Khamis, 2 Jun 2011

Republika Online

Republika Online


Bakteri E-coli Kini Menyerang Inggris

Posted: 02 Jun 2011 08:52 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - Negara-negara di Eropa mewaspadai penyebaran bakteri E-coli, setelah terjadi kasus kematian di Jerman dan Swedia, akibat pencemaran bakteri tersebut. Sejumlah negara-negara di Eropa mengeluarkan larangan untuk mengimpor mentimun dari Spanyol, yang diduga tercemar bakteri E-Coli.

Sementara itu di Inggris, tiga orang terinfeksi bakteri E-coli dengan jenis yang sama dengan di Jerman, seperti disampaikan oleh Badan Perlindungan Kesehatan setempat. "Sampai saat ini, jumlah orang yang terinfeksi di Inggris mencapai tujuh orang. Tiga orang warga negara Inggris, dan empat lainnya berasal dari Jerman," demikian pernyataan badan tersebut, Kamis (2/5).

Diduga pasien yang terkena infeksi bakteri di Jerman dan membawanya ke Inggris. Tiga diantara tujuh pasien itu mengalami komplikasi yang mematikan akibat bakteri itu.

Badan Perlindungan Kesehatan menyarankan agar warga Inggris yang akan bepergian ke Jerman tidak mengkonsumsi mentimun, daun selada atau tomat dan harus segera mendapatkan perawatan medis jika mengalami diare berdarah.

Beberapa kasus infeksi bakteri E-coli ditemukan pada sejumlah pasien yang mengalami sindrom penghancuran darah merah. Gejala yang sama dengan komplikasi ginjal yang berat yang menghancurkan sel darah merah dan juga menyebabkan rasa gelisah pada penderita.

Dr Dilys Morgan, dari Badan Perlindungan Kesehatan, mengatakan bakteri seperti itu biasanya hanya terjadi pada anak-anak dan usia lanjut. "Tetapi kami melihat kondisi ini justru terjadi pada perempuan berusia muda."

Sementara menurut Professor Hugh Pennington, ahli mikrobiologis dari University of Aberdeen, penyebaran ini sangat tidak wajar dan tampaknya tidak menyasar anak-anak. "Dulu, anak-anak di bawah lima tahun mengalami masa yang sulit jika terkena bakteri ini," ujarnya.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Warga Diponegoro Sukses Meriahkan Gowes Dipo

Posted: 02 Jun 2011 08:00 PM PDT

SPORTKU.COM - Civitas Yayasan Al Hidayah Perguruan Diponegoro gotong royong adakan acara Festival Gowes Dipo 2011.

Acara yang diisi dengan bersepeda mulai dari Yayasan Dipobegoro yang terletak di Sunan Giri - Rawamangun hingga ke Pramuka dan kembali lagi ke tempat semula. Terdaftar 570 peserta yang terdiri dari siswa-siswa Yayasan Diponegoro, guru-guru serta masyarakat yang ikut meramaikan.

Deden Hamdani, Ketua Panitia Festival Gowes Dipo yang berprofesi sebagai guru.Sepeda, festival gowes dipo, yayasan diponegoro, fun bike,

Warga Yayasan Diponegoro kompak meriahkan Festival Gowes Dipo 2011Sepeda, festival gowes dipo, yayasan diponegoro, fun bike,

Siswa-siswa antusias bersepeda dalam Festival Gowes Dipo 2011Sepeda, festival gowes dipo, yayasan diponegoro, fun bike,

BMX Flatland Bekasi atraksi di depan para siswa Yayasan DiponegoroSepeda, festival gowes dipo, yayasan diponegoro, fun bike,

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan