Sabtu, 22 Januari 2011

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


TPA Cipayung Depok Ditutup Warga

Posted: 22 Jan 2011 01:01 AM PST

DEPOK  - Sejak kemarin, Tempat Pembuangan Sampah Akhir (TPA) di Cipayung, Depok tak lagi berfungsi. Sebab, ratusan warga sekitar telah menutup TPA tersebut yang berlokasi di tengah pemukiman warga.

Warga sudah tak tahan dengan kondisi lingkungan di sekitar TPA Cipayung yang sudah 10 tahun beroperasi. Warga pun menghalau dan menutup gerbang TPA dengan dinding batu dan melarang setiap truk sampah yang hendak membuang.

Koordinator Aksi yang juga warga Cipayung, Asnawi meminta pemerintah kota untuk memperhatikan nasib dan kesehatan warga yang setiap hari selama bertahun - tahun menghirup bau sampah yang tak sedap. Selain itu warga juga mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah di sekitar lingkungannya.

"Kami menunggu janji dan sikap wali kota, harusnya kami diperhatikan dan diutamakan karena tiap hari dilalui ratusan truk sampah. Kami ingin jalan diperbaiki, sarana kesehatan dilengkapi, sarana pendidikan juga," katanya kepada wartawan, Sabtu (22/1/2011).

Sedikitnya terdapat 54 truk sampah milik Dinas Kebersihan setiap hari mengangkut sampah ke TPA Cipayung. Untuk mengurangi volume sampah, Pemerintah Kota Depok membangun 19 Unit Pengolahan Sampah (UPS).(ram)

Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.

Presiden Perlu Ultimatum Penegak Hukum

Posted: 22 Jan 2011 12:17 AM PST

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didesak agar lebih bersikap tegas dengan memberikan ultimatum kepada aparat penegak hukum dalam memberantas mafia hukum.

Hal ini terkait 12 butir instruksi presiden (inpres) yang diterbitkan belum lama ini. "Pakai tenggat waktu kalau Kapolri gagal, copot. Jangan terlalu normatiflah kalau bicara," ujar dosen Ilmu Hukum UI Gandjar Laksamana di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (22/1/2011).

Dia menambahkan, SBY sebagai Presiden harus konsisten dan lebih tegas lagi karena mafia ini bukanlah perkara mudah untuk dituntaskan.

"Memberantas mafia itu tidak gampang karena mereka bermain politik juga. Karena beliaulah yang ngomong mau memberantas korupsi, konkretlah. Buat ultimatum aparat dibwahnya sungguh-sungguh dengan jangka waktu tertentu," tukasnya.(ram)

Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan