Ahad, 23 Oktober 2011

KOMPAS.com - Regional

KOMPAS.com - Regional


Terhimpit, Tasinem "Nyebur Sumur

Posted: 23 Oct 2011 08:14 AM PDT

Bunuh Diri

Terhimpit, Tasinem "Nyebur Sumur

Gregorius Magnus Finesso | Marcus Suprihadi | Minggu, 23 Oktober 2011 | 15:14 WIB

BANYUMAS, KOMPAS.com- Tasinem (46), warga Grumbul Langgeran RT 01/RW 07 Desa Pasinggangan, Kecamatan Banyumas, Kabupaten Banyumas, Minggu (23/10/2011), nekad mengakhiri hidup. Dia terjun ke dalam sumur di rumahnya diduga karena tidak kuat menanggung beban ekonomi keluarga.

Haryono (44), warrga setempat, mengatakan, Tasinem diduga stres setelah suaminya, Karman (60), menjalani operasi tumor hidung dan butuh biaya perawatan yang besar. "Kemungkinan itu dilakukannya karena tidak kuat menanggung beban ekonomi keluarganya setelah suaminya sakit parah," ujarnya.

Tim SAR gabungan Banyumas, Minggu pagi sekitar pukul 09.00 berhasil mengangkat jasad Tasinem dari sumur sedalam sembilan meter. Turut serta dalam proses evakuasi tersebut tim Search and Rescue (SAR) gabungan dari Taruna Siaga Bencana (Tagana), Unit Bantuan Pertolongan Pramuka (Ubaloka), dan Subden 3/B Brimob Purwokerto.

Setelah dievakuasi, jasad Tasinem diidentifikasi langsung oleh Tim Identifikasi Polres Banyumas dan divisum oleh dokter. Berdasarkan hasil visum, Tasinem meninggal dunia setelah kepalanya terbentur dinding sumur.

Kepala Unit Rescue Tagana Banyumas Heriyana Candra menambahkan, dari keterangan para saksi di sekitar rumah korban, Tasinem nekat bunuh diri dengan menceburkan diri ke sumur pada hari Minggu sekitar pukul 00.00. Jenazah Tasinem rencananya dimakamkan pihak keluarga di taman pemakanan desa.

Full content generated by Get Full RSS.

Airfast Terbang Pertama dari Sepinggan

Posted: 23 Oct 2011 07:47 AM PDT

Penerbangan

Airfast Terbang Pertama dari Sepinggan

Lukas Adi Prasetya | Marcus Suprihadi | Minggu, 23 Oktober 2011 | 14:47 WIB

BALIKPAPAN, KOMPAS.com- Penerbangan pertama dari Bandara Sepinggan baru saja dilakukan. Pesawat itu adalah Airfast TJC-0CC, yang terbang pukul 15.25 Wita.

Pesawat dengan tujuan Balikpapan-Sangatta Kutai Timur, Kaltim, itu jenis cassa, dengan jumlah seat untuk 18 penumpang.

"Pesawat ini on schedule. Tepat jadwal karena berangkatnya pada Minggu pukul 15.25," kata Guntur Djoko, airport duty manager di Bandara Sepinggan.

Full content generated by Get Full RSS.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan