Rabu, 22 Ogos 2012

Sindikasi welcomepage.okezone.com

Sindikasi welcomepage.okezone.com


Arus Balik, 7 Ribu Orang Tiba di Stasiun Senen

Posted: 22 Aug 2012 12:10 AM PDT

Rabu, 22 Agustus 2012 - 14:10 wib wib
Yunisa Herawati - Okezone

JAKARTA - Arus mudik Lebaran masih terlihat di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat. Pada Lebaran H+2,berdasarkan pantauan Okezone, suasana di Loket Selatan masih dipadati oleh calon penumpang kereta.


Menurut Kepala Stasiun Pasar Senen Saepudin, arus mudik masih terjadi hingga 31 Agustus 2012. "Arus mudik masih tinggi ke arah Jawa, masih di angka yang konstan, yaitu berkisar 13.000 hingga 16.000," kata Saepudin saat ditemui wartawan di kantornya, Rabu (22/8/2012).


Dia menerangkan, belum ada lonjakan arus balik hingga hari ini. Justru para pemudik masih terlihat mengantre di loket.

Arus mudik Lebaran tahun ini meningkat. Tercatat pada H+1 Lebaran total jumlah penumpang sebanyak 159.209. Sedangkan pada tahun lalu hanya berjumlah 124.744.

Pada H+2 Lebaran hari ini, sejak pukul 00.21 WIB hingga 10.00 WIB, ada 7.649 penumpang yang tiba di Stasiun Senen.

Tamu Pulang, Wenny Sibuk Berbenah

Posted: 22 Aug 2012 12:06 AM PDT

JAKARTA - Saat Lebaran, rumah ramai dengan kedatangan para saudara, tetangga, dan teman-teman. Sebagai tuan rumah yang baik, tentu saja kita menyuguhkan beragam makanan dan minuman untuk para tamu tersebut. Alhasil, begitu rumah kembali sepi, kita harus beberes rumah sendiri mengingat si mbak masih mudik.

Kesibukan usai open house ini dirasakan Wenny Wiastri, mahasiswa Bina Nusantara (Binus) University. Wenny bercerita, selepas Lebaran dia harus kerja bakti membereskan rumah bersama seluruh anggota keluarga.

"Apalagi saya anak perempuan sendiri, kakak-kakak cowok semua. Jadi yang ngepel, nyapu, atau nyuci piring biasanya saya yang mengerjakan," kata mahasiswa jurusan Informasi Teknologi ini kepada Okezone, Rabu (22/8/2012).

Wenny mengaku sangat kerepotan saat harus beberes rumah sendiri. "Aduh, ribet banget deh pokoknya kalo mbak lagi mudik," imbuhnya.

Menangani urusan beberes rumah sendiri, kata Wenny, adalah karena hanya dialah yang sedang tidak memiliki kegiatan. Sementara sang kakak sibuk bekerja.

Kerepotan ini masih akan terus berlanjut karena Wenny belum mengetahui kapan asisten rumah tangganya kembali bekerja. "Katanya malah enggak balik lagi, soalnya mau nikah," kata Wenny sambil tertawa.(rfa)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan