ANTARA - Hiburan |
Posted: 04 Feb 2011 06:15 AM PST Berita Terkait Video Terkait Berikut sejumlah tips tersaji agar Anda dapat mendengarkan wanita dengan segenap hati, sebagaimana dikutip dari laman womentoday, Jumat. 1. Menjaga kontak mata. Salah satu bukti meyakinkan bahwa Anda mencintai kekasih, yakni buatlah dan jagalah kontak mata senantiasa, utamanya ketika berbicara. Dengan memandang matanya, Anda memagut hatinya. Dengarkanlah juga apa yang dia katakan. 2. Menghentikan semua kegiatan lainnya. Bila kekasih Anda ingin berbicara dengan Anda, ketika dia memiliki sesuatu yang sangat penting, maka berilah perhatian penuh. Berhentilah barang sejenak dan cobalah beri perhatian sepenuhnya. Pastikan bahwa Anda dapat melakukannya dalam suasana yang bebas. 3. Biarkan kekasih Anda tahu bahwa Anda sedang penuh perhatian. Selain menjaga kontak mata, biarkan dia tahu bahwa Anda mendengarkan dia dengan seksama dan penuh perhatian. Ekspresikan bahwa Anda setuju dengan perkataannya dengan menganggukkan kepala. 4. Sesekali menimpali apa yang sedang dia sedang utarakan kepada Anda. Tunjukkan bahwa Anda menaruh minat kepada apa yang dia katakan. Katakan, "Aku dapat merasa apa yang sedang kamu sedang rasakan." 5. Sisihkan waktu dan pilihlah tempat istimewa untuk "Anda berdua". Terkadang perlu pergi bersama kekasih ke suatu tempat guna menghindari gangguan yang mungkin saja datang. Banyak wanita ingin mengatakan kepada pria, bahwa: "Atasilah masalah bersama saya, bukan untuk saya saja", "Cukup dengarkan. Berilah saya kesempatan untuk mengutarakan perasaan dan pikiran saya", "Cukup dengarkan saja. Tidak perlu menawarkan pemecahan", "Jika dirimu tidak paham kepada apa yang saya katakan. Bertanyalah", "Jadilah murah hati dengan senantiasa mendengarkan", "Gunakan sesekali bahasa tubuh". Editor: AA Ariwibowo Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
Casting "Janji Sang Pemberani" 6 Februari Posted: 04 Feb 2011 05:17 AM PST Berita Terkait "Kota Banda Aceh merupakan salah satu daerah casting yang orientasinya untuk sebuah film dalam rangka membangun karakter anak bangsa," kata Reza B Surinegara, eksekutif produser Bulan Sabit Production (BPS), production house yang menggarap film itu, di Banda Aceh, Jumat. Didampingi Fauzi Saidi, Humas PB Forki, organisasi yang digandeng BSP dalam penggarapan "Janji Sang Pemberani", Reza mengatakan orientasi film itu adalah membangun karakter bangsa agar terwujud kualitas anak Indonesia yang memiliki wawasan kebangsaan, menciptakan pimpinan yang berahlak mulia, mandiri, cerdas, berprestasi dan berdaya saing yang dilandasi iman serta taqwa. Sebagai tahap awal pembuatan film, casting digelar untuk menyeleksi karateka berusia 12 hingga 14 tahun sebagai calon pemeran tokoh film. "Karenanya, Kota Banda Aceh terpilih dari sembilan kota di Indonesia untuk lokasi casting," kata Reza yang juga produser pelaksana film "Garuda di Dadaku". Film "Janji Sang Pemberani", katanya, terinspirasi dari kisah nyata berlatar belakang peristiwa tsunami di Aceh pada 26 Desember 2004. "Dalam bahasa Jepang disebut Dojo Kun (janji sang pemberani) yang mengangkat cerita tentang perjuangan penuh semangat dan ketegaran hati seorang anak untuk mewujudkan keinginannya menjadi kebanggaan keluarga dan negeri tercinta serta dirinya sendiri," kata Reza. Film itu juga mengisahkan bagaimana teguhnya masyarakat dan budaya Aceh setelah musibah yang merenggut jiwa penduduk di daerah berjuluk "Serambi Mekah" ini. "Kami juga akan melakukan survei untuk shooting film yang akan melibatkan sedikitnya 200 pemain, termasuk artis-artis lokal yang berlatar belakang anak-anak karate di Aceh," kata dia. Sementara itu, Ketua Pengprov Forki Aceh terpilih, Darmuda, menyambut baik pembuatan film bertema "Janji Sang Pemberani" yang sebagian besar shootingnya dilakukan di Aceh. "Kami akan mendukung pembuatan film ini, karena akan berdampak baik upaya mempromosi Aceh. Selain itu bisa menjadi media bagi anak-anak tentang olahraga karate yang tidak hanya identik dengan kekerasan," kata dia. Dengan adanya film tersebut, dia berharap olahraga karate di Aceh benar-benar bisa merakyat dan mengarahkan remaja ke dalam kegiatan-kegiatan yang negatif. (A042/S019/S026) Editor: Suryanto Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com |
You are subscribed to email updates from ANTARA News - Hiburan To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan