Sabtu, 3 Mac 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Hanya Pelatih Bodoh yang Menjual Higuain

Posted: 03 Mar 2012 09:08 PM PST

MADRID - Pelatih Real Madrid Jose Mourinho menegaskan dirinya tidak ingin menjual striker Gonzalo Higuain. Baginya, Higuain salah satu pemain penting di Los Blancos.
 
Pemain internasional Argentina itu memang belakang selalu dikaitkan dengan kepindahannya ke Manchester City dan Chelsea. Namun, Mourinho menilai, hanya pelatih bodoh yang membiarkan Higuain hengkang ke klub lain.
 
"Hanya pelatih bodoh yang ingin salah satu striker terbaik di dunia miliknya pergi meninggalkan timnya," tegas Mourinho seperti dilansir Tribalfootball, Minggu (4/3/2012).
 
"Higuain mungkin gagal mencetak gol dalam beberapa pertandingan terakhir, tapi itu tidak mengurangi keistimewaannya di mata saya dan saya tidak berniat membiarkan dia meninggalkan Real Madrid," ujar pelatih asal Portugal ini.
 
Higuain sejauh ini telah mencetak 17 gol di semua kompetisi yang diikuti oleh Madrid. Sementara itu, Los Blancos akan menjamu Espanyol dalam lanjutan kompetisi La Liga Senin (5/3/2012) dini hari WIB.
 
(win)

"Sekali-sekali Barca Menang tanpa Messi"

Posted: 03 Mar 2012 08:10 PM PST

BARCELONA - Pelatih Barcelona Josep Pep Guardiola mengaku senang dapat memenangkan sebuah pertandingan tanpa kehadiran Lionel Messi di dalam skuadnya tersebut.
 
Blaugrana dini hari tadi menang 3-1 atas Sporting Gijon, dalam laga itu, Messi tidak diturunkan karena akumulasi kartu, mereka bahkan bermain dengan 10 orang setelah Gerard Pique diganjar kartu merah di awal babak kedua.
 
Namun, menurut Guardiola, cukup penting memenangkan pertandingan tanpa Messi. Pernyataan Guardiola juga seolah ingin membuktikan ketidakbergantungan Barca dengan penyerang internasional Argentina itu.
 
"Dalam 15 atau 20 meter terakhir dari gawang lawan, dia (Messi) adalah pemain dunia yang paling menentukan. Ada baiknya bahwa kami bisa bermain tanpa dia sekali-sekali," kata Guardiola seperti dilansir Tribalfootball, Minggu (4/3/2012).
 
Selain itu, Guardiola juga mengatakan, bahwa tertinggalnya Barca dari Real Madrid dengan selisih 10 poin memang karena konsistensi Los Blancos sejauh ini. Meskipun sebelumnya para pemain Blaugrana sempat mengeluhkan kepemimpinan wasit yang dianggap bias, Guardiola menepis hal itu.
 
"Kami jauh dari pimpinan klasemen karena Madrid tidak goyah dalam waktu yang lama," ujarnya. "Jika kami tidak di posisi pertama, itu bukan karena kesalahan dari wasit," tambah pelatih yang santer diisukan bakal ke Inter Milan pada musim depan itu.
 
(win)

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Tornado di AS porak-porandakan fasilitas umum

Posted: 03 Mar 2012 08:16 PM PST

Crittenden, Kentucky (ANTARA News) - Regu-regu penolong dan penduduk menyisir kota-kota yang dilanda badai untuk menilai tingkat kerusakan akibat serangkaian angin topan pada Sabtu yang membuat lubang-lubang sepanjang 1.000 mil mulai Midwest ke Teluk Meksiko.

Sedikitnya 39 orang dilaporkan meninggal dalam bencana itu masing-masing setidaknya 20 orang di Kentucky, 14 orang di Indiana, tiga orang di Ohio dan satu orang di Alabama, kata para pejabat.

Dilaporkan dari Georgia bahwa ada korban jiwa akibat badai itu tapi jumlahnya belum diketahui.

Rumah-rumah, gedung sekolah, satu penjara dan kendaraan-kendaraan rusak.

Gubernur Indiana Mitch Daniels mengunjungi bagian dari negara bagian itu yang dilanda bencana dan menyaksikan kerusakan-kerusakan serius sejak ia menjadi gubernur.

Ia berdiri dengan latar belakang kota Henryville, yang diberlakukan jam malam untuk mencegah penjarahan.

Badai pada Jumat telah diramal terjadi awal pekan di Midwest dan sedikitnya 52 orang meninggal pekan ini.

Presiden barack Obama memanggil gubernur Indiana, Kentucky dan Ohio untuk menyampaikan bela sungkawa dan menjamin mereka bahwa pemerintahan federal siap membantu jika diperlukan, kata pernytaan Gedung Putih.

Gambar-gambar televisi memperlihatkan sejumlah kota di Indiana dan Kentucky, yang rusak parah dilanda badai. Rumah-rumah hancur, pohon tumbang dan lubang-lubang di tanah.

Di Georgia, pesawat-pesawat kecil dan ringan tak lagi berada di tempat parkir di pelabuhan udara Paulding County. Di Indiana, satu bus sekolah menimpa satu gedung.
(M016)

Editor: Desy Saputra

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Korban tewas akibat tornado di AS terus bertambah

Posted: 03 Mar 2012 08:07 PM PST

Gene Hauptmann melihat kerusakan yang disebabkan bencana tornado di Harrisburg, Illinois, Kamis (1/3). (REUTERS/Jim Young)

Berita Terkait

Chicago (ANTARA News) - Serangkaian badai ganas yang bertiup melalui Midwest dan Selatan Amerika Serikat, Jumat, menewaskan sedikitnya 32 orang di empat negara bagian.

Jumlah korban tewas bisa saja bertambah pada pencarian korban Sabtu siang, kata laporan CNN pada Sabtu.

Badai tornado memporakporandakan rumah-rumah, merusak penjara dan melemparkan beberapa kendaraan di seluruh wilayah, dan menewaskan sedikitnya 15 orang di Indiana selatan, 13 lainnya di Kentucky, tiga di Ohio, dan satu di Alabama, kata para pejabat.

Kejadian tersebut Jumat berselang dua hari setelah putaran badai sebelumnya menewaskan 13 orang di Kansas, Missouri, Illinois dan Tennessee.

Pada Sabtu dimulai dengan petak besar di Selatan masih didera hujan lebat dan bagian barat Florida, Georgia selatan serta selatan Alabama masih di bawah ancaman tornado.
(H-AK)

Editor: Desy Saputra

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Hasil lengkap pertandingan Liga Utama Inggris

Posted: 03 Mar 2012 06:30 PM PST

Liga Utama Inggris (ANTARANews/Ardika)

Berita Terkait

London (ANTARA News) - Berikut hasil lengkap pertandingan Liga Utama Inggris (Liga Premier) pada Sabtu:

Blackburn 1 (Dunn 85) Aston Villa 1 (N`Zogbia 24)

Liverpool 1 (Koscielny 23-og) Arsenal 2 (Van Persie 31, 90)

Manchester City 2 (Steinsson 23-gol bunuh diri, Balotelli 69) Bolton 0

QPR 1 (Zamora 36) Everton 1 (Drenthe 31)

Stoke 1 (Etherington 72) Norwich 0

West Brom 1 (McAuley 82) Chelsea 0

Wigan 0 Swansea 2 (Sigurdsson 45, 54)

Pertandingan Minggu

Newcastle v Sunderland (1200GMT)

Fulham v Wolves (1405GMT)

Tottenham v Manchester Utd (1610GMT)

(A016)

Editor: Desy Saputra

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

"Nyontek" jadi wabah di universitas Inggris

Posted: 03 Mar 2012 05:34 PM PST

ilustrasi alat untuk menyontek ANTARA/Rezza Estily

Berita Terkait

Jakarta (ANTARA News) - Jumlah mahasiswa yang tertangkap tangan menyontek meningkat pesat dalam tiga tahun terakhir di universitas-universitas top Inggris.

Cara menyontek mereka adalah dengan  plagiarisme, membawa contekan ke kelas atau beli esay lewat internet.

Hampir 1.700 mahasiswa dari 20 perguruan tinggi kena hukuman akademik periode 2010-2011. Data itu diungkapkan oleh Freedom of Information Act.Sekitar seratus mahasiswa bahkan dikeluarkan dari kampus.

Praktik curang di kampus itu meliputi "copas" dari internet, menyelundupkan Hape saat ujian dan praktik joki serta menyalin jawaban dari rekan.

Di Universitas Oxford, seorang mahasiswa didenda 100 pound karena membawa contekan saat ujian. Tahun lalu, Cambridge mencopot salah satu kandidat PhD bidang sejarah karena "berbagai plagiarisme".

"Penyalahgunaan akademik" menurut  Freedom of Information Act meliputi plagiarisme, esay yang dibeli, satu esai untuk beberapa tugas, serta praktik joki ujian.

Lembaga itu juga mencatat maraknya situs web yang menjual esai serta jawaban tugas kuliah.
(A038)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


91 puting beliung landa AS

Posted:

91 puting beliung landa AS

CHICAGO 3 Mac - Pasukan penyelamat hari ini meneruskan operasi mencari dan menyelamat mangsa-mangsa selepas lebih 91 puting beliung melanda seluruh Amerika Syarikat (AS) semalam yang menyebabkan sekurang-kurangnya 31 maut.

Berpuluh-puluh kediaman, kenderaan dan bangunan awam antara paling teruk terjejas dalam bencana tersebut.

Menurut pihak berkuasa, jumlah mangsa terkorban di Indiana mencecah 13 orang menjelang petang semalam.

"Laporan awal menunjukkan kerosakan paling teruk berlaku di tenggara Indiana termasuk Henryville dan Marysville di daerah Clark, serta Pekin dan New Perkin di daerah Washington," menurut kenyataan Pusat Maklumat Bersama.

Dalam pada itu, Jabatan Kesihatan Awam Kentucky mengesahkan jumlah kematian seramai 12 orang apabila 13 puting beliung direkodkan melanda negeri itu, manakala dua lagi kematian dilaporkan berlaku di Ohio.

...

Sila dapatkan naskhah Mingguan Malaysia hari ini atau ikuti Utusan Online selepas 6.00PTG untuk artikel penuh.

Fenomena tanpa bayang di Bogor, Jakarta

Posted:

Fenomena tanpa bayang di Bogor, Jakarta

JAKARTA 3 Mac - Tepat pukul 12 tengah hari ini, bandar Bogor di Jawa Barat mengalami fenomena hari tanpa bayangan, manakala ibu kota Jakarta akan mengalami fenomena sama esok.

Untuk tempoh dua hingga lima minit, orang ramai tidak dapat melihat bayangan sendiri di bawah sinar matahari kerana matahari berada tepat di atas kepala dan jika cuaca tidak berawan, bahang panas matahari adalah optimum dan bersifat sangat menyengat.

Selepas tempoh itu, bayangan mereka akan kelihatan semula kerana kedudukan matahari semakin beralih ke garis lintang arah utara.

Peneliti Utama Astronomi Astrofizik di Lembaga Penerbangan dan Angkasa Lepas Nasional (LAPAN) Indonesia, Dr. Thomas Djamaluddin berkata, kejadian itu merupakan fenomena yang biasa berlaku pada tarikh sama dua kali setiap tahun kerana pada ketika itu matahari berada tepat di garis lintang di kawasan terbabit.

...

Sila dapatkan naskhah Mingguan Malaysia hari ini atau ikuti Utusan Online selepas 6.00PTG untuk artikel penuh.

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Puting beliung terus landa Amerika

Posted: 03 Mar 2012 02:21 PM PST

Dunia

Hubungan darat di Indiana, Kentucky terputus, 29 terbunuh sejak kelmarin

HENRYVILLE: Puting beliung melanda beberapa bandar kecil di Indiana dan menyebabkan kawasan luar bandar di Kentucky terputus hubungan ketika musim awal puting beliung di Amerika Syarikat menyebabkan sekurang-kurangnya 29 orang terbunuh, manakala angka kematian dijangka meningkat.

Ribut petir ganas yang sudah diramal jabatan kaji cuaca sejak beberapa hari lalu, mula terbentuk di Pantai Teluk dan Tasik Besar, mencetuskan berpuluh-puluh puting beliung. Bencana alam itu memusnahkan sepenuhnya beberapa kawasan perumahan menjadi padang jarak padang tekukur, meruntuhkan menara pemancar telekomunikasi, menumbangkan tiang elektrik dan menghumbankan kereta, bas sekolah, traktor dan treler ke jalan raya, menyebabkan perhubungan darat terputus.

Di Kentucky, anggota Pengawal Kebangsaan dan polis tempatan bertungkus-lumus melakukan kerja mencari mangsa yang masih hilang dan dikhuatiri terperangkap.

DI Indiana, pihak berkuasa meredah jalan gelap akibat terputus bekalan elektrik bagi meninjau kawasan perumahan di beberapa kejiranan yang musnah sama sekali.

"Kami tidak akan dapat mengetahui apa yang sebenarnya berlaku sebelum hari menjelang siang. Buat masa ini kami akan melakukan segala yang terbaik," kata Syerif kawasan Clark County, Indiana, Mejar Chuck Adams.
Di Henryville, bandar kecil dengan 2,000 penduduk di utara Louisville, Kentucky, anggota penyelamat meredah jalan yang dipenuhi sampah sarap sambil membawa troli berisi makanan dan air untuk diberikan kepada sesiapa yang memerlukan.

Beratus-ratus anggota bomba dan polis membuat rondaan di bandar yang musnah dengan hanya beberapa bangunan masih bertahan, manakala semua sekolah di bandar itu musnah.

"Saya kehilangan semuanya. Dulu kawasan ini cantik, sekarang semuanya sudah tiada," kata seorang penduduk Andy Bell, ketika beliau membantu seorang rakan di bengkel kenderaannya yang rosak.

Tidak jauh dari situ sebuah bas sekolah terperosok ke dalam sebuah restoran, manakala sebuah kerusi tersangkut di pintu sebuah kereta.

Seorang lagi penduduk, Susie Renner, 54, berkata beliau melihat dua puting beliung membadai Henryville selang beberapa minit antara satu sama lain. Puting beliung pertama berwarna cokelat akibat dipenuhi sisa sampah, manakala yang kedua berwarna hitam.

"Saya seorang pengkaji dan pemburu puting beliung, tetapi saya tidak pernah berasa begini takut seumur hidup saya," katanya.

Puting beliung kelmarin melanda hanya dua hari selepas ribut kencang mengorbankan 13 orang di Barat dan Selatan Amerika. Menjelang jam 10 malam, perkhidmatan kaji cuaca mengeluarkan 269 amaran puting beliung, sedangkan hanya 189 amaran dikeluarkan sepanjang Februari. – AP

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


RI Usul Bentuk Pusat Manajemen Krisis dengan China

Posted: 02 Mar 2012 09:11 PM PST

BEIJING - Indonesia dan China terus mempererat hubungan bilateral yang ditujukan penanganan masalah krisis di kawasan. Isu ini dibahas dialog bilateral ketiga antara China dan Indonesia di Beijing beberapa waktu lalu.


Dalam dialog bilateral ketiga ini disepakati pula pembentukan sebuah kelompok kerja yang menangani bidang penegakan hukum dan keamanan umum, termasuk warga kedua negara yang tengah menjalani proses hukum. 


Kesepakatan ini dicapai dalam working dinner antara Menko Polhukam RI Djoko Suyanto dengan State Councilor China Bidang Penegakan Hukum dan Ketertiban Umum, Meng Jianzhu. 

 "Dalam kesempatan Dialog Bilateral ketiga ini, dimunculkan pula usulan pembentukan crisis management center atas inisiatif  Indonesia, untuk menangani berbagai permasalahan krisis bersama di kawasan,"  pernyataan pihak Kementerian Luar Negeri dalam keterangan pers kepada okezone, Sabtu (3/3/2012). 

Forum Dialog Bilateral antara Menko Polhukam RI dan State Councilor China ini merupakan forum mekanisme dialog bilateral tertinggi di antara kedua negara.

Forum dialog yang selama ini diselenggarakan secara 2 tahunan, dibentuk pada tahun 2006 sebagai pelaksanaan dari Deklarasi Bersama Kemitraan Strategis kedua negara. 


Forum ini merupakan forum penting dalam mengkoordinasikan berbagai kerjasama bidang politik, hukum dan keamanan serta berkontribusi dalam memajukan kemitraan strategis kedua negara. Dialog bilateral keempat akan dilaksanakan di Indonesia pada tahun 2013.

(faj)

Bersih Kamar, Ryan Temukan Lotere Rp762 Juta

Posted: 02 Mar 2012 08:04 PM PST

PENICUIK - Seorang remaja harus berterimakasih kepada Ibunya yang memaksanya untuk membersihkan kamar. Ternyata di kamarnya terselip tiket lotere dan menang uang 53 ribu poundsterling atau sekira Rp762 juta (Rp14.387 per poundsterling).  


Ryan Kitching dipaksa Ibunya untuk membersihkan kamar yang sudah berminggu-minggu dibiarkan berantakan. Ternyata Ryan menemukan 12 tiket lotere yang dibiarkan begitu di lacinya. Salah satu lotere itu bernilai Rp762 juta.


"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa. Ini adalah hari yang menyenangkan dalam hidup saya," ucap Ryan seperti dikutip The Daily Telegraph, Sabtu (3/3/2012).


Sebelumnya Ryan mengaku hendak membuat tiket lotere tesebut. Tetapi dirinya merasa ada sesuatu yang aneh dan kemudian mengecek lotere itu.


Dengan uang sebanyak itu, Ryan berniat untuk mendepositkannya untuk rumah. Dirinya pun ingin membiayai liburan kedua orangtuanya serta membantu adiknya yang berusia 16 tahun untuk membeli mobil.

(faj)

detikcom

detikcom


Senggolan Dengan Kapal Lain, KLM Purnama Sari Tenggelam

Posted: 03 Mar 2012 12:58 PM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Tabrakan Mercy vs Grand Livina di Mampang, 1 Orang Luka

Posted: 03 Mar 2012 11:30 AM PST

Cari Penawaran Terbaik di Sini

Rancang Perjalananmu di Sini

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


Ternyata, Angelina Jolie Derita Gizi Buruk!

Posted: 03 Mar 2012 05:41 AM PST

LOS ANGELES - Setelah aksi pamer pahanya membuat heboh, Angelina Jolie di red carpet Oscar 2012 kembali jadi sorotan. Kini, pembicaraan teman hidup Brad Pitt itu soal masalah gizi buruk yang dialaminya.

Seorang ahli kesehatan bernama Dr Drew mengungkapkan, bahwa kaum wanita harusnya tidak menjadikan Angelina sebagai referensi bentuk tubuh ideal. Sebab alih-alih tubuh seksi, Dr Drew justru menyimpulkan Jolie mengalami gizi buruk parah. Demikian dikutip dari Dailymail.

"Dia itu gizi buruk. Yang kulihat cuma gizi buruk. Sebaiknya jangan melihatnya sebagai sosok yang kecantikannya ideal, walaupun faktanya dia seorang wanita yang cantik," katanya.

"Hal yang paling mengkhawatirkan adalah kesibukannya yang super tinggi. Dia sering lupa makan," tulis salah satu sumber pada majalah Grazia yang terbit November 2011 lalu. 

Untuk diketahui, penurunan berat badan yang dialami Jolie telah menjadi perdebatan. Kendati salah satu sumber pernah menyebutkan ibu enam anak ini selalu melakukan diet sehat dengan membakar 600 kalori per hari, dan mengonsumsi makanan rendah lemak, namun kesibukan membuat pola makannya semakin tidak teratur.(nsa)

Tom Hanks Tak Akan Jadi Langdon di "The Lost Symbol"?

Posted: 03 Mar 2012 04:23 AM PST

LOS ANGELES - Film adaptasi novel The Lost Symbol tampaknya tak lama lagi akan segera bisa dinikmati. Pasalnya, siapa saja penggarap film ini telah diumumkan

Film yang diangkat dari novel karangan Dan Brown diharapkan menyusul kesuksesan dua film adaptasi novel Brown sebelumnya, The Da Vinci Code dan Angels And Demons.

Setelah dalam dua film adaptasi novel Brown sebelumnya disutradarai Ron Howard, kini dipercayakan kepada Mark Romanek. Sedang di posisi penulis naskahnya, ada Danny Strong yang dikenal atas naskahnya untuk Recount (HBO), dan Game Change.

Steven Knight yang menggarap Eastern Promises sebetulnya telah mendapat persetujuan dari Brown untuk menggarap naskahnya, namun Sony mengalihkan tugas menggarap naskah ini kepada Strong.

Beralih pada pemeran utama, sampai saat ini Tom Hanks belum menandatangani kontrak untuk bergabung dengan proyek ketiga kisah detektif Robert Langdon ini. Namun, tampaknya Hanks tak akan bergabung kembali memerankan sosok Langdon.

Dengan hasil peredaran dua film terdahulu di seluruh dunia, Hanks yakin bahwa film ketiganya ini bakal sama suksesnya. Dan juga meski yang menyutradarai bukan Ron Howard, ia masih tertarik untuk bergabung.(nsa)

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


IFW 2013, Dian Pelangi Sewa Tiga Booth

Posted: 02 Mar 2012 08:47 PM PST

KESUKSESAN penjualan dalam ajang Indonesia Fashion Week 2012 melecut Dian Pelangi untuk kembali berpartisipasi total dalam acara tahunan tersebut. Rencananya demi memanjakan para pecinta fesyen, Dian Pelangi menyewa tiga booth.
 
Dian Pelangi sepertinya tidak ingin mengecewakan pelanggan setia produk-produknya ketika perhelatan IFW tahun depan. Pasalnya, di tahun 2012 ini, para pecinta fesyen kesulitan menembus booth-nya karena padatnya pengunjung yang menumpuk di area tersebut.
 
Untuk itu, Dian pun berencana melebarkan area pameran yang ditempatinya sehingga para penikmat produk-produknya dapat dengan leluasa berkeliling di booth-nya kelak.
 
Hal itu seperti disampaikan Dian Pelangi yang sempat berbincang dengan okezone melalui sambungan telepon seluler, baru-baru ini.
 
"IFW 2013 nanti mungkin aku bakal ambil dua hingga tiga booth. Karena kalau satu memang tidak cukup.  Kasihan pelanggan enggak bisa masuk," ceplosnya.
 
Demi kepuasan pelanggannya, booth yang disewa dan lebih luas tersebut rencananya digabung jadi satu sehingga terlihat lebih besar.
 
"Semoga IFW bisa mendukung lagi, karena permintaannya memang tinggi. Jadi booth aku bisa diperluas sehingga pelanggan puas memilih. Kalau booth-nya lebar, maka satu tempat bisa ditaruh produk khusus batik, satu lagi khusus tenun, serta satu lagi syal. Pelanggan pun jadi bisa memilih dengan bebas," tutupnya.
(tty)

Dian Pelangi Manfaatkan IFW Dongkrak Penjualan

Posted: 02 Mar 2012 07:28 PM PST

DESAINER muda Dian Pelangi tak hanya jual nama saat mengikuti perhelatan fesyen besar sekelas Indonesia Fashion Week. Di luar branding produknya, Dian pun turut memanfaatkan momen tersebut untuk mendongkrak penjualan karya-karyanya.
 
Perhelatan seakbar Indonesia Fashion Week 2012 yang digelar pada 23-26 Februari 2012 lalu tak ingin disia-siakan Dian Pelangi begitu saja. Selain memanjakan pecinta fesyen dengan kreasi terbaru yang dipamerkannya di panggung IFW, Dian pun turut memajang hasil rancangannya di booth yang disewanya dalam pameran IFW yang dilangsungkan di JCC tersebut.
 
Dian memang sengaja secara total memanfaatkan ajang tersebut untuk mem-branding labelnya. Namun di luar itu, dirinya pun turut menjadikan event IFW sebagai arena untuk menghasilkan uang.
 
"Aku senang sekali bisa berpartisipasi meski di tengah jadwal yang padat. Menurutku, ajang seperti ini bukan sekadar ajang cari nama saat fashion show, tapi juga ajang melangsungkan bisnis ke depan. Rugi sekali kalau tidak dimanfaatkan," tuturnya ketika berbincang dengan okezone melalui telepon, baru-baru ini.
 
Magnet IFW bagi Dian memang sangat disadari betul. Apalagi ajang yang rencananya bakal digelar tiap tahun itu merupakan perhelatan fesyen terbesar se-Indonesia. Alhasil, banyak orang yang penasaran apalagi orang Indonesia.
 
"Berhubung banyak yang datang, jadi kita harus manfaatkan juga sebagai ajang cara duit. Makanya aku re-stock dari akhir tahun lalu," imbuhnya.
(tty)

ANTARA - Hiburan

ANTARA - Hiburan


Tiga kandidat bersaing gantikan Rhoma Irama

Posted: 03 Mar 2012 03:05 AM PST

Ketua Umum PAMMI saat ini Rhoma Irama. (ANTARA)

Berita Terkait

Surabaya (ANTARA News) - Tiga penyanyi dangdut bersaing untuk menggantikan Rhoma Irama sebagai Ketua Umum Persatuan Artis Musik Melayu-Dangdut Indonesia (PAMMI) periode 2012-2017 dalam musyawarah nasional PAMMI II di Surabaya, Jawa Timur, 3 hingga 4 Maret 2012.

Ketiga kandidat itu, Ikke Nurjanah, Chintya Sari, dan Ayu Soraya.

Ikke Nurjanah mengaku siap apabila terpilih dan akan membawa dangdut semakin eksis di belantika musik Indonesia.

"Kalau terpilih pasti saya siap. Namun sekarang tidak ada persiapan khusus, apalagi saya juga tidak terlalu berharap. Semua saya serahkan kepada peserta munas," ujar pelantun tembang Terlena tersebut.

Mantan istri Aldi Bragi itu juga tidak mau memberikan target perolehan suara dari 28 DPD PAMMI yang menjadi peserta munas. Ia mengimbau siapa pun yang terpilih mampu membawa PAMMI dan musik dangdut semakin lebih baik.

Sedangkan Ayu Soraya mengaku sudah mempersiapkan diri sejak lama untuk mengikuti bursa ketua umum PAMMI. Bahkan, ia sudah memiliki tim sukses dengan harapan bisa menang.

"Saya siap kalau memang peserta munas memilih. Tapi siapapun yang terpilih, dia harus mampu lebih baik atau paling tidak mempertahankan program organisasi yang sudah berjalan," papar Wakil Bendahara PAMMI itu.

Sementara Chintya Sari enggan berkomentar tentang pencalonannya. Ia hanya tersenyum ketika ditanya kesiapannya menjadi salah satu kandidat terkuat sebagai orang nomor satu di organisasi musik dangdut tersebut.

Rhoma Irama menilai ketiganya layak sebagai ketua umum menggantikan dirinya. Penyanyi yang dijuluki Raja Dangdut tersebut mengaku tidak ingin maju lagi karena memberikan kesempatan kepada generasi penerus untuk menjadi pemimpin.

"Saya jadi dewan pembina saja, jangan dimasukkan dalam pengurus harian. Kalau saya lagi, bagaimana generasi berikutnya? Semua calon sudah sangat layak kok," kata Rhoma Irama.

Hanya saja, masih banyaknya desakan dari peserta munas yang menginginkan dan berharap dirinya maju lagi, vokalis Soneta Grup tersebut meminta agar peserta munas tidak memilihnya.

(ANTARA)

Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Pemerintah siap bantu agar dangdut diakui UNESCO

Posted: 02 Mar 2012 11:05 PM PST

Rhoma Irama yang dijuluki "Raja Dangdut" dalam salah satu konsernya (ANTARA/Zarqoni)

Berita Terkait

Surabaya (ANTARA News) - Pemerintah siap membantu agar musik dangdut diakui oleh UNESCO sebagai milik dan karya Indonesia.

"Kami sangat setuju dengan usulan dangdut warisan Indonesia ke UNESCO. Segala bentuk persyaratan yang sudah ditentukan harus dipenuhi. Pemerintah siap mendampingi," ujar Agung Laksono di sela Pembukaan Musyawarah Nasional Persatuan Artis Musik Melayu-Dangdut Indonesia (PAMMI) di Surabaya, Sabtu.

Menurut dia, UNESCO merupakan lembaga internasional yang memiliki aturan jelas sehingga usulan tersebut harus disiapkan dengan baik.

Pihaknya optimistis karena musik dangdut dinilai satu-satunya kesenian asal Indonesia yang tidak dimiliki bangsa lain.

Para insan musik dangdut, lanjut dia, disarankan agar segera melakukan konsultasi pihak terkait, yakni Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Kepemudaan, serta Kementerian Kesejahteraan Rakyat.

"Sebagai penguatan eksistensi maka musik ini harus diakui dunia. Tidak hanya berdampak bagi pelaku, namun bangsa Indoesia juga merasakan dampak positifnya. Antara lain dari unsur perekonomian maupun perdagangan," tukas mantan Ketua DPR RI tersebut.
(ANTARA)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

ANTARA - Peristiwa

ANTARA - Peristiwa


Operator tambang BCS tewas terendam lumpur

Posted: 03 Mar 2012 06:12 AM PST

Kotabaru (ANTARA News) - Operator alat berat, Syamsul (40), ditemukan tewas di kubangan lumpur sedalam 12 meter bekas tambang batu bara PT Bahari Cakrawala Sebuku di Pulau Sebuku, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.

"Hari ini korban ditemukan tewas di dalam lumpur," kata Kapolsek Pulau Sebuku Ajun Komisaris Polisi Sigit Cahyono, kepada ANTARA Sabtu.

Kapolsek mengaku belum bisa meminta keterangan bebrapa orang saksi yang dianggap mengetahui kronologis kejadian yang menyebabkan operator alat berat asal Riau itu tewas.

Kami masih belum bisa meminta keterangan para saksi, karena mereka sedang sibuk mengurus jenazah rekannya," ujar Sigit.

Kejadian itu, ujar dia, terjadi bertepatan saat ada kunjungan Bupati Kotabaru H Irhami Ridjani ke perusahaan BCS di Pulau Sebuku pada Kamis (1/3).

Kehadiran Bupati untuk melantik dua kepala Desa di Kecamatan Pulau Sebuku, dan menghadiri ekspos Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal) rencana pelurusan dua Sungai, yakni, Sungai Dungun dan Serakaman.

Syamsul terjebak lumpur sedalam 12 meter, bekas galiang batu bara.

Menurut informasi, terang Sigit, galian yang dipenuhi lumpur tersebut merupakan bekas galian perusahaan kontraktor PT Buma yang sudah lama ditinggalkan.

"Kalau dilihat dari permukaanya, lumpur tersebut sudah mengeras, tetapi ternyata dalamnya masih cukup lembek," terangnya.

Sigit mengemukakan, tim merasa kesulitan dalam melakukan pencarian, karena lumpur yang terlalu dalam.

"Pencarian terpaksa dengan excavator, karena medannya yang sangat sulit," pungkasnya.

PT Bahari Cakrawala Sebuku merupakan salah satu perusahaan batu bara di Kotabaru yang mengantongi izin Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batu bara (PKP2B).

(ANTARA)

Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Universitas Bakrie ditargetkan beropersi 2013

Posted: 03 Mar 2012 06:10 AM PST

Bogor (ANTARA News) - PT Bakrieland Development Tbk menargetkan pada 2013 Universitas Bakrie sudah mulai beroperasi di Bogor Nirwana Residence.

"Pembanguan Universitas Bakrie di Bogor Nirwana Residence (BNR) terus digarap, dan pada 2013 nanti, seluruh mahasiswa sudah dapat berkuliah di Bogor," kata Direktur Pemasaran BNR Ujang Sumarna di Bogor, Sabtu.

Ujang mengatakan, pembangunan Universitas Bakrie dilakukan beberapa tahap. Lahan kampus inti yang dibangun berada di atas tanah seluas 25 hektar.

Rencananya, Universitas Bakrie di BNR akan dilengkapi dengan asrama yang diperuntukkan bagi mahasiswa yang tinggal di luar pulau Jawa.

Sementara itu, Rektor Universitas Bakrie Prof Ir Sofia W Alisjahbana mengatakan, untuk saat ini para mahasiswa sudah melangsungkan perkuliahan di kampus Universitas Bakrie di kawasan Kuningan.

Sofie menyebutkan, jumlah mahasiswa yang ada saat ini sebanyak 1.200 orang. Banyaknya jumlah mahasiswa tersebut sehingga perlu pengembangan universitas di luar daerah.

"Dengan hadirnya Universitas Bakrie di BNR akan menambah saran dan prasarana pendidikan di kampus ini tentunya akan mendukung sistem belajar mengajar mahasiswa," katanya.

Ia mengatakan, secara resmi Universitas Bakrie akan aktif beroperasi tepatnya September 2014, dimana pembangunan gedung akan selesai 2013.

Pembangunan kampus Universitas Bakrie di BNR akan dilengkapi dengan fasilitas belajar mengajar, laboratorium, sarana olah raga, ibadah dan asarama.

"Nantinya kampus ini akan bisa menampung 2.000 orang mahasiswa, seiring dengan pengembangan hingga 2014, daya tampung akan meningkat menjadi 4.000 mahasiswa," katanya.

Terdapat 10 program studi di Universitas Bakrie diantaranya empat jurusan sosial terdiri dari manajemen akutansi, politik serta enam jurusan eksat yakni tekni sipil, lingkungan dan ilmu pangan.

Ia menambahkan, Universitas Bakrie juga menyediakan berbagai macam beasiswa bagi para mahasiswa yang ingin melanjutkan kuliah di Universitas Bakrie.

(KR-LR/E001)

Editor: Suryanto

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Kejagung Larang Keluarga Rayakan Ultah DW di Penjara

Posted: 03 Mar 2012 01:17 AM PST

JAKARTA - Dhana Widyatmika (DW) tersangka dugaan penggelapan pajak di Direktorat Jenderal Pajak, batal merayakan ulang tahun bersama keluarga di tahanan, lantaran surat izin penjengukan belum keluar. Demikian disampaikan pengacara DW, Daniel Alfredo.

"Iya, tadinya maunya keluarga datang kesitu (ke tahanan), tetapi izin belum keluar, jadinya pengamanan rutan juga tegas," katanya lewat pesan singkat kepada okezone, Sabtu (3/3/2012).

Dia menambahkan, DW mengaku rela jika ulang tahun ke-83 ini, tidak dirayakan bersama keluarga. "Mas Dhana juga semalam bilang, kalau memang bisa datang syukur, kalau tidak bisa tidak apa," tambahnya.

Pihak keluarga, terutama istri DW, tambah Daniel juga takutnya belum bisa menerima kabar sang suami yang kini mendekam dalam tahanan Rutan Salemba cabang Kejaksaan Agung.

Karena itu, Daniel menunggu waktu yang tepat untuk mengajak keluarga bertemu DW. "Daripada istrinya makin sedih atau stress ngeliat Dhana dalam tahanan," tambahnya.

Jumat malam, Kejagung akhirnya resmi mengumumkan penahanan Dhana Widyatmika. Kejagung memastikan bahwa bukti-bukti yang dimiliknya sudah cukup untuk menahan pegawai Dispenda DKI Jakarta ini.

Dhana telah dijadikan tersangka oleh Kejagung sejak tanggal 16 Februari 2012 lalu. Kejagung juga telah memohon kepada Imigrasi untuk mencekal Dhana ke luar negeri untuk enam bulan ke depan. Dhana dijerat dengan pasal 2, 3, dan 5 UU Tindak Pidana Korupsi.

(amr)

Polisi Tangkap Dua Penjarah di Gudang PT. WRP

Posted: 03 Mar 2012 12:33 AM PST

MEDAN - Petugas Polres Pelabuhan Belawan sektor Polsek Medan Labuhan menangkap dua kawanan penjarah di gudang PT.WRP Buana Multicorpora yang terbakar Sabtu (3/3/2012) pagi tadi.
 
Kedua penjarah ini berhasil ditangkap petugas polisi saat sedang melakukan pencurian kabel di gudang tersebut disaat api sedang berkobar di gudang kimia.
 
Selain menangkap kedua penjarah tersebut, petugas polisi juga berhasil mengamankan barang bukti hasil jarahan berupa kabel yang terbuat dari tembaga berikut satu unit tang yang digunakan untuk pemotong karet pembungkus kabel tersebut.
 
Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua tersangka penduduk Pajak Baru, Kecamatan Medan Belawan itu diamankan ke Mapolres Pelabuhan Belawan dengan menaiki truk polisi melalui Jalan Tol Belmera.
 
Kanit Objek Vital Polres Pelabuhyan Belawan, Iptu R Sitanggang menjelaskan kedua tersangka ditangkap sedang melakukan pencurian di gudang PT. WRP sedangkan terjadinya kebakaran gudang kimia itu menurut Sitanggang masih dalam penyidikan.
 
Sampai petang harinya aparat kepolisian dari Polres Pelabuhan Belawan terus berjaga-jaga dikawasan pabrik agar tidak terjadi lagi penjarahan di gudang tersebut. Sementara pabrik sarung tangan plastik tersebut diketahui sudah enam bulan ini tidak beroperasi lagi. (sus)

(Rusli HR/Sindo TV/ahm)

Harian Metro: Global

Harian Metro: Global


Si Lanun cacat kembali beraksi

Posted: 02 Mar 2012 10:38 AM PST

BARCELONA: Seorang matador Sepanyol yang hilang mata kirinya akibat dirodok lembu akan kembali bertarung semula di gelanggang hujung minggu ini dengan memakai penutup mata.

Juan Jos Padilla yang kini digelar sebagai "Si Lanun" akan mempertaruhkan nyawanya selepas lima bulan dia dilihat terhoyong-hayang keluar dari gelanggang Zaragoza dengan berlumuran darah sambil menjerit "saya tidak dapat melihat".


Walaupun dia berkata, dia sudah "bersedia sepenuhnya", dia mengakui mungkin terdapat elemen bahaya tambahan kerana dia tidak dapat melihat jika lembu itu berada di sebelah kirinya.

Padilla, 38, cedera Oktober lalu selepas dia jatuh ke tanah sebelum tanduk lembu merodok rahangnya dan keluar melalui matanya.


Penonton perlawanan lembu Fiesta Del Pilar Zaragoza di gelanggang Misericordia terkejut dengan insiden itu. Dia kemudian menjalani pembedahan selama lima jam untuk memulihkan kerosakan teruk pada mata, tulang, otot dan kulit manakala wajahnya diperbetulkan semula menggunakan plat titanium dan jaring. Padilla akan melakukan perlawanan profesionalnya yang pertama esok sejak insiden itu di bandar Olivenza di barat Sepanyol. Dia berkata: "Ahad ini bagaikan impian menjadi nyata selepas beberapa bulan yang sukar dan saya sedar sepenuhnya tiada siapa menyangka saya akan kembali ke gelanggang," katanya. Isteri Padilla, Lidia dan dua anaknya dikatakan menjadi penyebab di sebalik kemunculan semula itu tetapi dia berkata: "Ibu bapa saya tidak faham mengapa saya ingin kembali ke gelanggang," katanya. Dia juga mendedahkan dia berasa sudah bersedia sepenuhnya untuk perlawanan itu dan telah membunuh 10 ekor lembu di ladang persendirian sebagai latihan. Ia bukan kali pertama Padilla, matador popular yang memenangi hati ramai peminat kerana ketabahan dan kerelaannya untuk menghadapi lembu paling liar, cedera dirodok.


Pada 2001, penduduk asal Jerez itu mengalami kecederaan parah di lehernya ketika perlawanan di Pamplona.

Kemunculannya semula ke gelanggang dilakukan ketika perdebatan sengit mengenai sukan lawan lembu di Sepanyol berterusan dengan penyokong berkata, ia adalah kunci utama budaya negara itu dan pengkritik pula mendakwa ia satu kekejaman terhadap haiwan.


Keadaan itu mendapat tekanan sejak bermula krisis ekonomi pada 2007, apabila pembiayaan awam untuk mempromosikan sukan lawan lembu itu dipotong dan wilayah Catalonia mengharamkannya pada tahun lalu.



Wajah bengkak seperti bola selepas guna pewarna rambut

Posted: 02 Mar 2012 10:35 AM PST

LONDON: Seorang wanita muda yang gemarkan gaya wajah baru mengalami kecacatan penglihatan buat sementara waktu dan dirawat di hospital selama tiga hari ekoran tindak balas pewarna rambut yang dibelinya di pasar raya.

Wajah Carmen Rowe membengkak seperti "bola" selepas menggunakan pewarna rambut hitam Clairol "Nice n Easy" yang dibelinya di sebuah pasar raya tempatan di Asda. Dia dimasukkan ke Hospital Morriston Swansea keesokan harinya selepas mengalami wajah bengkak menyebabkan dia tidak dapat melihat. Bagaimanapun, wanita berusia 25 tahun itu berkata, dia menjalankan ujian pada kulit 48 jam sebelum menggunakan pewarna itu tanpa menghadapi sebarang masalah dan telah mewarnakan rambutnya sejak dia berusia 13 tahun.


Carmen akhirnya dibenarkan keluar dari hospital selepas tiga hari rawatan apabila bengkak di wajahnya surut dengan pengambilan steroid dan antibiotik. Namun, dia dimasukkan semula ke hospital sebanyak empat kali bulan seterusnya selepas mengalami sakit dan bengkak di wajahnya. Doktor akhirnya mengesan tindak balas alahan terhadap Paraphenylenediamine di dalam pewarna rambut itu.

Carmen dari Swansea berkata: "Saya bangun dan kepala saya bengkak hingga sya tidak dapat melihat. Saya sudah menjadi buta.


"Saya lihat ke cermin dan separuh daripada wajah saya sudah bengkak. Kelihatannya separuh daripada kepala saya bagaikan telah dipam menjadi sebiji bola. "Saya terus ke hospital dan ketika sampai di sana, kepala saya makin membengkak, malah telinga saya juga menjadi besar. Doktor menahan saya di wad serta-merta.


"Perkara paling teruk ialah apabila kepala saya mula keluar nanah. Saya terpaksa membungkus kepala dengan tuala, ia cukup teruk dan baunya seperti anjing basah," katanya.

"Saya tahu remaja sering mewarnakan rambut mereka pada usia 13 atau 14 tahun dan ia mungkin bahaya untuk mereka.


"Saya hanya ingin memberi amaran kepada ibu bapa apa yang mungkin terjadi. Ia adalah alahan yang boleh berlaku bila-bila masa saja," katanya.



Sindikasi welcomepage.okezone.com

Sindikasi welcomepage.okezone.com


Peserta TOKI Bisa Masuk IPB Tanpa Tes

Posted: 03 Mar 2012 01:03 AM PST

JAKARTA - Para pelajar SMA yang meraih medali dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) dapat merasa tenang memikirkan tempat kuliah mereka kelak. Pasalnya, para pelajar berprestasi ini dapat menjadi mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) tanpa tes.

Hal ini merupakan wujud apresiasi Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB Yonny Koesmaryono terhadap para pelajar berprestasi tersebut. Yonny menyebutkan, peraih medali emas dalam OSN diperbolehkan menjadi mahasiswa IPB tanpa tes melalui jalur Prestasi Internasional Nasional (PIN).

"Saya berharap siswa yang berbakat mau melanjutkan studi di IPB dan bekerja bersama-sama membangun negeri kita," kata Yonny seperti dikutip dari siaran pers yang diterima okezone, Sabtu (3/3/2012).

Tidak hanya itu, saat ini IPB tengah menjadi tuan rumah pembekalan tahap kedua bagi Tim Olimpiade Komputer Indonesia (TOKI). Mereka diberikan persiapan untuk menghadapi ajang internasional yang akan dihelat enam bulan mendatang.

Hal ini diungkapkan TOKI Biro IPB Julio Adisantoso. "Pembinaan TOKI ini dalam rangka mempersiapkan peserta yang akan mengikuti International Olympiad in Informatics (IOI) di Milan, Italia pada September mendatang," ujar Julio.

Pembinaan TOKI yang diselenggarakan oleh Direktorat Pembinaan SMA, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbu) ini melibatkan pengajar dan alumni TOKI berbagai universitas. Mereka berasal dari Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, IPB, serta Nanyang Technology University (NTU) Singapura.
 
Untuk mempersiapkan peserta yang akan mewakili Indonesia dalam ajang IOI, Indonesia melakukan penjaringan peserta SMA melalui beberapa tahapan. Dimulai dari perlombaan tingkat kabupaten yang disebut Olimpiade Sains Kabupaten/Kota (OSK), kemudian Olimpiade Sains Provinsi (OSP), dan selanjutnya tingkat Olimpiade Sains Nasional (OSN).

Dari sekira 100 peserta OSN, lanjutnya, disaring menjadi 30 peserta terbaik. "Sebanyak 30 pemenang tingkat nasional ini mendapatkan penghargaan lima medali emas, 10 medali perak, dan 15 mendali perunggu. Mereka kemudian diikutkan dalam pembinaan TOKI tahap I yang dihelat di ITB. Dari pembinaan tersebut diperoleh 16 peserta," ujarnya menjelaskan.

Julio menyebutkan, dari 16 peserta yang tengah mengikuti pembinaan TOKI di IPB  dan akan terpilih delapan peserta terbaik. "Selanjutnya delapan peserta terbaik  tersebut diseleksi lagi menjadi empat besar. Keempat pesetrta ini yang kemudian menjadi wakil Indonesia mengikuti IOI," kata Julio.

Ketua Departemen Ilmu Komputer, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) IPB Agus Buono menyatakan apresiasinya karena IPB dipercaya menjadi tuan rumah Pelatihan Pembinaan TOKI 2012 tahap kedua.

"Meski terbilang masih muda, ini menunjukkan kualitas Jurusan Ilmu Komputer IPB  diakui di level nasional dan setara dengan Jurusan Ilmu Komputer di UI, ITS , UGM dan ITB," ujar Agus.(mrg)(rhs)

"Homoseksual Bukan Penyakit Menular"

Posted: 03 Mar 2012 12:49 AM PST

PENYUKA sesama jenis atau biasa disebut homoseksual memang bukan hal baru. Namun saat pertama kali mengetahuinya, sering membuat seseorang merasa gundah.

Dr Mirriam Stoppard dalam bukunya 'Panduan Kesehatan Keluarga' mengulas mengenai isu tentang homoseksual atau gay.

Dia menjelaskan, bahwa seseorang yang menyadari adanya sesuatu yang lain dalam kecenderungan seksualitasnya, akan merasa sungguh-sungguh berbeda dari keluarga dan teman-teman, dan ini merupakan pengalaman yang sangat mengucilkan dan tidak menyenangkan.

"Mereka akan merasa semakin buruk jika mendengar teman dan keluarga mencela atau menghina kaum gay," imbuhnya.

Lebih lanjut Stoppard menjelaskan, pengalaman tersebut cenderung membuat banyak kaum gay merasa bersalah dan malu, dan kemudian merahasiakan ini.

Sebagian besar orang tidak tahu bahwa ada sejumlah orang yang tertarik secara seksual dengan orang yang berjenis kelamin sama.

Walaupun, persentase gay dalam populasi tidak kecil, tidak ada yang mengetahui jumlah sebenarnya karena ada rentang yang begitu besar antara heteroseksual sejati dan homo seksual sejati.

"Banyak anak muda  memiliki perasaan atau pengalaman homoseksual, tapi hal ini tidak muncul lagi pada seksualitas mereka saat dewasa," jelasnya.

Masih menurutnya, homoseksual tidak akan menular dan terjadi begitu saja pada seorang individu.

"Bukti medis menunjukkan, bahwa orientasi seksual seseorang telah terbentuk sebelum usia lima tahun. Jadi kecil kemungkinan seorang remaja 'berubah' menjadi homoseksual atau lesbian hanya dengan melakukan kontak dengan seorang gay lain, walaupun ini bisa memunculkan orientasi yang tadinya tersembunyi," tandasnya. (nsa)