Rabu, 6 Februari 2013

Republika Online

Republika Online


Demokrat: Lucu, Persoalan Partai Diumbar ke Publik

Posted: 06 Feb 2013 11:17 PM PST

Kamis, 07 Februari 2013, 14:17 WIB

Dok Republika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat menyayangkan sikap sejumlah anggota Dewan Pembina Partai Demokrat yang mengumbar persoalan internal partai ke publik. 

"Ini rahasia internal sebaiknya diselesaikan dengan mekanisme internal," kata Ketua DPP Partai Demokrat, Umar Arsal kepada wartawan di Kompleks MPR/DPR, Senayan Jakarta, Kamis (7/2).

Menurutnya, Dewan Pembina mestinya bersikap bijaksana menyikapi persoalan yang mendera partai. Umar menyontohkan pernyataan Sekretaris Dewan Pembina Jero Wacik yang meminta Anas Urbaningrum mundur dari posisinya sebagai Ketua Umum demi menyelamatkan elektabilitas Partai Demokrat. 

"Lucu saya kira kalau persoalan ini disampaikan ke media apalagi melalui konfrensi pers," ujar Umar.

Kendati begitu, Umar meyakini pernyataan Jero tersebut pada dasarnya memiliki tujuan baik. Ia memprediksi pernyataan Jero yang meminta Anas mundur berangkat dari keprihatinan akan elektabilitas partai yang kian terpuruk. 

Pun, Umar mempercayai persoalan internal partainya baik yang menyangkut elektabilitas maupun soliditas hanya bisa diselesaikan lewat kerjasama antara Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum. 

"Dwi tunggal itu yang bisa menyelamatkan partai ini," kata Umar. Sejauh ini, ia mengungkapkan seluruh pengurus DPP Partai Demokrat masih kompak mendukung kepemimpinan Anas. 

Reporter : Muhammad Akbar Wijaya
Redaktur : Citra Listya Rini

Seseorang bertanya kepada Rasulullah SAW Islam manakah yang paling baik? Rasulullah bersabda: Memberikan makanan, mengucap salam kepada orang yang engkau kenal dan yang tidak engkau kenal. (HR Muslim)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Kado Spesial Marco Verratti di Amsterdam

Posted: 06 Feb 2013 11:17 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Partai persahabatan antara Italia melawan Belanda di Amsterdam Arena yang berakhir 1-1, Kamis (7/2) dini hari tadi menjadi kado spesial bagi Marco Verratti. Gelandang muda yang kini membela Paris Saint Germain itu mengukir gol perdananya bersama tim nasional.

"Saya senang dengan gol pertama untuk Italia ini," kata Verratti, selepas laga seperti dikutip Football Italia.

Verratti sukses menyarangkan gol pada menit ke-92 jelang laga bubar. Menurutnya, hasil imbang tersebut cukup layak, lantaran ia mengakui bahwa tim tuan rumah lebih banyak mendominasi permainan.

"Kami memang mulai tampil baik pada 20 menit terakhir, hasil ini cukup adil," tambah gelandang 20 tahun tersebut.

Italia kurang mampu mengembangkan permainan dalam laga tandangnya malam itu. Bahkan, Alberto Gilardino dan kawan-kawan harus tertinggal lebih dulu lewat gol yang dicetak Jeremain Lens pada menit ke-33. Beruntung, Verratti dipercayakan masuk menjadi juru gedor menggantikan Daniele De Rossi pada menit ke-61.

Veratti memang cukup memberikan kontribusi besar saat memasuki arena. Berbuah hasil, Mantan penggawa Pescara itu sukses menyarangkan gol setelah membuat skema apik dengan Gilardino.

"Dia (Gilardino) telah membantu saya mencetak gol, terima kasih untuknya," tambah Veratti.

Performa ciamik yang disajikan Veratti, tak ayal membuat decak kagum. Pelatih Italia Cesare Prandelli pun tak sungkan memuji penampilannya malam itu. Menurutnya, Verratti telah memaksimalkan kepercayaan yang telah diberikannya.

"Dia melakukannya dengan baik malam ini. Penampilannya penuh karakter dan teknik yang tinggi. Golnya pun fantastis," kata Prandelli kepada RAI Sport seusai pertandingan.

Republika Online

Republika Online


Demokrat: Lucu, Persoalan Partai Diumbar ke Publik

Posted: 06 Feb 2013 11:17 PM PST

Kamis, 07 Februari 2013, 14:17 WIB

Dok Republika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat menyayangkan sikap sejumlah anggota Dewan Pembina Partai Demokrat yang mengumbar persoalan internal partai ke publik. 

"Ini rahasia internal sebaiknya diselesaikan dengan mekanisme internal," kata Ketua DPP Partai Demokrat, Umar Arsal kepada wartawan di Kompleks MPR/DPR, Senayan Jakarta, Kamis (7/2).

Menurutnya, Dewan Pembina mestinya bersikap bijaksana menyikapi persoalan yang mendera partai. Umar menyontohkan pernyataan Sekretaris Dewan Pembina Jero Wacik yang meminta Anas Urbaningrum mundur dari posisinya sebagai Ketua Umum demi menyelamatkan elektabilitas Partai Demokrat. 

"Lucu saya kira kalau persoalan ini disampaikan ke media apalagi melalui konfrensi pers," ujar Umar.

Kendati begitu, Umar meyakini pernyataan Jero tersebut pada dasarnya memiliki tujuan baik. Ia memprediksi pernyataan Jero yang meminta Anas mundur berangkat dari keprihatinan akan elektabilitas partai yang kian terpuruk. 

Pun, Umar mempercayai persoalan internal partainya baik yang menyangkut elektabilitas maupun soliditas hanya bisa diselesaikan lewat kerjasama antara Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum. 

"Dwi tunggal itu yang bisa menyelamatkan partai ini," kata Umar. Sejauh ini, ia mengungkapkan seluruh pengurus DPP Partai Demokrat masih kompak mendukung kepemimpinan Anas. 

Reporter : Muhammad Akbar Wijaya
Redaktur : Citra Listya Rini

Seseorang bertanya kepada Rasulullah SAW Islam manakah yang paling baik? Rasulullah bersabda: Memberikan makanan, mengucap salam kepada orang yang engkau kenal dan yang tidak engkau kenal. (HR Muslim)

  Isi Komentar Anda

Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan redaksi republika.co.id. Redaksi berhak mengubah atau menghapus kata-kata yang tidak etis, kasar, berbau fitnah dan pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Republika.co.id berhak untuk memberi peringatan dan atau menutup akses bagi pembaca yang melanggar ketentuan ini.

Kado Spesial Marco Verratti di Amsterdam

Posted: 06 Feb 2013 11:17 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Partai persahabatan antara Italia melawan Belanda di Amsterdam Arena yang berakhir 1-1, Kamis (7/2) dini hari tadi menjadi kado spesial bagi Marco Verratti. Gelandang muda yang kini membela Paris Saint Germain itu mengukir gol perdananya bersama tim nasional.

"Saya senang dengan gol pertama untuk Italia ini," kata Verratti, selepas laga seperti dikutip Football Italia.

Verratti sukses menyarangkan gol pada menit ke-92 jelang laga bubar. Menurutnya, hasil imbang tersebut cukup layak, lantaran ia mengakui bahwa tim tuan rumah lebih banyak mendominasi permainan.

"Kami memang mulai tampil baik pada 20 menit terakhir, hasil ini cukup adil," tambah gelandang 20 tahun tersebut.

Italia kurang mampu mengembangkan permainan dalam laga tandangnya malam itu. Bahkan, Alberto Gilardino dan kawan-kawan harus tertinggal lebih dulu lewat gol yang dicetak Jeremain Lens pada menit ke-33. Beruntung, Verratti dipercayakan masuk menjadi juru gedor menggantikan Daniele De Rossi pada menit ke-61.

Veratti memang cukup memberikan kontribusi besar saat memasuki arena. Berbuah hasil, Mantan penggawa Pescara itu sukses menyarangkan gol setelah membuat skema apik dengan Gilardino.

"Dia (Gilardino) telah membantu saya mencetak gol, terima kasih untuknya," tambah Veratti.

Performa ciamik yang disajikan Veratti, tak ayal membuat decak kagum. Pelatih Italia Cesare Prandelli pun tak sungkan memuji penampilannya malam itu. Menurutnya, Verratti telah memaksimalkan kepercayaan yang telah diberikannya.

"Dia melakukannya dengan baik malam ini. Penampilannya penuh karakter dan teknik yang tinggi. Golnya pun fantastis," kata Prandelli kepada RAI Sport seusai pertandingan.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Senat AS tunda penentuan calon Menteri Pertahanan

Posted: 06 Feb 2013 07:51 PM PST

Washington (ANTARA News) - Komite Angkatan Bersenjata Senat Amerika Serikat tidak akan melakukan pemungutan suara pekan ini soal penentuan Chuck Hagel sebagai Menteri Pertahanan yang baru di bawah Presiden Barack Obama, kata ketua panel, Rabu.

"Pemungutan sura komite tentang pencalonan Senator Hagel belum dijadwalkan," kata Senator Carl Levin dalam sebuah pernyataan, seperti yang dilaporlan oleh Reuters.

Levin mengatakan ia berkeinginan agar pemungutan suara dijadwalkan sesegera mungkin.

Levin, yang berasal dari Partai Demokrat, mengatakan --setelah sidang dengar pendapat pencalonan Hagel pekan lalu--, bahwa ia berharap panel akan melakukan pemungutan suara dalam sidang yang berlangsung Kamis pekan ini.

Namun, pihak Republik mengatakan mereka masih menginginkan informasi lebih lanjut soal sejumlah masalah.

Asisten Levin menolak untuk menjelaskan lebih rinci tentang mengapa pemungutan suara tidak dilangsungkan hari Kamis seperti yang diharapkan.

Hagel telah memberikan keterangan soal keuangan pribadinya, namun ia mengatakan tidak dapat menjelaskan semua persoalan seperti yang diminta karena ada informasi rahasia dari organisasi-organisasi yang tidak boleh ia ungkapkan.

Sejumlah senator Republik telah menuntut untuk mendapatkan teks-teks pidato Hagel, yang dikatakan Hagel tidak bisa ia berikan karena saat itu ia berbicara tanpa persiapan.

Senator lainnya mengatakan mereka menunggu hasil klaim soal pelecehan seksual tahun 2007 terhadap seorang mantan anggota staf Hagel oleh anggota staf lainnya, demikian menurut laporan majalah Foreign Policy.

Tidak ada indikasi tentang keterlibatan Hagel dalam kasus tersebut.

Para anggota senat asal Demokrat mengatakan bahwa keberatan-keberatan yang ditunjukkan pihak Republik merupakan upaya terakhir mereka meyakinkan Obama untuk menarik Hagel dari pencalonan, yang tampaknya tidak akan terjadi.

Hagel, mantan senator dari Nebraska, menghadapi berondongan pertanyaan dari rekannya sesama anggota Partai Republik pekan lalu ketika ia muncul pada sidang Komite Angkatan Bersenjata.

Komite tersebut harus terlebih dahulu menyetujui pencalonannya sebelum kemudian melakukan pemungutan suara dalam sidang Senat secara keseluruhan.

(T008/A023)

Menlu AS John Kerry dilantik di depan publik

Posted: 06 Feb 2013 07:38 PM PST

Washington (ANTARA News) - John Kerry dilantik di depan publik sebagai Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Rabu, dan berjanji akan memajukan perdamaian, namun memperingatkan akan mengambil langkah apa pun yang diperlukan dalam menghadapi "ekstremisme, terorisme, kekacauan dan kejahatan".

"Saya bangga terhadap jabatan ini karena saya ingin bekerja bagi perdamaian dan karena nilai-nilai dan ideologi bangsa kita benar-benar mewakili kemungkinan hidup terbaik di bumi," kata Kerry.

Namun, ia memperingatkan bahwa "meskipun saya lebih menginginkan jalan damai dalam menyelesaikan konflik, perjalanan yang telah saya alami juga mengajarkan kepada saya bahwa ketika semua upaya tersebut habis, kita harus bersiap-siap mempertahankan sikap dan melakukan apa yang perlu dilakukan untuk menghadapi ektremisme, terorisme, kekacauan dan kejahatan".

Kerry sebelumnya disumpah sebagai Menteri Luar Negeri dalam sebuah upacara kecil dan tertutup di Capitol Hill pada Jumat lalu, yaitu kurang dari dua jam setelah Hillary Clinton mengundurkan diri dari jabatan tersebut.

Pada Rabu, Wakil Presiden Joe Biden mengatur jalannya pengambilan sumpah bagi Kerry dalam sebuah upacara yang juga dihadiri oleh mantan menteri luar negeri Madeleine Albright dan beberapa senator, termasuk John McCain.

Kerry merupakan teman lama Biden ketika keduanya sama-sama masih berada di Senat AS.

Dalam kesempatan pengambilan sumpah itu, Biden memuji integritas Kerry dan mandatnya sebagai diplomat tertinggi Amerika.

Biden mengatakan satu-satunya yang ia sesalkan adalah bahwa Kerry tidak dilantik sebagai presiden tahun 2004, setelah ia kalah dari George W. Bush dalam pemilihan umum.

Sementara itu, Kerry dalam pidatonya tidak terlalu banyak menyentuh prioritas kebijakan politik luar negerinya secara spesifik, demikian laporan AFP.

"Ini bukan saatnya bagi Amerika untuk mundur. Ini saatnya bagi kita untuk terus memimpin," ujar Kerry.

Dunia, katanya mengingatkan, sedang menghadapi "teknologi yang tak tertandingi, pertumbuhan yang tidak pernah terjadi sebelumnya dalam hal jumlah orang muda," serta "konflik antar kelompok yang tidak terkendali dan ekstrimisme agama."

Ia mendesak Amerika Serikat untuk "bergabung dengan negara-negara lain, menyatukan sumber-sumber daya kita, talenta kita, pemikiran kita, dan melakukan pengaturan ketika tidak ada aturan dan untuk memperbaiki, mencoba memperbaiki apa yang rusak."

(T008/C003)

Republika Online

Republika Online


Simak Tip Aman Berpetulang Sebelum Melancong ke Luar (1)

Posted: 06 Feb 2013 08:53 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, Dunia tidaklah seberbahaya atau tidak aman seperti yang selalu diberitakan. Memang ada tempat-tempat yang begitu membuat orang berputus asa dan ketakutan, tapi jangan sampai menghalangi niat anda untuk bepergian menjelajah negara-negara lain.

Berikut ini beberapa tips untuk bersikap masuk akal dari penulis Lonely Planet demi membuat perjalanan anda aman dan nyaman

1. Awasi backpacker anda.

(foto: lodgephoto.com)

Biasakan untuk melihat tas punggung anda ketika anda hendak meninggalkan sebuah tempat. Acara bepergian bisa sangat memecah fokus dan perhatian ke banyak hal. Anda mungkin membawa lebih banyak barang ketika di rumah, jadi kemungkinan besar anda meninggalkan jaket atau jurnal di meja sebuah kafe pinggir jalan, ketika anda baru saja mengamati orang. Cek dan pastikan anda tidak meninggalkan barang-barang berharga anda

2. Pisahkan sumber-sumber uang anda

(foto: Dennis Wong)

Anda pasti ahli dalam memisahkan uang dan kartu kredit dalam dompet-dompet ketika di rumah. Tapi jangan lakukan ini ketika bepergian. Simpan beberapa sumber uang dalam beberapa tempat terpisah. Sehingga bila anda kehilangan kartu kredit, anda bisa mengandalkan yang lain. Jangan simpan di satu tempat, bila anda kehilangan semuanya sulit dapat gantinya dan tanpa uang di Timbuktu, bisa sangat menyulitkan.

3. Jangan simpan dompet di saku belakang jins anda

(foto: MasonJars)

Demi menghindari aksi copet, simpan dompet di tempat lebih aman, seperti saku depan, terutama kantong yang memiliki kancing. Paling baik, gunakan saku dalam di jaket anda. Bila perlu beli sabuk uang yang bisa digantung di balik kemeja atau dililitkan di pinggul--juga di balik kemeja. Jangan 'woro-woro' di tempat asing bahwa anda sedang bawa duit banyak.

4. Pindai dan simpan file semua dokumen penting

(foto: Ken_Mayer)

Sebelum berangkat pastikan anda telah memindai semua dokumen dan mengemailnya ke alamat email anda sendiri. Juga bawa serta file dalam stik USB sebagai jaga-jaga. Cara lama memang memfoto kopi visa dan pasport, asuransi perjalanan dan lain-lain, lalu menyimpan di bagian terpisah tas anda. Tapi itu gaya lama. Kini cara digital lebih baik karena dokumen anda tidak akan hilang meski tas anda raib.

5. Jangan percaya orang asing

(foto: Search Engine People Blog)

Sulit untuk tahu kondisi lokal dan tujuan wisata anda jika tidak bertanya sama sekali. Tapi juga batasi seberapa besar anda harus mempercayai mereka bila itu menyangkut keamanan (seperti bepergian dengan mereka ke area berisiko), uang, makanan dan minuman mereka. Selalu riset dahulu sebelum bepergian dan cari tahu di Thorn Tree milik Lonely Planet untuk mengetahui penipuan terkini yang dilaporkan para pelancong.

Bikin Sendiri Steak Salmon Anda, Tidak Ribet Kok

Posted: 06 Feb 2013 07:08 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, Menyantap Steak Salmon yang lezat dan sehat sepulang bekerja rasanya istimewa, hmmm enaknya. Mengapa tidak sesekali memanjakan diri sendiri. Makan di resto? Itu biasa. Bagaimana bila kali ini anda mencoba meracik dan membuatnya sendiri

Tentu pilihlah momen ketika anda masih memiliki energi untuk melakukan. Jangan masak ketika mood sedang jelek atau ketika mengalami kelelahan luar biasa.

Semua bahan bisa anda beli di supermarket sebelum anda pulang ke rumah. Rasanya pasti tak kalah dengan steak salmon buatan resto. Yuk, kita coba!

Bahan-bahan untuk diracik

    4 potong daging ikan salmon, (kira-kira 125 - 150 gram per potong)
    4 sdt minyak zaitun extra virgin
    1 sdm air perasan jeruk lemon
    1 ikat (kurang lebih 100 gr) selada air
    4 sdm mayonnaise rendah lemak
    1 sdt saus cabai
    garam dan lada hitam bubuk secukupnya

Jurus membuat mayonnaise selada air:
1. Masukkan selada air, mayonnaise, 2 sdm perasan jeruk lemon ke dalam food processor, proses dengan hingga lembut.
2. Pindahkan ke wadah saus, tambahkan garam dan lada hitam, serta saus cabai, jika suka. Aduk hingga tercampur.

Tahapan 'Menyulap' Salmon jadi Steak
1. Bubuhi daging salmon dengan minyak zaitun dan 2 sdm perasan jeruk lemon. Diamkan sekitar 15 menit.
2. Panaskan wajan datar di atas api sedang, olesi dengan sedikit minyak zaitun, kemudian letakkan daging salmon, biarkan hingga matang di kedua sisinya.

Hidangkan steak salmon dengan Mayonnaise, kentang dan sayuran rebus, seperti kapri, brokoli atau wortel. Mudah bukan?

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


PM Tunisia Bentuk Pemerintahan Baru

Posted: 07 Feb 2013 02:57 AM PST

PM Tunisia Bentuk Pemerintahan Baru

Kamis, 7 Februari 2013 | 10:57 WIB

BBC

Warga Tunisia melakukan aksi protes menentang pembunuhan tokoh oposisi di negara mereka, Chokri Belaid.

TERKAIT:

TUNIS, KOMPAS.com - Tunisia akan membentuk pemerintahan baru yang terdiri dari kelompok teknokrat non partisan untuk menjalankan roda pemerintahan negara itu hingga digelarnya pemilihan umum, kata Perdana Menteri Hamadi Jebali.

Jebali mengumumkan keputusannya itu tidak lama setelah peristiwa pembunuhan tokoh oposisi Tunisia, Chokri Belaid terjadi dan menimbulkan gelombang protes di sejumlah kota besar.

Sebelumnya politisi yang anti terhadap kelompok Islam, Chokri Belaid tewas akibat ditembak pada kepala dan lehernya saat berada di kota Tunis.

Peristiwa terhadap Belaid tercatat sebagai peristiwa pembunuhan bermotif politik pertama sejak gelombang perubahan di sejumlah negara Arab terjadi pada Januari tahun 2011 lalu.

Laporan menyebutkan Belaid ditembak oleh sejumlah orang yang mengendarai sepeda motor saat dia sedang menuju tempat kerjanya.

Sementara itu Perdana Menteri Jabali saat menyampaikan pidatonya di televisi mengatakan dia memutuskan untuk membentuk kabinet yang disebutnya sebagai kabinet yang berkompeten secara nasional dan tidak mempunyai afiliasi politik tertentu.

Menteri baru yang akan menduduki posisinya nanti menurut Jebali akan memiliki mandat terbatas untuk mengatur sejumlah urusan negara tersebut hingga pemilu yang akan digelar sesegera mungkin.

Menuntut mundur

Meninggalnya Chokri Belaid menimbulkan kemarahan warga diseluruh kawasan Tunisia. Ribuan orang kemarin dilaporkan menggelar aksi unjuk rasa di sejumlah tempat salah satunya adalah di depan kantor kementerian dalam negeri Tunisia.

Dalam aksinya para pengunjuk rasa mendesak pemerintah yang ada saat ini untuk mundur dan menyerukan dilakukannya revolusi baru. Aksi unjuk rasa yang memanas dilaporkan telah memakan setidaknya satu korban jiwa di pihak petugas keamanan.

Seorang anggota polisi dilaporkan tewas saat terlibat bentrok dengan pengunjuk rasa dari kelompok oposisi di Tunis. Untuk mengamankan unjuk rasa pemerintah Tunisia telah mengirimkan juga tentaranya, salah satunya ke kota Sidi Bouzid tempat lahirnya revolusi Arab dua tahun lalu.

Pengiriman tentara ke wilayah itu dilakukan sesaat sebelum PM Jebali mennyampaikan pidato pembentukan kabinet baru. Sebelumnya Perdana Menteri Hamadi Jebali menyebut pembunuhan ini sebagai tindak terorisme dan menjadi pukulan bagi revolusi yang berhembus di negara-negara Arab.

"Ini merupakan tindak kejahatan, tindak terorisme tidak hanya kepada Belaid tetapi juga kepada seluruh Tunisia," kata Jebali.

Namun pernyataan itu belum mampu meredam kemarahan kelompok oposisi. Kelompok oposisi Front Popular menyerukan aksi mogok nasional pada hari hari Kamis (07/02) untuk memprotes aksi pembunuhan Belaid.

 

Editor :

Egidius Patnistik

CIA Operasikan Pangkalan "Drone" Rahasia di Saudi

Posted: 07 Feb 2013 02:17 AM PST

WASHINGTON, KOMPAS.com  CIA atau Badan Intelijen Pusat AS secara rahasia menggunakan sebuah pangkalan udara Arab Saudi untuk melancarkan serangan dengan drone (pesawat tanpa awak) terhadap sasaran Al Qaeda di Yaman, tetangga Saudi. Media AS, Selasa (5/2/2013) malam waktu setempat, melaporkan bahwa operasi itu telah berlangsung selama dua tahun terakhir.

Pemerintah Saudi ataupun media negara itu tidak menanggapi laporan yang mengungkapkan bahwa pesawat tanpa awak yang menewaskan ulama kelahiran AS, Anwar al-Awlaki, dan putranya pada September 2011, serta Saeed al-Shehri, komandan senior Al Qaeda yang meninggal akibat luka-luka yang dideritanya bulan lalu, diluncurkan dari pangkalan yang tidak disebutkan namanya itu. Justru media Pemerintah Iran yang menyoroti berita itu, yang kemungkinan akan dimanfaatkan kelompok-kelompok jihad.

Hari Kamis, arsitek program drone, John Brennan, tampil di depan Senat AS untuk menghadiri sidang pengesahannya menjadi Direktur CIA.

Arab Saudi sebelumnya membantah bekerja sama dengan AS untuk menyasar para anggota Al Qaeda di Yaman. Serangan udara dengan pesawat tak berawak AS yang dilancarkan dari pangkalan rahasia di Saudi merupakan hal yang memalukan bagi pemerintah kerajaan itu. Kelompok-kelompok konservatif telah lama menuduh pihak berwenang Arab Saudi terlalu dekat dengan AS. Mereka antara lain keberatan dengan kehadiran pasukan asing non-Muslim di negara mereka.

Masalah drone merupakan isu sensitif di Arab Saudi karena ada penolakan terhadap sejumlah pangkalan militer AS, yang diperkirakan telah banyak dipindahkan setelah invasi Irak tahun 2003. Kelanjutan kehadiran tentara AS setelah Perang Teluk 1991 di Arab Saudi merupakan salah satu motivasi di balik serangan teroris Al Qaeda pada 11 September 2001 di New York, dan pengeboman Menara Khobar di Arab Saudi lima tahun sebelumnya. Pengeboman kedutaan AS di Kenya dan Tanzania tahun 1998 juga terjadi tepat delapan tahun setelah pasukan AS pertama kali dikirim ke kerajaan itu. Pempin Al Qaeda yang telah tewas, Osama Bin Laden, tidak menginginkan "kehadiran permanen kaum kafir di Arab".

Pengungkapan keberadaan pangkalan drone itu tampaknya tidak akan membuat gelombang yang signifikan di dalam kerajaan Saudi. Negara itu tidak punya media independen. Simpati terhadap kaum jihad Al Qaeda di Yaman juga tidak ada. Arab Saudi telah melakukan kampanye yang sukses melawan Al Qaeda. Negara itu pada dasarnya telah menghancurkan Al Qaeda tahun 2004. Sisa-sisanya pindah ke Yaman dan membentuk cabang Al Qaeda di Semenanjung Arab, yang mungkin merupakan cabang paling aktif dari kelompok itu.

Mustafa Alani dari Pusat Riset Teluk di Dubai mengatakan, "Pesawat-pesawat itu tak berawak sehingga tidak akan berdampak sama seperti ketika pesawat Amerika terbang dari pangkalan Prince Sultan. Tak seorang pun akan mengatakan bahwa orang Amerika telah menduduki negara itu. Saya tidak berpikir orang-orang peduli tentang hal ini. Telah diterima secara umum di daerah itu bahwa pesawat-pesawat yang dioperasikan orang Amerika tidak melakukan hal buruk dengan memburu para pemimpin Al Qaeda. Tidak ada simpati terhadap Al Qaeda, kecuali minoritas yang sangat kecil. Bahkan, di Yaman, terlepas dari kerusakan di mana warga sipil kehilangan nyawanya, tidak ada keberatan untuk jenis operasi itu. Sudah menjadi rumor selama bertahun-tahun bahwa pesawat tak berawak lepas landas dari Jazirah Arab. Jadi, itu bukan berita mengejutkan, kecuali bagi Iran dan kaum jihad."

Permintaan Pemerintah AS kepada media Amerika untuk menahan diri dalam mengungkapkan lokasi pangkalan CIA itu dilakukan sebagian karena hal itu bisa merusak kerja sama kontra-terorisme dengan Arab Saudi.

 

Editor :

Egidius Patnistik

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Menlu AS John Kerry dilantik di depan publik

Posted: 06 Feb 2013 07:38 PM PST

Washington (ANTARA News) - John Kerry dilantik di depan publik sebagai Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Rabu, dan berjanji akan memajukan perdamaian, namun memperingatkan akan mengambil langkah apa pun yang diperlukan dalam menghadapi "ekstrimisme, terorisme, kekacauan dan kejahatan".

"Saya bangga terhadap jabatan ini karena saya ingin bekerja bagi perdamaian dan karena nilai-nilai dan ideologi bangsa kita benar-benar mewakili kemungkinan hidup terbaik di bumi," kata Kerry.

Namun, ia memperingatkan bahwa "meskipun saya lebih menginginkan jalan damai dalam menyelesaikan konflik, perjalanan yang telah saya alami juga mengajarkan kepada saya bahwa ketika semua upaya tersebut habis, kita harus bersiap-siap mempertahankan sikap dan melakukan apa yang perlu dilakukan untuk menghadapi ektremisme, terorisme, kekacauan dan kejahatan".

Kerry sebelumnya disumpah sebagai Menteri Luar Negeri dalam sebuah upacara kecil dan tertutup di Capitol Hill pada Jumat lalu, yaitu kurang dari dua jam setelah Hillary Clinton mengundurkan diri dari jabatan tersebut.

Pada Rabu, Wakil Presiden Joe Biden mengatur jalannya pengambilan sumpah bagi Kerry dalam sebuah upacara yang juga dihadiri oleh mantan menteri luar negeri Madeleine Albright dan beberapa senator, termasuk John McCain.

Kerry merupakan teman lama Biden ketika keduanya sama-sama masih berada di Senat AS.

Dalam kesempatan pengambilan sumpah itu, Biden memuji integritas Kerry dan mandatnya sebagai diplomat tertinggi Amerika.

Biden mengatakan satu-satunya yang ia sesalkan adalah bahwa Kerry tidak dilantik sebagai presiden tahun 2004, setelah ia kalah dari George W. Bush dalam pemilihan umum.

Sementara itu, Kerry dalam pidatonya tidak terlalu banyak menyentuh prioritas kebijakan politik luar negerinya secara spesifik, demikian laporan AFP.

"Ini bukan saatnya bagi Amerika untuk mundur. Ini saatnya bagi kita untuk terus memimpin," ujar Kerry.

Dunia, katanya mengingatkan, sedang menghadapi "teknologi yang tak tertandingi, pertumbuhan yang tidak pernah terjadi sebelumnya dalam hal jumlah orang muda," serta "konflik antar kelompok yang tidak terkendali dan ekstrimisme agama."

Ia mendesak Amerika Serikat untuk "bergabung dengan negara-negara lain, menyatukan sumber-sumber daya kita, talenta kita, pemikiran kita, dan melakukan pengaturan ketika tidak ada aturan dan untuk memperbaiki, mencoba memperbaiki apa yang rusak."

(T008/C003)

Hasil kompetisi NBA

Posted: 06 Feb 2013 07:26 PM PST

Washington (ANTARA News) - Berikut ini hasil pertandingan kompetisi bola basket nasional Amerika NBA yang berlangsung Rabu malam waktu setempat (Kamis WIB).

Tuan rumah pertandingan ditandai dengan penulisan huruf besar.

Boston 99 TORONTO 95

Indiana 88 PHILADELPHIA 69

WASHINGTON 106 NY Knicks 96

LA Clippers 86 ORLANDO 76

CLEVELAND 122 Charlotte 95

ATLANTA 103 Memphis 92.

(A008)

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


Polis Sepanyol rampas empat tan kokain

Posted: 06 Feb 2013 10:59 AM PST

[unable to retrieve full-text content]MADRID 7 Feb. - Pasukan polis Sepanyol merampas kira-kira empat tan dadah jenis kokain yang dianggarkan bernilai hampir AS$327 juta (RM1.1 bilion) dalam satu serbuan, di sini semalam. Menurut polis, dadah...

Pemimpin parti pembangkang Tunisia mati ditembak

Posted: 06 Feb 2013 10:59 AM PST

[unable to retrieve full-text content]TUNIS 7 Feb. - Pemimpin parti berhaluan kiri Tunisia, Chokri Belaid ditembak mati ketika beliau meninggalkan kediamannya, di sini semalam. Jurucakap Parti Ennahda, Jebali berkata, seorang lelaki bersenjata...

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Rusia Akui Hubungannya dengan AS Kurang Baik

Posted: 06 Feb 2013 06:05 AM PST

MOSKOW - Rusia mengakui bahwa negaranya tidak puas dengan hubungan bilateral yang dibinanya dengan Amerika Serikat (AS). Namun Rusia tetap berniat memperbaiki hubungan bilateral itu.

"Kami tidak puas dengan hubungan bilateral ini. Tidak ada alasan bagi kita semua untuk menyembunyikan hal ini," ujar Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Ryabkov, seperti dikutip RIA Novosti, Rabu (6/2/2013).

Ryabkov menambahkan, beberapa masalah yang dihadapi kedua negara itu disebabkan oleh kesalahan AS sendiri. Oleh karena itulah, dialog untuk memperbaiki hubungan bilateral amat sangat bergantung dengan sikap AS.

"Semakin cepat mereka memformulasikan prioritasnya, hal itu akan semakin menguntungkan negoasiasi. Kami siap untuk menggunakanlangkah konstruktif dalam masalah ini," imbuhnya.

Tepat pada akhir Januari, Negeri Beruang Merah mengumumkan pemutuskan kerja sama penegakan hukum dengan Negeri Paman Sam. Perdana Menteri Dmitry Medvedev menilai, kerja sama itu sudah tidak lagi relevan dan menguntungkan.

Selain penghentian kerja sama tersebut, Moskow juga menghentikan aktivitas Badan Bantuan AS untuk Pembangunan (USAID) di Rusia. Hal itu disebabkan karena USAID dituduh mendanai aktivitas-aktivitas para pembelot Rusia.

AS pun memberlakukan sanksi terhadap warga Rusia yang dituduh melakukan pelanggaran HAM. Sanksi itu diberlakukan AS tepat setelah Rusia melarang warga AS mengadopsi bocah Rusia.(AUL)

Bosan di Rumah, Remaja Suriah Berperang

Posted: 06 Feb 2013 05:35 AM PST

Wahyu Dwi Anggoro

DAMASKUS – Remaja Suriah dilatih menjadi tentara oleh pihak oposisi untuk ikut melawan pasukan pemerintah. Beberapa dari mereka mengikuti latihan secara sukarela karena merasa bosan di rumah.
 
"Ketika mereka baru datang, mereka hanyalah remaja biasa. Di saat mereka menyelesaikan pelatihan, mereka telah berubah menjadi mesin pembunuh," ujar seorang pejuang oposisi, Abdel Razzaq.
 
"Sekarang sudah tidak ada pria dewasa tersisa sehingga hanya anak-anak yang tersisa untuk dilatih. Saya melatih mereka untuk tidak takut perang dan tak segan membunuh lawan," lanjut Razzaq.
 
Razzaq berpendapat tentara anak-anak kadang kala lebih baik daripada tentara dewasa. Tentara anak-anak dianggap lebih patuh menjalani perintah atasan daripada tentara dewasa.
 
"Anak-anak adalah jenis tentara yang terbaik. Mereka mematuhi semua perintah yang diberikan. Tentara dewasa kadang-kadang mempertanyakan keputusan atasannya, namun tidak begitu dengan tentara anak-anak," pungkas Razzaq, seperti dikutip AFP, Rabu (6/2/2013).
 
Anak-anak yang dilatih Razzaq sendiri tidak menjadi tentara karena terpaksa. Kebanyakan dari mereka memang ingin ikut serta dalam pertempuran setelah mendengar cerita-cerita dari anggota keluarganya yang lebih tua.
 
"Saya bosan harus berada di rumah dan menunggu ayah serta saudara saya pulang untuk mnedengarkan cerita mereka di medan pertempuran. Saya juga ingin ikut serta dalam pertempuran," ujar seorang anak yang ikut pelatihan bernama Musab.
 
Ayah Musab sendiri merasa bangga dengan keputusan putranya yang masih berusia 14 tahun itu. Ia yakin Musab dapat menjadi tentara yang sangat baik.
 
Fenomena tersebut pun juga diketahui oleh petugas Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) yang mengawasi jalannya konflik di Suriah. "Tidak seperti di tempat lain, para tentara anak di Suriah sama sekali tidak dipaksa dan mendaftar secra suka rela," ujar petugas PBB, Jean Nicolas Beuze.
 
Namun Beuze menganggap walaupun dilakukan secara sukarela, menggunakan tenatara anak dalam konflik tetaplah suatu hal yang salah. Beuze menyebut para pemimpin pejuang oposisi harusnya menolak anak-anak tersebut dan menyuruh mereka kembali ke rumah.
 
Penggunaan tentara anak merupakan salah satu bentuk kejahatan perang. PBB memperkirakan ada sekitar 3.500 anak yang menjadi korban jiwa dalam konflik yang telah berlangsung selama 22 bulan itu.
(AUL)

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Ahmadinejad ditegur

Posted: 06 Feb 2013 12:05 PM PST

Imam Al-Azhar minta Presiden Iran tidak campur tangan politik di Teluk

Kaherah: Imam Besar Al-Azhar Sheikh Ahmed al-Tayyeb meminta Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad tidak campur tangan dalam hal ehwal politik Bahrain atau negara Teluk lain dan perlu mempertahankan hak minoriti Sunnah di negaranya.

Ahmadinejad, yang menjadi presiden pertama melawat Mesir dalam tempoh 30 tahun, diberi sambutan permaidani merah oleh Presiden Mohamed Mursi kelmarin sebelum menerima teguran ulama Sunnah terkenal itu.
Saya berharap lawatan ini akan menjadi permulaan baru bagi perpaduan antara kedua-dua rakyat," Mahmoud Ahmadinejad, Presiden Iran

Al-Tayyeb, menolak apa yang disifatkannya sebagai penyebaran ajaran Syiah di bumi Sunnah. Tayyeb, yang berkata demikian dalam kenyataan selepas bertemu Ahmadinejad, menuntut presiden Iran itu menghormati Bahrain sebagai negara Arab yang bersaudara dengannya dan tidak campur tangan dalam hal ehwal negara Teluk.

Pertahan minoriti sunnah

Beliau juga berkata, Ahmadinejad perlu mempertahankan hak minoriti Sunnah di negara berfahaman Syiah itu.
Berikutan pertemuan kelmarin, Ahmadinejad mengadakan sidang akhbar di Al-Azhar dan berkata beliau datang dari Iran untuk memberitahu bahawa Mesir dan rakyatnya berada dalam hati rakyat Iran.

"Saya berharap lawatan ini akan menjadi permulaan baru bagi perpaduan antara kedua-dua rakyat," katanya.

Beliau juga menawarkan bantuan pinjaman dan kerjasama strategik dengan Mesir, namun mendapat sambutan dingin.


Sementara itu seorang lagi ulama kanan Al-Azhar, Hassan al-Shafie, yang bercakap selepas Ahmadinejad, memberi komentar terhadap sebahagian penganut Syiah yang menghina beberapa sahabat Nabi Muhammad ketika presiden Iran itu mendengar dengan wajah kurang senang yang ketara.

"Perbincangan ini jujur," kata Shafie mengenai pertemuan Ahmadinejad dengan Tayyeb.

Puak Syiah mencaci sebahagian sahabat yang dituduh merampas kuasa daripada sepupu baginda, Saidinia Ali, yang mereka percayai dilantik sebagai pewaris sah.

Pada petangnya, Ahmadinejad dicemuh seorang lelaki yang juga cuba melempar kasut ke arah presiden Iran itu ketika beliau meninggalkan masjid Al-Hussein selepas solat, kata saksi. - AP

Pembangkang Tunisia dibunuh

Posted: 06 Feb 2013 11:58 AM PST

Tunisa: Tokoh pembangkang terkemuka Tunisia, Chokri Belaid (gambar), ditembak mati di luar rumahnya semalam, mencetuskan bantahan oleh penyokongnya dan serangan ke atas pejabat parti Ennahda yang memerintah.

Presiden Moncef Marzouki mengutuk pembunuhan Belaid, yang lantang mengkritik kerajaannya, dan menyifatkan ia sebagai pembunuhan berunsurkan kebencian, manakala pemimpin Ennahda, Rached Ghannouchi, berkata pembunuh mahu melakukan pertumpahan darah di Tunisia. - AFP

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


"Harusnya SBY Cukup Jelaskan Soal Pajak Keluarga"

Posted: 06 Feb 2013 10:31 AM PST

'Harusnya SBY Cukup Jelaskan Soal Pajak Keluarga'

Penulis : Dian Maharani | Rabu, 6 Februari 2013 | 21:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Langkah Presiden SBY menyebutkan nama-nama pelapor dugaan penggelapan pajak keluarganya terus menuai kecaman. Presiden seharusnya cukup menjelaskan fakta tentang pajak keluarganya.

"SBY tidak perlu terlalu reaktif (sampai) menyebut nama Fuad Bawazier. Tanggapi saja opini yang muncul terkait pemberitaan itu. Benar atau salah. Kalau salah, salahnya di mana," kecam pengamat politik Burhanuddin Muhtadi, Rabu (6/2/2013). Dia mengatakan, tindakan Presiden itu tak tepat untuk menjawab masalah pajak keluarganya yang sedang menjadi sorotan.

Penjelasan rinci soal pajak keluarga Presiden, menurut Burhan, akan menekan prasangka buruk yang tertuju ke keluarga istana. "Karena ini sudah masuk ke ranah opini publik, ya mau tidak mau SBY harus menjawabnya untuk meminimalisasi spekulasi dan prasangka," tegas dia.

Dalam bantahannya dari Jeddah, Arab Saudi, Presiden SBY justru lebih banyak menuding beberapa aktivis sebagai pelapor kasus tersebut ke KPK. Bahkan, Presiden memberikan penekanan khusus pada sosok Fuad Bawazier, dengan mengorek catatan dugaan kasus lama.

Bantahan soal pajak hanya menjadi bagian singkat sebelum SBY mulai bertutur tentang Fuad Bawazier yang nyaris dia pilih menjadi salah satu menteri. KPK pun terbawa-bawa dalam persoalan ini karena dirujuk sebagai sumber informasi yang menyebabkan Fuad batal menjadi salah satu penggawa di kabinetnya.

Berita terkait dapat pula dibaca dalam topik SBY Tuding Fuad Bawazier

Editor :

Palupi Annisa Auliani

KPK Siap Dalami Rekaman Luthfi-Suswono

Posted: 06 Feb 2013 09:59 AM PST

JAKARTA,KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) siap mendalami rekaman pembicaraan antara Luthfi Hasan Ishaaq dan Menteri Pertanian Suswono. Pekan depan, KPK berencana meminta keterangan Suswono.

"Kalau informasi (keberadaan rekaman) itu benar, tentu KPK akan validasi," kata Juru Bicara KPK Johan Budi, Rabu (6/2/2013) malam. Akan diteliti, sebut dia, apakah rekaman itu memang memiliki kaitan langsung dengan dugaan korupsi dalam penentuan kuota impor daging sapi ataukah tidak.

Johan mengaku belum mendengar langsung rekaman pembicaraan itu. "Harus dilihat materinya apa, apakah itu hal-hal yang berniat untuk korupsi, pembicaraan itu ada nilainya tidak, ada konteksnya dengan kasus (atau) tidak," ujar dia.

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas di sela rapat kerja dengan DPR, Rabu (6/2/2013), mengatakan, KPK masih mengembangkan indikasi keterlibatan Suswono dalam kasus ini. Rekaman pembicaraan yang dimiliki KPK, katanya, belum cukup menunjukkan keterlibatan Suswono. "(Keterlibatan Suswono) masih dikembangkan. Itu baru tingkat percakapan saja, belum cukup," kata Busyro.

Ketua KPK Abraham Samad enggan mengungkapkan isi rekaman percakapan antara Luthfi dan Suswono tersebut. Alasannya, bagian dari strategi penyidikan KPK yang baru akan diungkap dalam persidangan kelak.

Meskipun demikian, Abraham mengatakan, penyidik KPK akan segera memeriksa Suswono. "Iya, diperiksa kapasitasnya sebagai saksi. Kita lihat pemeriksaannya nanti. Insya Allah pekan depan," ujar dia.

Dalam kasus dugaan korupsi kuota impor daging sapi, KPK menetapkan empat tersangka. Selain Luhfi, mereka yang menjadi tersangka adalah orang dekat Luthfi, Ahmad Fathanah, serta Direktur PT Indoguna Utama, Juard Effendi dan Arya Abdi Effendi.

Luthfi dan Fathanah diduga menerima pemberian hadiah berupa uang Rp 1 miliar dari Juard dan Arya terkait kepengurusan kuota impor daging sapi untuk PT Indoguna Utama. Luthfi diduga "menjual" pengaruhnya untuk mengintervensi oknum di Kementerian Pertanian dalam mengatur kuota impor daging sapi.

Meskipun bukan anggota Komisi IV DPR yang bermitra dengan Kementerian Pertanian, posisi Luthfi saat itu sebagai Presiden PKS disebut-sebut memiliki pengaruh besar. Suswono adalah menteri dengan latar belakang partai tersebut.

Sementara Suswono dalam sejumlah kesempatan menyatakan siap diperiksa KPK. Menurut dia, pembagian kuota impor daging sapi itu tidak mungkin diintervensi. Pasalnya, bukan hanya Kementerian Pertanian yang berperan dalam pembagian kuota tersebut, melainkan juga melibatkan kementerian lain.
 

Berita terkait dapat dibaca pula dalam topik Skandal Suap Impor Daging Sapi

Editor :

Palupi Annisa Auliani

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Dilarang Pacaran, JKT48 Tetap Punya Pria Idaman

Posted: 06 Feb 2013 09:27 AM PST

Kamis, 7 Februari 2013 00:27 wib
Egie Gusman - Okezone

JAKARTA- Meski belum dibolehkan pacaran oleh manajemen, namun personel JKT48 ternyata memiliki kriteria pria yang disukai.

"Kalau cowok enggak punya, tapi kalau tipe cowok punya," ujar Nabila saat ditemui di Le Meridien Hotel, Jl. Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (6/2/2013).

Untuk Sania, dirinya menyukai pria yang berkulit sawo matang, pendiam dan sedikit cuek. Sedangkan Nabila, tak berbeda dengan Sania, menyukai pria yang pendiam dan sayang dengan orangtuanya.

"Aku suka cowok cool, pendiam, aku kan cerewet jadi bisa saling mengimbangi, yang pasti sayang sama orangtua," aku Nabila.

Sedangkan Baby lebih menyukai pria yang diam-diam perhatian. Untuk Sandy, dirinya lebih menyukai pria yang tinggi dan rajin ibadah

"Aku enggak suka yang patah-patah banget, lebih tinggi dari aku, tapi enggak tinggi banget. rajin salat. Tipe cowok itu hanya sekedar khayalan ilusi kita masih anak kecil," timpal Sandy.

Namun jika dikasih kesempatan punya pacar, personel JKT48 tetap tidak mau. Karena terlalu sibuk, sehingga sulit punya waktu dengan pacar.

"Enggak juga, susah cari waktu," tandasnya.

(rik)

Marcel Chandrawinata Baru Mau Pacaran Dua Tahun Lagi

Posted: 06 Feb 2013 07:26 AM PST

Rabu, 6 Februari 2013 22:26 wib
Edi Hidayat - Okezone

JAKARTA – Takut tidak bisa membagi waktu, Marcel Chandrawinta mengaku masih betah menjomblo selama tiga tahun. Namun, Marcel mengaku sudah memiliki target waktu memiliki kekasih.

"Dua tahun lagi gue cari pasangan, takut bagi waktu susah," kata Marcel di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (6/2/2013).

Menurut Marcel, dirinya masih belum puas dengan karier yang diraihnya kini. Bahkan, Marcel ingin membuka satu usaha lagi, yaitu di bidang bengkel.

"Belum puas, kalau puas akan jadi orang malas. Gue mau coba satu lagi bengkel mobil," kata Marcel.

Tidak dapat dipungkiri, Marcel pun sangat berharap memiliki tanggung jawab lebih, dan tidak ingin main-main terus.

"Gue pengin cepat ada tanggung jawab, kalau enggak gue main terus. Gue sudah tiga tahun jomblo. Next time cari sesuatu yang berbeda lagi lah, tahun depan. Itu yang ada di pikiran saya," tutupnya.

(rik)