Sabtu, 9 Jun 2012

ANTARA - Hiburan

ANTARA - Hiburan


Presiden akan buka PKB

Posted: 09 Jun 2012 04:52 AM PDT

ilustrasi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono di Taman Budaya Denpasar, Bali meresmikan Pembukaan Pesta Kesenian Bali Tahun 2009. (ANTARA/HARYANTO)

Pembukaan PKB dipusatkan di panggung terbuka Ardha Candra Taman Budaya Denpasar pada Minggu malam sekitar pukul 20.00 waktu setempat,"

Berita Terkait

Denpasar (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan membuka Pesta Kesenian Bali (PKB) XXXIV, aktivitas seni tahunan seniman Pulau Dewata, Minggu, 10 Juni 2012.

"Pembukaan PKB dipusatkan di panggung terbuka Ardha Candra Taman Budaya Denpasar pada Minggu malam sekitar pukul 20.00 waktu setempat," kata Kepala Biro Humas Pemprov Bali I Ketut Teneng di Denpasar, Sabtu.

Ia mengatakan, sebelum acara pembukaan PKB, kepala negara didampingi sejumlah menteri Kabinet Indonesia bersatu dan Gubernur Bali Made Mangku Pastika akan menyaksikan pawai budaya.

Pawai budaya yang melibatkan duta seni dari delapan kabupaten, kota di Bali, lima perguruan tinggi dan tim kesenian dari sejumlah daerah di Indonesia itu berlangsung di depan Monumen Bajra Sandhi, kawasan Niti Mandala Renon mulai pukul 14.00 Wita.

Menandai dimulainya pawai budaya Presiden SBY didampingi Gubernur Bali Made Mangku Pastika akan membunyikan instrumen musik pertanian "okokan" di panggung kehormatan.

Puluhan seniman gong Gede Saih Pitu, Semara Pagulingan dan jegog, di sekitar panggung kehormatan itu, begitu okokan digoyangkan dan mengeluarkan suara langsung disambut gebyar oleh belasan seniman.

Mengawali pawai tampil sekitar 125 mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar memainkan drumband tradisional "Adi Merdangga" dan tari "Siwa Nataraja", disusul dengan menampilan duta seni dari delapan kabupaten dan satu kota di Bali serta tim kesenian dari sejumlah daerah di Indonesia.

Pawai budaya PKB itu diperkirakan berlangsung selama dua jam hingga pukul 16.00 waktu setempat dan dilanjutkan dengan acara pemukaan PKB di panggung terbuka Ardha Candra Taman Budaya Denpasar Minggu malam sekitar pukul 20.00 WITA.

Acara pembukaan PKB itu diawali dengan penampilan sekaligus peluncuran tari Bali Dwipa Jaya, tari maskot Pemprov Bali.

Tari maskot Bali itu diciptakan oleh tim Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar yang dibawakan 13 penari terdiri atas seorang pria dan 12 penari wanita.

Setelah acara pokok dipentaskan senderatari klosal "oratorium Purusada Santha" garapan ISI Denpasar. Sekitar 250 mahasiswa dan dosen ISI Denpasar memperkuat pementasan klosal yang berdurasi satu jam.

Pembantu Rektur II ISI Denpasar Gede Arya Sugiartha yang juga ketua seksi pawai budaya PKB menjelaskan, sendratari "Purusada Santha" diangkat dari Kekawin Sutasoma menyebutkan Bhinneka Tunggal Ika adalah sasanti Negara Indonesia yang telah menyalakan api kesadaran masyarakat sebagai sebuah bangsa yang dirajut dari keberagaman.

Pementasan dibagi dalam tiga babak, yakni babak pertama mengisahkan puncak kejayaan zaman Majapahit pada pemerintahan maharaja Rajasanegara atau Hayam Wuruk yang mendapat dukungan penuh dedikasi oleh mahapatih Amangkubumi Gajah Mada.

Babak kedua mengisahkan seorang pangeran Hastina yang bernama Sutasoma, putra raja Sri Mahaketu itu tidak mau hidup dalam gemilang kemewahan keraton melainkan memilih menjadi pertapa di hutan untuk mencari kehidupan sejati.

Babak ketiga kisah Sutasoma yang digubah menjadi kakawin oleh Mpu Tantular itu, inti sarinya kemudian dipakai lambang persatuan Negara Indonesia. Sasanti Bhinneka Tunggal Ika yang terbentang di kaki Burung Garuda dipetik dari Kakawin Sutasoma pupuh 139, bait kelima.

Kisah penuh kasih Sutasoma dan kandungan rasa toleransi keberagaman Bhinneka Tunggal Ika itu, dalam masyarakat Indonesia yang berbangsa, berbahasa, dan bertanah air satu, diimplementasikan dalam ekspresi budaya dan ungkapan damai jagat seni, ujar Arya Sugiartha.
(I006/Z003)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Pengalaman "fun" ikut "Abang None" Jaksel

Posted: 09 Jun 2012 03:40 AM PDT

Jakarta (ANTARA news) - Juara Harapan II Abang None Jakarta Selatan 2011,  Ari Subagja (21) mengatakan  kegiatan tersebut memberi dia pengalaman sangat mengesankan.

Menurut Ari, banyak manfaat yang dia dapatkan ketika mengikuti  pemilihan "Abnon" , misalnya mendapatkan networking, soft skill, dan pengetahuan umum.

"Dulu saya tidak pandai menari tapi setelah ikut Abnon kesenian saya menjadi bertambah," katanya saat berbincang dengan Antaranews akhir pekan ini.

Ari yang kuliah di STIE Indonesia Banking SChool jurusan Akuntansi mengemukakan berbagai pelatihan fisik dan psikologi didapatkannya selama 3 pekan masa karantina. Pengetahuan lainnya yang didapat adalah tentang  seperti pengetahuan umum, ilmu pemerintahan dan daerah.

Selain itu, dilakukan juga latihan pembekalan tari dan nandak bareng. "Semua dilakukan bersama. Walaupun padat jadwalnya tapi fun," kata dia.

Ia mengungkapkan beberapa tips ketika tampil di depan ketika penjurian :
1. Tampil pede dan yakin dengan apa yang dibicarakan.
2. Jawab pertanyaan juri dengan yakin
3. Berani tampil sehingga tidak gugup saat di depan panggung
4. Banyak membaca baik buku kebudayaan dan koran harian
5. Melatih kemampuan berbahasa asing
(tri)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan