KOMPAS.com - Nasional |
Aryanto Tak Punya Terobosan di BPN Posted: 17 Aug 2011 04:53 PM PDT Seleksi Calon Pimpinan KPK Aryanto Tak Punya Terobosan di BPN Khaerudin | Robert Adhi Kusumaputra | Rabu, 17 Agustus 2011 | 23:53 WIB JAKARTA, KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi periode mendatang dihadapkan pada sejumlah kasus yang membutuhkan terobosan besar para pemimpinnya, seperti skandal Bank Century, rekening gendut petinggi polisi, hingga tunggakan kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia. Waktu di BPN, tidak ada terobosan dalam penyelesaian kasus tanah. Kalau ada kasus rakyat selalu diarahkan ke win-win solution tanpa melihat akar masalahnya. -- Idham Arsyad Dengan kondisi itu para calon pimpinan diharapkan punya terobosan dalam memimpin KPK pada periode mendatang. Sekretaris Jenderal Konsorsium Pembaruan Agraria Idham Arsyad menilai, salah satu dari 10 calon pimpinan KPK yang mengikuti wawancara terakhir dengan panitia seleksi, yakni Aryanto Sutadi, dinilai sulit memenuhi kriteria tersebut. Konsorsium Pembaruan Agraria (KPA) menilai Aryanto selama menjadi Deputi V Badan Pertanahan Nasional yang menangani pengkajian dan penanganan sengketa tak memiliki terobosan berarti. Kepada Kompas di Jakarta, Rabu (17/8/2011) malam, Idham mengatakan bahwa jumlah sengketa tanah makin tahun malah semakin banyak. "Waktu di Badan Pertanahan Nasional (BPN), tidak ada terobosan dalam penyelesaian kasus tanah. Kalau ada kasus rakyat, selalu diarahkan ke win-win solution tanpa melihat akar masalahnya," kata Idham. Dalam sesi wawancara dengan Pansel Pimpinan KPK, Aryanto mengaku tak tahu ada isu pemberian uang ke BPN terkait proyek kompleks olahraga Hambalang karena saat itu dia belum menjadi Deputi V BPN. Aryanto juga mengaku memiliki sembilan rekening atas namanya. |
Aryanto Dinilai Tak Ramah Pada Petani Posted: 17 Aug 2011 04:26 PM PDT Seleksi Calon Pimpinan KPK Aryanto Dinilai Tak Ramah Pada Petani Khaerudin | Robert Adhi Kusumaputra | Rabu, 17 Agustus 2011 | 23:26 WIB JAKARTA, KOMPAS.com - Makin banyak saja catatan kritis mengenai dua dari delapan calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi yang diloloskan Panitia Seleksi yakni mantan Deputi V Pengkajian dan Penanganan Sengketa Badan Pertanahan Nasional Aryanto Sutadi dan mantan Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Zulkarnain. Aryanto misalnya dinilai tak ramah terhadap petani selama menjabat Deputi V BPN. Sekretaris Jenderal Konsorsium Pembaruan Agraria Idham Arsyad mengungkapkan, pihaknya pernah mendapat laporan saat ada dialog tentang konflik tanah di Jawa Timur, Aryanto mengatakan petani seperti binatang. "Waktu dialog kasus di Jatim, dia mengatakan bahwa petani itu seperti binatang, dia juga bilang kalau ada petani yg masuk di areal perkebunan tembak saja," kata Idham kepada Kompas di Jakarta, Rabu (17/8/2011) malam. Dalam sesi wawancara akhir dengan Pansel Pimpinan KPK, Aryanto sempat mengungkapkan rekening petinggi Polri bisa dianggap tak wajar jika lebih dari Rp 10 miliar. Aryanto yang pernah menjadi Kepala Divisi Pembinaan Hukum Polri dan memiliki pangkat terakhir inspektur jenderal ini juga mengaku kadang menerima pemberian dari pihak tertentu sebagai ungkapan terima kasih atas apa yang sudah dikerjakan. |
You are subscribed to email updates from KOMPAS.com - Nasional To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan