melakukan pertemuan dengan orang-orang yang akan membantukan dalam lima tahun ke depan.

Dalam susunan pengurus yang akan diumumkan itu banyak terjadi perubahan dibandingkan dengan kepengurusan periode lalu. Hal yang paling mencolok adalah posisi wakil ketua umum. Saat ini ada lima wakil ketua atau bertambah tiga dibandingkan saat kepemimpinan Rita Subowo.

"Kami mengangkat banyak wakil agar semuanya bisa maksimal. Satu wakil akan memegang dua hingga hingga tiga bidang. Saat ini ada 12 bidang di KONI," katanya.

Lima wakil yang diangkat adalah Inugroho (wakil ketua bidang media, humas dan umum), Said Sidu (wakil ketua bidang mobilisasi, sumber daya dan rengar), Irfan Gading (wakil ketua bidang hukum), Bambang Budi Waluyo (wakil ketua bidang sport science) dan Suwarno (wakil ketua bidang persogra dan diktar).

Untuk posisi sekjen, Tono Suratman telah menunjuk Hamidy dan akan dibantu dengan tiga orang wakil yaitu Endang Sodik, Ganjar dan Dodi Iswandi.

Tono Suratman menjelaskan, dengan diumumkannya susunan pengurus ini diharapkan secepatnya bekerja sesuai dengan tugasnya karena banyak kegiatan yang harus dihadapi pada 2012.

"Yang jelas susunan pengurus ini berasal dari praktisi, pakar serta dari TNI/Polri," kata Komandan Satlak PRIMA itu.
(T.B016/N002)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Puan: kader PDIP dukung Megawati jadi capres

Posted: 10 Jan 2012 06:36 AM PST

Megawati Soekarnoputri. (FOTO.ANTARA)

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPP Bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga PDIP Puan Maharani mengatakan, kader partainya masih mendukung Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk maju sebagai capres.

"Sampai saat ini nama yang muncul masih ibu Mega. Tapi kalau muncul nama lain, kami berikan keputusannya pada ketua umum," kata Puan di sela-sela acara HUT ke-39 PDI Perjuangan di Kantor DPP PDIP, Jakarta Selatan, Selasa.

Menurut dia, jika ada nama-nama capres yang mencuat, PDI Perjuangan akan memutuskan melalui kongres dan rakernas partai, kemudian keputusannya diserahkan ke Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Sebagai kader saya meyakini, siapapun yang akan mewakili partai adalah salah satu kader terbaik partai. Kita tidak bicara nama eksternal. Kita tidak akan memberikan tiket kepada orang yang tidak tahu visi dan misi partai," katanya.

Saat ini, lanjut dia, PDI Perjuangan masih melakukan konsolidasi hingga ke tingkat ranting di 33 provinsi dan menyamakan visi dan misi serta komunikasi politik ke partai-partai lain guna menyamakan gerak pada pemilu legislatif dan pemilihan presiden 2014 mendatang.

Dari kacamata partai, kata dia, calon presiden yang akan diusung juga harus dapat mewakili PDI Perjuangan, yakni harus memiliki kesesuaian dengan visi, misi dan ideologi partai.

Survei Jadi Pertimbangan

Sementara itu, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengakui partainya menjadikan survei dalam menimbang calon kepala daerah yang potensial untuk didukung.

"Survei itu untuk mengetahui secara realistis keadaan lapangan bagaimana, sehingga partai bisa menjaring calon-calon potensial dan bisa direkomendasikan agar dipilih rakyat," kata Megawati.

Selain itu, PDI Perjuangan pun memiliki mekanisme sendiri untuk mencari calon kepala daerah yang akan berlaga di pilkada, yakni penjaringan dan penyaringan.

"Di penjaringan kami dapat menerima siapa pun yang mendaftar ke PDIP, baik dari internal maupun dari eksternal partai. Saat ini ada beberapa pilkada yang cukup strategis untuk digarap yakni DKI Jakarta dan Jawa Barat," katanya.

(T.S037/M026)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan