Isnin, 16 Julai 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Agen: Selangkah lagi Ibra ke PSG

Posted: 16 Jul 2012 11:12 PM PDT

MILAN – Lika liku mengenai transfer striker andalan AC Milan Zlatan Ibrahimovic ke Paris Saint-Germain (PSG), akhirnya menuju titik akhir. Hal tersebut disampaikan oleh agen Ibra, Mino Raiola.
 
Milan sepakat dengan harga yang diajukan pihak PSG untuk pemain internasional Swedia tersebut. Proses transfer selanjutnya kemudian tergantung pada negosiasi klub dengan sang pemain. Namun, Raiola mengakui bahwa masih tersisa detail kecil pada proses negosiasi tersebut.
 
"Masih tersisa detail kecil, tapi itu tidak terlalu penting. Terdapat sejumlah pembicaraan, sebab ini merupakan kontrak besar. Apabila Ibra tidak ingin pergi maka ia takkan tanda tangan," kata Raiola.
 
"Ini merupakan sebuah momen berharga dan juga kesempatan penting. Apabila semuanya berjalan lancar, maka itu akan sangat baik. Namun, jika tidak juga tidak ada masalah," Raiola menambahkan.
 
"Namun, satu hal yang pasti bahwa PSG akan segera menjadi salah satu klub terbaik dunia dalam waktu dekat," sambungnya, seperti dilansir Sky Sport, Selasa (17/7/2012).
 
Sementara mantan pemain Juventus, Barcelona dan Inter Milan dipastikan akan segera berlabuh ke Parc des Princes. Hal berbeda dialami Mario Balotelli yang dipastikan akan tetap bertahan di Etihad, ungkap Raiola yang juga merupakan agen dari pemain bengal itu.
 
"Jika sebelumnya dia (Balotelli) tidak dijual kini ia tidah tersentuh. Pemilik City sepenuhnya yakin akan kapabilitas Balo, kelak ia akan menjadi pemain terbaik dunia," tutupnya.
(fit)

Wright: Hazard Wajib Sempurna di Chelsea

Posted: 16 Jul 2012 10:55 PM PDT

LONDON – Eden Hazard yang didatangkan Chelsea dari Lille dengan banderol senilai 32 juta pounds atau sekira RP474 miliar dinilai sebagai pembelian termahal. Bahkan legenda hidup Arsenal Ian Wright mengaku skeptis terhadap kiprah Hazard di Stamford Bridge.
 
Bagi Wright banderol Hazard yang relatif mahal dapat menjadi boomerang bagi Chelsea, khususnya sang pemain. Wright juga mengungkapkan bahwa pemain yang tergolong muda sepertinya belum pantas dihargai setinggi itu.
 
"Saat anda memikirkan seberapa banyak kontribusinya untuk klub. Pemain baru Chelsea seharga 32 juta pounds itu tentu saja harus tampil sempurna dan tidak boleh mengecewakan," tutur Wright.
 
"Gelandang asal Belgia ini sebenarnya memiliki prospek cerah. Namun, jaman sekarang banyak klub yang rela mengeluarkan dana besar demi mendatangkan pemain muda yang belum mencapai puncak kariernya," Wright menambahkan.
 
"Semoga saja ia dapat membuktikan kemampuannya, sesuai dengan keyakinan yang dimilikinya. Saya telah melihatnya bermain untuk Lille, dan ia terlihat hebat. Namun, saya belum sepenuhnya yakin dengan kapabilitasnya," tutup Wright, seperti dilansir Tribalfootball, Selasa (17/7/2012).
(fit)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan