Sabtu, 31 Disember 2011

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Gol ke-150 Drogba tapi pedih bagi Chelsea

Posted: 31 Dec 2011 07:40 PM PST

Didier Drogba (REUTERS)

Berita Terkait

London (ANTARA News) - Didier Drogba membukukan namanya dalam sejarah Chelsea ketika mencetak golnya yang ke-150 dengan klub itu pada Sabtu, tetapi timnya tetap merasakan kepedihan karena kalah 1-3 di kandang atas Aston Villa pada lanjutan kompetisi Liga Utama Inggris.

Striker berusia 33 tahun itu mencetak gol pada menit ke-23 sehingga pemain internasional Pantai Gading itu menyamai rekor Peter Isgood dan Roy Bentley di Samford Bride, yang mencetak 150 gol.

Drogba mencetak gol dari titik putih tempat abu mendiang Osgood dimakamkan dan setelah ia melancarkan tendangan, ia menyimbolkan ciuman jarak jauh disambut sorakan penonton.

Hanya Frank Lampard (178), Kerry Dixon (193) dan Bobby Tambling (202) yang mencetak gol lebih banyak untuk tim London itu.

"Gol itu amat emosional bagi Didier dan mungkin merupakan penampilan terakhirnya dalam kandang sebelum mengikuti Piala Afrika Januari," kata pelatih Andre Villas-Boas kepada wartawan.

"Kami harus bekerja keras demi dia dalam pertandingan di Portsmouth (di Piala FA 8 Januari)," katanya.

Sebelum bertanding melawan Villa, Drogba mengatakan, golnya yang ke-150 akan menjadi "hadiah Natal bagi para pendukungnya" tetapi dengan kekalahan mereka pendukungnya terhenyak, kendati akhirnya tetap mengelu=elukannya ketika pluit panjang akhir permainan berbunyi.

Masa depan Drogba di Stamford Bridge juga tidak pasti setelah Villas-Boas mengatakan perpanjangan kontraknya masih belum dipastikan.
(A008)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Bus Kowan Bisata terbalik di tol Cawang

Posted: 31 Dec 2011 07:34 PM PST

Jakarta (ANTARA News) - Bus Kowan Bisata bernomor polisi B 7325 IZ dilaporkan terbalik di KM 00.600 tol Cawang arah Priok, Minggu pagi.

Hingga pukul 09.55 WIB petugas sedang menanganinya, kata laporan yang dipublikasikan TMC Polda Metro Jaya tanpa merinci dugaan penyebab kecelakaan.

Belum ada laporan mengenai korban dalam insiden tersebut.

Laporan mengenai lalu lintas menyebutkan, pagi tadi arus lalu lintas dari arah Jalan Pesanggrahan menuju Kebun Jeruk ramai lancar ditengah guyuran hujan.

Sementara dinihari tadi ditengah perayaan malam pergantian tahun, sebuah rumah tinggal di Jalan Waru Rawamangun, Jakarta Timur, ludes terbakar.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 00.30 WIB, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Sebelum kendaraan pemadam datang, warga sekitar bergotong-royong berusaha memadamkan kobaran api dengan air seadanya, sebelum empat unit dari DPK Jakarta Timur tiba di lokasi.

(*)

Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan