Ahad, 30 Oktober 2011

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Survei LSI: Rakyat Tak Percaya Politikus Muda

Posted: 30 Oct 2011 12:28 AM PDT

JAKARTA - Hasil riset Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menyatakan bahwa publik tidak percaya terhadap para politikus muda. Hal tersebut lantaran beberapa politikus muda terlilit kasus korupsi.
 
"Hanya 24,8 persen responden yang percaya bahwa politisi muda yang berkiprah saat ini berprilaku baik," kata Peneliti LSI Ajie Alfaraby di kantornya, Graha Dua rajawali, Jalan Pemuda No 70, Rawamangun, Jakarta Timur, Minggu (30/10/2011).
 
Jika kondisi ini tidak cepat diatasi, lanjutnya, diyakini para politisi muda ini dapat membuat Indonesia bertambah korup. "Sedangkan sisanya (75,2 persen), sebagian tidak menjawab dan sebagian menilai buruk," terangnya.
 
Ajie menambahkan bahwa servei tersebut dilakukan di bulan September 2011, dengan metode multistage random sampling.
 
"Jumlah responden 1.200 dari 33 propinsi di seluruh Indonesia.Wawancara tatap muka margin eror plus minus 2,9 persen," tukasnya.

(ful)

Full content generated by Get Full RSS.

Ruko Dekat Al Azhar Kelapa Gading Terbakar

Posted: 30 Oct 2011 12:23 AM PDT

JAKARTA – Sebuah ruko di Jalan Boulevard Timur No. 50 Kelapa Gading, Jakarta Utara, hangus terbakar. Diduga kebakaran terjadi karena arus pendek listrik.
 
Menurut salah seorang petugas Suku Dinas Pemadan Kebakaran Jakarta Utara, Dian, kebakaran terjadi pada pukul 13.25 WIB.
 
"Betul, kejadian pukul 13. 25 WIB. Ruko dekat sekolah Al Azhar Kelapa Gading," ujar Dian kepada okezone, Minggu (30/10/2011).
 
Sudin Pemadam Kebakaran sendiri telah mengirimkan 13 unit mobil pemadamnya untuk menjinakan api. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan. "Api sudah bisa dikuasi," tuturnya. (sus) 

(ful)

Full content generated by Get Full RSS.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan