Selasa, 28 Jun 2011

Republika Online

Republika Online


Gampang Lelah Fisik? Bisa Jadi Pekerjaan Anda Membosankan

Posted: 27 Jun 2011 01:09 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - Memiliki pekerjaan membosankan bisa membuat anda rentan pada kelelahan fisik daripada mereka yang membuat anda menggerakkan kaki anda. Para psikiater percaya ada kategori berbeda dari pekerja yang "tidak menantang" yang berakhir dengan mereka tidak tahan lagi dengan tugas "monoton dan tidak menarik" yang mereka harapkan untuk dilakukan.

Beberapa orang "harus mengatasi kekecewaan yang disebabkan oleh perasaan terperangkap dalam kegiatan kerja di mana mereka tak peduli, yang membuat mereka bosan dan tidak menghasilkan kepuasan" tulis Jesus Montero-Marin, dari Universitas Zaragoza di Spanyol, seperti dikutip Telegraph.

"Para pekerja ini mewakili perilaku sinis dan dimasuki perasaan bersalah karena perasaan yang bertentangan yang mereka rasakan atas pekerjaan mereka dan hasrat mereka untuk berubah," tulisnya dalam jurnal BMC Psychiatry.

Orang yang bekerja dalam tugas administratif dan layanan cenderung paling bosan dengan pekerjaan mereka, sementara para pria lebih cenderung menderita kelelahan fisik ini daripada perempuan.

Montero-Marin berspekulasi bahwa "barangkali berhutang dengan fakta bahwa peran pria selalu dikaitkan dengan harapan sosial dari perkembangan profesional." Penelitian itu berdasarkan angket lebih dari 400 pegawai di Universitas Zaragoza.

Montero-Marin menggolongkan dua jenis kelelahan, yaitu "hiruk pikuk" dan "aus". Hiruk pikuk maksudnya pegawai bekerja "semakin lebih berat ke titik kelelahan". Aus maksudnya pekerja "menyerah saat menghadapi tekanan atau kurangnya kepuasan."

Mereka yang bekerja dalam waktu lebih lama lebih cenderung menderita kelelahan "hiruk pikuk". Mereka yang bekerja lebih dari 40 jam seminggu hampir enam kali lebih cenderung menderita kelelahan jenis ini daripada mereka yang bekerja kurang dari 35 jam.

Orang-orang itu merasa "bersalah saat berhadapan dengan prospek dari tidak meraih tujuan yang diharapkan, memberi ambisi dan kebutuhan besar dari pencapaian yang mengenali subyek dengan profil ini."

Pekerja yang melayani dalam waktu lebih lama lebih cenderung "aus", dengan masa kerja lebih dari 16 tahun layanan paling berisiko. "Semakin panjang layanan, semakin besar kemungkinan mengalami kelelahan ini," kata penulis penelitian.

Mereka mengadopsi "strategi tekanan pasif" - yang bisa menjelaskan kenapa mereka tidak meningalkan - "menjadi tidak efektif dalam melakukan tugas kerja."

"Memiliki satu keluarga, rekan atau anak-anak bisa bertindak sebagai 'bantal' pelindung, karena saat oranf menyelesaikan hari mereka dalam pekerjaan mereka meninggalkan kekhawatiran tempat kerja mereka di belakang mereka dan fokus pada tugas-tugas lain."

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tips Late Nite Shopping ala Centro

Posted: 27 Jun 2011 01:04 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID - Masa liburan sekolah dimanfaatkan oleh pusat perbelanjaan untuk menggelar diskon. Terkadang, program diskon yang ditawarkan adalah late night sale atau program diskon tengah malam.

Diskon semacam ini umumnya selalu dibanjiri pengunjung karena potongan harga yang ditawarkan lebih menggiurkan. Saking membludaknya pengunjung, kita pun sering merasa tak leluasa dalam berbelanja.

Berikut beberapa tips mengikuti Late Nite shopping dari Centro Lifestyle Department Store agar acara berbelanja Anda semakin mudah dan menyenangkan:

1. Gunakan pakaian yang nyaman dan pas di badan, karena saat sale, ruang fitting pasti penuh dengan para pengunjung. Daripada membuang waktu untuk mengantri, lebih baik Anda mencoba baju tersebut on the spot.
2. Kenakan alas kaki yang nyaman dan mudah dilepas. Selain Anda bisa berkeliling dengan leluasa dan waktu yang lama, Anda juga bisa mencoba beragam jenis sepatu atau sendal pilihan Anda.
3. Datanglah lebih awal. Jika Anda tiba di lokasi sale lebih cepat, Anda akan punya waktu lebih banyak untuk melihat dan memilih merchandise.
4. Istirahat yang cukup sebelum hari sale. Kemudian pada hari sale, jangan lupa untuk makan dan minum terlebih dahulu, agar tubuh Anda fit saat berbelanja

Untuk mengisi masa liburan sekolah ini, Centro menghadirkan Hot Sale. Dalam rilisnya, Customer Service Centro Lifestyle Department Store, Nila Adisepoetro, mengatakan  pihaknya memberikan diskon hingga 50 persen dalam gelaran yang menghadirkan berbagai hot fashion items ini. Bersamaan dengan gelaran Hot Sale, Centro juga mengadakan Late Night Sale selama dua hari pada 24 dan 25 Juni lalu, mulai pukul 20.00 hingga 24.00 WIB.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan