Jumaat, 13 Julai 2012

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Edan, 20 Tahun Perempuan Ini Makan Batu

Posted: 13 Jul 2012 06:04 AM PDT

VIRGINIA - Seorang perempuan di Amerika Serikat (AS) memiliki hobi aneh mengkonsumsi batu. Hobinya itu sudah berlangsung sejak lama, sekira 20 tahun lamanya.

Teresa Widener selama ini menganggap batu dan kerikil sebagai makanan yang membuat nyaman. Batu-batu ini bahkan selalu di simpannya di dalam lemari makan di rumahnya.

Menurut perempuan berusia 45 tahun itu, kebiasaannya tersebut tidak dapat terkendal sebelum menikah. Tetapi setelah menikah dengan Jim, Widener berhasil menahan kebiasaannya.

"Jim membuat saya bahagia, hingga akhirnya sayat mengurangi kebiasaan saya. Tetapi kadang saya tetap memakan bebatuan itu, hanya batu yang bisa membuat saya senang," ujar Widener, seperti dikutip Metro, Jumat (13/7/2012).

Widener menghancurkan batu yang lebih besar hingga ke ukuran yang lebih bisa dikonsumsinya. Tetapi dirinya lebih menyukai batu yang memiliki kontur halus.(faj)

SBY Didesak Kirim Pasukan Ke Suriah

Posted: 13 Jul 2012 05:06 AM PDT

SOLO - Ratusan Umat Islam yang tergabung dalam Forum Solidaritas Solo Raya Untuk Muslim Suriah, usai shalat Jum'at menggelar aksi demo di Bundaran Gladag, Solo Jawa Tengah.

Dalam pernyataan sikapnya mereka mendesak Pemerintah Indonesia, khususnya Presiden SBY sebagai pemimpin negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, untuk mengambil peran aktif dalam perdamaian di dunia, khususnya Suriah dan Myanmar.

Aksi yang dilakukan 500-an lebih umat Islam Solo Raya tersebut, sempat menimbulkan kemacetan Jalan utama Slamet Riyadi di kota Solo sepanjang satu kilometer lebih, selama hampir 2 jam.    

Ketua Forum Solidaritas Solo Raya Untuk Muslim Suriah Edi Lukito saat berorasi mengatakan, perkembangan politik di Suriah sudah sangat memprihatinkan.  "Ribuan umat Islam terbunuh,  ratusan ribu lainya mengungsi, akibat tindakan biadab Presiden Basyar Asad" ujarnya.

Selain mengutuk tindakan Basyar Asad, Forum Solidaritas Solo Raya Untuk Muslim Suriah, juga menuntut Presiden SBY mengirimkan tentara dan persenjataannya ke Suriah.
 
Mereka juga mengajak umat Islam di Solo Raya untuk memberikan bantuan moril maupun materiil sebagai bentuk ukhuwah Islamiyah, serta mengajak umat Islam membaca qunut nazilah, untuk kejatuhan rezim Basyar Asad.

Aksi damai yang berakhir setelah adzan Ashar ini, juga diikut oleh  beberapa elemen Muslim di Solo Raya diantaranya FKAM, FPI, JAT, Fujamas, LUIS,  Majelis Taklim Al Islah, Aslami, PPI Al Mukmin Ngruki, PPI Darusy Syahadah Boyolali, PPI Isykarima Karanganyar, Mahasiswa Pecinta Alam, HTI Soloraya, Jamaah Darul Muhajirin, Jamaah Al Anshor dan elemen Islam lainnya.(faj)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan