Selasa, 27 November 2012

Republika Online

Republika Online


Iran: Asing Harus Pergi dari Afghanistan

Posted: 27 Nov 2012 11:22 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Wakil Duta Besar Iran untuk PBB, Eshaq Al-e-Habib memperingatkan akan kehadiran lanjutan pasukan militer asing di Afganistan. Dia meminta pasukan asing "angkat kaki" dari Afghanistan.

"Penarikan pasukan militer asing dari Afghanistan harus tulus. Berdasarkan pengalaman selama 10 tahun terakhir, konflik di sana tidak bisa diselesaikan dengan cara militer," kata Es'haq Al-e- habib di sebuah pertemuan Majelis Umum PBB seperti dikutip dari Press TV, (28/11).

Dia menambahkan, kehadiran kekuatan asing hanya akan menambah ketidakstabilan dan kekerasan. Tak hanya itu, menurutnya konflik yang terjadi di Afghanistan telah berdampak buruk pada keamanan dan kesejahteraan warga.

Al-e-Habib juga menyuarakan perlunya upaya tambahan guna pemulangan pengungsi Afghanistan. Isu pengungsi ini merupakan tantangan bagi para negara tetangga Afghanistan serta masyarakat internasional.

Selain itu, menurutnya keamanan dan kemajuan Afghanistan memberikan dampak positif bagi perdamaian regional maupun internasional. Dia juga menyerukan kepada masyarakat internasional untuk mendukung upaya perdamaian serta rekontruksi negara tersebut.

Wakil Iran ini juga mengkhawatirkan peningkatan budidaya narkotika di negara Afghanistan. Hal ini didasarkan pada survei terbaru PBB yang menunjukkan kenaikan 18 persen dalam budidaya poppy/opium dari 2011-2012.

Habib pun meminta pemerintah Afghanistan maupun masyarakat internasional melakukan upaya pencegahan budidaya dan perdagangan narkoba yang dibesarkan oleh kaum ekstrimis.

Mau Bikin Otak 'Sekarat'? Gampang, Merokok Saja!

Posted: 27 Nov 2012 11:22 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, Merokok diketahui memiliki banyak efek buruk pada kesehatan. Menurut penelitian terbaru, merokok ternyata bisa `membunuh` otak dengan merusak, memori, pemahaman, dan penalaran.

Para peneliti dari King's College London melakukan tes otak dan analisis data kesehatan dan gaya hidup dari sekelompok orang berusia di atas 50 tahun. Hasilnya, merokok ternyata mempengaruhi otak secara negatif, bahkan lebih dari tekanan darah tinggi dan obesitas.

Menurut laporan BBC, para peserta mengambil tes otak dengan mempelajari kata-kata baru atau penyebutan nama hewan sebanyak yang mereka bisa dalam satu menit. Mereka semua diuji lagi setelah 4 dan 8 tahun kemudian.

Para peneliti menemukan sebuah "hubungan yang konsisten" antara merokok dan skor lebih rendah dalam tes. Penelitian terhadap 8.800 orang ini juga menemukan bahwa tekanan darah tinggi dan kelebihan berat badan tampaknya mempengaruhi otak, tetapi untuk tingkat yang lebih rendah.

Para ilmuwan yang terlibat mengatakan orang perlu menyadari bahwa gaya hidup bisa merusak pikiran dan tubuh. "Penelitian telah berulangkali mengaitkan merokok dan tekanan darah tinggi akan memberikan risiko yang lebih besar dari penurunan kognitif dan demensia," kata Dr. Simon Ridley, dari Alzheimer's Research UK.

"Kita semua tahu bahwa merokok, tekanan darah tinggi, kadar kolesterol tinggi dan BMI tinggi [Body Mass Index] akan berefek buruk bagi jantung kita. Penelitian ini menambah jumlah besar bukti yang menunjukkan bahwa ini akan berdampak buruk juga bagi otak kita," tambah The Alzheimer's Society.

"Mengonsumsi pola makan yang seimbang, menjaga berat badan yang sehat, berolahraga secara teratur, menjaga tekanan darah dan kolesterol yang terkontrol dan tidak merokok bisa membuat perbedaan pada kondisi kesehatan," katanya.Studi ini dipublikasikan dalam jurnal Age and Ageing.

Republika Online

Republika Online


Inilah Cara Palestina Raih Kemerdekaan

Posted: 27 Nov 2012 10:46 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, BEIRUT---Wakil Gerakan Perlawanan Islam Hamas di Libanon, Ali Barakah menegaskan bahwa perlawanan bersenjata adalah jalan terdekat menuju pembebasan al Quds dan seluruh tanah Palestina. Menyusul kemenangan perlawanan Palestina di Gaza mendapatkan atas penjajah Zionis Israel dalam agresi terakhir.

Hal tersebut disampaikan Ali Barakah saat menyambut Duber Sudan di Libanon, Ahmad Hasan, di kantornya di Beirut, yang didampingi oleh konsul umum Sudan Samir Babtut. Pertemuan ini juga dihadiri oleh anggota pimpinan politik gerakan Hamas di Libanon Masyhur Abdul Halim. 

Dubes Sudan menegaskan bahwa kemenangan perlawanan Palestina di Gaza berkat darah para syuhada, kegigihan semangat rakyat Palestina dan berhimpunnya mereka pada perlawanan. Dia juga menegaskan bahwa Sudan mendukung rakyat Palestina dan isunya secara adil.

Sementara itu wakil Hamas menegaskan bahwa kemenangan di Gaza ini merupakan kemenangan bagi Sudan dan semua bangsa Arab dan umat Islam. Barakah menegaskan bahwa kemenangan ini merupakan kesempatan untuk menyatukan umat dalam menghadapi proyek-proyek Amerika Zionis.

Dia menambahkan, "Gerakan Hamas akan tetap menjadi obor perlawanan di Palestina dan menjadi ujung tombak umat ini dalam menghadapi Israel. Perlawanan adalah jalan terdekat menuju pembebasan al Quds dan seluruh tanah Palestina." 

SBY: Gerakan Menanam Pohon Adalah Gerakan Rakyat

Posted: 27 Nov 2012 10:46 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional Tahun 2012 digelar di kawasan hutan kota kompleks bandara internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng Rabu (28/11). Peringatan dihadiri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Presiden melakukan penanaman pohon didampingi Menteri Kehutanan, Zulkifli Hasan.

Dalam sambutannya, Presiden mengapresiasi berbagai pihak mulai dari pemerintah daerah, swasta, hingga organisasi kemasyarakatan yang ikut serta dalam upaya menghijaukan Indonesia. Menurutnya, penanaman pohon bukan lagi menjadi program pemerintah, tetapi gerakan rakyat.

"Ini (penanaman pohon) bukan hanya program pemerintah. Ini gerakan rakyat, ini gerakan masyarakat," katanya, Rabu (28/11).

Ia mengatakan, upaya menghijaukan Indonesia bukan hal yang main-main. Menurutnya, Indonesia tidak lagi hanya berkutat pada wacana ataupun negosiasi, tetapi sudah mempraktikkannya.

"Ketika dunia berdebat kerja sama seperti apa untuk melawan perubahan iklim, Indonesia telah melaksanakan kerja sama dengan, misalnya Norwegia dengan program REDD plus untuk memelihara hutan dengan baik," katanya.

Indonesia, lanjutnya, dengan sukarela ingin mengurangi emisi gas karbon sebelum 2020 sebesar 26 persen. Selain itu juga penataan hutan kembali dilakukan, moratorium lahan gambut, memerangi illegal logging, kebakaran, dan upaya menanam pohon dengan target 1 miliar pohon setiap tahun.

"Saya memilih untuk take action daripada talk only. Saya juga meminta agar penanaman pohon terus dilakukan dan digiatkan di masa mendatang," katanya.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Pengadilan tolak pindahkan Mubarak ke rumah sakit militer

Posted: 27 Nov 2012 08:40 PM PST

Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak saat duduk di balik terali besi di dalam ruang sidang di Kairo, Mesir. Dia dijatuhi hukuman penjara seumur hidup karena memerintahkan pembunuhan terhadap pengunjuk rasa.(REUTERS/Egypt TV via Reuters TV)

Berita Terkait

Kairo (ANTARA News) - Lembaga Pengadilan Kairo di Mesir menolak permintaan pemindahan mantan Presiden Hosni Mubarak dari rumah sakit di penjara Tora ke rumah sakit militer, demikian laporan kantor berita Mesir, MENA, pada Selasa (27/11).

Para pengacara Mubarak mengajukan tuntutan untuk memindahkan dia ke rumah sakit militer karena kondisi kesehatannya yang memburuk.

Menurut laporan kantor berita Xinhua, mereka juga menyatakan bahwa rumah sakit penjara Tora kekurangan peralatan medis yang memadai bagi kondisi kesehatan Mubarak.

Mubarak dan mantan menteri dalam negerinya, Habib al-Adli, menjalani hukuman penjara seumur hidup setelah menghadapi dakwaan memerintahkan pembunuhan pemrotes selama kerusuhan tahun lalu.

Putra Mubarak, Alaa dan Gamal, dipenjarakan sambil menunggu penyelidikan dalam kasus dugaan korupsi dan mencari keuntungan.

(C003)

Editor: Maryati

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

150 cedera dalam bentrokan di seluruh Mesir

Posted: 27 Nov 2012 08:10 PM PST

Pemrotes berlari dari polisi dalam bentrokan di Lapangan Tahrir, Kairo, Minggu (25/11), selama aksi menentang Dekrit Presiden Mohamed Moursi yang menempatkan keputusannya diatas hukum. (REUTERS/Mohamed Abd El Ghany)

Berita Terkait

Kairo (ANTARA News) - Sedikitnya 150 orang cedera dalam bentrokan yang terjadi selama aksi protes di Kairo dan lokasi lain di seluruh Mesir pada Selasa (27/11) untuk menentang deklarasi undang-undang baru yang dipandang sebagai upaya Presiden Mohamed Moursi untuk mendapatkan kekuasaan yang lebih besar.

Seorang pemrotes meninggal dunia karena serangan jantung saat berbaris di lapangan Tahrir di pusat kairo, demikian pernyataan Otoritas Ambulans Mesir Mohamed Sultan yang dikutip kantor berita MENA.

Ia menambahkan, di Kairo saja ada 21 orang yang cedera dan ada banyak lagi di wilayah gubernuran lain kecuali Gharbiya.

Dalam kejadian yang berkaitan, bentrokan antara pendukung dan penentang Moursi terjadi di luar kantor Partai Keadilan dan Kebebasan (FJP) dan Ikhwanul Muslimin di Gubernuran Gharbiya telah membuat 129 orang terluka.

Demonstrasi besar dilakukan di seluruh negeri untuk menolak deklarasi undang-undang yang diumumkan oleh Moursi pada Kamis (22/11).

Deklarasi undang-undang tersebut menetapkan semua hukum, dekrit dan deklarasi undang-undang yang dikeluarkan oleh Presiden sejak memangku jabatan pada 30 Juni 2012 adalah final dan tak boleh ditentang oleh siapa pun.

Juru Bicara Presiden, Yasser Ali, yang menyebut keputusan Presiden itu "revolusioner," mengatakan tak ada lembaga hukum yang berwenang membubarkan Majelis Shura (Majelis Tinggi) atau Majelis Konstituen.

Sementara itu, Kabinet Mesir dijadwalkan bertemu pada Rabu untuk membahas perkembangan di Mesir. Perdana Menteri Mesir Hisham Qandil akan memimpin pertemuan itu, demikian laporan Xinhua.

(C003)

Editor: Maryati

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Air Berubah Merah, Australia Tutup Pantai

Posted: 28 Nov 2012 04:25 AM PST

Air Berubah Merah, Australia Tutup Pantai

Rabu, 28 November 2012 | 12:25 WIB

SYDNEY, KOMPAS.com - Sebuah fenomena langka terjadi di Pantai Bondi, Sydney, Australia. Air di pantai itu berubah menjadi merah sehingga membuat petugas harus menutup pantai dari para pengunjung.

Penyebab warna merah ini adalah sejenis ganggang yang dalam nama latinnya dikenal dengan nama Noctiluca scintillans.

Meski ganggang ini belum terbukti mengandung racun yang berbahaya bagi manusia, namun pengunjung pantai diimbau untuk menghindari kontak dengan ganggang ini. Sebab, ganggang ini mengandung kadar amonia tinggi yang bisa menyebabkan iritasi kulit.

"Ganggang ini baunya juga seperti ikan. Ganggang ini bisa membuat iritasi kulit dan tak lebih dari itu," kata Bruce Hopkins, seorang penjaga pantai kepada Australian Associated Press.

Penutupan pantai itu mengecewakan warga lokal dan para wisatawan yang berniat menikmati musim panas Australia yang bisa mencapai suhu 40 derajat Celcius.

 

Ratu Kecantikan Itu Tewas karena Dijadikan "Perisai"

Posted: 28 Nov 2012 02:57 AM PST

Ratu Kecantikan Itu Tewas karena Dijadikan "Perisai"

Rabu, 28 November 2012 | 10:57 WIB

Facebook

Maria Susana Flores Gamez

TERKAIT:

CULIACAN, KOMPAS.com Seorang ratu kecantikan Meksiko berusia 22 tahun yang tewas dalam baku tembak antara sebuah geng obat bius dan tentara tampaknya telah dijadikan sebagai perisai manusia, kata seorang pejabat negara itu, Selasa (27/11/2012).

Para tentara melaporkan, Maria Susana Flores Gamez memegang sebuah senjata ketika dia keluar dari mobil anggota geng itu dalam baku tembak di negara bagian Sinaloa di Meksiko barat laut, kata pejabat kantor kejaksaan federal.

Laporan tentara itu "tidak menyebutkan apakah ratu kecantikan tersebut sempat menembak, hanya bahwa mereka menggunakan dirinya sebagai perisai manusia" dalam konfrontasi pada Sabtu lalu, kata pejabat itu, yang memiliki akses ke dokumen kementerian pertahanan.

Jaksa penuntut, Senin, menyatakan bahwa Flores, yang mendapat gelar Putri Sinaloa 2012, merupakan bagian dari geng itu dan sebuah senapan serbu jenis AK-47 ditemukan di samping jenazahnya seusai baku tembak itu. Sebuah tes forensik menemukan adanya residu senjata di tubuhnya.

Dua pria dan dua perempuan, termasuk Flores, serta seorang tentara tewas dalam baku tembak di kotamadya Mocorito itu.

Media Meksiko mengatakan, perembuan berambut coklat itu, yang berpartisipasi dalam kontes Miss Pariwisata Oriental di China pada Mei lalu, sedang bepergian dengan pacarnya, seseorang yang dicurigai sebagai pembunuh bayaran, ketika baku tembak itu meletus. Pacarnya itu juga tewas.

Kelompok bersenjata itu punya kaitan dengan Orso Ivan Gastelum, alias "El Cholo Vago," yang diduga pemimpin kelompok pembunuh bayaran yang bekerja untuk kartel narkoba Sinaloa yang berkuasa.

Editor :

Egidius Patnistik

Republika Online

Republika Online


Hati-hati, Wanita Paling Pertama Terkena Flu

Posted: 27 Nov 2012 03:44 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Di beberapa negara sudah memasuki musim hujan. Flu menjadi penyakit yang paling mengancam masyarakat. Penelitian di Inggris menemukan wanita berisiko lebih besar terkena flu dibandingkan pria.

Satu survei flu nasional yang dilakukan London School of Hygiene dan Tropical Medicine menunjukkan wanita adalah pihak pertama yang lebih banyak terkena flu. Lembaga penelitian ini menyebarkan survei berupa kuisioner secara online ke seluruh penjuru Inggris.

Datanya digunakan untuk memetakan penyebaran flu selama musim dingin di negara tersebut. Peneliti kemudian menganalisis penyebaran virus flu dan yang mendapat pengaruhnya.

"Anak perempuan di bawah usia 18 tahun berisiko paling besar terkena flu," kata salah seorang peneliti, Alma Adler, dikutip dari BBC, Rabu (28/11). Hasil penelitian tersebut menunjukkan ternyata ada perbedaan flu antara pria dengan wanita.

Meski demikian, perempuan lebih baik dalam memerangi infeksi virus flu dibandingkan pria. "Secara psikologis, pria berpikir bahwa mereka akan mati jika tidak sehat. Sehingga mereka pergi ke tempat tidur dan mengharapkan wanita menjaga mereka dengan baik," kata Guru Besar Virologi Universitas London, John Oxford.

Meskipun wanita cenderung menjadi pihak pertama yang terkena flu, namun faktor evolusi dan perbedaan hormonal menyebabkan pria lah yang kemudian lebih rentan terinfeksi flu dari wanita. Misalnya, jika seorang istri yang terkena flu kemudian tidur di ranjang yang sama dengan suaminya, maka dalam delapan jam virus flu tersebut langsung berpindah ke suami.

Health Protection Agency (HPA) melakukan monitoring setiap pekan terhadap aktivitas flu pada penduduk Inggris Oktober 2012. Hasilnya, 65 persen yang terkena flu adalah wanita.

Sebanyak 32 persen di antaranya adalah wanita hamil. "Jika anda adalah wanita yang sedang terkena flu, maka anda disarankan mendapatkan beberapa pengobatan, misalnya suntikan flu," kata Kepala Pengawas Flu Musiman HPA, Richard Pebody.

Polusi Kendaraan Bisa Tingkatkan Risiko Autisme

Posted: 27 Nov 2012 10:35 AM PST

REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Sebuah riset terbaru menunjukkan keterkaitan antara polusi kendaraan dengan peningkatan risiko autisme pada anak. 

Riset ini dilakukan oleh para peneliti University of Southern California. Dalam riset ini, para peneliti mengamati ke 279 anak dengan penyakit autis dan 245 anak tanpa penyakit autis.

Ibu masing masing anak memberikan alamat untuk setiap rumah yang mereka tinggali selama masa kehamilan dan masa awal pertumbuhan anak.

Peneliti menggunakan informasi tersebut -- bersama dengan data mengenai volume lalu lintas, emisi kendaraan, arah angin, dan perkiraan mengenai seberapa banyak materi polutan di sekitar tempat tinggal -- untuk mengetahui seberapa banyak setiap anak terpapar polusi. 

Hasilnya menunjukkan anak-anak yang lebih sering terkena paparan polusi memiliki peluang tiga kali lebih tinggi menderita autis dibandingkan anak yang hidup di udara lebih bersih. 

Penemuan ini telah dipublikasikan dalam Archives of General Psychiatry Journal. ''Kami tidak menyatakan polusi dapat menyebabkan autisme. Tapi polusi bisa menjadi faktor peningkatan risiko,'' kata Heather Volk, asisten profesor di Keck School of Medicine dari University of Southern California, Los Angeles, seperti dikutip dari Reuters

Hal yang sama juga diungkapkan Sophia Xiang Sun, peneliti dari Pusat Autisme, Universitas Cambridge. Dia berpendapat secara logika benar bila ada keterkaitan polusi dengan penyakit autis. 

''Kami tahu polusi lalu lintas dapat berdampak pada penyakit lain. Secara biologis, masuk akal juga jika polusi berperan pada autisme,'' kata Sun seperti dikutip dari BBC. 

Namun, Uta Frith, peneliti perkembangan kognitif di University College, London meragukan keterkaitan polusi dengan autisme. Menurutnya, penelitian ini masih memiliki kelemahan karena tidak menjelaskan pengaruh polusi bagi perkembangan otak yang dapat berakibat pada autisme.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Inilah, Cara Wulan Guritno Tetap Oke

Posted: 27 Nov 2012 06:42 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktris Wulan Guritno yang sudah dikaruniai tiga anak tetap memiliki tubuh yang ramping dan kulit putih mulus. Apa rahasianya?

"Saya melakukan diet ketat dan tetap rajin melakukan perawatan tubuh," ujar Wulan saat jumpa pers pameran estetika dan kecantikan di Jakarta, Selasa (27/11/2012).

Wulan mengaku, bobot tubuhnya naik hingga 25 kilogram setiap kehamilan. Menurut dia, hamil adalah kesempatan baginya untuk mengkonsumsi apa saja yang dia suka. "Saya makan apa saja, yang penting sehat. Karena bila tidak sedang hamil, diet ketat harus tetap dijalankan untuk memiliki bentuk tubuh ideal," ujar Wulan.

Kini, saat anak ketiganya berusia satu tahun, Wulan sudah berhasil menurunkan bobot tubuhnya hingga 20 kilogram. "Masih harus turun lima kilo lagi. Pokoknya bentuk badan saya harus kembali seperti sebelum punya anak," kata istri Adila Dimitri ini.

Selain itu, Wulan mengatakan bahwa dia selalu memiliki masalah kulit pada setiap kehamilan. "Kulit jadi mudah memerah, "bruntusan", dan sering timbul bercak-bercak kehitaman. Sampai sekarang masih ada, makanya harus rajin perawatan kulit supaya mulus kembali," imbuh Wulan.

Gara-gara Kacamata, Aria Baron Ditertawakan

Posted: 27 Nov 2012 06:11 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com -- Kumpul bareng dan mengobrol santai ngalor-ngidul bareng musisi rock, ada keasyikan tersendiri. Tapi, pada saat gayeng sedang ngobrol tiba-tiba saja gitaris Aria Baron Suprayogi (42) panik sendiri mencari kacamata hitamnya yang hilang.


"Waduh..., kacamata urang ka mana euy?" kata Baron dalam bahasa Sunda. Dia lalu sibuk mencari kacamata. Semua diperiksa, sampai bawah meja dan kursi di sebuah kafe di Ancol Beach City Jakarta, akhir pekan lalu.


Teman-temannya sesama musisi rock yang tergabung dalam All Indonesian Rock Stars (AIRS) hanya diam sambil senyum mesem melihat kepanikan Baron. Ketika ada yang memberi tahu kacamata menggantung di bajunya, baru kepanikan Baron berakhir. Kontan semua teman-temannya tergelak.


Selain Baron, musisi rock yang tergabung dalam AIRS antara lain Sandy, Yuke, Andy /Rif, dan Buddy Ace. Sebagian di antara mereka mempunyai grup band masing-masing. Karena itu, tidak gampang mengumpulkan mereka.


Saat itu mereka harus mengisi acara di peringatan ulang tahun ke-70 kelompok usaha Bakrie. Bahkan, mereka bermain musik bareng Aburizal Bakrie yang memainkan gitar.

"Waktu latihan berang sama Om Ical, dia mau belajar sama kita-kita. Tapi, dia udah bisa, sih, main gitar," ujar Baron soal Ical, panggilan Aburizal Bakrie. (gun)

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Hasil laga 32 besar Piala Raja Spanyol

Posted: 27 Nov 2012 07:51 PM PST

Par pemain Real Madrid (REUTERS/Juan Medina)

Berita Terkait

Madrid (ANTARA News) - Berikut ini hasil pertandingan 32 besar leg kedua Piala Raja Spanyol yang berlangsung Selasa malam waktu setempat.

Selasa 27 November, leg kedua

Malaga - Cacereno (III) 0-1 (0-1)

Leg 1: Cacereno - Malaga 3-4. Malaga menang gol kandang dengan agregat 4-4.

Real Madrid - CD Alcoyano (III) 3-0 (0-0)

Leg 1: CD Alcoyano - Real Madrid 1-4. Real Madrid menang agregat 7-1.

Osasuna - Sporting Gijon (II) 2-0 (0-0)

Leg 1: Sporting Gijon - Osasuna 1-0. Osasuna menang agregat 2-1.

Rayo Vallecano - Las Palmas (II) 0-0 (0-0)

Leg 1: Las Palmas - Rayo Vallecano 1-0. Las Palmas menang agregat 1-0.

Real Betis - Real Valladolid 3-0 (halftime: 1-0)

Leg 1: Real Valladolid - Real Betis 1-0. Real Betis menang agregat 3-1.

Real Sociedad - Cordoba (II) 2-2 (setengah main: 1-0)

Leg 1: Cordoba - Real Sociedad 2-0. Cordoba menang agregat 4-2.

Pertandingan berikutnya (GMT):

Rabu, 28 November

Atletico Madrid v Real Jaen CF (III) (1830)

Valencia v UD Llagostera (III) (1830)

Levante v UD Melilla (III) (1830)

Getafe v SD Ponferradina (II) (1830)

Barcelona v Alaves (III) (2030)

Espanyol v Sevilla (2030)

Kamis, 29 November

Celta Vigo v Almeria (II) (1830)

Granada CF v Real Zaragoza (1830)

Real Mallorca v Deportivo Coruna (2030).
(ANT)

Editor: AA Ariwibowo

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Berantas Illegal Fishing dan Destruktive Fishing KKP Perkuat Infrastruktur Pengawasan

Posted: 27 Nov 2012 07:48 PM PST

     Jakarta, 28/11 (ANTARA) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berkomitmen untuk memerangi maraknya  illegal fishing dan destructive fishing, dengan meningkatkan kinerja operasional pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan. Komitmen ini diwujudkan melalui pembenahan dan penguatan kelembagaan pengawasan di lokasi industrialisasi perikanan, dan di daerah dengan tingkat kerawanan dan pelanggaran perikanan yang terbilang cukup tinggi. Demikian disampaikan Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan, Syahrin Abdurrahman pada kegiatan peresmian Pos Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Jakabaring, Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (27/11).

     Atas dasar itu, Syahrin menekankan pentingnya percepatan pembangunan infrastruktur di wilayah rawan illegal fishing dan destructive fishing, dengan tujuan untuk meningkatkan peran pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan. "Pembenahan dan penguatan kelembagaan pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan ditujukan untuk mendukung industrialisasi kelautan dan perikanan dengan titik berat pada peningkatan frekuensi pengawasan illegal fishing dan destructive fishing, termasuk pengawasan terhadap penggunaan bahan pengawet ikan seperti formalin yang sangat membahayakan kesehatan masyarakat," jelasnya.

     Ia mengemukakan, pemanfaatan sumberdaya kelautan dan perikanan perlu dibarengi dengan pengawasan yang optimal guna menjamin kesejahteraan masyarakat kelautan dan perikanan dan keberlanjutan sumber daya kelautan dan perikanan. Terlebih lagi Provinsi Sumatera Selatan merupakan lokasi Pilot Project Industrialisasi Berbasis Perikanan Budidaya, sehingga perlu didukung upaya pengawasan untuk mendapatkan produksi yang optimal. Oleh karena itu, penguatan kelembagaan melalui pembangunan kantor - kantor pengawasan di daerah diharapkan mampu meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.

     "Kegiatan pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan akan terus dioptimalkan untuk menekan illegal fishing dan destructive fishing yang secara nyata telah menyebabkan kerusakan sumber daya kelautan dan perikanan serta lingkungannya yang berdampak  kerugian sangat besar dibidang sosial dan ekonomi masyarakat, tegas Syahrin.

     Kendati masih  terbatasnya kapal pengawas perikanan yaitu hanya memiliki 25 kapal  dari kebutuhan idealnya sebanyak 80 unit Kapal Pengawas, bahkan dari 25 Kapal Pengawas tersebut 12 kapal diantaranya sudah berusia 8-10 tahun, tetapi hal tersebut tak menyurutkan komitmen KKP dalam menjalankan fungsi dan tugasnya demi menegakkan peraturan perudang - undangan di bidang kelautan dan perikanan. Hasil operasi pemberantasan kegiatan illegal fishing dan destructive fishing yang dilaksanakan KKP terus menerus menunjukan angka yang signifikan. Secara nasional pada tahun 2012 Direktorat Jenderal PSDKP telah memeriksa 3.782 kapal, dan memproses secara hukum 94 ( sembilan puluh empat ) kapal, terdiri dari 37 ( tiga puluh tujuh ) kapal berbendera Indonesia dan 57 ( lima puluh tujuh ) kapal berbendera asing.

     Untuk keterangan lebih lanjut silakan menghubungi Indra Sakti, SE, MM, Kepala Pusat Data Statistik dan Informasi,Kementerian Kelautan dan Perikanan  ( HP. 0818159705)

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Pemberontak Congo setuju berundur dari Goma

Posted: 27 Nov 2012 11:26 AM PST

[unable to retrieve full-text content]GOMA 28 Nov. - Kumpulan pemberontak M23 semalam menyatakan kesediaan untuk berundur dari bandar yang ditawan di sini sekiranya Presiden Republik Congo bersetuju dengan tuntutan kumpulan berkenaan. Ketua...

Perancis sokong Palestin sebagai sebuah negara

Posted: 27 Nov 2012 11:25 AM PST

[unable to retrieve full-text content]PARIS 28 Nov. - Perancis dilapor akan menyokong permohonan Palestin untuk mendapatkan status negara bukan anggota Pertubuhan Bangsa-Bangsa Bersatu (PBB) pada persidangan agung pertubuhan itu minggu ini.

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Kakek 72 Tahun Jadi Model Pakaian Perempuan

Posted: 27 Nov 2012 07:12 AM PST

GUANGZHOU – Liu Qianping, seorang kakek berumur 72 tahun menjadi sensasi di China setelah ia menjadi model untuk perusahaan pakaian online yang dimiliki oleh cucu perempuannya. Uniknya lagi, kakek itu mengenakan pakaian perempuan.
 
Karir Liu Qanping sebagai model dimulai ketika ia bertemu dengan cucu perempuannya di Guangzhou. Saat itu ia melihat setumpuk pakaian wanita yang dijual oleh cucunya tersebut tergeletak dalam kamar. Tertarik dengan bentuknya yang menarik sang kakek pun mencoba pakaian wanita itu.
 
Sang cucu, Lu Ting, mendapatkan ide ketika ia melihat aksi lucu dari kakeknya. Ia kemudian menawarkan sang kakek untuk difoto sebagai model untuk promosi pakaiannya di internet.
 
"Saya mecoba pakaian yang dijual cucu saya karena menurut saya baju itu menarik. Cucu saya menganggapnya lucu dan meminta ijin untuk mengambil foto saya untuk dipasang di internet. Saya pikir kenapa tidak," ujar sang kakek, seperti dikutip Reuters, Senin (26/11/2012).
 
Ide dari sang cucu terbukti sukses. Jumlah pengunjung situs yang dijalankan oleh Lu ting meningkat empat kali lipat sejak ia menggunakn kakenya sebagai model pakaian. Di dunia internet Liu Qanping pun terkenal dengan sebutan MaDiGaGa yang berarti orang tua yang lucu.
 
"Kakek saya memiliki pendapatnya sendiri tentang pakaian yang ingin dipakainya. Ia menyukai pakaian dengan warna-warna yang cerah dan kontras, hal itu menjadi masukan buat saya yang lebih suka memakai warna-warna yang sepadan," ujar Lu Ting.
 
Banyak yang mengkritik Lu Ting memanfaatkan kakeknya sebagai objek promosi, namun ia menyatakan bahwa, kakeknya senang menjadi model. Ia bahkan merasa hubungannya dengan kakeknya menjadi semakin dekat dengan kejadian ini.
(AUL)

Vietnam dan India Tak Akui Paspor China

Posted: 27 Nov 2012 05:07 AM PST

HANOI – Petugas Imigrasi Vietnam tidak mau mengakui paspor China yang memasang peta dengan Kepulauan Spratly. Warga China yang ingin memasukki wilayah Vietnam akan diberikan dokumen visa yang terpisah untuk menggantikan fungsi paspor tersebut.
 
Pemerintah China melakukan tindakan kontroversial ketika mereka memasukkan wilayah-wilayah yang disengketakannya dengan negara-negara lain ke dalam gambar peta yang dipasang di paspor negara tirai bambu tersebut.
 
Dalam peta itu China mengklaim Kepulauan Spratly di Laut China Selatan dan beberapa wilayah yang disengketakannya dengan India sebagai bagian dari wilayahnya. Peta itu bahkan menunjukkan seluruh wilayah Taiwan sebagai wilayah China juga.
 
Kepulauan Spratly dipersengketakan China dengan beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk di dalamnya Vietnam. Negara Asia Tenggara lainnya ysng memiliki klaim atas kepulauan tersebut adalah Filipina, Malaysia dan Brunei, seperti diberitakan AFP, Selasa (27/11/2012).
 
"Kami tak akan mencap paspor yang berasal dari China. Kami akan memberikan dokumen visa yang terpisah untuk Warga China yang datang," ujar seorang petugas imigrasi Vietnam yang tidak mau disebutkan namanya.
 
Selain Vietnam, India juga tidak mengakui paspor yang dikeluarkan oleh China tersebut. Sama seperti Vietnam, pemerintah India juga akan memberikan dokumen visa terpisah sebagai tanda untuk warga China yang datang ke negara tersebut.
 
Peta di paspor China tersebut menunjukkan wilayah Arunachal Pradesh dan Aksai Chin yang merupakan wilayah India sebagai bagian wilayah dari China. Selain tidak mengakui paspor yang bermasalah tersebut, Pemerintah India juga melayangkan surat protesnya ke Pemerintah China.
(AUL)

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Pakar gali ambil sampel mayat Arafat

Posted: 27 Nov 2012 12:03 PM PST

Siasat sama ada bekas pemimpin Palestin dibunuh guna radioaktif

Ramallah: Pakar forensik mengambil sampel dari mayat pemimpin Palestin, Yasser Arafat yang dikebumikan di Tebing Barat semalam dalam usaha menyiasat sama ada bekas pemimpin Palestin itu dibunuh ejen Israel menggunakan bahan radioaktif beracun, Polonium yang sukar dikesan.

Penduduk Palestin menyaksikan pengebumian wira yang juga pemimpin mereka lapan tahun lalu tetapi teori konspirasi tidak pernah berakhir selepas kematiannya.

Pihak berkuasa berkata mayat Yasser Arafat dikebumikan semula, beberapa jam selepas digali sebagai sebahagian siasatan kematian beliau.

Analisis pakaian

"Sampel akan diambil berdasarkan protokol ketat dan ia kemudian akan dianalisis," kata jurucakap Hospital Universiti Lausanne di Switzerland, Darcy Christen yang menjalankan ujian awal terhadap pakaian Arafat.

"Dalam usaha untuk melakukan analisis, memeriksa, melakukan pemeriksaan sekali lagi, ia akan mengambil masa beberapa bulan dan saya tidak fikir kita akan mengetahui sebarang keputusannya sebelum Mac atau April tahun depan," katanya.
Majistret Perancis membuka siasatan membabitkan kematian Arafat pada Ogos di Paris selepas sebuah institut Swiss berkata mereka menemui radioaktif polonium tahap tinggi pada pakaian bekas pemimpin itu yang diberikan balunya, Suha.

Meninggal dunia

Arafat, yang mengetuai Palestin dalam usaha untuk mendapatkan sebuah negara melalui perang selama beberapa tahun dan rundingan damai, mati di Paris ketika berusia 75 pada 2004 selepas menghidap sakit misteri.

Tiada bedah siasat dijalankan ketika itu atas permintaan Suha dan doktor Perancis yang merawatnya juga berkata mereka gagal untuk menentukan punca kematiannya.

Bagaimanapun dakwaan kemungkinan perbuatan khianat muncul dengan penduduk tempatan menyalahkan Israel yang mengepung ibu pejabat Arafat di Tebing Barat di Ramallah selama dua setengah tahun terakhir kehidupan beliau selepas tercetusnya kebangkitan Palestin. - REUTERS

Pemimpin Baju Merah dibicarakan esok

Posted: 27 Nov 2012 11:42 AM PST

Bangkok: Pemimpin pembangkang ketika bantahan kumpulan 'Baju Merah' di Bangkok pada 2010 akan dibicarakan esok dalam kes yang dikhuatiri menyemarakkan lagi ketegangan politik di Thailand.

Seramai 24 tertuduh termasuk lima ahli parlimen sekarang akan berhadapan dengan hukuman penalti maut kerana peranan mereka dalam demonstrasi terbabit yang menarik kira-kira 100,000 penduduk kebanyakan adalah penyokong bekas perdana menteri yang digulingkan, Thaksin Shinawatra.

Kira-kira 90 orang terbunuh manakala hampir 1,900 cedera dalam satu siri pertempuran di jalanan antara penunjuk perasaan dan pasukan keselamatan berikutan satu tindakan keras tentera. Dua wartawan asing adalah antara mereka yang terbunuh.

Tuntut pilihan raya

Penyokong Baju Merah menuntut pilihan raya segera, mendakwa kerajaan sebelumnya tidak demokratik selepas berkuasa pada 2008 melalui satu undian parlimen, berikutan mahkamah memerintahkan kuasa di kalangan sekutu Thaksin tidak sah.

Pemimpin Baju Merah, kebanyakannya menyerah diri kepada polis selepas kerajaan menghantar kenderaan perisai dan tentera melepaskan tembakan, berkata yakin bahawa mereka dapat membuktikan tidak bersalah. - AFP

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Parpol Gurem Nilai Putusan DKPP Diskriminatif

Posted: 27 Nov 2012 12:23 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum Partai Buruh Sonny Pujisasono menilai, putusan DKPP terkait KPU harus memverifikasifaktualkan 18 parpol merupakan bentuk diskriminasi. Pasalnya, DKPP menyatakan verifikasi faktual kedelapan belas parpol harus tidak mengubah jadwal tahapan pemilu.

"Ini jelas tidak adil. Soalnya dulu waktu putusan MK terkait verifikasi, parpol besar diberikan waktu oleh KPU, tetapi kami kini tidak diberikan waktu dan tetap menjalani verifikasi dengan keterbatasan waktu itu tadi," kata Pujisasono, di Jakarta, Selasa (27/11/2012).

Pujisasono menambahkan, DKPP seharusnya memundurkan jadwal verifikasi faktual pada kedelapan belas parpol itu. Sebab, sejak pengumuman verifikasi administrasi, KPU telah merusak infrastruktur parpol.

Putusan KPU itu, terangnya, ibarat bencana tsunami bagi parpol yang dinyatakan tidak lolos. Parpol yang tidak lolos diakuinya butuh waktu menyosialisasikan ke setiap Dewan Pimpinan Daerah (DPD). Sementara waktu tahapan verifikasi faktual lanjutnya sudah mau habis.

"MK sudah jelas menyebutkan semua parpol harus diberikan keadilan. Semuanya sama tidak ada yang dibeda-bedakan seperti ini. Ini sangat bertentangan dengan putusan MK yang bersifat mengikat," katanya.

Hal serupa diungkapkan Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK) Kun Abyoto. Menurutnya, diskriminasi DKPP terlihat dalam kedelapan belas parpol menjalani tahapan verifikasi faktual di waktu yang tidak tepat. Sebab, tahapan itu dilakukan saat parpol lain sedang menjalani perbaikan verifikasi faktual.

"Akan lebih baik partai yang tidak lolos ini diberikan pengecualian terhadap tahapan yang ada," kata Abyoto.

Meskipun demikian, PDK tidak risau atas putusan DKPP. Sebab, partainya telah menyiapkan segala hal yang dibutuhkan dalam verifikasi faktual. Selain itu, semangat anggota partainya juga tinggi agar dapat dinyatakan menjadi peserta pemilu 2014.

Sebelumnya, DKPP memutus Komisi Pemilihan Umum (KPU) wajib mengikutsertakan parpol yang tidak lolos verifikasi administrasi untuk diikutkan dalam verifikasi faktual. Penyertaan kedelapan belas parpol itu harus sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan KPU.

Hal itu disampaikan Ketua DKPP Jimly Asshiddiqie saat membacakan sidang putusan dugaan pelanggaran kode Komisioner KPU di gedung BPPT, Jakarta, Selasa (27/11/2012).

"Memerintahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar 18 partai politik (Parpol) calon peserta Pemilu, yang terdiri atas 12 parpol yang direkomendasikan oleh Bawaslu ditambah 6 partai politik lainnya yang tidak lolos verifikasi administrasi tetapi mempunyai hak konstitusional yang sama," kata Jimly.

Selanjutnya, DKPP memerintahkan kepada KPU untuk melaksanakan putusan ini. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) diminta DKPP untuk mengawasi pelaksanaan putusan itu.

"Kedelapan belas parpol ini diikutsertakan dalam verifikasi faktual dengan tidak mengubah jadwal tahapan pemilu. Kedelapan belas parpol tersebut harus menyesuaikan dengan ketentuan verifikasi faktual yang ditetapkan oleh KPU," ungkapnya.

Adapun kedelapan belas parpol tersebut adalah

1. Partai Demokrasi Kebangsaan
2. Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia
3. Partai Kongres
4. Partai Serikat Rakyat Independen (SRI)
5. Partai Karya Republik
6. Partai Nasional Republik
7. Partai Buruh
8. Partai Damai Sejahtera (PDS)
9. Partai Republik Nusantara
10. Partai Nasional Indonesia Marhaenisme
11. Partai Karya Peduli Bangsa
12. Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia
13. Partai Penegak Demokrasi Indonesia
14. Partai Kebangkitan Nasional Ulama
15. Partai Republik
16. Partai Kedaulatan
17. Partai Bhinneka Indonesia
18. Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia

Eks Penyidik Sebut KPK Rawan, Harus Diselamatkan

Posted: 27 Nov 2012 12:08 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Komisaris Polisi (Kompol) Hendy F Kurniawan mengaku khawatir dengan kondisi lembaga antikorupsi tersebut di bawah pimpinan Abraham Samad.

Ia menilai, ada beberapa standard operating procedure (SOP) yang telah ditabrak oleh Abraham.

"Ini KPK sudah rawan karena kompetensi pimpinan, terutama Abraham Samad, ini sudah di luar harapan kami dari awal," ujar Hendy di lingkungan Bareskrim, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (27/11/2012).

Ia membeberkan beberapa pelanggaran yang terjadi di KPK, di antaranya ketika Abraham Samad menetapkan Miranda S Goeltom dan Angelina Sondakh sebagai tersangka dalam kasus yang berbeda.

Menurut Hendy, saat itu belum ada bukti permulaan yang cukup untuk menjerat keduanya sebagai tersangka dan belum dilakukan ekspos perkara. Surat perintah dimulainya penyidikan (sprindik) saat itu juga belum diterbitkan.

"Penyidik dan jaksa penuntut umum berkeyakinan tidak ada alat bukti dalam kasus itu dan kami sudah tuangkan dalam notulen melalui beberapa gelar, memang tidak ada bukti. Kemudian Abraham serta-merta mengungkap kepada publik bahwa Miranda Goeltom sebagai tersangka. Apakah kami kemudian mau melakukan itu (penyidikan)? Kami digaji oleh rakyat, kami tidak mau munafik," paparnya.

Penetapan tersangka di KPK harus berdasarkan keputusan bersama atau adanya kolektif kolegial. Namun, Hendy mengatakan saat pengumuman Miranda Goeltom sebagai tersangka, beberapa pimpinan juga tidak mengetahuinya.

"Waktu pengumuman itu, tidak semua pimpinan tahu. Ada pimpinan Pak BW (Bambang Widjojanto) yang mencoba mencairkan suasana dengan mempertemukan kami, tetapi dari Abraham sendiri tidak ada yang mau menjelaskan kepada kami," terangnya.

Namun, Hendy yang sudah 4 tahun bertugas di KPK itu, enggan berkomentar dengan anggapan bahwa antara pimpinan di KPK sering bertentangan. "Aduh, kompak tidaknya tanyakan Abraham," terangnya.

Ia juga merasa terganggu saat Abraham mengatakan pada media bahwa kasus Hambalang tinggal menghitung hari dan akan ada tersangka seorang menteri. Ia sendiri mengaku selalu menentang keputusan Abraham yang dianggapnya tidak sesuai prosedur. Beberapa hal itulah, menurutnya, yang harus menjadi bahan evaluasi bagi Abraham dan KPK agar tidak kembali terulang.

"Dulu saya keras, sampai saya tunjuk-tunjuk Abraham Samad dan sekarang di Century itu diulangi lagi. Kalau begitu masyarakat harus bisa menilai, ada apa dengan KPK? Apakah sedang ingin dirobohkan dari dalam? Ini harus diselamatkan," terangnya.

Hendy mengaku terpaksa mengungkapkan hal tersebut kepada publik untuk perbaikan di KPK. Sebagai mantan penyidik, ia merasa ada tanggung jawab moril untuk mengkritisi lembaga penegak hukum tersebut.

"Kami ini beban moral untuk berkata yang sebenarnya. Jangan kemudian kami digaji besar, kami tidak profesional. Kami ingin menunjukkan dulu bahwa kami ini mampu. Mungkin Samad ini hanya cari popularitas murahan dengan janji-janji ke DPR," terangnya.

Hendy sendiri termasuk mantan penyidik yang ikut dalam pertemuan dengan Komisi III DPR beberapa waktu lalu. Ia memang mengungkapkan beberapa pengalamannya saat di KPK, tetapi perihal soal penyadapan, tidak dijelaskannya secara teknis. Hendy membantah pengakuannya tersebut untuk melemahkan KPK.

"Saya mengungkap ini sebagai mantan penyidik KPK dan saya mempunyai tanggung jawab besar untuk menyelamatkan KPK dari tindakan-tindakan yang berefek untuk citra maupun KPK masa depan," ujarnya.

detikcom

detikcom


Brakk! Truk Tabrak Angkot dan Warung di Ciputat

Posted: 27 Nov 2012 01:29 PM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Bertemu Mahasiswa di Mesir, Komisi I Ditanyai Uang Saku Hingga RUU Kamnas

Posted: 27 Nov 2012 01:15 PM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini