Jumaat, 19 Oktober 2012

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Serangan bom lukai 10 orang di Kolombia barat-daya

Posted: 19 Oct 2012 07:59 PM PDT

Ilustrasi - Bom. (ist)

Berita Terkait

Bogota (ANTARA News) - Sebanyak 10 orang cedera, Jumat (19/10), saat dua bom meledak di Kolombia barat-daya, kata beberapa sumber keamanan.

Serangan pertama terjadi di daerah pedesaan di Kotapraja Pradeira, tempat satu patroli polisi disergap.

Ledakan tersebut melukai empat personel polisi, yang dibawa ke rumah sakit di Cali, Ibu Kota Provinsi Lembaga Cauca, kata sumber itu.

Menurut Komandan Polisi Lembah Cauca Kol. Nelson Ramirez, bom kedua meledak ketika polisi dan tim tanggap darurat tiba di lokasi, demikian laporan Xinhua, Sabtu pagi. Sebanyak empat polisi lagi dan dua warga sipil cedera dalam peristiwa tersebut.

Serangan itu terjadi sekitar pukul 09.00 waktu setempat Jumat (21.00 WIB), dan diduga sebagai pekerjaan sekte "Gabriel Galvies" dari kelompok pemberontak FARC (Angkatan Bersenjata Revolusioner Kolombia), kepala polisi tersebut menambahkan.

(C003)

Editor: Fitri Supratiwi

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Komentar Pembaca

Kirim Komentar

Bus terjun ke sungai, 33 orang dikhawatirkan tewas

Posted: 19 Oct 2012 07:34 PM PDT

Ogun, Nigeria (ANTARA News) - Sedikitnya 33 orang dikhawatirkan tewas, Jumat (19/10), ketika satu bus penuh penumpang terjun ke sungai di Jalan Raya Sagamu-Ore di Negara Bagian Ogun, Nigeria barat-daya.

Tiga penumpang lagi selama dalam kecelakaan tersebut.

Kecelakaan itu dikatakan telah terjadi ketika bus pantai untuk penumpang tersebut tergelincir di jalan dua jalur dan tercebur ke dalam sungai.

Komandan Satuan Korps Keselamatan Jalan Raya Federal (FRSC), Ijebu-Ode, Seidu Isah Osilama, mengatakan petugas komisi itu yang tiba di lokasi kecelakaan beberapa menit setelah peristiwa naas tersebut terjadi bisa menyelamatkan tiga penumpang.

Osilama mengatakan ketiga penyintas itu selamat dari maut karena tenggelam sebab mereka jatuh dari bus dan mendarat di satu pohon, tempat mereka bertahan sampai anak buah Osilama menyelamatkan mereka, demikian laporan Xinhua, Sabtu pagi.

Kepala Operasi FRSC di Negara Bagian Ogun, Cecilia Alao mengatakan kepada Xhinua satu bus komersial yang kebanyakan penumpangnya adalah perempuan dalam perjalanan untuk menghadiri pemakaman dari Lagos ke Benin jatuh ke Sungai J4 di dekat Ogbere di Jalan Raya Ijebu-Ode-Ore pada Jumat. Tak kurang dari 33 orang tewas.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 waktu setempat, saat pengemudi bus pantai dengan 36 kursi itu tak bisa mengendalikan kendaraannya, kata Alao.

(C003)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan