Sindikasi international.okezone.com |
RI Akan Kucuri Bantuan USD2 Juta ke Korut Posted: 30 May 2012 07:03 AM PDT JAKARTA - Indonesia berkomitmen memberikan bantuan ke Korea Utara (Korut) senilai USD2 juta atau sekira Rp19 miliar (Rp9.623 per USD). Namun, kendala teknis dalam distribusi bantuan kemanusiaan itu harus diperhatikan. "Rencana bantuan ke Korut memang ada dan pemerintah sudah komitmen memberikan bantuan USD2 juta ke Korut. Sekarang ini, kendala teknisnya adalah bagaimana penyalurannya, kita ingin bantuan ini tepat mengenai sasaran," ujar Menteri Luar Negeri Indonesia Marty Natalegawa, di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (30/5/2012). Marty menambahkan, saat ini Indonesia hendak mengkaji masalah pemberian bantuan kemanusiaan itu dengan World Food Programme (WFP) dan UNICEF. Belakangan ini, negeri komunis itu dikabarkan sengsara karena wabah kekeringan. Musim kemarau yang berkepanjangan di Korut membuat para petani menjadi kesulitan. Di samping itu, Korea Selatan (Korsel) dan Amerika Serikat (AS) dipastikan tidak akan memberikan bantuan kemanusiaan ke Korut. Hal itu disebabkan karena kedua negara tersebut marah dengan program peluncuran satelit Korut yang dilakukan pada April lalu.(rhs) |
Posted: 30 May 2012 05:12 AM PDT TOKYO - Jepang telah memerintahkan Duta Besar Suriah di Tokyo untuk meninggalkan Negeri Sakura. Pengusiran ini berkaitan dengan kemarahan dunia internasional dari pembantaian massal yang dilakukan oleh pasukan Pemerintah Suriah.
|
You are subscribed to email updates from Sindikasi international.okezone.com To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
Tiada ulasan:
Catat Ulasan