Jumaat, 1 April 2011

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Kepala Intel Libya Bantah Tuduhan Membelot

Posted: 01 Apr 2011 05:11 AM PDT

TRIPOLI - Kepala Dinas Intelijen Libya menepis keras kabar yang menyebutkan dirinya membelot dan meninggalkan pemimpin Libya Moammar Khadafi. Dirinya menegaskan akan mendampingi Khadafi.


Lewat sebuah wawancara melalui telepon yang dilakukan oleh Televisi Nasional Libya, Bouzied Dorda membantah dirinya telah membelot. "Saya tidak akan pernah mengkhianati rakyat ataupun pemimpin," ungkap Dorda dalam wawancara bersama televisi itu.


"Saya tidak pernah berpikiran untuk pergi meninggalkan Libya dan akan terus berdiri bersama Khadafi, apapun kondisinya," tegas Dorda seperti dikutip Associated Press, Jumat (1/4/2011).


Beberapa hari terakhir, Khadafi ditinggal oleh beberapa tokoh lingkaran dalam kekuasaannya. Menteri Luar Negeri Mussa Kussa dan mantan Menteri Luar Negeri Ali Abdessalam Treki memutuskan untuk meninggalkan Khadafi.


Kussa sendiri saat ini berada di London, Inggris, sementara Treki masih belum diketahui keberadaannya. Hengkangnya beberapa tokoh yang dianggap dengan Khadafi ini memunculkan spekulasi bahwa rezim Khadafi saat ini tengah goyah.


Menanggapi kabar membelotnya dua tokoh Pemerintahan Khadafi ini, juru bicara pemerintah Moussa Ibrahim menegaskan, mundurnya Kussa karena dirinya sedang sakit. Menurut Ibrahim, Kussa memutuskan untuk mundur karena mengidap diabetes dan tekanan darah tinggi. 

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Kencan Buta Pertemukan Kakak-Adik yang Terpisah

Posted: 01 Apr 2011 04:04 AM PDT

LONDON - Anda sedang menjalani kencan buta melalui dunia maya? Sebaiknya berhati-hati, bisa saja bukan bertemu jodoh, melainkan saudara kandung yang terpisah bertahun-tahun.


Sarah Kemp dan George Bentley berkenalan melalui jasa layanan kencan internet.

Kemp, yang tinggal di Edinburgh, Skotlandia dan Bentley yang tinggal di London, saling berkomunikasi via dunia maya sejak November lalu. Setelah beberapa bulan saling mengirimkan surat elektronik, mereka akhirnya bertemu pekan lalu.


"Saya tidak pernah setuju pergi ke London untuk kencan buta, tapi kami sudah menjalani dengan baik sejak awal, dan hubungan kami terus berkembang seiring saling mengirim surat elektronik secara rutin," kata Kemp.


Namun saat bertemu, fakta mengejutkan terkuak. Dalam suatu pertemuan di London, yang difasilitasi jasa layanan kencan internet, pasangan calon kekasih ini mengetahui mereka adalah saudara kandung.


"Bertemu kakakmu yang sudah lama hilang, di sebuah bar, setelah 30 tahun lebih, tentunya akan menjadi hal yang biasa. Tapi bertemu dalam situasi ini, dalam suatu kencan, benar-benar hal yang aneh. Kami memiliki banyak kesamaan sejak pemikiran pertama," urai Kemp. Seperti dikutip dari AOLNews, Jumat (1/4/2011).


Sejak kecil, Kemp dan Bentley tumbuh bersama. Namun saat orang tua mereka, Felicity dan David Bentley bercerai pada 1975, Kemp pindah ikut ibunya ke Edinburgh, sedangkan Bentley ikut ayahnya.


Pada 1989, Kemp yang berusia 42 tahun menikah dan bercerai setahun kemudian. Meski sudah bercerai, dia terus menggunakan nama keluarga suaminya, Kemp. Inilah yang membuat pencarian keluarga Bentley atas Sarah Bentley yang berusia 47 tahun menjadi sia-sia.


"Saya sama sekali tidak tahu di mana dia. Saya mencari nama Sarah Bentley, bukan Sarah Kemp, karena saya tidak tahu dia telah menikah," ujar Bentley. 

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan