Ahad, 14 April 2013

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Fadli Zon: Di Asia, Indonesia Paling Sering Kecelakaan Pesawat

Posted: 14 Apr 2013 05:21 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Frekuensi kecelakaan pesawat terbang komersial Indonesia disebut sebagai yang tertinggi di Asia. Gagal mendaratnya pesawat Lion Air di Bali, Sabtu (13/4/2013), memperburuk reputasi penerbangan Indonesia.

"Rata-rata kecelakaan pesawat terbang komersial Indonesia sembilan kali per tahun, sedangkan di negara Asia lainnya hanya tiga hingga empat kali setahun," ujar Wakil Ketua DPP Partai Gerindra, Fadli Zon, dalam siaran pers, Minggu (14/4/2013). Menurut dia, masih banyak persoalan harus dibenahi dalam sistem keamanan transportasi udara Indonesia.

Salah satu yang mendesak ditata, sebut Fadli, adalah perekrutan sumber daya manusia untuk transportasi udara. "Demi mengurangi kesalahan manusia yang kerap menyebabkan kecelakaan pesawat di Indonesia," kata dia. Selain itu, manajemen pesawat pun dimintanya meningkatkan kualitas jaminan keamanan bagi penumpang.

Pesawat Lion Air jenis Boeing 737-800 NG jatuh di perairan Pantai Segara, saat bersiap-siap mendarat di Bandar Udara Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (13/4/2013) sore. Semua penumpang yang berjumlah 101 orang berikut 7 awak selamat. Penyebab jatuhnya masih diselidiki.

Pesawat bernomor penerbangan JT-904 itu bertolak dari Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat, pukul 12.48 WIB. Di bawah pimpinan penerbangan pilot Mahlup Ghozali dan kopilot Chirag Kalra (warga India), pesawat tersebut dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai pukul 15.18 Wita.

Namun, lima menit menjelang jadwal mendarat itu, pesawat jatuh di perairan Pantai Segara, sekitar 10 meter dari ujung barat landasan pacu Bandara Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Bali. Pesawat bernomor registrasi PK LKS 737-800 NG patah pada dua sisi belakang dekat ekor. (Budi Setiawanto/Jafar M Sidik)

Berita terkait dapat dibaca dalam topik: Lion Air Jatuh ke Laut di Bali

 

Editor :

Palupi Annisa Auliani

7 Bakal Caleg Nasdem Positif Gunakan Narkoba

Posted: 14 Apr 2013 03:23 PM PDT

7 Bakal Caleg Nasdem Positif Gunakan Narkoba

Minggu, 14 April 2013 | 22:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Bidang Politik dan Pemerintahan DPP Partai Nasional Demokrat Akbar Faizal mengatakan, ada tujuh bakal calon anggota legislatif dari partai tersebut yang positif memakai narkoba. Ketujuh pendaftar caleg Nasdem itu langsung didiskualifikasi.

Akbar mengatakan, DPP Nasdem melakukan berbagai langkah antisipasi untuk menjaring mendapatkan calon anggota DPR bermasalah. Nasdem menggandeng Badan Narkotika Nasional untuk melakukan tes urine sebagai salah satu prasyarat bagi pendaftar caleg. Langkah itu dilakukan untuk menghindari kemungkinan keterlibatan caleg dalam penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

"Hasilnya, pada tahap awal ditemukan 7 orang pendaftar bacaleg untuk DPR-RI dari 3.600-an pendaftar positif menggunakan narkoba dari berbagai jenis, seperti amphetamin, metamphetamin, sabu-sabu, morfin, dan ganja," ujar Akbar, Minggu (14/4/2013).

Bakal caleg yang telah dinyatakan positif menggunakan narkoba oleh BNN langsung dicoret dan tidak layak mengikuti proses seleksi selanjutnya. Akbar mengklaim bahwa Nasdem adalah satu-satunya parpol yang secara resmi bekerja sama dengan BNN untuk melakukan tes urine. Hal itu dilakukan untuk menghindarkan Nasdem mencalonkan orang-orang yang bermasalah dengan narkoba. "Nasdem sangat berkomitmen menjaga Indonesia dari kerusakan akibat penyalahgunaan narkoba," katanya.

Partai Nasdem menyelenggarakan seleksi tes urine dan narkoba kepada para bakal caleg pada Kamis (11/4/2013) dan Sabtu (13/4/2013). Dalam seleksi kemarin, tampak 400-an orang yang dites untuk menjadi bakal caleg. (Yogi Gustaman)

 

Tiada ulasan:

Catat Ulasan