Sabtu, 18 Ogos 2012

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Selain Ines, Ini 9 Finalis Beauty with a Purpose

Posted: 17 Aug 2012 11:40 PM PDT

KATEGORI Beauty with a Purpose merupakan proyeksi dari kegiatan sosial yang digalakan Miss World. Selain Ines Putri, Miss Indonesia 2012, ini dia sembilan finalis yang lolos dalam sesi ini.
 
Ajang Miss World 2012 akhirnya tiba di garis finish. Malam ini, satu miliar penduduk dunia diprediksi akan menyaksikan siapa penerima mahkota, yang sebelumnya menjadi milik Ivian Sarcos.
 
Kompetisi Miss World tak hanya mencari kualitas fisik semata, akan tetapi juga memiliki kegiatan sosial yang tinggi. Untuk itu, hadirlah kategori Beauty with a Purpose. Dengan kategori ini diharapkan Miss World 2012 akan melanjutkan program-program sosial yang sudah dijalankan sebelumnya.
 
Jelang malam final yang akan dihelat nanti malam, kategori ini juga sudah secara resmi mengumumkan 10 finalis terbaik.
 
Monique Georgette Aparicio Lopez dari Guatemala, Sophie Elizabeth Moulds dari Wales, Claudine Book dari Amerika Serikat, Mariana Berumen Reynoso dari Meksiko, dan Jessica Michelle Kahawaty dari Australia merupakan lima dari sepuluh gadis cantik yang menjadi finalis.

Seakan tak mau kalah, Vanya Mishra dari India, Deanna Robins dari Jamaika, Shamim Fauz Ali dari Kenya, dan Charlotte Holmes dari Inggris juga mendapat tempat di posisi ini. Tentu saja yang sangat membanggakan, Ines Putri, Miss Indonesia 2012 juga  turut ambil bagian dalam kategori ini, demikian seperti dilansir website resmi Missworld.
 
Ines yang masuk dalam babak ini pun tidak bisa menyembunyikan perasaan bahagia. Dara cantik asal Bali yang berprofesi sebagai atlet golf ini pun langsung memberikan informasi kepada para pendukungnya di jejaring sosial Facebook.
 
"Terima Kasih dukungannya teman2.. Saya berhasil masuk Top 10 Beauty with Purpose! Doain bisa menang yahh! Love u all! Merdeka Indonesia!" tulis Ines dalam fanpage-nya.
(tty)

Kehadiran Keluarga Motivasi Ines Bersinar di Miss World

Posted: 17 Aug 2012 10:37 PM PDT

GUNA menampilkan yang terbaik pada malam puncak Miss World 2012, Ines Putri membutuhkan support yang besar. Keluarganya pun hadir untuk menunjukkan dukungan penuh bagi sang duta bangsa.

 
Satu bulan menjalani masa karantina yang penuh dengan kompetisi sengit, akhirnya tiba juga hari yang ditunggu-tunggu. Malam ini, final Miss World 2012 akan digelar dan menentukan kepada siapa Ivian Sarcos akan menurunkan mahkotanya.
 
Sebanyak 116 kontestan tengah melakukan persiapan ketat jelang malam puncak. Tak terkecuali, Ines Putri, Miss Indonesia 2012. Pada acara yang diprediksi akan ditonton satu miliar penduduk dunia ini, Ines akan berjuang guna memberikan performa terbaiknya. Akan tetapi, dara cantik ini membutuhkan dukungan yang besar, terutama dari keluarganya.
 
"Ya kehadiran keluarga sangat berarti," tutur Astrid Ellena, Miss Indonesia 2011 pada Okezone lewat pesan BlackBerry Messenger, Sabtu (18/8/2012).
 
Ellen -panggilan Astrid Ellena- tahun lalu juga mewakili Indonesia untuk tampil di ajang Miss World yang digelar di London, Inggris. Karena itulah, dirinya mengerti sekali apa yang dibutuhkan dara asal Bali tersebut saat menghadapi malam puncak yang menegangkan.
 
"Ketika di atas panggung, para finalis bisa melihat bendera dari negaranya, dan orang-orang yang disayangi, otomatis mereka menjadi lebih percaya diri dan lebih termotivasi untuk bisa bersinar," jelasnya.
 
Guna memberikan dukungan besar bagi sang buah hati, orangtua dan keluarga Ines pun sudah berada di Ordos, Mongolia, China.
 
"Kami sudah bawa banyak bendera Indonesia. Untuk yel-yel khusus memang tidak ada, tapi pasti kami akan teriak nama Indonesia saat final Miss World," ungkap Demian Ardika, kakak sulung Ines lewat pesan BlackBerry Messenger kepada Okezone, belum lama ini.
 
Untuk diketahui, ajang Miss World tahun ini ada kategori baru yang dimunculkan, yakni Multimedia Award. Penghargaan tersebut akan diberikan dengan melihat jumlah voting dukungan dari mayarakat kepada para kontestan. Setiap pertambahan dari perolehan suara akan dicatat dalam scoreboard.
 
Oleh karenanya, dukungan dari masyarakat Indonesia sangat diperlukan. Selain bisa membawa pulang penghargaan tersebut, ini merupakan kesempatan besar bagi Ines Putri melangkah maju ke babak 15 besar saat final Miss World, 18 Agustus mendatang.
 
Bagi yang ingin memberi dukungan pada Ines Putri sebagai wakil dari Indonesia di ajang Miss World, Anda bisa klik http://www.facebook.com/pages/Miss-World-Indonesia/331293446945697, atau follow akun Twitter Ines Putri, @IneshPutri.
(tty)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan