ANTARA - Hiburan |
Ada Pentas Seni Tradisional di Mal Posted: 15 Jan 2011 04:47 AM PST Sabtu, 15 Januari 2011 19:47 WIB | Hiburan | Seni/Teater/Budaya | Dibaca 306 kali Makassar (ANTARA News) - Pusat perbelanjaan moderen di Makassar mulai memperkenalkan dan menampilkan pementasan seni pertunjukan tradisional di pelataran mall setiap akhir pekan. Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Makassar, Rusmayani Madjid saat menghadiri pembukaan pementasan seni tradisional di Mall GTC Makassar, Sabtu, memberikan apresiasi terhadap inisiatif pengelola mall yang memperkenalkan seni tradisional daerah. "Ini sebuah terobosan yang sangat menarik dari pihak mall GTC. Paling tidak mereka memberikan kesempatan kepada masyarakat mengenal pementasan seni di pusat perbelanjaan moderen," ungkap dia. Dia mengaku, pihaknya akan memberikan fasilitasi kepada pihak mall jika ingin menyuguhkan seni pertunjukan tradisional karena ini penting untuk mengangkat budaya dan adat istiadat daerah ini. Apalagi, lanjut dia tahun kunjungan wisatawan yang telah dimulai awal tahun ini membutuhkan keterlibatan dan dukungan stakeholder termasuk pengusaha mall untuk menyukseskan program Visit Makassar Year 2011. Marketing dan Promotion Manager Mall GTC Makassar, A. Widya Syadzwina dalam kesempatan itu menjelaskan, pihaknya telah menyusun sejumlah program kegiatan untuk memperkenalkan beragam atraksi maupun seni tradisional daerah. Pagelaran seni dalam rangka menyambut Visit Makassar Year 2011, dia mengaku telah menampilkan berbagai tarian daerah, musik toriolo, teater musik, tarian kontemporer, hingga pementasan teater cerita rakyat. "Pegelaran seni tradisional ini kami anggap sebagai even yang pertama kali diselenggarakan dalam pementasan di pusat perbelanjaan moderen di Makassar," ucap dia. Berbagai komunitas dari kelompok-kelompok budaya di berbagai kampus di Makassar, lanjut dia terlibat dalam seni pertunjukan ini. Bahkan, pihaknya akan bekerjasama dengan komunitas jurnalis yang tergabung dalam Lingkar Penulis Pariwisata (LPP) Makassar yang akan membantu publikasi dan promosi setiap penyelenggaraan even di Mall GTC Makassar.(*) |
"Andai Aku Jadi Gayus" Jadi Favorit Masyarakat Posted: 15 Jan 2011 04:13 AM PST Gorontalo (ANTARA News) - Lagu ciptaan musisi Gorontalo, Bona Paputungan berjudul "Andai Aku jadi Gayus Tambunan" yang lagi menghebohkan telah menjadi lagu favorit warga di daerah tersebut. Full Feed Generated by GetFullRSS.com, sponsored by USA Best Price.Sejumlah warga mengunggah lagu itu melalui Youtube dan mengedarkannya melalui telepon selular mereka. Lagu itu juga segera menjadi favorit para sopir becak motor (bentor) yang berulangkali memutar lagu itu sambil mengemudikan kendaraannya. "Lagunya enak dan pas sekali dengan kondisi di Indonesia saat ini. Apalagi diciptakan oleh musisi asal Gorontalo," ujar Yudin, sopir bentor, Sabtu. Dia menilai lagu tersebut layak diapresiasi karena lahir dari ketidakpuasan masyarakat atas bobroknya penegakan hukum saat ini. Lagu "Andai Aku Jadi Gayus" juga menjadi perbincangan hangat di situs jejaring sosial. Terlebih, setelah Bona mengaku sering diteror sejumlah orang sejak lagunya diberitakan sejumlah televisi nasional. Lagu itu menggambarkan sepak terjang Gayus yang bebas melakukan apapun, meski menjadi tersangka kasus penggelapan pajak. Bahkan, sang pencipta lagu juga berperan sebagai pemeran video klip yang tampak mirip Gayus Tambunan. Lagu yang diposting di Youtube pada 14 Januari dan berdurasi 4 menit 47 detik itu, kini diunggah oleh lebih dari 2.700 pengunggah. Bona Paputungan adalah mantan narapidana yang pernah merasakan getirnya dibui yang kondisinya berbanding terbalik dengan yang dialami Gayus Tambunan.(*) |
You are subscribed to email updates from ANTARA - Hiburan To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan