Khamis, 10 Februari 2011

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Wapres Mesir: Rakyat Kembali Bekerja!

Posted: 10 Feb 2011 02:22 PM PST

KAIRO - Wakil Presiden Mesir Omar Suleiman mengusir para pengunjuk rasa yang berada di Tahrir Square. Ia menyuruh warga untuk kembali bekerja dan memulai aktivitas secara normal.


Meski Suleiman memuji "Revolusi Pemuda" yang terjadi saat ini, ia tetap mendesak warga untuk kembali kerumah mereka masing-masing.


"Kembali ke rumah kalian dan kembalilah bekerja, negara amat membutuhkan tenaga kalian," ungkap Wapres Suleiman seperti dikutip CNN, Jumat (11/2/2011).


Wapres berusia 74 tahun tersebut juga menyatakan keinginan Presiden Mubarak untuk tetap menyelesaikan masa kepemimpinannya, merupakan keinginan seluruh rakyat Mesir. 


Suleiman yang mantan Kepala Intelijen Mesir tersebut mengatakan akan ada peta untuk transisi dan memastikan proses transisi kekuasaan akan berlangsung dengan damai. 

(faj)
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Mubarak Enggan Mundur, Rakyat Lempar Sepatu

Posted: 10 Feb 2011 01:42 PM PST

KAIRO - Pernyataan Presiden Mesir Hosni Mubarak untuk tetap menjabat sebagai presiden, mengundang kemarahan rakyatnya yang berkumpul di Tahrir Square. Warga tampak melayangkan sepatu sambil meneriakan Mubarak untuk turun.


Saat Presiden Mubarak menyatakan akan terus menyelesaikan masa jabatannya hingga September mendatang, sontak sekira ratusan ribu rakyat Mesir marah. Mereka langsung berteriak meminta Mubarak pergi dari Mesir.


"Kami tidak akan pergi. Dia (Mubarak) yang akan pergi," ungkap para pengunjuk rasa seperti dikutip Reuters, Jumat (11/2/2011).


Media CNN melaporkan saat ini rakyat mulai meninggalkan lokasi protes, yang letak berdekatan dengan Istana Presiden. Nampak raut kekecewaan terlihat jelas dari warga yang mengikuti protes ini.


Seperti yang juga dilaporkan oleh CNN, usai Mubarak memberikan pidato rakyat Mesir reflek langsung memberikan penolakan atas ucap Mubarak itu. 

(faj)
Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan